Anda di halaman 1dari 1

SESI PERTANYAAN DALAM PRESENTASI KELOMPOK 1

1. WINA
Tes kualifikasi apa yang dilakukan pihak Gojek dalam open recruitment kepegawaian?
Tes kualifikasi yang diberikan perusahaan Gojek adalah dengan :
 Melakukan tes teori
Pemberian tes teori yang dilakukan pihak Gojek sendiri mengenai soal-soal tata cara berlalu
lintas serta syarat utama adalah adanya SIM C bagi pemohon driver motor dan SIM A bagi
pemohon driver mobil
 Melakukan tes pratik atau lapangan
Pemberian tes pratik/lapangan ini dilakukan dengan langsung berkendara dengan langsung
menggunakan aplikasi Gojek.

Setelah melakukan tes- tes tersebut driver akan masuk ke sesi edukasi atau pemberian materi
pendidikan mengenai tata cara berkendara dan berlalu lintas serta Safety Riding yang akan di
selenggarakan oleh pihak Gojek.

2. MODESTA
Pengendalian otorisasi yang diberikan pihak Gojek?
Pengendalian otorisasi pihak gojek adalah jika ada keluhan atau masalah bisa langsung melapor ke
Customer Service Gojek. Pelayanan Customer Service Gojek sendiri bertugas untuk mengontrol segala
keluhan-keluhan yang dialami oleh konsumen maupun driver Gojek sendiri. Jika terbukti bersalah
ataupun adanya kecurangan yang dilakukan maka perusahaan memberikan tindakan yang tegas baik
kepada konsumen, pegawai maupun driver yang melakukan kecurangan bisa dengan denda , surat
peringatan, maupun pemecatan.

3. FANI
Solusi dari perusahaan Gojek dalam mengatasi order fiktif yang dilakukan para driver Gojek?
Aplikasi yang digunakan oleh konsumen, pengemudi , maupun perusahaan Go jek harus lebih
ditingkatkan terutama bidang  keamanan dengan adanya pembacaan Ip-address (EMEI HP) dan lokasi
GPS dalam sistem Gojek. . Jika terbukti bersalah ataupun adanya kecurangan yang dilakukan maka
perusahaan memberikan tindakan yang tegas baik kepada konsumen, pegawai maupun driver yang
melakukan kecurangan bisa dengan denda , surat peringatan, maupun pemecatan atau suspend.

4. INTAN
Perkembangan Gojek yang dulu perusahaan Unicorn dan berkembang lagi menjadi Decacorn serta
solusi apabila kecurangan terjadi dari pihak konsumen?
Decacorn adalah istilah yang diberikan kepada perusahaan rintisan digital dengan valuasi lebih dari 10
miliar dollar AS atau setara Rp 141 triliun.
Aplikasi transportasi online Go-Jek menembus sejarah baru. Go-Jek, kini menyandang status sebagai
decacorn atau startup yang memiliki valuasi di atas US$ 10 miliar. Valuasi tercipta karena adanya
investasi pendanaan dari pihak luar atau investor, penguasaan pasar dan total transaksi yang telah
dilakukan oleh Gojek.

Solusi apabila terjadinya tindak kecurangan yang dilakukan oleh konsumen adalah perusahaan
memberikan tindakan yang tegas kepada konsumen, baik itu denda ataupun Blacklist Account
konsumen tersebut.

Anda mungkin juga menyukai