Anda di halaman 1dari 3

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA


UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL TAHUN AKADEMIK 2020/2021

TEKNIK INDUSTRI
Mata kuliah : Simulasi Komputer
Hari, tanggal : Senin, 11 Januari 2021
Dosen : Faiz In’amurrohman, S.Kom, M.Kom
Waktu : 12 jam
Sifat : Open book

1. Suatu perusahaan makanan kaleng ingin mengoptimalkan penggunaan bahan baku agar tidak
banyak bahan baku yang menumpuk di gudang atau terbuang karena sudah tidak layak pakai.
Apabila Anda sebagai seorang manajer produksi apa metode penjadwalan penggunaan bahan
baku yang akan digunakan dan apa pertimbangan menggunakan metode tersebut?
2. Jelaskan perbedaan fase transient dan steady state pada simulasi non-terminating!
3. Sebuah mesin yang terdiri dari 4 komponen akan berhenti bekerja apabila komponen 1 atau
komponen 3 rusak. Apabila dijalankan suatu simulasi untuk mengamati mesin tersebut, pada
kondisi seperti apa simulasi berjalan secara terminating dan pada kondisi seperti apa simulasi
berjalan secara non-terminating?
4. Jelaskan perbedaan antara verifikasi dan validasi model mengacu pada skema di bawah ini!

5. Jelaskan maksud grafik di bawah ini pada permasalahan validasi model dan berikan contoh
permasalahannya pada sebuah simulasi pelayanan pembelian tiket kereta api!
Nama : Nanda Nurfadilah
NIM : 5170611064
JAWABAN UAS SIMKOM B

1. Ads
2. Perbedaan fase transient dan steady state pada simulasi non-terminating. Untuk
memahami perbedaan steady-state dan transient, perhatikan definisi ini:
Asumsikan:
s(t) adalah status sistem pada waktu t.
Ps(t) adalah peluang bahwa sistem akan berada pada status s pada waktu t.
Sistem akan berada dalam status stabil relatif terhadap variabel status s ketika
dPs ( t )
=0
dt
jika tidak sistem tidak akan mencapai status stabil dan dikatakan menunjukkan perilaku
transient. Ketika distribusi peluang variabel status tidak berubah lagi sepanjang waktu,
maka variabel status sudah mencapai status stabil atau lebih tepatnya mencapai distribusi
status stabilnya.
Terminologi status stabil juga sering disalahartikan, menyarankan bahwa sistem akan lebih
terkontrol (tidak berubah), menyebabkan hanya sedikit perubahan radikal dalam statusnya.
Kita tidak bisa menerima saja pemikiran bahwa sistem mantap setelah periode dasar
operasi. Meskipun distribusi peluang variabel status stabil sepanjang waktu, sistem
berpindah dari satu keadaan ke keadaan lainnya sama aktifnya dengan fase status stabil saat
sistem dalam keadaan fase transient. Faktanya, ragam status sistem lebih besar pada
keadaan stabil dibandingkan selama dalam keadaan transient.
Contoh sistem yang dapat mencapai status stabil adalah:
1. jobshop menerima order pada laju rata-rata konstan. Awalnya, pada simulasi,
jobshop mungkin tidak mempunyai pekerjaan dalam proses. Asumsinya jobshop
meneruskan operasi secara tidak terbatas. Sistem ini nonterminating dan
mencapai perilaku status stabil.
2. bank darah mengumpulkan dan menyimpan darah, mendistribusikannya ke
anggota rumah sakit yang membutuhkannya. Dengan menganggap permintaan
akan darah seragam sepanjang tahun, inventori darah akan memenuhi distribusi
status stabil. Sistem adalah nonterminating.
Contoh sistem yang tidak akan mencapai status stabil adalah:
1. pengguna sistem komputer time-shared terhubung ke sistem jam 8 pagi sampai
jam 5 sore. Laju pengguna terhubung ke sistem bervariasi sepanjang hari, dengan
permintaan padatnya pertengahan pagi dan sore. Sistem ini adalah terminating
yang tidak akan mencapai distribusi status stabil karena variasi permintaan sistem
komputer dan jam operasi yang terbatas 9 jam.
2. perusahaan penerbangan punya kebijakan untuk menerima reservasi lebih 5%
dari total tempat duduk yang tersedia untuk mengantisipasi penumpang yang
tidak muncul pada jam penerbangan. Setiap hari merupakan sesi terminating,
diakhiri dengan sejumlah acak penumpang yang tidak dapat tiket. Kondisi akhir
hari tertentu tidak akan mempengaruhi kondisi awal hari berikutnya (dengan
asumsi penumpang yang tidak dapat tiket hari tertentu sudah terakomodasi
dengan penerbangan lainnya hari itu juga). Dalam simulasi ini tidak ada
distribusi status stabil maupun transient dan waktu bukan inti simulasi

Anda mungkin juga menyukai