Anda di halaman 1dari 2

Negara Negara Yang Mendukung Kemerdekaan Indonesia Dan

Hubungan Bilateral Antara Keduanya Saat Ini


Suriah
Suriah merupakan negara ke-2 yang mengakui kemerdekaan Indonesia setelah mesir.
Pada 3 juli 1947 perwakilan suriah di PBB, Faris Al-khouri telah mendorong agenda yang
berhubungan dengan kondisi Indonesia saat agresi militer belanda ke II. Agenda “ pertanyaan
Indonesia” yang akan didiskusikan dalam dewan keamanan PBB untuk memicu dukungan
internasional demi menghentikan aksi belanda dan agenda ini berujung pada konferensi meja
bundar pada tahun 1949.
Sejak saat itu mulai terjalin hubungan bilateral antara Indonesia dengan suriah. Indonesia
selalu mendukung suriah dalam forum internasional. Saat perang sipil di Suriah terjadi Indonesia
telah melakukan beberapa hal seperti mendorong semua partai disuriah untuk menghentikan
kekerasan sambal berjanji akan menyediakan US $500.000 sebagai dana bantuan kemanusiaan
untuk suriah.
Mesir
Mesri merupakan negara arab pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia pada
tahun 1946. Kedua negara mulai membuka hubungan diplomatik yag ditandai dengan
penandatanganan The Treaty of Friendship and Cordiality pada 10 juni 1947 yang kemudian
dilanjutkan dengan dibukanya perwakilan RI di kairo pada 1949. Sejak tahun 1977 mesir selalu
mendukung posisi Indonesia dalam Sidang Majelis Umum PBB.
Hubungan Indonesia dengan mesir dibidang ekonomi saat ini semakin mengalami
peningkatan. Dalam konsultasi bilateral antara Indonesia dengan mesir baru-baru ini kedua
negara sepakat untuk meningkatan peningkatan kerja sama di bidang perdagangan dan investasi.
Dalam pertemuan itu kedua negara juga membahas tentang isu regional dan global yang menjadi
perhatian bersama khususnya isu palestina serta stabilitas dan keamanan global.
India
Hubungan Indonesia dan India dari sisi kebudayaan memang telah terjalin lama. Namun,
secara politik kontak pertama tokoh pergerakan kedua negara terjalin pada Kongres Internasional
menentang Kolonialisme di Brussel 1926 dan 1927. Setelah merdeka, Indonesia mengirim
bantuan ke India berupa beras sebanyak 500.000 ton. Bantuan tersebut diberikan lantaran India
mengalami krisis. India membalas bantuan tersebut dengan mengadakan Konferensi New Delhi
pada 20-25 Januari 1949.Agus Salim kembali hadir sebagai delegasi Indonesia. Konferensi
tersebut dihadiri negara-negara sahabat, seperti Burma, Iran, Australia, Arab Saudi, Selandia
Baru, Tiongkok, Yaman, Sri Lanka, dan lainnya.Hasil pertemuan tersebut membuahkan risalah
untuk diajukan kepada PBB, berisi 3 pokok rekomendasi, meliputi; 1) melakukan gencatan
senjata, 2) Belanda membebaskan semua tawanan politik RI dan mengembalikan pemerintah RI
ke Yogyakarta, dan 3) mengadakan perundingan di bawah UNCI.
Hubungan indiaa dan Indonesia saat ini sangat baik. Pemerintah Indonesia dan India
berkomitmen untuk terus meningkatkan kerja sama ekonomi di bidang investasi industri
khususnya sektor farmasi, teknologi informasi, dan otomotif. . Indonesia juga salah satu dari 14
negara yang dapat masuk ke India tanpa menggunakan visa.  Dalam pertemuan bilateral antara
Indonesia dengan india baru-baru ini Indonesia berharap india  dapat mengirimkan kelompok
kerja untuk membantu memetakan kebutuhan industri farmasi di Indonesia. Indonesia juga
mengajak pengusaha India untuk turut mendorong penguatan industri pembangkit listrik tenaga
surya di Indonesia.
Opini
Menurut saya pengakuan dari beberapa negara setelah kemerdekaan Indonesia sangat
penting bagi Indonesia. Salah satu syarat untuk terbentuknnya suatu negara adalah adanya
pengakuan kedaulatan dari negara lain, Semakin banyak pengakuan dari negara lain maka
kedaulatan negara tersebut akan semakin kuat. Dengan adanya pengakuan kedaulatan dari suata
negara maka akan mendorong terjadinya kerja sama antara kedua negaradan karena suatu negara
juga tidak bisa hidup dan memenuhi kebutuhan masyarakatnya sendiri sehingga bekerja sama
dengan negara lain sangat dibutuhkan. Dengan diakuinya suata negara itu juga menunjukan
bahwa negara tersebut sudah diterima didalam lingkup pergaulan antar negara. Dan dengan
adanya pengakuan pengakuan dari beberapa negara tersebut inidonesia sekarang bias menjadi
negara yang merdekan dan diterima didalam lingkup global.

Cut Aprilia Darra Syifa


XII IPS-1/ 7

Anda mungkin juga menyukai