Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR JAWABAN KEPERAWATAN KOMPLEMENTER

UJIAN TENGAH SEMESTER

2020 / 2021

Nama : Iffah Alya Safira

Nim : 17631616

Prodi : S1 Keperawatan / SMT 8

1. Menurut pendapat anda kenapa anda sebagai perawat perlu mempelajari


terapi komplementer ?
Menurut saya sebagai perawat perlu mempelajari terapi komplomenter
karena tidak semua pasien mau diterapi dengan terapi medis dengan alasan
biayanya mahal dan ingin mengurangi terapi dengan minu obat karna
terapi dengan minum obat jangka panjang bisa merusak organ tubuh.
Terap komplementer bisa menjadi solusi buat pasien dan keluarga karna
biaya yang relative murah dan bisa dilakukan secara mandiri selain itu
terapi ini bisa mengurangi penggunaan obat medis

2. Sebagai salah satu perawat apakah anda percaya pada efektifitas terapi
komplomenter dalam membantu penyembuhan pasien? Sebutkan
alasannya!
Saya sebagai perawat saya percaya bahwa eefektifitas terapi
komplementer dapat membantu kesembuhan dari pasien tersebut. Sudah
banyak penelitian yang meneliti tentang keefektifan dari jenis jenis terapi
komplementer tersebut dan jurnal atau hasil penelitian tersebut
mengkatakan bahwa terapi komplemmenter bisa digunakan sebagai
alternative lain dari terapi pengobatan medis. Selain itu sudah dijelaskan
pula bahwa terapi komplementer ini sudah ada dasar hukumnya yaitu
Undang Undang RI dan Surat Keputsan yang dibuat dari KEMENKES RI.
3. Menurut pendapat anda bagaimana cara agar terapi komplementer bisa
saling melengkapi dan diterima oleh tenaga medis dan pasien? Jelaskan
berdasarkan 6 peran perawat!
a. Perawat sebagai care giver
Peawat harus mempunyai lesensi sebagai seorang terapis atau ahli
terapi dengan demikian tenaga medis dan pasien tau bahwa saya
sebagai perawat mempunyai keahlian dalam bidang terapis da nada
buktinya.
b. Perawat sebagai educator
Perawat dituntut bisa memberikan educator atau penjelasan yang
bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan pasien dan keluarga disini
memberikan educator tentang terapi komplementer dan efek sampinya
bagaimana serta biaya yang harus dikeluarkan berapa.
c. Perawat sebagai advocad
Perawat harus bisa melindungi hak pasien dan keluarga serta hak dari
tenaga medis sendiri. Disini perawat memberikan penjelasan untuk
yang nantinya diambil keputusan oleh pasien dan keluarga. Perawat
dan tenaga medis tidak bisa memaksakan kehendaknya kami harus
menghormati hak pasien, jika pasien memilih terapi komplementer
disbanding terapi medis perawat dan tenaga medis lainnya tidak boleh
memaksakan hak pasien harus menjalani perawatan medis tersebut.
d. Perawat sebagai konselor
Perawat dalam peran pemberi konselor disini sebagai tempat
konsultasi dan diskusi bersama pasien, keluarga pasien atau tenaga
medis untuk memberikan perawatan terbaik untuk pasiennya.
e. Perawat sebagai fasilitator
Perawat memberikan fasilitas untuk mewujudkan hak pasien tersebut.
Contohnya apabila pasien menghendaki dengan terap komplementer
maka perawat memberikan fasilitas tersebut kepada pasien.
f. Perawat sebagai researcher
Perawat wajib mengupgrade ilmunya dengan melakukan seminar atau
penelitian untuk meningkatkan pelayanan asuhan keperawatan melalui
perkembangan dari hasil evidence based nursing (EBN).

Anda mungkin juga menyukai