Anda di halaman 1dari 1

Kantin Sekolah yang Kurang Memadai

    Melalui surat pembaca ini, saya ingin berkomentar tentang kantin yang berada di sekolah saya.
Selama ini saya melihat bahwa kantin kebersihan kantin masih kurang. Ukuran kantin juga
terlalu sempit, padahal yang akan membeli makanan disana dapat mencapai 500 siswa. Apabila
saya sedang membeli makanan di kantin, rasanya seperti kekurangan oksigen. Hawa didalam
kantin sangatlah panas. Sehingga didalam kantin yang kecil itu kita harus berdesakan menahan
bau keringat dan pengap. Terlebih lagi cara penyajian makanannya yang kurang atau malahan
tidak higienis sama sekali.
    Saran saya, kantin sekolah diperbanyak jumlahnya atau diperluas lagi. Para penjual di kantin
diusahakan menjual makanan dan minuman yang sehat. Tempat duduk dan tempat sampah yang
ada di kantin ditambah atau diperbanyak jumlahnya agar terlihat lebih bersih dan pembeli merasa
lebih nyaman.
    Oleh karena itu, saya berharap pihak sekolah tergerak hatinya untuk memperbaiki keadaan
kantin sekolah, agar kami bisa lebih nyaman untuk menikmati waktu istirahat kami.

Senin, 28 Maret 2016


Syafira Zurhidayah.

Anda mungkin juga menyukai