Anda di halaman 1dari 2

NAMA : LUTHFI WAHYU PRATAMA

NIM : G.231.17.0058
MAKUL : BAHASA INDONESIA

“ FILM ALAS PATI : HUTAN MATI (2018) ”


Sinopsis Film –  Alas Pati atau Alas Pati: Hutan Mati adalah sebuah film terbaru yang berasal
dari Indonesia dengan genre Horror-Thriller. Film Alas Pati: Hutan Mati sendiri akan disutradarai oleh
seorang sutradara ternama Indonesia, bernama Jose Poernomo. Dimana Jose Poernomo telah sukses
menyutradarai beberapa film horror, seperti Tarot, Jailangkung, Ruqyah, dan lain-lain.

Sementara itu untuk naskah film akan diskenarioi oleh Aviv Elham. Film arahan rumah produksi
MD Pictures dan Pichouse Films ini akan tayang serta rilis perdana di seluruh bioskop Indonesia pada 24
Mei 2018. Durasi film horor ini sangat pas yaitu 83 Menit dan kusus ditonton diatas umur 17 tahun.

Adapun sejumlah aktor dan aktris kenamaan Indonesia akan membintangi film Alas Pati: Hutan
Mati ini, seperti Nikita Willy, Jeff Smith, Naomi Paulinda, Roy Sungkono, dan Stefhani Zamora Husein.

Alas Pati film ini mengisahkan tentang petualangan para ambisius vlogger yang melakukan
perjalanan ke sebuah hutan mati. Perjalanan tersebut mereka lakukan untuk membangkitkan terror para
penghuni hutan mati tersebut. Sebagaimana diketahui, hutan mati berasal dari jepang yang diketahui
mempunyai hutan Aokigahara.

Mengangkat kisah cerita dari hutan mati bukanlah sesuatu yang baru. Sebelumnya film The
Forest, film yang berasal dari Amerika Serikat mengambil tema cerita film dari hutan ini. Berdasarkan
kepercayaan orang setempat, manusia yang mati akibat bunuh diri tidak akan dapat pergi ke dunia lain
dan tetap bisa bergentayangan ke dunia ini.

Sinopsis :
Film Alas Pati: Hutan Mati bercerita tentang perjalanan seorang wanita cantik bernama Raya ke
sebuah hutan angker yang dikenal dengan sebutan Hutan Mati. Bersama keempat temannya, Dito, Vega,
Rendy, dan Jessy, mereka bersama-sama bermaksud untuk pembuatan video documenter terhadap
kuburan aneh yang ada disana.

Karena sangat ambisius terhadap Youtube. Tujuan lain mereka mengunjungi hutan itu juga untuk
menarik perhatian pengunjung video di channel Youtube mereka. Dengan konten seperti itu, mereka
berharap penonton Youtube menjadi meningkat. Dan menjadi orang yang terkenal.

Ketika masuk ke dalam hutan, berbagai kejadian mistis mulai datang dan menghantui mereka.
Banyak mayat yang bergeletakan terserak berai di atas bamboo. Jenazah-jenazah itu dipercaya
merupakan arwah gentayang yang tidak diterima oleh tanah. Keadaan semakin menyeramkan, saat
Jessy mengalami musibah. Karena ketakutan, mereka memutuskan untuk pergi dan meninggalkan Jessy
sendirian.

Sampai akhirnya mereka berhasil kabur dari hutan. Akan tetapi, terror malah masih menghantui
mereka. Terdapat kekuatan mistis yang berusaha mengikuti mereka. Dan nasib Jessy pun tidak jelas,
apakah sudah mai atau masih hidup.

Penarasan dengan film yang dibuat untuk membuat jantung anda berdebar debar ketika
menonton? Maka bagi yang penasaran, nonton film “Alas Pati” hanya di bioskop terdekat di kota anda.
Namun ingat, film ini dibatasi usia untuk 17 tahun ke atas atau 17+.
Detail (Crew) :
JENIS FILM : HORROR

Sutradara : Jose Poernomo

Penulis : Jose Poernomo


Aviv Elham

Bintang Film : Nikita Willy


Jeff Smith
Stefhanie Zamora
Roy Sungkono

Produser : Manoj Punjabi

Produksi : MD Pictures

MPAA : D17+

Tanggal Rilis : 24 Mei 2018

Durasi : 83 Menit

Negara : Indonesia

Bahasa : Indonesia

Pemain (Cast) :
NIKITA WILLY SEBAGAI RAYA

Stefhanie Zamora Sebagai Vega

Jeff Smith Sebagai Dito

Roy Sungkono Sebagai Roy

Maura Inry Gabrielle Sebagai Rika

Naomi Paulinda Sebagai Jessy

Anda mungkin juga menyukai