Anda di halaman 1dari 20

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Allah ta’ala berfirman (yang artinya):

“Alif lam mim. Inilah Kitab (Al Qur’an) yang tidak ada sedikitpun keraguan padanya. Petunjuk bagi orang-
orang yang bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 1-2).

“Sesungguhnya al-Qur’an ini menunjukkan kepada urusan yang lurus dan memberikan kabar gembira
bagi orang-orang yang beriman yang mengerjakan amal salih bahwasanya mereka akan mendapatkan
pahala yang sangat besar.” (QS. Al-Israa’: 9).

Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah
serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh butir, pada tiap-tiap butir tumbuh seratus biji.
Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa saja yang Dia kehendaki, Dan Allah Maha Kuasa (karunia-
Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah 261).

Rasulullah Muhammad SAW. bersabda:


“Siapa yang menghafal Al Quran, mempelajarinya dan mengamalkan isinya, maka di hari kiamat ia
diberi mahkota dari cahaya, yang sinarnya seperti sinar matahari. Dan kedua orang tuanya diberi dua
lembar pakaian yang tidak mampu dikenakan di dunia. Kedua orang tuanya bertanya, ‘Mengapa kami
diberi pakaian ini?’ Ada yang menjawab, ‘Karena anakmu yang membaca Al Quran.” (HR. Al-Hakim).

“Apabila manusia meninggal dunia, maka terputuslah semua amalnya kecuali tiga (macam), yaitu:
sedekah jariyah/waqaf (yang mengalir terus), ilmu yang bermanfaat, dan anak shalih yang
mendoakannya.” (HR Muslim).

Sebagaimana firman Allah SWT dalam Al Qur’an Surat Al-Baqarah ayat 1-2 dan Surat Al-Israa’
ayat 9, bahwa Al Qur’an merupakan pedoman dan petunjuk hidup bagi umat Islam yang sangat
penting untuk keselamatan hidup manusia baik di dunia maupun di akhirat. Menjaga keutuhan
dan keaslian Al Qur’an adalah kewajiban dan tanggung jawab kita.

Salah satu cara menjaga keutuhan dan keaslian Al Qur’an yaitu dengan menjaga dan
menambah jumlah para penghafal Al Qur’an. Untuk menjaga dan menambah jumlah para
penghafal Al Qur’an diperlukan pemberdayaan para penghafal Al Qur’an. Oleh karena itu
dalam rangka ikut berkontribusi menjaga keutuhan dan keaslian Al Qur’an, maka kami
Yayasan Nur Al Rahman Cimahi akan mengembangkan program pemberdayaan penghafal Al
Qur’an khususnya untuk yatim dan dhuafa. Untuk memfasilitasi program tersebut, kami
berencana membangun gedung baru di Pondok Pesantren Tahfizh Al Qur’an Nur Al Rahman.

Selain untuk memberdayakan para Hafizh Qur’an, program ini juga untuk memfasilitasi para
Aghniya dan para Donatur yang berniat akan menginfakkan atau mewakafkan sebagian
hartanya di jalan Allah ta’ala, sebagai wujud pengamalan Firman Allah SWT (QS. Al-Baqarah:
261) dan Hadist Nabi Muhammad SAW, tentang keutamaan dan pahala wakaf, infak dan
sodaqoh.

1
1.2 PROFIL SINGKAT YAYASAN NUR AL RAHMAN CIMAHI

Yayasan Nur Al Rahman Cimahi lahir dari keinginan luhur para Pendiri dan Pembina Yayasan
untuk berkontribusi terhadap terwujudnya generasi yang kuat dan berkualitas, yaitu generasi
yang cerdas hati (SQ), cerdas rasa (EQ), cerdas pikir (IQ) dan cerdas raga (PQ). Berdirinya
yayasan ini juga sebagai upaya para pendiri dan pembina dalam memberikan solusi nyata
bagi sebagian masyarakat khususnya di Kota Cimahi yang belum mendapatkan layanan
dakwah Islam dan pendidikan yang berkualitas.

Yayasan Nur Al Rahman Cimahi


didirikan pada tahun 1992, oleh
Dewan Pendiri Yayasan dengan
Ketua yaitu Bapak Drs. H. Abdul
Rahman Budianto.
Selain beliau, beberapa tokoh
ulama dan pendidikan juga ikut Drs. H.A. Rahman Budianto Prof. Dr. K.H. Miftah Farid
terlibat sebagai Dewan Pendiri
Yayasan Nur Al Rahman Cimahi
diantaranya adalah:

• Prof. Dr. K.H. Miftah Farid


• Drs. K.H. Athian Ali M. Dai., MA.
• Dr. Ir. H. Imaduddin Abdulrahim,
M.Sc., Ph.D. (alm).
K.H. Athian Ali M. Dai., MA. Dr. Ir. H. Imaduddin Abdulrahim,
M.Sc., Ph.D.

Beberapa tokoh pengusaha juga ikut serta dalam proses pendirian


Yayasan Nur Al Rahman Cimahi, yaitu Bapak Ir. H. Adang M. Salya
(alm) dan Ibu Hj. Uce Salya.

Dalam perjalanannya, K.H. Abdullah Gymnastiar juga ikut serta


membesarkan Yayasan Nur Al Rahman dengan menjadikan area
pendidikan Nur Al Rahman di Jl. Daeng Muhammad Ardiwinata
K.H. Abdullah Gymnastiar (Cihanjuang) No. 77A Cimahi ini sebagai Kampus Daarut Tauhid II.
Pada tahun 1995 didirikan Taman Kanak-kanak Islam (TK) Islam Nur Al Rahman dan
kemudian pada tahun 1999 didirikan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nur Al Rahman
dengan konsep pendidikan baru pada saat itu, yakni Full Day School.

Dalam penyelenggaraan pendidikan jenjang TK dan SD ini, Yayasan Nur Al Rahman juga
melibatkan pakar-pakar pendidikan, diantaranya adalah :

• Prof. Dr. H. Idrus Affandi, SH (Guru


Besar di Universitas Pendidikan
Indonesia, pernah menjadi Purek II
UPI). Saat ini menjabat sebagai
Sekjen Majelis Wali Amanah UPI.

• Dr. H. Mubyar Agustin, M. Pd. (Pakar


Pendidikan Anak dari UPI) Prof. Dr. H. Idrus Affandi, SH. Dr. H. Mubyar Agustin, M.Pd.

2
A. VISI, MISI DAN TUJUAN YAYASAN NUR AL RAHMAN CIMAHI

VISI
Menjadi pusat layanan pendidikan, dakwah dan sosial yang islami, amanah, profesional,
mandiri dan sejahtera serta bermanfaat bagi umat.
MISI
1. Mengelola yayasan secara islami berdasarkan Al Qur’an dan Al Hadits.
2. Mengembangkan sistem pendidikan yang profesional, bermutu, mandiri dan sejahtera
mulai dari Pra-Sekolah sampai Perguruan Tinggi.
3. Memberdayakan Pondok Pesantren dan Masjid Nur Al Rahman dengan kegiatan dakwah
amar ma’ruf nahi munkar.
4. Memberdayakan dan memfasilitasi potensi yayasan dengan optimal dan amanah, sehingga
bisa menumbuh suburkan kegiatan sosial kemasyarakatan.
5. Mengupayakan terlaksananya program-programm yang bermanfaat bagi umat yang
rahmatan lil’alamin.

TUJUAN STRATEGIS
1. Terciptanya budaya kerja yang nyaman dan berkah dengan mengedepankan akhlakul
karimah.
2. Terbentuknya sumberdaya manusia yang cinta Al Qur’an dan Al Hadits.
3. Tersusunnya standar pengelolaan yayasan yang dibingkai dengan nilai-nilai Islam.
4. Terselenggaranya pendidikan yang bermutu jenjang PAUD, SD, SMP, SMA dan Perguruan
Tinggi.
5. Tersusunnya standar pengelolaan pendidikan yang integratif, komprehensif dan holistik
mulai dari Pra-Sekolah sampai Perguruan Tinggi.
6. Terselenggaranya kegiatan dakwah amar ma’ruf nahi munkar dan Tahfizh Qur’an yang
terprogram dan sistematis melalui Pondok Pesantren dan Masjid Nur Al Rahman.
7. Terwujudnya amal usaha mandiri Yayasan Nur Al Rahman.
8. Terfasilitasinya kegiatan sosial kemasyarakatan.
9. Terlaksananya program-program yang bermanfaat bagi pegawai dan masyarakat sekitar
Yayasan Nur Al Rahman.
10. Tersusunnya program pengembangan yang berorientasi global dan rahmatan lil’alamin.

B. TK ISLAM NUR AL RAHMAN

Taman Kanak-kanak (TK) Islam Nur


Al Rahman didirikan tahun 1995.
Saat ini telah terakreditasi A di Badan
Akreditasi Nasional Pendidikan Anak
Usia Dini (BAN-PAUD).

Beberapa prestasi telah diraih oleh Gedung TK Islam Nur Al Rahman


peserta didik SD IT Nur Al Rahman
diantaranya yaitu:
1. Battar Muhammad Sidik, Juara 1
Tahfizh Qur’an Kota Cimahi,
Tahun 2018.
2. Anisa Febriani, Juara 2 Fashion
Show Kota Comahi, Tahun 2018.
Battar Muhammad Sidik Anisa Febriani

3
C. SD IT NUR ALRAHMAN

SD IT Nur Al Rahman didirikan pada tahun 1999.


Saat ini telah terakreditasi A di Badan Akreditasi
Nasional Seskolah/Madrasa (BAN-S/M). Jumlah
Pendidk dan Tenaga Kependidikan sebanyak 55
orang dan jumlah siswa keseluruhan (Kelas 1 - 6)
sebanyak 612 orang.

Saat ini SD IT Nur Al Rahman menjadi sekolah


swasta favorit khususnya di Kota Cimahi yang
menjadi pilihan orang tua karena nilai plus-nya di
bidang Pendidikan Agama, Akhlak dan Tilawah
Tahfizh Quran (TTQ).

Gedung SD IT Nur Al Rahman

Beberapa prestasi telah diraih oleh peserta


didik SD IT Nur Al Rahman diantaranya yaitu:
1. Razita Afrina Nuriyan, yang mewakili Negara
Indonesia dalam ajang Kompetisi Sains dan
Kreativitas Internasional Odyssey Of The
Mind di Iowa, Amerika Serikat, Tahun 2014.
2. Lidya Queensya Azzahra, juara Siswa
Teladan Kota Cimahi, Tahun 2019.
Razita Afrina Nuriyan Lidya Queensya Azzahra

D. SMP IT NUR AL RAHMAN

Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam


Terpadu Nur Al Rahman baru didirikan bulan
Juli tahun 2017 dengan jumlah siswa angkatan
pertama Tahun Pelajaran 2017-2018
sebanyak 26 siswa. Dalam perkembangannya
jumlah Pendidik dan Tenaga Kependidikan
sebanyak 31 orang dan jumlah siswa
keseluruhan (kelas 7 – 9) sebanyak 199 orang.

Beberapa prestasi telah diraih oleh peserta


Gedung SMP IT Nur Al Rahman
didik SMP IT Nur Al Rahman diantaranya yaitu:
1. Ayomi Cita Islami yang memperoleh Juara
I Virtual KTA Worldwide Poomsae dan
Para-Poomsae Championships 2020,
2. Muhammad Faaiz Azhaaruddin yang
memperoleh Medali Perak dalam
Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tingkat
Nasional Tahun 2020.

Ayomi Cita Islami M. Faaiz Azhaaruddin

4
E. PONDOK PESANTREN TAHFIZH QURAN NUR AL RAHMAN
Tahun 2017, Yayasan Nur Al Rahman menerima wakaf tanah dan bangunan seluas 1449 m²
dari Keluarga Bapak dan Ibu H. Deni Kadir Wangsadiningrat. Lahan dan bangunan yang
berlokasi di Jl. H. Ghofur KM. 6 No. 18, Kp. Cilengkrang RT. 004 RW. 08, Desa Pakuhaji
Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, sekitar 10 km dari Yayasan ini selanjutnya
digunakan sebagai sarana Pondok Pesantren Tahfizh Al Quran dan diharapkan dapat
menampung anak-anak yatim dan dhuafa yang bersemangat untuk menjadi Hafizhul Quran.

Gedung Utama Ponpes Nur Al Rahman

F. MASJID NUR AL RAHMAN

Tahun 1993 Yayasan Nur Al


Rahman mendirikan masjid Nur
Al Rahman yang berada di area
Pendidikan Nur Al Rahman.
Masjid Nur Al Rahman dikelola
oleh Dewan Kemakmuran Masjid
yang memfasilitasi kegiatan
ibadah dan program-program
keagamaan baik oleh internal
yayasan (TK, SD, SMP) maupun
eksternal khususnya warga di
sekitar Yayasan Nur Al Rahman.
Gedung Masjid Nur Al Rahman Cimahi

G. BAITUL MAAL NUR AL RAHMAN

Selain unit TK, SD, SMP, Pondok


Pesantren dan Masjid Nur Al Rahman,
Yayasan Nur Al Rahman juga
memberdayakan unit Baitul Maal.
Baitul Maal Nur Al Rahman ini telah
membantu penghimpunan dan
penyaluran dana sosial, infak dan
shodaqoh, baik dana dari siswa, guru,
karyawan maupun dari para aghniya
dan donatur lainnya. Salah satu
penyaluran dana dari Baitul Maal Nur
Al Rahman adalah membantu
pembiayaan operasional Program
Tahfizhul Qur’an Nur Al Rahman. Gedung Baitul Maal Nur Al Rahman Cimahi

5
BAB II
PROGRAM TAHFIZH AL QUR’AN

2.1 PROGRAM TAHFIZH AL QUR’AN NUR AL RAHMAN SAAT INI

Dengan memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada saat ini, mulai awal bulan Oktober
2017, Pondok Pesantren Tahfizh Al Qur’an Nur Al Rahman melaksanakan Program Tahfizh
Al Qur’an 30 Juz secara gratis. Program ini diprioritaskan untuk santri yatim/yatim piatu dan
santri yang kurang mampu secara ekonomi. Program Tahfizh Al Qur’an ini sudah berjalan tiga
angkatan dengan jumlah santri Angkatan ke-1, ke-2 dan ke-3 masing-masing secara berurutan
adalah 6, 8 dan 10 santri.

Adapun Program Tahfizh Al Qur’an Nur Al Rahman sebagai berikut:


1. Karantina selama 40 minggu.
2. Coaching, dan Mentoring.
3. Sistem Muroja’ah dan Setoran harian.
4. Murokaz di luar pesantren.
5. Terjun ke masyarakat secara langsung di sekitar Pesantren.

2.2 KEGIATAN SANTRI TAHFIZH AL QUR’AN NUR AL RAHMAN TAHUN 2019/2020

Kegiatan santri Tahfizh Al Qur’an Nur Al Rahman Tahun 2019/2020, sebelum pandemi Covid-
19 sebagai berikut:
1. Ziyadah Hafalan, Setoran, dan Muroja’ah
2. Forum Leadership
3. Forum Publick Speaking (Pidato dan Debat)
4. Training Fase 2 (move on)
5. Temu Tokoh
6. Murokaz
7. Mentoring Laedership
8. Presentasi move on Santri
9. Mengajar TPQ di lingkungan sekitar Pondok Pesantren
10. Project Santri
11. Rihlah Santri
12. Tasmi’ Al Qur’an

6
DOKUMENTASI KEGIATAN SANTRI

1. Ziyadah Hafalan, Setoran, dan Muroja’ah

2. Forum Leadership

7
3. Forum Publick Speaking (Pidato dan Debat)

4. Training Fase 2 (move on)

5. Temu Tokoh

8
6. Murokaz di Ciwiday 7. Mentoring Leadership

8. Presentasi move on Santri 9. Mengajar TPQ di lingkungan sekitar Ponpes

10. Project Santri

11. Rihlah Santri 12. Tasmi’ Qur’an

9
2.2 RENCANA PENGEMBANGAN PROGRAM TAHFIZH AL QUR’AN NUR AL RAHMAN

Dalam ikhtiar untuk menambah jumlah santri penghafal Al Qur’an, maka Pondok Pesantren
Tahfizh Al Qur’an Nur Al Rahman berencana mengembangkan program pembangunan
Gedung baru untuk asrama para santri baru dengan rancangan sebagai berikut:

A. DESAIN GEDUNG

10
B. DENAH RUANGAN

11
12
C. RINCIAN RUANGAN
UKURAN LUAS TOTAL
NO NAMA RUANG JUMLAH KETERANGAN
(M) (M²) LUAS (M²)
1 Ruang Asrama 6X6 36 9 324 Kapasitas 144 org.
2 Ruang Belajar 8 X 7,5 60 2 120
3 Ruang Kantor 8 X 7,5 60 1 60
4 Toilet/ Kamar kecil 5X6 30 3 90 30 buah Kamar Kecil
5 Selasar 34 X 1,5 51 3 153 3 Lantai
Ruang Tangga dan
6 Gudang
7,5 X 3 22,5 3 67,5

Total Luas Gedung 814,5

13
D. RENCANA ANGGARAN DAN BIAYA (RAB)

RENCANA ANGGARAN DAN BIAYA (RAB)


PEMBANGUNAN PONPES TAHFIZH ALQUR’AN NUR AL RAHMAN ( Lantai 814 M²)
HARGA JUMLAH
NO MATERIAL/PEKERJAAN VOLUME SATUAN JUMLAH (Rp)
SATUAN (Rp) (Rp / Kelompk Kerja)
A. PEMBANGUNAN RUANG KELAS DAN ASRAMA
I. PEKERJAAN PERSIAPAN
1 Direksi kit 1 M2 1.035.000 1.035.000
2 Pengukuran-pemasangan Bowplank 85 M 30.000 2.550.000
3.585.000
II.PEKERJAAN TANAH
1 Galian Tanah Pondasi 59 M3 150.000 8.850.000
2 Urug tanah galian pondasi 20 M3 100.000 2.000.000
3 Troospall 15 Titik 300.000 4.500.000
15.350.000
III. PEKERJAAN PONDASI
1 Urug Pasir bawah pondasi t=5Cm 15 M3 125.000 1.875.000
2 Cakar ayam+ isi troospall 14 M3 3.500.000 49.000.000
3 Balok Pondasi 27 M3 4.000.000 108.000.000
158.875.000
IV. PEKERJAAN BETON
1 Pas. Kolom Praktis 6 M3 3.500.000 21.000.000
2 Pas. Beton struktur 24 M3 4.000.000 96.000.000
3 Beton Kanopy 10 M3 3.500.000 35.000.000
4 Balok lantai + Ring Balk 80 M3 4.000.000 320.000.000
4 Plat lantai + tangga 41 M3 4.000.000 164.000.000
636.000.000
V. PEKERJAAN DINDING BATA DAN PLESTERAN
1 Dinding Bata hebel 1550 M2 200.000 310.000.000
2 Pek. Plesteran dan acian 2700 M2 100.000 270.000.000
580.000.000
VI. PEKERJAAN KESEN PINTU DAN JENDELA
1 Kusen alumunium 457 M 130.000 59.410.000
2 Pintu alumunium kaca 28 Buah 2.500.000 70.000.000
3 Pintu alumunium kamar mandi 30 Buah 1.100.000 33.000.000
3 Jendela 45 Buah 550.000 24.750.000
4 Kaca riben 5 mm 135 M2 150.000 20.250.000
207.410.000
VII. PEKERJAAN RANGKA ATAP
1 Rangka atap 406 M2 250.000 101.500.000
2 Atap genting metal 406 M2 90.000 36.540.000
3 List plank 98 M2 150.000 14.700.000
4 Talang 98 M 250.000 24.500.000
177.240.000
VIII. PEKERJAAN PLAFON
1 Pas Rangka dan plafon gifsum 728 M2 120.000 87.360.000
2 List Plafon 399 M 20.000 7.980.000
95.340.000

14
HARGA JUMLAH
NO MATERIAL/PEKERJAAN VOLUME SATUAN JUMLAH (Rp)
SATUAN (Rp) (Rp / Kelompk Kerja)
IX. PEKERJAAN LANTAI DAN KERAMIK
1 Urug pasir bawah lantai 7 M3 120.000 840.000
2 Ploor bawah lantai 310 M2 35.000 10.850.000
3 Pas. Keramik lantai 40 X 40 Cm 560 M2 150.000 84.000.000
4 Plin keramik 10 Cm 650 M 15.000 9.750.000
5 Pas keramik dinding 350 M2 175.000 61.250.000
166.690.000
X. PEKERJAAN KUNCI DAN PENGGANTUNG
1 Pek. Kunci pintu 30 Buah 450.000 13.500.000
2 Pemasangan Engsel Pintu 60 Buah 175.000 10.500.000
3 Pemasangan engsel jendela 90 Buah 100.000 9.000.000
4 Pemasangan tarikan daun jendela 45 Buah 50.000 2.250.000
5 Pemasangan slot jendela 45 Buah 50.000 2.250.000
37.500.000
XI. PEKERJAAN ISTALASI LISTRIK
Pemasangan jaringan ttk
1 85 Titik 250.000 21.250.000
cahaya(Broco)
2 Pemasangan Saklar doble 12 Buah 150.000 1.800.000
3 Pemasangan saklar engkel 12 Buah 145.000 1.740.000
4 Pemasangan Stop kontak 95 Titik 150.000 14.250.000
5 Pemasangan lampu XL 18 watt 38 Buah 145.000 5.510.000
6 Pemasangan lampu XL 5 watt 53 Buah 35.000 1.855.000
7 Pemasangan Box MCB 6 Buah 450.000 2.700.000
49.105.000
XII PEKERJAAN SANITAIR
1 Kloset Jongkok 30 Buah 750.000 22.500.000
4 Instalasi air bersih 350 M 150.000 52.500.000
5 Tanki penampungan 1 Buah 5.000.000 5.000.000
6 Instalasi air kotor 322 M 100.000 32.200.000
7 Septictank 2 Buah 750.000 1.500.000
8 Keran 72 Buah 350.000 25.200.000
9 Tempat sabun 30 Buah 75.000 2.250.000
141.150.000
XII. PEKERJAAN PENGECATAN
1 Laburan dinding 2700 M2 30.000 81.000.000
2 Laburan Plafon 728 M2 30.000 21.840.000
102.840.000
XIII. PEKERJAAN LAIN-LAIN
1 Penataan selokan 35 M 250.000 8.750.000
2 Penataan halaman 140 M2 150.000 21.000.000
3 Ralling tangga dan teras 20 M2 1.100.000 22.000.000
5 Penangkal Petir 4 Paket 8.500.000 34.000.000
6 Sumur resapan 3 Buah 7.500.000 22.500.000
7 Biopori 140 Buah 20.000 2.800.000
111.050.000
Jumlah A 2.482.135.000

15
HARGA JUMLAH
NO MATERIAL/PEKERJAAN VOLUME SATUAN JUMLAH (Rp)
SATUAN (Rp) (Rp / Kelompk Kerja)
B. PERBAIKAN GEDUNG UTAMA (EXISTING)
1 Pengecatan plafon 275 M2 45.000 12.375.000
2 Perbaikan atap bocor 1 Paket 8.500.000 8.500.000
3 Perbaikan saluran air 1 Paket 2.500.000 2.500.000
Jumlah B 23.375.000
C. RELOKASI DAPUR
1 Pembuatan pondasi 4 M3 650.000 2.600.000
Pemasangan sloop dan kolom
2 2 M3 3.500.000 5.250.000
praktis
Pemasangan bata merah + plester
3 50 M2 450.000 22.500.000
dan aci
4 Pembuatan meja dapur 1 Unit 1.500.000 1.500.000
5 Instalasi air bersih 20 M 30.000 600.000
6 Instalasi air kotor 15 M 15.000 225.000
7 Pemasangan kran wastafel 1 Unit 350.000 350.000
8 Pengecatan 120 M 35.000 4.200.000
9 Pembuatan lemari dapur 1 Unit 2.500.000 2.500.000
Jumlah C 39.725.000
D. PERBAIKAN MUSHOLA
1 Perbaikan dinding 50 M2 50.000 2.500.000
2 Pemasangan kusen alumunium 150 M 130.000 19.500.000
3 Pemasangan Jendela alumunium 12 Bh 650.000 7.800.000
4 Pemasangan Pintu alumunium 2 Bh 1.500.000 3.000.000
5 Pemasangan plafon miring 80 M2 130.000 10.400.000
6 Perbaikan instalasi air bersih 25 M 30.000 750.000
7 Penggantian kran 6 Bh 150.000 900.000
8 Pengecatan 120 M2 35.000 4.200.000
Jumlah D 49.050.000
E. PERBAIKAN RUMAH PENJAGA PONPES
1 Perbaikan atap 30 M2 50.000 1.500.000
2 Pengecatan 80 M2 35.000 2.800.000
3 Perbaikan tangga 1 Bh 2.500.000 2.500.000
4 perbaikan dinding 25 M2 110.000 2.750.000
Jumlah E 9.550.000
F. PERBAIKAN TOILET
1 Penggantian kran 12 Bh1 150.000 1.800.000
2 Penggantian Pintu 6 BH 350.000 2.100.000
3 Perbaikan atap 18 M2 25.000 450.000
4 Pengecatan 75 M2 35.000 2.625.000
5 Pembuatan saluran pembuangan air 1 Paket 7.500.000 7.500.000
Jumlah F 14.475.000
TOTAL 2.618.310.000

Total dana yang dibutuhkan sebesar:


Dua Milyar Enam Ratus Delapan Belas Juta Tiga Ratus Sepuluh Ribu Rupiah.

16
E. DOKUMENTASI PEMBANGUNAN PONDOK PESANTREN TAHAP KE-1

17
BAB III
PENUTUP

Demikian Proposal Pembangunan Gedung Pondok Pesantren Tahfizh Al Qur’an ini kami buat,
dengan harapan dapat memfasilitasi pemberdayaan dan penambahan jumlah para santri
penghafal Al Qur’an, sehingga membawa kebermanfaatan dan kemaslahatan bagi umat Islam
khsusnya dalam menjaga keutuhan dan keaslian Al Qur’an.

Kami haturkan terimakasih kepada para Aghniya dan para Donatur yang ikut berkontribusi dan
berpartisipasi dengan menginfakkan atau mewaqafkan sebagian hartanya di jalan Allah ini,
semoga amal ibadah Bapak/Ibu/Saudara melalui pembangunan gedung Pondok Pesantren
Tahfizh Qur’an Nur Al Rahman ini diridhoi Allah ta’ala dan dibalas dengan balasan yang lebih
baik. Aamiin.

Jazakumullahu Khairan Katsiiran

18
DAFTAR DONATUR PEMBANGUNAN GEDUNG
PONDOK PESANTREN TAHFIZH AL QUR’AN NUR AL RAHMAN CIMAHI
UNTUK YATIM DAN DHUAFA

NO NAMA ALAMAT HP / WA NILAI DONASI (Rp)

10

Dari Jabir bin ‘Abdillah radhiyallahu‘anhu, Rasulullah shallallahu‘alaihi wa sallam bersabda “Siapa yang
membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah
bangunkan baginya rumah) seperti itu pula di surga.” HR. Ibnu Majah, no. 738. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan
bahwa sanad hadits ini shahih).

19
DAFTAR DONATUR PEMBANGUNAN GEDUNG
PONDOK PESANTREN TAHFIZH AL QUR’AN NUR AL RAHMAN CIMAHI
UNTUK YATIM DAN DHUAFA

NO NAMA ALAMAT HP / WA NILAI DONASI (Rp)

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

Dari Jabir bin ‘Abdillah radhiyallahu‘anhu, Rasulullah shallallahu‘alaihi wa sallam bersabda “Siapa yang
membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah
bangunkan baginya rumah) seperti itu pula di surga.” HR. Ibnu Majah, no. 738. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan
bahwa sanad hadits ini shahih).

20

Anda mungkin juga menyukai