Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMK


Kelas : Kelas X
Semester : Semester 2
Mata Pelajaran : ETIKA PROFESI
Alokasi Waktu : 3 x 45 menit

I. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran 1.1. Menunjukkan keimanan sebagai rasa
agama yang dianutnya syukur dan keyakinan terhadap kebesaran
Sang Pencipta karena menyadari
keteraturan dan kompleksititas alam dan
jagad raya yang diatur oleh Sang Pencipta.
1.2. Menyadari kebesaran Tuhan yang
menciptakan alam semesta dan semua unsur
didalamnya.
2. Menghayati dan Mengamalkan perilaku 2.1. Memiliki motivasi internal dan
jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli menunjukkan rasa ingin tahu dalam
(gotong royong, kerjasama, toleran, menemukan dan memahami pengetahuan
damai), santun, responsif dan pro-aktif dan dasar tentang ilmu yang dipelajarinya.
menunjukan sikap sebagai bagian dari 2.2. Menunjukkan perilaku ilmiah (disiplin,
solusi atas berbagai permasalahan dalam jujur, teliti, tanggung jawab, obyektif,
berinteraksi secara efektif dengan kritis, kreatif, inovatif, santun, peduli dan
lingkungan sosial dan alam serta dalam ramah lingkungan) dalam melakukan
menempatkan diri sebagai cerminan pekerjaan sebagai bagian dari sikap ilmiah.
bangsa dalam pergaulan dunia. 2.3. Menghargai kerja individu dan kelompok
dalam pembelajaran sehari-hari sebagai
wujud implementasi sikap kerja.
3. Memahami, menerapkan dan menganalisis 3.5. Menjelaskan kode etik profesi secara umum
pengetahuan faktual, konseptual, dan dan kode etik profesi teknisi akuntansi.
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dalam wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan,dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian dalam bidang kerja yang spesifik
untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam 4.5. Mempraktekan etika profesi teknisi
ranah konkret dan ranah abstrak terkait akuntansi.
dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah secara mandiri,
dan mampu melaksanakan tugas spesifik di
bawah pengawasan langsung.

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 1


II. Indikator
a. Sikap
Mengembangkan perilaku berkarakter, meliputi:
1. Jujur
2. Disiplin
3. Peduli
4. Percaya diri
5. Tanggung jawab
6. Berkomunikasi
7. Responsif
8. Proaktif

b. Pengetahuan
1. Menjelaskan kode etik profesi secara umum.
2. Menjelaskan kode etik profesi teknisi akuntansi.

c. Ketrampilan
1. Menjelaskan dengan logika dan nalar siswa yang berbasis pada fakta yang ada
2. Mengembangkan siswa berpikir kritis dan analitis dalam mengidentifikasi dan
memecahkan masalah
3. Mengembangkan pola berpikir rasional dan objektif dalam merespon substansi atau
materi pembelajaran
4. Mengembangkan keterampilan sosial, meliputi:
a) bertanya,
b) menyumbang ide atau berpendapat,
c) menjadi pendengar yang baik,

III. Deskripsi Materi


a. Kode etik profesi secara umum.
Kata etik atau etika berasal dari kata ethos (Yunani) yang berarti karakter, watak
kesusilaan atau adat. Sebagai suatu subyek etika akan berkaitan dengan konsep yang
dimiliki oleh individu atau kelompok untuk menilai apakah tindakan-tindakan yang telah
dikerjakannya itu salah atau benar, buruk atau baik.
Menurut Martin (1993), etika didefinisikan sebagai the discipline which can act as the
performance index or reference for our control system
Etika adalah refleksi dari apa yang disebut dengan self control, karena segala
sesuatunya dibuat dan diterapkan dari dan untuk kepentingan kelompok (profesi) itu sendiri.
Kode etik adalah sistem norma, nilai dan aturan profesional tertulis yang secara tegas
menyatakan apa yang benar dan baik dan apa yang tidak benar dan tidak baik bagi
profesional. Kode etik menyatakan perbuatan apa yang benar atau salah, perbuatan apa
yang harus dilakukan dan apa yang harus dihindari.
Tujuan kode etik agar profesional memberikan jasa sebaik-baiknya kepada pemakai
atau nasabahnya. Adanya kode etik akan melindungi perbuatan yang tidak profesional.

b. Kode etik proesi teknisi akuntansi.


Kode Etik Akuntan Indonesia yaitu norma perilaku etika akuntan di Indonesia dalam
memenuhi tanggung jawab profesinya yang mengatur hubungan antara akuntan publik
dengan klien antara akuntan publik dengan rekan sejawat dan antara profesi dengan
masyarakat. Etika profesi terdiri dari lima dimensi yaitu kepribadian, kecakapan profesional,
tanggung jawab, pelaksanaan kode etik, penafsiran dan penyempurnaan kode etik.

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 2


Sedangkan kode etik akuntansi adalah pedoman sikap, tingkah laku dan perbuatan
dalam melaksanakan tugas dan dalam kehidupan sehari-hari dalam profesi akuntansi. Kode
etik akuntansi dapat menjadi penyeimbang segi-segi negatif dari profesi akuntansi, sehingga
kode etik bagai kompas yang menunjukkan arah moral bagi suatu profesi dan sekaligus
menjamin mutu moral profesi akuntansi di mata masyarakat.
Tujuan kode etik agar profesional memberikan jasa sebaik-baiknya kepada pemakai
atau nasabahnya. Adanya kode etik akan melindungi perbuatan yang tidak profesional.
Tujuan profesi akuntansi adalahmemenuhi tanggung jawabnya dengan standar
profesionalisme tertinggi, mencapai tingkat kinerja tertinggi, dengan orientasi kepada
kepentingan publik.

IV. Kegiatan Pembelajaran


a. Pendahuluan

Kegiatan Waktu
20 menit
1. Persiapan psikis dan fisik dengan membuka pelajaran dengan
mengucapkan salam dan berdoa bersama (menghayati ajaran agama).
2. Memberi motivasi siswa untuk aktif dalam proses pembelajaran.
3. Menyampaikan secara singkat garis besar materi yang akan disajikan
selama pembelajaran.

b. Inti
Kegiatan Waktu

100 menit
Fase 1
Guru memberikan pertanyaan atau isu terkait dengan materi yang akan
dipelajari untuk dipikirkan dan dibagikan (think and share)
 Menyampaikan informasi berupa rumusan masalah terkait dengan etika
profesi, kode etik, dan penerapan kode etik pada profesi teknisi
akuntansi.
 Guru mengeksplorasi pemikiran siswa untuk menemukan konsep etika
profesi, kode etik, dan penerapan kode etik pada profesi teknisi
akuntansi.

Fase 2
Guru membagi siswa menjadi kelompok berpasang-pasangan, sesuai
dengan teman satu meja siswa
 Siswa diminta untuk berpasangan dengan teman satu meja dengan
tujuan melatih siswa untuk berpikir nalar (Assosiating) mengenai
topik/materi pembelajaran.

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 3


Fase 3
Guru memberikan kasus soal kepada siswa untuk didiskusikan secara
berpasangan untuk ditemukan garis besar dari kasus yang diberikan
guru
 Guru memberikan soal diskusi kepada siswa seputar topik
pembelajaran, misalnya siswa diminta untuk menarik sebuah
kesimpulan mengenai pengertian pengertian etika proresi, pengertian
kode etik, dan penerapan kode etik dalam profesi teknisi akuntansi
sesuai dengan pendapat dan pemikiran siswa masing-masing (secara
berpasangan)
 Siswa berdiskusi dengan pasangan diskusinya mengaitkan
(networking) antar konsep dalam pembelajaran.
 Guru mempersilakan siswa untuk membuka beberapa referensi buku
ajar, dapat berupa buku paket maupun LKS siswa, dan membimbing
siswa dalam menganalisis hasil diskusi

Fase 4
Guru meminta masing-masing pasangan untuk menyajikan hasil
diskusinya di depan kelas
 Siswa yang ditunjuk dapat menyajikan hasil diskusinya didepan kelas,
mengkomunikasikan hasil capaian diskusinya kepada siswa lain.
 Guru mempersilakan siswa lain untuk menanya (Questioning) ataupun
menambahi hasil diskusi dari siswa penyaji

Fase 5
Kesimpulan
 Guru memberikan penguatan materi merujuk hasil diskusi dari
presentasi siswa
 Dengan tanya jawab guru memberikan pengarahan semua siswa pada
kesimpulan mengenai kode etik dan penerapannya dalam profesi teknisi
akuntansi

c. Penutup
Kegiatan Waktu

1. Memberikan tugas (PR) terhadap siswa untuk menyelesaikan sola-soal yang 15 Menit
termuat dalam lembar kerja siswa (LKS) terkait dengan materi kode etika
profesi dan kode etik profesi
2. Memberikan memotivasi kepada siswa untuk giat belajar.
3. Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agama dan keyakinan
masing-masing

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 4


V. Penilaian Hasil Belajar
a. PHB 1: Assesment Sikap
Rubrik assesmen untuk sikap kooperatif
Nama : ………………………………
Tugas ke : ………………………………
No
Keterampilan Kooperatif Bobot Skor Nilai
.
1. Menghargai pendapat orang lain 15
2. Mengambil giliran dan berbagai tugas 15
3. Mendorong orang lain untuk berbicara 15
(partisipatif)
4. Mendengarkan secara aktif 5
5. Bertanya 15
6. Berada dalam tugas 15
7. Memeriksa ketepatan 5
8. Memberi repons 15
Jumlah 100
Petunjuk:
Skor : 0,1,2,3,4,5
Nilai Akhir : (Bobot x Skor) : 5

b. PHB 2: Assesment Pengetahuan


1. Rubrik assesmen untuk tugas siswa
Sifat Tugas : Individual/Kelompok
Nama : ……………………………..
Tugas Ke : ……………………………..

No Aspek Bobo Sko Nil


Indikator
. Penilaian t r ai
1. Pemahaman Tingkat pemahaman siswa 15
terhadap tugas yang
dikerjakan
2. Argumentasi Alasan yang diberikan siswa 25
dalam menjelaskan persoalan
dalam tugas yang dikerjakan
3. Kejelasan a. Tersusun dengan baik 5
b. Tertulis dengan baik 5
c. Mudah dipahami 5
4. Informasi a. Akurat 15
b. Memadai 15
c. Penting 15
Jumlah 100
Petunjuk:
Skor : 0,1,2,3,4,5
Niali Akhir : (bobot x skor) : 5

2. Rubrik assesmen untuk kuis

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 5


Assesmen untuk kuis disesuaikan dengan materi, dan model kuis yang diberikan guru.
baik itu model pilihan ganda maupun essay. Pemberian bobot penilaian juga disesuaikan
dengan banyaknya soal dari kuis tersebut.

c. PHB 3: Assesment Ketrampilan


1. Rubrik assesmen untuk presentasi
Sifat Tugas : Individu/Kelompok
Nama : ……………………………….
Tugas Ke : ……………………………….
No
Komponen Bobot Skor Nilai
.
1 Penguasaan Materi
a. Kemampuan konseptualisasi 15
b. Kemampuan menjelaskan 15
c. Kemampuan berargumentasi 20
2 Penyajian
a. Sistematika penyajian 15
b. penyampaian 15
3 Komunikasi Verbal
a. Penggunaan bahasa 10
b. Intonasi dan tempo 10
Jumlah 100
Petunjuk:
Skor : 0,1,2,3,4,5
Nilai Akhir : (bobot x skor) : 5

2. Rubrik assesmen untuk tanya jawab


Penilaian Siswa Penilaian Guru
No. Nama Siswa Pertanyaa Jawaba Pertanyaa Jawab
n n n an
1 ………………….
2 ………………….
3 Dan seterusnya

Kriteria Indikator Jawaban Indikator Pertanyaan


80 - 100 Jawaban relevan, faktual, Pertanyaan struktural
konseptual
Disampaikan secara logis Pertanyaan prosesuai
60 – 79 Jawaban relevan, faktual, Pertanyaan deklaratif
konseptual
Tidak disampaikan secara
logis
< 59 Jawaban tidak relevan Pertanyaan tidak relevan

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 6


IV. Alat/Media/Sumber Pembelajaran
1. Alat : Spidol, Papan Tulis, Laptop, LCD
2. Media : Video atau Slide Powerpoint, Lembar Kerja Siswa
3. Sumber Belajar : Keterkaitan SKL, KI dan KD
Buku Etika Profesi yang relevan
Modul Etika Profesi
Internet

Mengetahui, Jatiroto, Juli 2016


Kepala SMK Negeri 1 Jatiroto Pengampu Etika Profesi

Dra. Irianingsih, M.Pd Dina Kristiana, S.Pd


NIP. 19600707 198603 2 007 NIP.-

RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN : ETIKA PROFESI HALAMAN 7

Anda mungkin juga menyukai