Anda di halaman 1dari 4

RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SEKOLAH( RIPS )

DAN
STRATEGI PENGEMBANGAN SEKOLAH
SMP PLUS PESANTREN BAHRUL ULUM

YAYASAN PONDOK PESANTREN BAHRUL ULUM


REKSO BINANGUN
TAHUN 2021
RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum SMP PPBU

RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SEKOLAH( RIPS )


DAN
STRATEGI PENGEMBANGAN SEKOLAH
SMP PLUS PESANTREN BAHRUL ULUM

I. LATAR BELAKANG
Pendidikan Nasional bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan
manusia Indonesia seutuhnya yaitu menusia beriman, bertaqwa terhdap Tuhan Yang Maha
Esa dan berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan keterampilan , sehat jasmani dan
rohani, kepribadian yang mantap dan mandiri, serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan
kebangsaan . Pendidikan Nasional juga harus mampu menumbuhkan jiwa patriotis dan rasa
kesetia kawanan sosial .
Sejalan dengan itu SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum melihat dan merasa terpanggil
untuk ikut serta bersama-sama mensukseskan tujuan pendidikan tersebut. Mengingat semakin
tingginya jumlah siswa yang menamatkan pendidikan dari tingkat Sekolah Dasar (SD) dan
Madrasah Ibtida’iyah (MI) setiap tahunnya. Dilihat juga dari letak geografisnya dan tingkat
perekonomian masyarakat yang lemah akan tetapi minat dan pemahaman Masyarakat tentang
pentingnya dunia pendidikan maka untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan tingkat
SMP/MTS cukup tinggi namun terkendala oleh jarak sekolah yang begitu jauh dan Biaya
sehingga. SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum dibangun bertujuan untuk memenuhi kebutahan
masyarakat yang di pelosok agar bisa di jangkau oleh semua kalangan masyarakat,.

II. VISI, MISI dan TUJUAN


A. Visi SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum :
“ Mewujudkan SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum Sebagai Lembaga
Pendidikan Islam Yang Kompetitif Mampu Meningkatkan Mutu
Pendidikan, Melahirkan Siswa Berprestasi Dan Berakhlakul Karimah”

Indikator yang diharapkan dari Visi tersebut adalah :


Peserta didik berkepribadian luhur dan mulia
1. Peserta didik beriman dan takwa kepada Allohu SWT.
2. Peningkatan kemampuan peserta didik dalam Ilmu Pengetahuan, Ilmu
Agama Islam, Olah Raga Raga, Seni dan Budaya.
3. Peningkatan kemampuan berkomunikasi dan tampil didepan.
4. Peningkatan Nilai Hasil Ujian Nasional
5. Peningkatan jumlah peserta didik yang masuk ke SMA Unggulan.
6. Peningkatan disiplin peserta didik.

B. Misi SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum :


 Melaksanakan pembelajaran antara Pesantren, Sekolah dan Diniyah.
 Menyelenggarakan Program Diklat yang mengacu pada standar nasional
dalam mewujudkan siswa yang maju, Berprestasi dan berakhlakul karimah.
 Mengupayakan perluasan dan pemerataan layanan pendidikan yang disiplin,
berorientasi terhadap kepuasan pelanggan.
 Meningkatkan partisipasi dalam mengembangkan mutu lulusan.
 Menerapkan pembelajaran yang berkelanjutan untuk menggali bakat dan
potensi siswa.

C. Tujuan SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum :


GRAND DESIGN/RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum ii
RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum SMP PPBU

Tujuan yang akan dicapai jangka waktu 4 tahun adalah :


a. Untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang:
Berpengetahuan Luas, berkepribadian Jujur, beriman, bertaqwa, dan
berakhlaqul karimah.
b. Untuk membekali Siswa agar menjadi pribadi manusia yang senantiasa
disiplin, sehat, berilmu, cakap, kreatif, dan mandiri.
c. Untuk membekali Siswa agar menjadi warga negara yang baik, Patriotik dan
demokratis serta bertanggung jawab.
d. Menyiapkan Alumni agar menjadi warga Negara yang produktif, adaptif,
kreatif dan Inovatif.

D. Sasaran Pengembangan:
Tujuan yang akan dicapai dalam jangka 5 tahun kedepan :
 Mengoptimalkan proses kegiatan belajar mengajar, karena ditunjang oleh
sarana prasarana dan peralatan yang memadai, kurikulum (silabus ) yang
mutahir dan tenaga pengajar yang kompeten.
 Memenuhi sarana dan Prasarana serta meningkatkan pelayanan bagi siswa dan
wali siswa.
 Meningkatkan jumlah lulusan tingkat SMP di wilayah tersebut.

III. KURIKULUM
Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan isi dan
bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan
kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu .Tujuan ini meliputi
tujuan Pendidikan Nasional serta kesesuaian dengan kekhasan, kondisi dan potensi
daerah, satuan pendidikan dan peserta didik.
Sebagai Lembaga Pendidikan Khusus, tentu arah tujuan Pendidikan telah
dituangkan dalam suatu rumusan yang terarah dan terperinci yang dinamakan dengan
Kurikulum. SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum tetap berpedoman pada kurikulum yang
diberlakukan oleh pemerintah, sehingga dapat berpacu maju dengan sekolah-sekolah
lain yang berada di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten
Lampung Tengah.
Kurikulum yang sedang digulirkan di SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum
sekarang ini adalah Kurikulum 13.

IV. MENEJEMEN SEKOLAH


SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum adalah sebuah lembaga pendidikan negeri
dibawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bnaten Sekolah ini telah
berdiri pada tahun 2021. SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum dikelola Kepala Sekolah
beserta guru-gruru dan staf Tata Usaha. Seluruh guru- guru dan staf TU bekerja dengan
fungsi masing-masing yang telah diatur dengan sebuah mekanisme kerja.

V. PEMBIAYAAN DAN PERAN SERTA MASYARAKAT


Sebagai sekolah negeri memperoleh biaya penyelenggaraan dari Pemerintah
untuk honor Kepala Sekolah, Guru-Guru, Pegawai Tata Usaha dan biaya Operasional
Sekolah.

VI. PROGRAM KERJA YANG SEDANG BERJALAN


Untuk pengembangan dan peningkatan mutu pendidikan, sekolah melalui
Pengajuan profosal kepada Intansi terkait:
1. Peningkatan Kompetensi Guru:
GRAND DESIGN/RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum iii
RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum SMP PPBU

a. Memfasilitasi Kegiatan Workshop bagi Guru-Guru/TU


b. Mengoptimalkan Kinerja Guru
c. Memotivasi Guru untuk meningkatkan prestasi
2. Melengkapi Sarana dan Prasarana:
a. Komputer
b. Printer
c. Infocus
d. Melengkapi buku-buku Perpustakaan sekolah dan meningkatkan Fungsi
Perpustakaan
3. Peningkatan Kemampuan Tenaga Administrasi
4. Pengembangan Kreativitas siswa dalam Karya Ilmiah.
5. Peningkatan dan Pengembangan Kultur Sekolah

VII. PESERTA DIDIK


Jumlah siswa pada Tahun Pelajaran 20121/2022 adalah sebanyak : 11 orang,
dengan rekapitulasi sebagai berikut :

Jumlah
No Kelas Jumlah Siswa Ket.
Rombel
1 Tujuh (7) 1 17

2 Tujuh (8)

3 Tujuh (9)

Rumbia, 16 Juli 2021


Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus
Pesantren Bahrul Ulum

SISWANTO, S.Sy.

GRAND DESIGN/RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SMP Plus Pesantren Bahrul Ulum iv

Anda mungkin juga menyukai