Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

ACCOUNT OFFICER

Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Pelayanan Perbankan

Oleh

SITI FATIMAH 201902811

NOVA SERASTIKA 201902809

MHD RAPI 201902808


PERBANKAN SYARI’AH
SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI (STIE) SYARIAH BENGKALIS
2021

1
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang masalah

Dalam berbagai profesi yang ada di Indonesia, istilah Account Officer masih
sangat asing untuk beberapa kalangan, khususnya masyarakat dengan pendidikan
rendah. Padahal, dalam lembaga keuangan, tugas account officer memiliki peran
yang sangat penting demi kemajuan lembaga tersebut.

Salah satu peran dari Account Officer adalah untuk memperbanyak jumlah
nasabah yang menggunakan produk perkreditan lembaga keuangan. Semakin
banyak yang tertarik, maka keuntungan yang diperoleh lembaga juga semakin
tinggi, mengingat perkreditan merupakan produk yang diincar banyak kalangan.

1.2 Rumusan Masalah


a. Apa itu account Officer
b. Keahlian AO
c. apa saja tugas, kriteria dan etika AO

1.3 Tujuan Masalah


a. Untuk mengetahaui pengertian account officer
b. Untuk mengetahui keahlian AO
d. Mengetahui apa saja tugas, kriteria dan etika AO

2
BAB II

PEMBAHASAN

1.1 Pengertian Account Officer

Bank merupakan bisnis resiko (Bank is a risk business), dalam sistem kerjanya
bank berperan sebagai lembaga intermediary antara investor dan orang yang
membutuhkan pembiayaan. Salah satu faktor yang menentukan kelancaran bisnis
bank adalah keberhasilannya dalam mengelola likuiditas bank. Hal ini tidak akan
tercapai apabila dalam pengelolaan nasabah yang telah dibiayai tidak mampu
mengembalikan kewajiban yang harus dipenuhinya. Untuk itu Account Officer
sebagai pegawai bank yang membuat usulan pembiayaan harus jeli dan teliti
dalam memilih nasabah yang berkompeten sehingga resiko pembiayaan macet
dapat diminimalisir.

Account Officer adalah aparat manajemen yang ditugaskan untuk membantu


direksi dalam menangani tugas-tugas, khususnya yang menyangkut bidang
marketing dan pembiayaan.1 Sistem Account Officer memiliki peranan yang
besar, karena peranannya dalam menghubungkan bank dengan nasabahnya. Tugas
Account Officer dimulai dari mencari, menilai, mengevaluasi, selanjutnya
mengusulkan proposal pembiayaan nasabah, dan tidak berhenti disitu Account
Officer juga harus tetap membina nasabahnya agar mampu mengembalikan dana
yang telah dipinjam kepada bank. Bisa dikatakan Account Officer seperti
konsultan bagi bank. Maka sebagai ujung tombak bank Account Officer harus
memiliki integritas yang tinggi kepada bank, tidak memberikan usulan nasabah
yang asal-asalan yang justru malah menjadi resiko bagi bank dikemudian hari.

Account Officer atau yang biasa dikenal dengan sebutan AO adalah salah satu
pekerjaan yang berada di bawah naungan lembaga keuangan seperti bank ataupun
koperasi khususnya di bidang kredit. Karena bank tidak bisa lepas dari aktivitas
kredit dari nasabahnya, maka peran AO sangat penting di dalam nya.

3
Demi menghindari kerugian bank, maka AO bekerja dengan mencari calon
nasabah yang sesuai dengan kriteria dan aturan yang berlaku. Hal ini
memungkinkan seorang AO untuk bekerja di lapangan demi memantau kelayakan
usaha yang dimiliki nasabah sehingga bisa diberikan pinjaman.

1.4 Fungsi dan tujuan account officer

Jika dijabarkan satu per satu, maka perekrutan karyawan AO dalam lembaga
keuangan memiliki banyak fungsi yang menguntungkan. Namun, dari semua
fungsi tersebut, ada 4 tujuan inti dari adanya Account Officer, yaitu.

 Memperkenalkan Perkreditan Lembaga kepada Nasabah

Setiap lembaga memiliki produk sendiri terkait pinjaman yang


ditawarkan kepada masyarakat, baik berupa uang tunai ataupun aset.
Maka dari itu, AO dimanfaatkan sebagai salah satu promotor yang
memperkenalkan kredit dan syarat yang disediakan oleh lembaga
tersebut kepada nasabah nya.

 Media Penghubung antara Lembaga dan Nasabah Terkait


Perkreditan

Sebagai salah satu produk unggulan lembaga keuangan, maka


wajib ada penghubung antara keinginan dan tujuan lembaga terhadap
nasabah yang membutuhkannya. Segala keinginan nasabah, bisa
disampaikan kepada lembaga, demikian juga target yang diinginkan
lembaga harus bisa terpenuhi.

4
 Mencari Nasabah yang Layak

Fungsi yang paling penting dari karyawan AO adalah memilah


atau memfilter nasabah yang ingin meminjam kepada lembaga. Hal ini
dibutuhkan untuk meminimalisir kerugian pinjaman, akibat nasabah yang
tidak mampu melunasi hutang nya.

 Memberikan Laporan Nasabah Kepada Lembaga

Karena AO yang mencari nasabah, maka AO juga harus membuat


laporan terkait transaksi yang terjadi antara nasabah dengan pihak
lembaga. Dengan laporan yang dibuat, maka akan sangat membantu
lembaga dalam memeriksa pendapatan dan pengeluaran yang diperoleh.

1.5 Tugas Account Officer


Untuk menyukseskan tujuan yang diharapkan oleh lembaga keuangan dalam
memperkenalkan produk perkreditan nya, maka ada beberapa tugas yang wajib
dilaksanakan Account Officer yang profesional, diantaranya. Inti dari tugas
seorang Account Officer adalah : melakukan pemasaran produk perbankan,
terutama produk yang berkaitan dengan kredit.

Untuk itu sebelumnya seorang calon AO harus mengetahui apa itu kredit /
kegiatan kredit. Kredit yaitu penyediaan uang atau tagihan yang dapat
dipersamakan dengan itu berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam-
meminjam antara kreditor / bank dengan pihak lain / debitur, yang mewajibkan
pihak peminjam (debitur) untuk melunasi hutangnya setelah jangka waktu / tenor
tertentu dengan jumlah bunga yang telah disepakati bersama.

Jadi tugas utama seorang Account Officer adalah mencari dan kemudian
mempertemukan antara pihak yang membutuhkan dana / uang dengan pihak Bank
dimana tempat Account Officer bekerja.

5
 Membuat Perencanaan Pemasaran

Perencanaan pemasaran produk sebenarnya adalah tugas utama


dari seorang marketing dari lembaga keuangan. Namun, karena AO
memiliki tingkat komunikasi yang tinggi terhadap nasabah, maka
rencana pemasaran produk bisa disusun bersama antara marketing
dengan account officer.

 Menganalisa Kelayakan Nasabah

Tidak semua nasabah layak untuk diberikan pinjaman, hal ini bisa
dilihat dari kemampuannya membayar pinjaman. Mulai dari perkiraan
gaji yang didapatkan, aset yang menjadi jaminan, serta banyaknya
kebutuhan atau anggota keluarga yang menjadi tanggungan nasabah.

 Mengenalkan Produk Pada Nasabah

Produk yang dimiliki pada perusahaan tidak akan bisa dikenal baik
tanpa adanya fasilitator yang memperkenalkannya pada nasabah. Salah
satunya karyawan yang bertugas memperkenalkan produk perkreditan
selain marketing adalah Account Officer.

 Memberikan Pinjaman

Jika nasabah sudah tertarik dengan sistem yang ditawarkan, maka


account officer bertugas memberikan pinjaman tunai kepada mereka.
Namun, syarat dan ketentuan tetap harus perhatikan sesuai dengan
aturan yang berlaku di lembaga.

6
 Menjaga Hubungan dengan Nasabah

Sebagai mediator antara lembaga dengan nasabah, maka AO harus


menjaga hubungan baik dengan mereka. Selain membuat nasabah
berlangganan menggunakan produk tersebut, hubungan baik juga
memudahkan AO untuk memantau lancarnya pembayaran dari pinjaman
yang dilakukan nasabah.

 Memberi Solusi Keuangan Pada Nasabah

Setiap nasabah memiliki masalah keuangan yang berbeda-beda


sehingga mengharuskan mereka untuk meminjam dana. Di sinilah
Account Officer memberikan solusi keuangan yang sesuai, serta
memberikan  tawaran produk yang cocok digunakan untuk mengatasi
masalah keuangan tersebut.

 Membuat Laporan

Untuk mempermudah lembaga dalam mengevaluasi pendapatan


dari produk yang dibuat, maka laporan terkait debitur harus disusun
dengan rapi. Membuat laporan ini adalah tugas Account Officer yang
paling akhir sejak penawaran produk, hingga transaksi dengan nasabah
dilakukan

1.6 Keahlian AO
 Cepat Mengelola Akun perusahaan menggunakan sistem komputerisasi
akuntansi
 Menguasai kemampuan tentang pengetahuan akuntansi keuangan secara
baik (konvensional, perbankan, ataupun perpajakan)
 Selalu on time dalam mengelola dan memanajemenkan waktu kerja sebaik
mungkin
 Mampu Bekerja secara team naupun mandiri
 Mampu dalam melakukan kegiatan dan aktifitas administrasi perusahaan

7
 Bisa Bekerja dengan tekanan yang kuat dari perusahaan/instansi tempat
bekerja
 Pandai dalam menjaga kerahasiaan perusahaan/instansi kepada pihak-
pihak yang tidak berkepentingan

 Komunikasi dan Kemampuan Interpersonal yang Baik


Untuk melayani segala keinginan nasabah, sekaligus
memperkenalkan produk perkreditan lembaga, dibutuhkan komunikasi
yang baik. Hal ini bertujuan untuk menarik klien agar bersedia menerima
tawaran produk dari lembaga keuangan.

 Bisa Menganalisa Keuangan

Analisis keuangan harus bisa dilakukan dengan cepat dan tepat


oleh seorang Account Officer, untuk memprediksikan keuangan nasabah
terkait kelayakan nya. Analisa bisa dilihat dari pendapatan klien serta
pengeluaran wajib setiap bulan nya.

 . Kritis

Untuk memahami apakah nasabah sedang memberi laporan yang


jujur atau berbohong, maka Account Officer perlu memiliki sikap yang
sangat kritis. Sikap kritis dibutuhkan saat proses interogasi dengan
nasabah, ataupun melihat bukti data keuangan yang diberikan nasabah.

 . Memiliki Motivasi yang Tinggi

Setiap lembaga keuangan memiliki target sendiri terkait


pendapatan atau jumlah produk yang laku dalam rentang waktu tertentu.
Oleh sebab itu, seorang Account Officer dituntut untuk memiliki motivasi
yang tinggi untuk mencapai target, agar tidak mudah stres.

8
1.7 Kriteria seorang Account Officer
a. Bertanggung jawab dan punya tujuan
b. Menyeimbangkan keuntungan perusahaan dan kepuasan klien
c. Percaya diri
d. Siap berhadapan dengan berbagai tipe klien
e. Menghargai diri sendiri dan orang lain
f. Mampu Bekerja secara team
g. Menyukai hal baru
h. Bermental melayani
i. Patuh pada peraturan bank

1.6 Etika AO

Etika Account Officer merupakan suatu sikap hidup yang bertujuan untuk
dapat memberikan suatu pelayanan yang bersifat profesional terhadap masyarakat.
Hal ini bisa dilakukan dengan adanya keahlian atau keterampilan atau bahkan
pengetahuan yang dimiliki oleh seseorang sehingga orang tersebut dapat
memberikan pelayanan pada masyarakat. Segala pekerjaannya juga dapat
dilakukan dengan penuh tanggung jawab. Jika Anda memiliki etika dalam
menjalankan tugas dari jabatan Anda maka hal ini berarti bahwa Anda telah
menyadari etika dari profesionalitas Anda. Sikap etis ini memang haruslah
dimiliki oleh seorang profesional dalam bekerja. Bahkan sikap etis ini sudah
seharusnya menjadi semacam prinsip dalam hidup seorang profesional.

Dengan adanya prinsip di dalam diri yang bersifat menjunjung tinggi


pekerjaan dan kepentingan orang lain maka secara tidak langsung Anda telah
mencerminkan pribadi yang berkarakter. Oleh karena itu suatu kode etik profesi
sebenarnya bisa dibilang turut berperan dalam pengembangan karakter diri
seseorang. Jika Anda merupakan seorang pekerja dan bisa menjalankan penuh
tugas dan wewenang Anda sesuai kode etik perusahaan yang berlaku maka Anda
berarti memiliki karakter dan kualitas yang baik. Secara lebih jauh sebenarnya

9
suatu etika profesi juga berperan sebagai norma dan nilai serta aturan bagi Anda
dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab Anda. Dengan adanya etika inilah
maka Anda bisa menjalankan profesionalitas Anda dengan baik.

BAB III

PENUTUP

1.1 Kesimpulan

Account Officer atau yang biasa dikenal dengan sebutan AO adalah salah satu
pekerjaan yang berada di bawah naungan lembaga keuangan seperti bank ataupun
koperasi khususnya di bidang kredit. Karena bank tidak bisa lepas dari aktivitas
kredit dari nasabahnya, maka peran AO sangat penting di dalam nya.

Demi menghindari kerugian bank, maka AO bekerja dengan mencari calon


nasabah yang sesuai dengan kriteria dan aturan yang berlaku. Hal ini
memungkinkan seorang AO untuk bekerja di lapangan demi memantau kelayakan
usaha yang dimiliki nasabah sehingga bisa diberikan pinjaman.

Untuk itu sebelumnya seorang calon AO harus mengetahui apa itu kredit /
kegiatan kredit. Kredit yaitu penyediaan uang atau tagihan yang dapat
dipersamakan dengan itu berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam-
meminjam antara kreditor / bank dengan pihak lain / debitur, yang mewajibkan
pihak peminjam (debitur) untuk melunasi hutangnya setelah jangka waktu / tenor
tertentu dengan jumlah bunga yang telah disepakati bersama.

Jadi tugas utama seorang Account Officer adalah mencari dan kemudian
mempertemukan antara pihak yang membutuhkan dana / uang dengan pihak Bank
dimana tempat Account Officer bekerja.

10
11

Anda mungkin juga menyukai