Anda di halaman 1dari 4

Strategi Komunikasi Dalam Pelaksanaan Tindakan Keperawatan

a. Fase Orientasi

1.Salam Terapeutik
“Selamat pagi dek, kenalkan saya perawat Ria” “Saya mahasiswa profesi ners dari Stikes
santa elisabeth yang akan praktek selama 2 minggu kedepan d ruangan ini, pada hari ini saya
dinas pagi di ruangan ini mulai pukul 07.00-14.00. Selama di rumah sakit ini saya yang akan
merawat adek”
R/: iya mbak
”Namanya adek siapa, senang dipanggil siapa? ”
R/: Saya suka dipanggil dek E

2.Evaluasi
“bagaimana perasaan adek hari ini?
R/:saya merasa bosan Validasi
“Bagaimana kabar Adek hari ini? Bagaimana tidur Adek semalam?
R/: saya tidak bisa tidur nyenyak

3.Kontrak :“Kalau begitu bagaimana kalau hari ini kita berbincang-bincang supaya
adek lebih tenang.”
R/: iya
Topik : “Baiklah dek, saya akan menjelaskan mengidentifikasi tanda dan gejala
perubahan mood, mengidentifikasi resiko keselamatan diri atau orang lain, memonitor fungsi
kognitif., membuat dan masukkan pada jadwal harian pasien”.
R/: iya mbak
Waktu:
“Berapa lama adek mau kita berbincang-bincang? Bagaimana
kalau 15 menit?”
R/: iya mbak
Tempat: “adek mau kita berbincang-bincang di mana? Bagaimana kalau di taman
dek?
”R/: Iya mbak
b.Fase Kerja

1.Mengidentifikasi tanda dan gejala perubahan mood


“adek saya ingin tahu, bagaimana perasaan suasana hati adek sekarang? Apa yang adek
rasakan?”
R/: saya merasa tidak berguna, merasa hidup tidak bahagia dan merasa gagal dalam hidup

2.Mengidentifikasi resiko keselamatan diri atau orang lain ”apakah adek pernah mencoba
melakukan bunuh diri? Atau mencelakakan
orang lain?”
R/: iya saya pernah mencoba bunuh diri menggunakan gunting atau pisau dan menyayata di
pergelangan tangan saya karena saya merasa tidak berguna

3.Memonitor fungsi kognitif.


“baik, kalau begitu apakah adek masih ingat apa yang terjadi pada adek
sehingga adek merasa gagal dalam hidup?
R/: iya mbak, saya ditinggalkan oleh orang tua dan saudra kandung saya dalam kecelakaan
lalu lintas, dan saya merasa sendiri dan bosan untuk hidup .

4.Membuat dan masukkan pada jadwal harian pasien


“adek bagaimana jika kita membuat jadwal harian untuk adek agar adek tidak merasa
bosan?”
R/: baiklah
“adek bisa menyapu?
”R/: Iya saya bisa
“kalau begitu coba adek mulai besok menyapu taman ya dek”
R/: iya
“ini saya kasih buku harian dek dan centang disini ketika adek seles
ai menyapu”
R/: Iya

c.FaseTerminasi
1.Evaluasi respon klien dan validasi terhadap tindakan keperawatan yang sudah
diberikan
Evaluasi Subyektif (Klien)
“Bagaimana perasaan adek sekarang setelah kita berbincang-bincang?
R/: saya merasa tenang dan tahu apa yang harus saya lakukan ketika bosan
Evaluasi Obyektif (Perawat)
a) Klien tampak bersemangat
b) Klien mampu berkonsentrasi
Validasi :
“kalau begitu adek sudah mengetahui apa yang dilakukan agar adek tidak bosan, coba adek
contohkan bagaimana cara menyapu”
R/: seperti ini “Iya begitu dek, bagus”

2.Rencana Tindak Lanjut


“Adek, kita tadi sudah bercakap-cakap dan melakukan apa yang saya ajarkan ketika adek
merasa bosan”
R/ : iya mbak

3.Kontrak yang akan datang :


“karena waktu kita sudah habis untuk pertemuan kali ini, bagaimana kalau kita lanjutkan
besok pagi ya bu”.
R/: Iya

Topik:
“Baiklah besok kita akan membahas tentang
mengevaluasi dan validasi
pertemuan 1, menjelaskan tentang gangguan mood dan penangannya, menganjurkan berperan
aktif dalam pengobatan rehabilitasi, mengajarkan mengenali pemicu gangguan mood”
Waktu :
“ Besok pukul 08.00 ya dek”
R/: Iya
Tempat:
“Mau dimana kita berdiskusi? Disini saja ya dek”.
R/:iya mbak
“kalau begitu saya pamit dulu ya dek terimakasih”
R/: iya mbak

Anda mungkin juga menyukai