Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ulya Hafidhotul Ma’rifah

NIM : 2102046032

Prodi dan Fakultas: Ilmu falak, Fakultas syari’ah dan Hukum

Tugas : Membuat resensi novel untuk memenuhi syarat mendaftar UKM justisia

Dear Nathana

A. Identitasn Novel :

1. Judul Novel : Dear Nathan


2. Penulis : Erisca Febriani
3. Penerbit : Best Media
4. Cetakan : keduabelas edisi revisi
5. Tahun terbit : 2017
6. Jumlah halaman : 512 halaman
7. Harga : Rp. 100.000,-

B. pengenalan Novel

Novel ini di tulis oleh seorang gadis yang bernama Erisca Febriani yang sering di panggil
Eris atau Risca. Lahir di Bandar lampung, 25 Maret 1998, berzodiac Aries dan pecinta
makanan pedas. Saat ini ia sedang mengenyam sebagai mahasiswi di Fakultas Pertanian
Jurusan Agroteknologi Universitas Lampung.

Menulis adalah salah satu dari sekian banyak hobi yang di geluti sejak SMP. Dear Nathan
adalah novel pertama yang ditulisnya.

Novel ini menceritakan tentang kisah remaja sebagimana ketika duduk di bangku SMA,
yang menhisahkan tentang masa indah putih abu-abu, persahabatan, pelajaran kehidupan, dan
pentingnya untuk selalu menghargai perasaan. Novel ini menceritakan kisah cinta antara dua
insan yaitu adalah Salma dan Nathan, mereka adalah siswa dari SMA Garuda.
Salma Alvira adalah salah satu siswi baru SMA Garuda, ia berusia 17 tahun. Salma
orangnya ramah, cerdas dan aktif dalam berorganisasi, sehingga banyak kaum adam yang
sangat mengidolakannya, Sangat jelas bertolak belakang dengan Nathan. Nathan adalah salah
satu siswa terbandel di sekolahnnya, ia suka berantem dengan teman-temannya, bahkan karna
sering berantem dan membuat banyak masalah Nathan sering di kelurkan dari sekolahnya,
sehingga membuat Nathan berpindah-pindah sekolah. Namun dari balik itu semua Nathan
pria Tampan yang sangat banyak di kagumi oleh kaum hawa, termasuk saya hehe.

Kisah cinta mereka berawal ketika sama-sama telat masuk gerbang sekolah. Disitulah
titik awal mereka bertemu, dan karna kejadian tersebut Nathan dan Salma saling mengenal
satu sama lain. Semakin hari semakin dekat hubungan mereka, dengan berbagai cerita dan
kisah yang membagiakan hingga tertawa terbahak-bahak, sampai menyedihkan hingga lupa
caranya berhenti menangis.

“ pokoknya cinta itu membebaskan, bukan mengekang, apalagi menguasai “- Nathan.

C. Sinopsis

Berawal dari keterlambatan mengikuti upacara pertama di sekolah barunya, Salma Alvira
bertemu dengan seorang cowo yang membantunya menyelunup lewat gerbang samping.
Selidik punya selidik, cowok itu ternyata bernama Nathan, murid nakal yang sering jadi bahan
gosipan anak satu sekolahan.

Beberapa rangkain kejadian pun terjadi, yang justru mengantarkan Salma untuk menjadi
kian lebih dekat dengan Nathan. Dua kepribadian yang saling bertolak belakang, seperti langit
dan bumi, yang tidak bisa bersatu tapi saling melengkapi. Salma yang awalnya juga tak
menggubris Nathan pun kian hari Salma menjadi luluh akan perhatian yang diberikan oleh
Nathan.

Novel ini mengisahkan tentang masa indah putih abu-abu, persahabatan, pelajaran hidup,
dan pentingnya untuk selalu menghargai perasaan.

“Dear Nathan, terimakasih untuk semuanya, pelajaran kehidupan dan pelajaran betapa
pentingnya menghargai perasaan.” – Salma Alvira.

D. keunggulan Novel
Keunggulan novel Dear Nathan yaitu :

1. bahasa yang digunakan oleh penulis sangat mudah di pahami.


2. ceita dalam novel tersebut sangat realistis, adegan-adegannya mudah dibayangkan
dan sangat natural.
3. Novel ini dapat membuat pembaca fresh dan membuat pembaca seakan-akan kembali
ke masa muda atau SMA.

E. kekurangan Novel

Novel ini memiliki kekurangan yang sangat minim, hanya saja ending cerita novel Dear
Nathan ini tidak digambaran secara jelas.

F. Penutup

Karakter didalam cerita Dear Nathan membuat para pembaca kagum dan meleleh. Dan
pembaca juga dibuat tersenyum sepanjang cerita dengan kekonyolan khas anak SMA.
Ditambah gaya penuturan luwes seakan mengilas balik memori saya sewaktu duduk di bangku
SMA.

Anda mungkin juga menyukai