Anda di halaman 1dari 8

TUGAS KIMIA

KALORIMETRI

OLEH KELOMPOK 3 :
• DESMITA PUTRI
• DEVITA ICA PURNAMA

• DHIYAA FITRI YAFE

• DIA AYU SETIAWATI

• DWI GUSTIANI

GURU PEMBIMBING :
YUSWARNI S.Pd
KALORIMETRI

Kalorimetri adalah proses pengukuran jumlah kalor reaksi yang diserap atau dilepaskan pada
suatu reaksi kimia dalam suatu eksperimen. Dengan menggunakan kalorimetri kita dapat
menentukan apa jenis reaksi yang terjadi, apakah reaksi tersebut endoterm ataupun eksoterm.

Sedangkan Kalorimeter merupakan suatu alat untuk mengukur jumlah kalor reaksi yang
diserap maupun yang dilepaskan pada suatu reaksi kimia. Proses kalorimeter berlangsung
secara adiabatik, yaitu tidak ada energi yang keluar atau masuk kedalam kalorimeter tsb.
Kalorimeter dapat dibedakan menjadi 2 :
• Kalorimeter Sederhana
Adalah alat yang digunakan untuk mengukur jumlah kalor yang terlibat pada reaksi kimia dalam
sistem larutan sederhana.
Adapun rumus yang berlaku untuk menentukan jumlah kalor suatu zat secara umum sbb :
qreaksi + qkalorimetr + qlaruatan = qsistem
qreaksi + qkalorimetr + qlaruatan = 0
atau
qreaksi = -(qkalorimeter + qlarutan)
Jika nilai kapasitas kalor kalorimeter sangat kecil, kalor kalorimetr dapat diabaikan sehingga
perubahan kalor dapat dianggap hanya berakibat pada kenaikan suhu larutan dalam
kalorimetr.
qreaksi = -qlarutan

qlarutan = m x c x ∆T

keterangan :
q = jumlah kalor (joule) c = kalor jenis (jg-¹°C-¹)
∆T = perubahan suhu (T akhir - T awal) m = massa zat (g)
apasitas kalor (c) adalah jumlah panas yang
dibutuhkan untuk menaikkan suhu sebesar 1°C,
dinyatakan dengan satuan J°C-¹. Jika kapasitas
kalor diketahui, untuk menentukan kalor reaksi
digunakan rumus :
q = C .∆T
2. Kalorimeter Bom
Alat yang lebih teliti untuk mengukur perubahan kalor adalah kalorimeter bom , yaitu suatu
kalorimeter yang dirancang khusus sehingga sistem benar – benar dalam keadaan terisolasi.
Kalor yang dilepas atau diserap oleh kalorimetr disebut dengan kapasitas kalor kalorimeter (
Ckalorimeter ). Secara keseluruhan dirumuskan:
qreaksi + qkalorimetr + qair = qsistem
qreaksi + qkalorimetr + qair = 0
atau
qreaksi = -( qkalorimeter + qair )
qkalorimeter = C kalorimetr x ∆T

Keterangan :
C kalorimetr = kapasitas kalor kalorimeter ( J°C-¹ atau JK-¹ )

∆T = perubahan suhu ( °C atau K )


Fungsi Kalorimeter
1. Kalorimeter berfungsi untuk mendeteksi suhu pada kalor.

2. Kalorimeter berfungsi untuk mengukur jumlah dari kalor pada suatu perubahan reaksi

kimia.

3. Kalorimeter berfungsi untuk menghitung jumlah kalor pada suatu perubahan reaksi

kimia.

4. Kalorimeter berfungsi untuk alat peneliti percobaan pada suatu kalor.

5. Sebagai alat pendeteksi kalor pada suatu perubahan reaksi kimia.


Prinsip Kerja
Kalorimeter
Prinsip kerja kalorimeter berdasarkan azas black yang berbunyi “kalor yang dilepas oleh
benda panas sama dengan kalor yang diterima oleh benda dingin”. Jadi ketika dua buah
benda didekatkan satu sama lainnya maka akan terjadi perpindahan kalor dari benda panas
ke benda dingin hingga mencapai suatu kesetimbangan termal atau mencapai suhu
setimbang.

Dalam kasus kalorimeter, bagian benda yang panas


adalah wadah penampung sampel yang akan memberikan
panas, sedangkan bagian benda dingin adalah benda
yang akan menerima panas tersebut, biasanya berupa air.
Contoh Soal
1. Bila 50 mL larutan NaOH 1 M direaksikan dengan 50 mL larutan HCI 1 M ke dalam
alat kalorimeter menyebabkan kenaikkan suhu pada kalorimeter dari 29 °C menjadi
35,5 °C. Bila kalor jenis larutan dianggap sama dengan air yaitu 4,2 j/g°C, maka
tentukan harga perubahan entalpi standar reaksi berikut!

2. Sebanyak 2 g naftalena (C10H8), zat yang berbau tajam dan biasa digunakan untuk
mengusir ngengat, dibakar dalam kalorimeter bom. Dari hasil pengamatan, suhu air
dalam kalorimeter naik sebesar 5°C. Jika kapasitas kalor kalorimeter adalah 10,17
kJ/°C, tentukanlah perubahan entalpi pada reaksi tersebut!

3. Jumlah mol HCl = 50 mL x 1 M = 50 mmol = 0,05 mol Jumlah mol NaOH = 50 mL x 1 M = 50 mmol = 0,05
mol Volum larutan = volum air = 100 mL Massa larutan = massa air = 100 mL x 1 gm/L = 100 g

Anda mungkin juga menyukai