Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PRAKTIKUM UJI KARBOHIDRAT

PRAKTIKUM IPA DI SD

Disusun Oleh :
Nama : Rifki Dwi Ananto Martono
NIM : 836790516
POKJAR : PGSD SI 2018

PROGRAM S1 PGSD BI PENDAS


UNIVERSITAS TERBUKA UPBJJ KOTA SURAKARTA
2018
KEGIATAN PRAKTIKUM 1: UJI MAKANAN
1. Judul Praktikum
Uji karbohidrat

2. Tujuan Praktikum
Mengidentifikasi bahan makanan yang mengandung karbohidrat

3. Kajian Teori
Rumanta (2014) menyatakan bahwa, karbohidrat atau amilum adalah senyawa yang
mengandung unsur karbon, hidrogen, dan oksigen. Contoh pada bahan makanan adalah: semua
makanan yang mengandung zat tepung (amilium), misalnya nasi (beras), roti (terigu), ubu, keladi,
sagu. Pada buah-buahan misalnya : alpukat, durian, nangka, mangga manalagi (harum manis).
Untuk mengetahui amilum di dalam bahan makanan dapat diuji dengan memberi larutan iodium.
Jika amilum ditetesi larutan iodium memperlihatkan perubahan warna menjadi warna biru tua.
Maka jika bahan makanan itu mengandung amilum jika ditetesi iodium maka akan berubah warna
menjadi biru-ungu atau biru terngantung seberapa besar kandungannya. Untuk membantu agar
warna dapat diidentifikasi secara jelas, maka usahakan memilih bahan makanan yang berwarna
putih.

4. Alat dan bahan


a. Alat:
a) Seperangkat alat tulis
b) Piring plastik 1 buah
c) Lampu senter Hp
d) Pipet 2 buah
e) Kertas buram 1 lembar
f) Kertas tissu sesukupnya
g) Betadin (larutan yodium)
h) Larutan KOH dalam tabung
i) Larutan CuSOdalam tabung

b. Bahan:
1) Nasi secukupnya
2) Kacang 4 butir
3) Margarin seujung sendok
4) Biskuit 1 potong kecil
5) Kentang rebus secukupnya
6) Roti secukupnya
7) Daging secukupnya
8) Putih telur secukupnya

5. Cara Kerja
Uji Karbohirat
a. Semua pengamatan dicatat dan atau digambar langsung dalam lembar kerja pada percobaan ini.
b. Semua makanan yang akan diuji disusun di atas piring plastik.
c. Makanan ditetesi satu per satu dengan dua tetes larutan yodium (betadin). Perhatikan dan dicatat
perubahan warna pada bagian makanan yang ditetesi larutan yodium (betadin). Catat bahan yang
diuji manakah yang menunjukkan warna ungu – biru setelah ditetesi larutan yodium ( betadin).
Uji Karbohidrat
Warna
No Bahan makanan Sebelum diberi Sesudah diberi yodium (betadin)
yodium (betadin)
1 Margarine Kuning Merah betadin
2 Kentang Kuning Biru
3 Nasi Putih Biru kehitaman
4 Roti Putih tulang Biru
5 Telur Putih transparan Merah betadin
6 Kacang Putih kekuningan Merah betadin
7 Daging Agak merah Merah betadin
8 Biskuit Coklat susu Biru kehitaman
Keterangan: ( - ) : tidak mangandung karbohidrat
( + ) : mengandung karbohidrat

6. Pembahasan
Dari percobaan uji karbohidrat yang telah dilaksanakan diketahui bahwa kentang, nasi, roti,
dan biskuit mengandung karbohidrat karena bahan-bahan makanan tersebut menunjukkan
perubahan warna menjadi biru dan biru kehitaman.

7. Kesimpulan
A. Setelah melakukan uji karbohidrat dengan menggunakan contoh bahan-bahan makanan (Roti,
Nasi, Kentang, Danging, Kacang Kacang, Telur, dan Margarin) yang ditetesi dengan larutan
yodium / reagen lugol maka ada beberapa bahan yang teridentifikasi mengandung karbohidrat
dan ada pula yang tidak mengandung karbohidrat seperti sebagai berikut :

1) Yang mengandung karbohidrat : Nasi, Roti, Kentang


2) Yang tidak mengandung karbohidrat : Danging, Kacang Tanah, Telur, dan Margarin
 Jawaban Pertanyaan
1) Perhatikan bahan makanan nasi, roti, dan kentang, setelah diberi larutan yodium, apakah
semuanya menunjukan warna biru ungu? Jika tidak, mengapa. Bukankah semua bahan
makanan tersebut termasuk golongan karbohidrat? Jika ya, jelaskan mengapa?
Jawab : tidak, karena dari bahan-bahan makanan tersebut di atas setelah ditetesi dengan
larutan yodium tidak semuanya berubah warna menjadi biru, ungu, atau hitam. Yang tidak
mengandung yodium tetap warna semula atau coklat kena betadin/ yodiu
2) Mengapa ada bahan makana yang berwarna biru dan ada pula yang tidak setelah ditetesi
larutan yodium?
Jawab : Karena dari bahan makanan terssebut ada yang mengandung karbohidrat dan ada
pula yang tidak mengandung karbohidrat.
3) Berdasarkan uji yang telah dilakukan bahan makanan manakah yang termasuk sumber
karbohidrat?
Jawab : nasi, kentang roti

Mengetahui, Surakarta,

Dosen Pengampu Penyususn

Agus Budi Susila, M.Si Rifki Dwi Ananto M., S.Pd


ID. 44500687 NIM 836790516

Anda mungkin juga menyukai