Anda di halaman 1dari 21

MODUL 5

MENGANALISIS DAN MENGINTERPRETASI DATA


SERTA MENINDAKLANJUTI
HASIL PTK

Bersama :
Endro Wibowo, M.Pd.
Kompetensi Yang Diharapkan
Secara Umum; Mahasiswa diharapkan mampu
melaksanakan PTK.
Secara Khusus; Mahasiswa mampu
1. Menganalisis data hasil PTK
2. Menyajikan hasil analisis data PTK
3. Menginterpretasi hasil analisis data PTK
4. Menyimpulkan hasil PTK
5. Menindaklanjuti hasil PTK
Apersepsi
1. Jelaskan secara singkat tentang hakikat PTK (Modul 1)
2. Jelaskan secara singkat tentang langkah-langkah PTK
(Modul 2)
3. Jelaskan secara singkat tentang bagaimana merancang PTK
(Modul 3)
4. Jelaskan secara singkat tentang bagaimana melaksanakan
PTK (Modul 4)
Jawaban Apersepsi No. 1
Jawaban Apersepsi No. 2

Empat Langkah Utama untuk Melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK)


1. Mengidentifikasi masalah pembelajaran
2. Menganalisis dan Merumuskan Masalah
(i) Membatasi masalah yang akan diselesaikan
(ii) Menganalisis penyebab timbulnya masalah
(iii) Mengkaji; Pustaka,
Jurnal Ilmiah berisi laporan penelitian sebelumnya,
diskusi dengan teman sejawat/ pakar
untuk menentukan alternatif tindakan perbaikan
pembelajaran yang tepat dalam penyelesaian masalah.
(iv) Merumuskan masalah
3. Merencanakan PTK
- Rumuskan cara perbaikan pembelajaran yang akan ditempuh
(4 tahap kegiatan pelaksanaan; plan, act, Observ, Refleksi)
(Menentukan berapa siklus/daur PTK akan dilaksanakan)
- Analisis Kelayakan Hipotesis Tindakan; Kemampuan dan komitmen guru,
Kemampuan dan kondisi fisik siswa, Ketersediaan sarana/fasilitas yang
diperlukan, Iklim belajar dan iklim kerja di sekolah
4. Melaksanakan PTK (Menyiapkan rencana tindakan, sarpras, cara
merekam dan menganalisis data, simulasi, melaksanakan Tindakan)
Jawaban Apersepsi No. 3

Jika Pelaksnaan PTK membutuhkan dana besar atau terdapat sponsor penyelenggaraan PTK
maka perlu dibuat Proposal PTK.
Jawaban Apersepsi no 4.
Ringkasan tiga tahap Pelaksanaan PTK :
1. Tahap Cek Kesiapan Akhir Perangkat PTK (7 butir)
Persiapan
2. Tahap ➢ Guru melaksanakan pembelajaran sesuai RPP/ RKH yang dibuat,
Pelaksanaan ➢ Observasi pelaksanaan pembelajaran (dibantu observer/
& kolaborator). Untuk membantu proses refleksi, lebih baik jika
Observasi pelaksanaan perbaikan pembelajaran divideokan dari kegiatan
pendahuluan sampai Penutup. Jika suatu saat diperlukan foto
kegiatan maka bisa diambil dari screen shoot video.
3. Tahap 1. Menghimpun/merangkum catatan kejadian di luar kebiasaan yang
Pasca dibuat selama pembelajaran.
Pelaksanaan 2. Berdialog dengan siswa jika diperlukan.
& Refleksi 3. Berdiskusi dengan teman sejawat (observer/ kolaborator) untuk
membahas data / catatan yang dikumpulkan
4. Melakukan refleksi, untuk mengungkap apa yang sebenarnya
terjadi didalam kelas, mengapa peristiwa tersebut terjadi, dan apa
dampaknya bagi siswa.
5. Merangkum hasil perbaikan pembelajaran
6. Merangkum penyebab belum tercapainya perbaikan yang
dirangkum pada butir
7. Menentukan rencana tindak lanjut pada pelaksanaan
pembelajaran selanjutnya. (membuat RPP/RKH selanjutnya)
Kegiatan Belajar 1
A. Hakikat Analisis, Penyajian, dan Interpretasi
Data Hasil PTK
B. Menganalisis dan Menyajikan Data Hasil PTK
A. Hakikat Analisis, Penyajian, dan Interpretasi Data Hasil PTK

➢ Data penelitian tindakan kelas pada dasarnya dikumpulkan oleh guru yang berperan sebagai
peneliti dan pengajar, dan jika perlu dapat dibantu oleh teman sejawat.
➢ Data tersebut lebih terdiri atas data kualitatif dan data kuantitatif.
➢ Analisis data adalah upaya yang dilakukan oleh peneliti untuk merangkum secara akurat data
yang telah dikumpulkan dalam bentuk yang dapat dipercaya dan benar.
➢ Analisis data dilakukan dengan cara; memilih, memilah/mengelompokkan, serta merangkum
data yang ada, kemudian menyajikan dalam bentuk yang mudah dibaca atau dipahami.
➢ Data kuantitatif dianalisis dengan statistik deskriptif untuk menemukan persentase, dan nilai
rata-rata.
➢ Penyajian hasil analisis data kuantitatif dapat dilakukan dengan membuat tabel distribusi
atau grafik
➢ Penyajian hasil analisis data kualitatif dapat dibuat dalam bentuk uraian singkat, bagan alur,
atau tabel sesuai dengan hakikat data yang dianalisis.
➢ Interpretasi data adalah upaya peneliti untuk menemukan makna dari data yang dikumpulkan
untuk menjawab pertanyaan penelitian. Interpretasi ini pada gilirannya akan menjadi temuan
penelitian.
➢ Analisis yang akurat dan cara penyajian yang tepat akan memungkinkan tafsiran/interpretasi
hasil penelitian yang akurat dan valid. Oleh karena itu, guru harus sangat berhati-hati dalam
melakukan analisis data. Kekurang-akuratan dapat diminimalkan dengan melakukan "cross
check" dengan sumber data atau dengan data lain yang sejenis. Kegiatan "cross check" ini
disebut Trianggulasi data
➢ Agar mampu melakukan analisis data yang akurat, guru harus banyak melakukan latihan dan
bekerja dalam kelompok.
Contoh Analisis Data Kualitatif
Tindakan Guru “Menyebar sepuluh pertanyaan”, terkumpul data sebagai berikut:
Data Hasil observasi
LEMBAR OBSERVASI TERHADAP SISWA YANG MENDAPAT KESEMPATAN MENJAWAB PERTANYAAN

1 * 2 3 * 4 5 6 deretan depan

7 8 * 9 10 * 11 12 deretan kedua dari depan

13 14 ** 15 16 17 18 * deretan ketiga dari depan

19 20 ** 21 22 * 23 * 2 deretan keempat dari depan

25 * 26 27 ** 28 29 30 deretan kelima dari depan

Hasil Analisis Data


Hasil analisis di padukan dengan data komentar peneliti atas jawaban siswa dari hasil
catatan guru dan catatan kolaborator, maka hasil analisis akan memberi makna yang
lebih komprehensif.
Interpretasi data kualitatif
Contoh Data Hasil Observasi & Catatan Guru
Contoh Analisis Data Kuantitatif

Tabel 5.2
Data Skor Penilaian Harian (Penilaian akhir siklus 1)

Tindakan Perbaikan berupa Demonstrasi Pemanfaatan Globe dan senter untuk


meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA Materi tata surya
Interpretasi hasil Analisis:
❑ Hasil Belajar siswa masih sedang-sedang saja, baru mencapai rata-rata 6,3. masih
terdapat 9 orang (30%) yang mendapat skor di bawah 6, sedangkan yang mendapat skor
diatas 6 berjumlah 15 orang (50%).
❑ Dalam meragakan, baik siswa maupun guru masih ada kendala, siswa masih canggung,
tidak semua siswa terlibat, dan masih ada siswa yang berdiri agar dapat mengamati
peragaan
Tugas Tutorial II
(Pertemuan ke-5)

1. Tuliskanlah secara ringkas sebuah proposal dengan judul sesuai


dengan yang sudah anda tulis pada Tugas Tutorial 1. (kerangka
proposal pada modul halaman 3.42)
2. Tuliskan bagaimana melaksanakan perbaikan pembelajaran pada
siklus I (Daur I).
3. Tuliskan bagaimana melaksanakan perbaikan pembelajaran pada
siklus II (Daur II).
4. Analisis Data kualitatif; Latihan pada modul halaman 5.17 nomor 1)
5. Analisis Data Kuantitatif; Latihan pada modul halaman 5.18 nomor
2) dibuat pada microsof excel, jika sudah jadi maka bisa dipindah
ke Word
Ketentuan Penyelesaian Tugas Tutorial II

Jawaban diketik dengan ketentuan.


1. Jenis Kertas A4 (Kwarto)
2. Jenis huruf Time New Roman, ukuran 12
3. Spasi antar baris 1,5
4. Margin kiri-atas-kanan-bawah = 4cm - 4cm - 3cm - 3cm
5. Jangan lupa tulis Judul dan Identitas Mahasiswa pada bagian atas
6. Beri nama file dengan format; TT2-Nama Mahasiswa-PTKPGPAUD-
BI-2021.1
7. Kirim via link google Form; https://forms.gle/XtAv8PKuKVEBPcNY6
selambat lambatnya hari Selasa 9 November 2021.
8. Upload ke LMS UT

Anda mungkin juga menyukai