Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PEMBELAJARAN SEMESTER (RPS)

MK. PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN GANJIL


UPT MATA KULIAH UMUM 2021-2022
UNIVESITAS NEGERI MEDAN

Pertemuan : 14 LEMBAR KERJA 10 SKS: 2


Hari/Tanggal: MK. PENDIDIKAN Kode:
KEWARGANEGARAAN Waktu:
Materi : KETAHANAN NASIONAL

Soal:
1. Sebutkan unsur-unsur ketahanan nasional Indonesia?
2. Uraikan bagaimanakah menerapkan pendekatan asta gatra dalam pemecahan
masalah!
3. Menurut analisis anda, potensi ancaman ketahanan bangsa di era global meliputi
apa saja? Bagaimana cara menghadapinya?
4. Apa yang dapat anda lakukan untuk memperkuat katahanan nasional?
5. Carilah pada media massa terbaru masalah-masalah yang terkait dengan
ketabahan nasional!
Jawaban:

1. 1. Ketahanan individu
2. Ketahanan keluarga
3. Ketahanan wilayah
4. Ketahanan nasional

2. Penyelenggaraan tannas sekaligus memberikan gambaran tentang kesejahteraan


dan keamanan suatu bangsa. Tingkat kesejahteraan dan keamanan tersebut dapat
kita capai apabila kita dapat memanfaatkan Trigatra seoptimal mungkin sebagai
modal dasar untuk meningkatkan kondisi Pancagatra. Di sini Anda dapat melihat
peranan gatra tannas terhadap kondisi kesejahteraan dan keamanan sebagai
berikut.

Ada yang sama besar peranannya untuk kesejahteraan dan keamanan.


Ada yang lebih besar untuk kesejahteraan daripada keamanan.
Ada yang lebih besar untuk keamanan daripada kesejahteraan.

Aspek Trigatra pada umumnya memberikan dampak yang sama terhadap


kesejahteraan dan keamanan. Gatra ideologi politik mempunyai peranan sama
besar terhadap kesejahteraan dan keamanan. Ekonomi dan sosial budaya
mempunyai peranan besar dalam kesejahteraan, tetapi mempunyai peranan juga
terhadap keamanan. Pertahanan dan keamanan mempunyai peran yang besar
dalam keamanan, tetapi berperan juga dalam kesejahteraan.
Pendekatan Asta Gatra yaitu sebuah pendekatan yang melihat kehidupan
nasional sebagai sebuah sistem yang terdiri dari 8 (delapan) gatra yang saling
mempengaruhi satu sama lain. suatu masalah yang diselesaikan harus
mempertimbangkan unsur – unsur ketahanan nasional dan setiap gatra yang ada
pada asta gatra, dengan ini maka masalah akan dapat diselesaikan tanpa
kehilangan unsur ketahanan nasional, sebab ada kemungkinan suatu masalah
terpecahkan namun menghilangkan salah satu ketahanan negara. Dengan
menerapkan pendekatan asta gatra dalam memecahkan masalah maka hal
tersebut tidak akan terjadi.

3. Menurut analisis saya, adapun ancaman ketahanan bangsa di era global ini yaitu
kurangnya sikap toleransi beragama dalam hubungan sosial. Yaitu banyaknya isu
atau kasus yang terkait dengan SARA. Atau berita atau tayangan di media sosial
yang menyinggung suatu agama, rasa atau suku, sehingga itu dapat membuat
perpecahan. Apalagi berita hoaks banyak menjamur, sehingga setiap masyarakat
haruslah memilah dan memilih berita apa yang benar.
Adapun solusi yang dapat saya berikam yaitu bahwa, tiap individu haruslah
menyadari dan memahami bahwa perbedaan itu akan selalu ada dimana pun kita
berpijak. Sehingga, kita lebih menghargai hal-hal atau orang-orang yang berbeda
dengan kita. Sehingga kita saling menghormati apa yang kita yakini tanpa
mengusik orang lain. Sehingga, mengurangi konflik SARA yang masih banyak
terjadi di Indonesia.

4. Yang dapat saya lakukan untuk memperkuat ketahanan nasional dimana saya
saat ini sebagai mahasiswa, tentu saya haruslah memahami terlebih dahulu hal-
hal apa saja yang harus dihindari agar ketahanan nasional tetap terjaga. Selain
itu, saya juga harus menerapkan kerukunan dan mengikuti tata tertib di
lingkungan sosial. Sehingga menjadi contoh yang baik untuk peserta didik saya
nantinya ketika menjadi pengajar. Serta ikut memerangi berita hoaks yang dapat
mengancam ketahanan nasional di Indonesia. Serta ikut serta untuk mengajak
para pemuda untuk terus menjaga ketertiban, dan kerukunan di daerah masing-
masing

5. Adapun masalah terbaru di media massa terkait hal ketahanan nasional yaitu
mengenai virus Covid-19 yang hampir memasuki tahun kedua. Hal ini sangat
berdampak terutama ketahanan ekonomi masyarakat. Sehingga, dapat menekan
pendapatan tiap orang, seperti yang tengah berjualan.
Selain itu, akhir-akhir ini masih banyak pula berita hoaks yang dapat
memecahkan ketahanan nasional. Sehingga setiap dari kita harus bisa mem-filter
setiap informasi yang kita terima.
Nama : Reka Loisah Hutasoit Nilai:
NIM : 3203122041
Prodi/Jurusan/Fakultas : Pendidikan Antropologi/FIS Paraf Dosen
Kelas :D

Anda mungkin juga menyukai