Anda di halaman 1dari 115

LAPORAN

PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)


DI MAN 2 KUANSING
KECAMATAN PANGEAN
KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

OLEH:
Alpan Suhari
170309001

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA


FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM KUANTAN SINGINGI
TAHUN 1442 H / 2020 M

0
1
HALAMAN PENGESAHAN

Pengesahan Laporan Kegiatan PPL di MAN 2 Kuansing

Yang bertanda tangan di bawah ini, Guru Pembimbing, Dosen Pembimbing,


Kepala Sekolah, Ketua Panitia PPL, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
Universitas Islam Kuantan Singingi Menyatakan bahwa mahasiswa yang tersebut
dibawah ini:

Nama : Alpan Suhari


NIM : 170309001
Prodi : Pendidikan Kimia
Fakultas : Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan

Telah melaksanakan dan menyelesaikan kegiatan PPL di MAN 2 Kansing dari


tanggal 7 Oktober sampai dengan 7 Desember 2020. Seluruh hasil kegiatan
terlampir dalam lapoan ini.

Taluk Kuantan,17 Desember 2020

Mengesahkan dan Menyetujui,

Guru Pembimbing, Dosen Pembimbing Lapangan,

Banyas Ambara Bustanur,S.Ag.,M.Us


NIDN.2120067501

Kepala sekolah MAN 2 Kuantan Singingi Ketua Panitia PPL,

Drs.Zulkifli,M.Pd Ikrimia Mailani, S.pd.I., M.Pd.I


NIP.1964123119940001036 NIDN.1022108801
Mengetahui

Dekan FTK

Sopiatun Nawiyah,S.Pd.,MA
NIDN.2110018901
KATA PENGANTAR
Puja dan puji syukur atas kehadirat Allah SWT. atas rahmat dan karunia-
Nya, sehingga Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang telah
berlangsung pada tanggal 7 November Sampai Dengan 7 Desember 2020 di
Mandrasah Aliyah Negeri 2 Kuantan Singingi Kecematan Pangean Kabupaten
Kuantan Singingi.Shalawat dan salam juga senantiasa tercurahkan untuk Nabi
Muhammad SAW.

Pelaksanaan PPL ini dapat terlaksana dengan baik dan berjalan lancar
berkat kerjasama dari pihak-pihak terkait. Oleh karena itu, praktikan ingin
menyampaikan ucapan terimakasih kepada:

1. Ibu Ir.Hj.ElfiIndrawanis,MM selaku Rektor Universitas Islam Kuantan


Singingi.
2. Ibu Sopiatun Nahwiyah S.Pd.I MA selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan
Keguruaan
3. Ibu Ikrima Mailani,S.Pd.I.,M.Pd.I selaku ketua panitia PPL
4. Bapak Bustanur,S.Ag.,M.Us selaku dosen pembimbing PPL
5. Bapak Drs.Zulklifli,M.Pd selaku kepala Madrasah Aliyah Negeri 2
Kuantan Singingi.
6. Bapak Banyas Ambara,S.Pd selaku guru pembimbing di Madrasah Aliyah
Negeri 2 Kuantan Singingi
7. Bapak Ibu Guru Madrasah Aliyah Negeri 2 Kuantan Singingi
8. Siswa Siswi kelas X IPA 1, X IPA 2, X IPS 1, X IPS 2 ,dan seluruh siswa
siswi Madrasah Aliyah Negeri 2 Kuantan Singingi
9. Rekan-rekan PPL UNIKS yang telah bekerja sama melaksanakan seluru
program PPL dengan semangat Kekeluargaan.

Praktikan dengan segala keterbatasan yang dimiliki tentunya belum dapat


menghadirkan laporan yang sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran praktikan
harapkan dari semua pihak untuk menyempurnakan laporan ini. Semoga laporan
ini dapat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas pendidikan khusunya untuk
kegiatan belajar mengajar di madrasah.

ii
Daftar Tabel

Tabel 1 :Nama-nama Kepala Sekolah mualai MAN 2 Kuansing berdiri Sampai Sekarang6
Tabel 2: Nama-Nama Bapak Ibu Guru Dan Staf Ketenaga Kerjaan MAN 2 Kuansing.....9
Tabel 3: Kopetensi Dasar,Materi Pokok dan Kegiatan Pembelajaran ( SILABUS )........30
Tabel 4 : Kopetesi Dasar Pada PROTA...........................................................................44
Tabel 5: Program Semester..............................................................................................46
Tabel 6: Kopetensi Dasar Dan Indikator pencapaian kopetensi RPP...............................47
Tabel 7:Langkah-Langkah Pembelajaran (RPP)..............................................................49
Tabel 8:Absen Daftar Hadir Mahasiswa........................................................................100

iii
Daftar Lampiran
1gambar:Pertemuan pertama dan pengantaran surat dari UNIKS ke MAN 1
Kuansing................................................................................................................101
2gambar:Membuat video pembelajaran setelah itu di apload ke youtube dan ke E-
MANDAKU yang nantinya di lihat oleh Siswa-Siswi Kimia.................................101
3gambar: Menguji Siswa-Siswi penghapalan table periodik unsur ke sekolah sesuai
dengan protocol kesehatan.....................................................................................102
4gambar:foto bersama Guru-guru Pamong dan Dosen Pembimbing waktu
pelaksanaan penjemputan Mahasiswa PPL di MAN 2 Kuansing...........................102
5gambar: Goto Royong membersihkan pekarangan MAN 2 Kuansing bersama
Bapak Ibu Guru dan Kepala Sekolah MAN 2 Kuansing.........................................103
6gambar: pelaksanaan AKG,AKK Guru-Guru Madrasah SeKabupaten Kuansing
yang dilaksanan di dua tempat salah satunya di MAN 2 Kuansing dan Mahsiswa-
Mahasiswi PPL UNIKS menjadi panitia................................................................103
7gambar: Foto bersama Pamong Bapak Banyas Ambara,S.Pd selaku guru Kimia
kelas X di MAN 2 Kuansing..................................................................................104
8gambar: Foto Dosen Pembimbing Mahasiswa PPL Bapak Bustanur,S.Ag,.M.us
bersama dengan Kepala Staf MAN 2 Kuansing Bapak Dr.Sariful Adnan waktu
Penjemputan Mahasiswa PPL di MAN 2 Kuansing...............................................104
9gambar: Sofenir sebagai Kenang-Kenagan Mahasiswa PPL untuk MAN 2 Kuantan
Singing...................................................................................................................105

iv
Daftar isi

KATA PENGANTAR.............................................................................................ii
Daftar Tabel............................................................................................................iii
Daftar Lampiran......................................................................................................iv
Daftar isi...................................................................................................................v
BAB I.......................................................................................................................1
PENDAHULUAN...................................................................................................1
A. Latar Belakang..............................................................................................1
B. Tujuan PPL...................................................................................................1
C. Manfaat PPL.................................................................................................2
D. Waktu PPL....................................................................................................3
E. Sasaran PPL..................................................................................................3
BAB II......................................................................................................................4
DESKRIPSI UMUM LOKASI PPL........................................................................4
A. Sejarah Singkat Madrasah.............................................................................4
B. Identitas Madrasah........................................................................................6
C. Tenaga Pendidikan dan Kependidikan..........................................................7
D. Keadaan Peserta Didik..................................................................................9
E. Keadaan Sarana dan Prasarana...................................................................10
F. Kurikulum Pendidikan................................................................................10
BAB III..................................................................................................................11
ANALISIS SITUASI, RANCANGAN PROGRAM, DAN PELAKSANAAN
PROGRAM PPL....................................................................................................11
A. Analisis Situasi............................................................................................11
B. Rancangan Program....................................................................................16
C. Pelaksanaan Program PPL..........................................................................18
1. Persiapan Kegiatan Program PPL...........................................................18
2. Pelaksanaan Program PPL......................................................................19

v
3. Refleksi (Upaya untuk mengatasi faktor penghambat)...........................24

BAB IV..................................................................................................................28
PENUTUP..............................................................................................................28
A. Kesimpulan.................................................................................................28
B. Saran...........................................................................................................28
Lampiran-Lampiran :.............................................................................................30
A. Perangkat Administrasi Pembelajaran........................................................30
1. SILABUS................................................................................................30
2. PROGRAM TAHUNAN........................................................................44
3. PROGRAM SEMESTER........................................................................46
4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).............................................47
B. Absen/Daftar Hadir Mahasiswa................................................................100
C. Dokumentasi / Foto-Foto..........................................................................101

vi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Program pengalaman lapangan ( PPL ) adalah muara dari program
pendidikan yang di hayati dan di alami oleh mahasiswa atau calon guru di
bangku kuliah. Program pengalaman lapangan ini sering di sebut dengan istilah
“ Propeling “ dan kegiatan ini sudah tidak asing lagi bagi mahasiswa. Maka
PPL di artikan sebagai suatu program yang merupakan ajang pelatihan untuk
menerapkan berbagai pengetahuan dan ketrampilan serta sikap mental. Untuk
menjadi guru yang profesional dan handal di kemudian hari.
Karena, sistem pendidikan nasional adalah keseluruhan komponen
pendidikan yang saling terkait secara terpadu untuk mencapai tujuan
pendidikan nasioanl (pasal 1 butir 3 UU no. 20 th 2003 tentang sistem
pedidikan nasional) yaitu pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara
aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual
keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia dan
keterampilan untuk dirinya , masyarakat, bangsa dan Negara. Pendidikan
bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yaiu dengan
melalui pembelajaran disekolah. Dalam hal ini guru merupakan komponen
sumber daya manusia yang sangat berperan penting dan peranannya tersebut
harus dibina dan dikembangkan terus menerus.

B. Tujuan PPL
Penyelenggaraan kegiatan PPL mempunyai kegiatan yang terkait dengan
proses pembelajaran maupun kegiatan yang mendukung berlangsungnya
pembelajaran. Mata kuliah ini diharapkan dapat memberikan pengalaman
belajar bagi mahasiswa, terutama dalam hal pengalaman mengajar,
memperluas wawasan, pelatihan dan pengembangan kompetensi yang

1
diperlukan dalam bidangnya, peningkatan keterampilan, kemandirian,
tanggung jawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah.

C. Manfaat PPL
Banyak manfaat yang dapat diambil dari penyelenggaraan kegiatan PPL
ini baik untuk praktikan, madrasah, maupun bagi universitas sendiri.
1. Bagi Praktikan
a. Mendapatkan kesempatan untuk mempraktikan ilmu yang diperoleh
selama perkuliahan ke dalam proses belajar mengajar.
b. Mengetahui dan memahami secara langsung proses kegiatan
pembelajaran.
c. Mendewasakan pola pikir, daya penalaran dalam penelaahan, perumusan,
dan pemecahan masalah pendidikan.
2. Bagi Madrasah
a. Meningkatkan kualitas pendidikan.
b. Mendapatkan masukan dan saran yang dapat membangun madrasah ke
arah yang lebih maju.
c. Memperoleh transfer pengetahuan mengenai model-model dan metode-
metode pembelajaran.
3. Bagi Universitas
a. Memperoleh masukan tentang kasus pendidikan yang dipakai sebagai
bahan pertimbangan penelitian.
b. Memperluas dan meningkatkan jaringan dan kerja sama dengan
madrasah terkait.
c. Memperoleh masukan tentang perkembangan pelaksanaan PPL sehingga
kurikulum, metode, dan pengolaan proses belajar mengajar dapat
disesuaikan dengan tuntutan yang ada di lapangan.

2
D. Waktu PPL
Waktu untuk melaksanakan kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan
(PPL) ini berlangsung selama tanggal 7 Oktober 2020 Sampai dengan 07
Desember 2020 Di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kuantan Singingi.

E. Sasaran PPL
Sasaran yang dituju untuk Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini
adalah siswa-siswi kelas X IPA 1, X IPA 2, X IPS 1 dan X IPS 2 Madrasah
Aliyah Negeri 2 Kuantan Singingi.

3
BAB II

DESKRIPSI UMUM LOKASI PPL

A. Sejarah Singkat Madrasah


Pendirian MAN 2 Kuantan Singingi tidak bisa dipisahkan dengan
keberadaan Pendidikan Guru Agama (PGA) IRSYAD Pangean, yang mana
pada waktu itu di sekitaran tahun 1971 telah berafiliasi dengan dengan PGA
Negeri yang berada di Pekanbaru dengan nama PGA Negeri Filial Pekanbaru.
Dimana selain PGA Irsyad Pangean di Rantau Kuantan Singingi ini (Belum
menjadi Kabupaten Kuantan Singingi, masih menjadi bagian dari Kabupaten
Indragiri Hulu) juga berdiri PGA Simandolak dan PGA Sentajo.
Akan tetapi pada tahun 1975 terjadilah perubahan sistem pendidikan
madrasah, dimana untuk kelas I dan II PGA berubah namanya menjadi
Madrasah Tsanawiyah. Dari sinilah terbentuknya Madrasah Tsanawiyah
Pangean (MTs Pangean) yang pada saat ini telah berubah nama menjadi
MTs.N 1 Kuantan Singingi.
Untuk kelas III s.d. VI tetap diteruskan menjadi siswa PGA, akan tetapi
keberadaan PGA tersebut untuk di Provinsi Riau tinggal lagi di Kota
Pekanbaru dan Tanjung Pinang. Dengan keadaan seperti inilah para tokoh
masyarakat, tokoh pendidikan, dan lainnya sepakat untuk membentuk dan
mendirikan Madrasah Aliyah Pangean (MA Pangean) yaitunya pada tahun
1985, guna kelanjutan pendidikan dari tamatan Madrasah Tsanawiyah yang
telah berdiri sebelumnya.
Pada tahun 1988 keluar aturan terbaru dari Departemen Agama Republik
Indonesia dimana untuk operasional Madrasah ALiyah yang belum dinegerikan
(Madrasah ALiyah Swasta) harus berada atau bernaung di bawah Yayasan
Pendidikan. Sehubungan dengan hal inilah maka MA Pangean berubah nama
menjadi Madrasah Aliyah Darussalam Pangean (MA Darussalam Pangean)
yang bernaung di bawah Yayasan Pendidikan Islam Darussalam Pangean (YPI
Darussalam Pangean).

4
Semenjak pendirian MA Pangean hingga berubah nama menjadi MA
Darussalam Pangean, madrasah ini telah banyak menamatkan alumni-alumni
yang melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi-Perguruan Tinggi di
Provinsi Riau dan lainnya. Hingga saat ini para alumni tersebut telah tersebar
mengabdikan diri di masyarakat, ada yang menjadi PNS, Tenaga Pendidik,
Pengusaha, ataupun bidang-bidang lainnya.
Dikarenakan terus berkembangnya MA Darussalam Pangean di bawah
binaan YPI Darussalam Pangean, yang bahu-membahu bersama masyarakat
dan tentunya juga andil dari Departemen Agama maka terhitung semenjak
tahun 2009 berubah statusnya menjadi madrasah negeri dengan nama
Madrasah Aliyah Negeri Pangean (MAN Pangean) sesuai dengan SK Menteri
Agama Nomor : 049 Tahun 2009 tanggal 06 Maret 2009. Semenjak berubah
status menjadi madrasah negeri dan terlepas dari YPI darussalam Pangean,
Alhamdulillah MAN Pangean terus berbenah baik itu di segi manajemen,
sarana prasaranan, ataupun dalam hal lainnya. Ditandai dengan diterimanya
bantuan pembangunan Gedung Pendidikan dan sarana lainnya, yang mana
dituangkan dalam DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) MAN Pangean.
Selain itu juga MAN Pangean uga telah terdaftar pada Kementerian Keuangan
sebagai sebuah Satuan Kerja (Satker) dengan nomor : 675048, sehingga setiap
tahunnya MAN Pangean telah mendapatkan anggaran tersendiri dari
Pemerintah Pusat untuk pelaksanaan Operasional Pendidikannya.
Untuk perkembangannya MAN Pangean kembali mengalami perubahan
nomenklatur yaitunya berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik
Indonesia Nomor : 669 Tahun 2016 tanggal 17 November 2016 menjadi
Madrasah Aliyah negeri (MAN) 2 Kuantan Singingi.
Sehingga sampai saat ini dan juga semoga terus kedepannya MAN 2
Kuantan Singingi akan tetap eksis dalam dunia pendidikan untuk terus
mendidik anak-anak di Kecamatan Pangean khususnya dan Kabupaten
Kuantan Singingi umumnya.
Daftar Kepala Madrasah :

5
NO. NAMA PERIODE KETERANGAN
1. Sulaiman Siin 1985 – 1987 MA Pangean
2. H. Syafaruddin 1988 – 1990 MA Darussalam Pangean
3. Ramli. M, S.Pd.I 1991 – 1993 MA Darussalam Pangean
4. Drs. Wiskarni 1993 – 2001 MA Darussalam Pangean
5. Drs. Nurlubis, MM 2002 – 2007 MA Darussalam Pangean
6. Drs. Sofyan 2008 – 2009 MA Darussalam Pangean
7. Hendrita, S.Ag, MM 2009 – 2013 MAN Pangean
8. Dra. Elfarida, MM 2013 – 2017 MAN Pangean
9. H. Supriadi, S.Ag 2018 - 2019 MAN 2 Kuantan Singingi
10. Drs. Zulkifli, M. Pd 2019 - MAN 2 Kuantan Singingi
Tabel 1 :Nama-nama Kepala Sekolah mualai MAN 2 Kuansing berdiri Sampai Sekarang

F. Identitas Madrasah
PROFIL MAN 2 KUANTAN SINGINGI

1. Nama Madrasah : Madrasah Aliyah Negeri 2


KuantanSingingi
2. NomorStatistik Madrasah : 131.1.14.09.0002
3. NPSN : 10498829
4. No. Piagam / SK Pendirian : No 49 Tahun 2009
5. Alamat Madrasah : JL. DatukGindoRajo
Kelurahan / Desa : Pasarbaru
Kecamatan : Pangean
Kabupaten / Kota : KuantanSingingi
Provinsi : Riau
6. Telepon / HP / Fax : 08117675048
7. Email : manpangean@gmail.com
8. Status Madrasah : Negeri
9. TahunPendirian Madrasah : 1985
10. Nilai Akreditasi Sekolah :A

VISI dan MISI MAN 2 KuantanSingingi

6
“UNGGUL DALAM PRESTASI TAAT DALAM IBADAH”
Visi: “Terwujudnyawarga madrasah yang cerdasdanreligius”
Misi: 1. Meningkatkan profesionalismeTenaga Pendidikdan Kependidikan.

2. Meningkatkan kualitas dan kuantitas proses belajar mengajar.

3. Meningkatkan Kualitas lulusan.

4. Meningkatkan pemahaman dan pengamalan IMTAQ serta IPTEK.

5. Mendayagunakan sarana dan prasarana secara efektif dan efisien.

Strategi, dan Tujuan Madrasah 4 tahun kedepan:

1. Menjadikan MAN 2 Kuantan Singingi sebagai pusat pembelajaran


dan pengembangan Qur'an dan Bahasa Arab di Kabupaten Kuantan
Singingi.
2. Menjadikan Kenegerian Pangean Sebagai "Kampung Al-Quran"
yang berpusat di MAN 2 Kuantan Singingi.
3. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta pengetahuan siswa,
khususnya dalam bidang IPTEK agar mampu melanjutkan ke
jenjang yang lebih tinggi yang lebih berkualitas dan bermanfaat
dalam kehidupan sehari-hari.
4. Meningkatkan kemampuan siswa sebagai anggota masyarakat dalam
hubungan sosial budaya dan alam sekitarnya yang dijiwai oleh nilai-
nilai yang islami.
5. Meningkatkan kemampuan siswa untuk bersaing di dunia
internasional.

G. Tenaga Pendidikan dan Kependidikan

NO NAMA/NIP L/P JABATAN GURU BIDANG STATUS


KEPEGAWAIAN
1. Drs. Zulkifli, M. Pd L Kepala Madrasah Biologi PNS

196412311994031036
2. Susanti Apriani, S. Pd P WK Kurikulum Matematika PNS

7
19730429200501006
3. Drs. Syariful Adnan L Quran Hadits PNS

196709151997031002
4. Dian Savitri, S. Pd P Wali Kelas XII Biologi PNS
IPA 1
198407282009122004
5. Tiffani, M. Pd P WK Humas Ekonomi, PNS
Geografi
198304242009122002
6. Sardimanto L Ka. Tata Usaha PNS

197204042001121002
7. Harry Wahyudi L Bendahara PNS
Pengeluaran
197912052005011005
8. Eni Endarwati P WK Kesiswaan PNS
9. Sukarni Dewantri, S. Pd P Ekonomi NON PNS
10. Nelly Aprita, S. Psi., MM P Pembina PIK BK NON PNS
11. Rusdi Darwis, SE L Prakarya NON PNS
12. Mailizam, S. Ag P Wali Kelas XII Aqidah Akhlak, NON PNS
IIS 2 Fiqih
13. Septi Yuliza, S. Sos., MM P WK Sarana Sosiologi, NON PNS
Prasarana Geografi
14. Maria Ulfa, SS., MM P Ka. Perpustakaan Bahasa Inggris NON PNS

Wali Kelas X
MIA 1
15. Desi Susanti, A. Md P TIK NON PNS
16. Indra Warni, S. Ag P Usaha Kesehatan SKI, Aqidah NON PNS
Madrasah Akhlak

Wali Kelas XII


IIS 1
17. Nuryawita, S. IP P Bendahara PPKn, Sejarah NON PNS
Komite
18. Liswarni, S. Pd P Bahasa NON PNS
Indonesia
19. Asmawati, S. Pd P Wali Kelas XII Kimia NON PNS
MIA 2
20. Erma Weni, S. Pd P Fisika NON PNS
21. Ropi Ambo, S. Pd L Wali Kelas X IIS Matematika NON PNS
1
22. Dahlia Abdah, S. Pd P Staf Humas Bahasa Inggris NON PNS
23. Yenita Sari, S. Pd P Bahasa NON PNS
Indonesia
24. Harfina, S. Pd. I P Wali Kelas XI B. Arab NON PNS

8
MIA 2
25. Devi Novita, S. Pd P Pendidikan Seni NON PNS
26. Asmarudi, S. Pd L Staf Kesiswaan Penjaskes NON PNS

Wali Kelas X IIS


2
27. Resi Wahyuni, S. Pd P Umum NON PNS
Kepegawaian
28. Repi Eriawati, P Staf Kesiswaan NON PNS
29. Suci Febriani Sari, S. Pd P Wali Kelas X Bahasa NON PNS
MIA 2 Indonesia
30. Erdian, S. Pd. I L Bahasa Inggris NON PNS
31. Depi Herlina, S. Pd P Wali Kelas XI IIS Biologi NON PNS
32. Yayan Kurniawan, S. Kom L Komputer NON PNS
33. Wiwin Crisdayanti, S. Pd P Wali Kelas XI NON PNS
MIA 1
34. Ardilo Indragita, S. Pd L Matematika NON PNS
35. Banyas Ambara L Bahasa Inggris NON PNS
36. Bastian L Satpam NON PNS
37. Asmaya P Petugas NON PNS
Kebersihan
38. Srikandi L Petugas NON PNS
Keamanan

Tabel 2: Nama-Nama Bapak Ibu Guru Dan Staf Ketenaga Kerjaan MAN 2
Kuansing

H. Keadaan Peserta Didik


Data siswa 3 tahunterakhir:
Tahun 2018-2019: 197 siswa dengan 9 jumlah rombel (Kelas X MIA1: 25,
X MIA 2: 24, X IIS 1: 26, Kelas XI MIA 1: 18, XI MIA
2: 20, XI IIS 1:20 dan XI IIS 2: 22, Kelas XII MIA: 18
dan XII IIS: 24.
Tahun 2019-2020: 267 siswa dengan 11 jumlah rombel (X MIA 1: 31, X
MIA 2: 33, X IIS 1: 23, X IIS 2: 25, XI MIA 1: 25, XI
MIA 2: 24, XI IIS: 26, XII MIA 1: 18, XII MIA 2: 20,
XII IIS 1: 20, dan XII IIS 2: 22.
Tahun 2020-2021: 155 siswa dengan 8 jumlah rombel (Kelas X MIA1: 20,
X MIA2: 20, X IIS1: 19, dan X IIS2: 21, Kelas XI MIA:
18 dan XI IIS: 24, Kelas XII MIA: 11 dan XII IIS: 22.

9
I. Keadaan Sarana dan Prasarana
Status Tanah : Sertifikat
Luaslahan/ tanahseluruhnya : 7743 m2
Luaslahanterbangun : 960 m2
Luaslahansiapbangun : 6783 m2
JumlahRombel : 11

J. Kurikulum Pendidikan
Kurikulum yang digunakan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kuantan
Singingi ini selama tiga tahun terakhir adalah Kurikulum K13 yang berbasis
karakter dan kompetensi yang mewajibkan anak untuk aktif dalam
pembelajaran. 

10
BAB III

ANALISIS SITUASI, RANCANGAN PROGRAM, DAN PELAKSANAAN


PROGRAM PPL

A. Analisis Situasi
MAN 2 Kuansing merupakan Madrasah yang berada di Kecamatan Pangean
Kabupaten Kuantan Singingi dan MAN 2 Kuansing satu-satunya di Madrasah di
Kecamatan Pangean.

Analisis situasi dilakukan sebagai upaya untuk menggali potensi dan kendala
yang ada sebagai acuan untuk dapat merumuskan program. Melalui observasi,
didapatkan berbagai informasi terkait MAN 2 Kuansing sebagai dasar acuan atau
konsep awal untuk melakukan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan di MAN 2
Kuansing. Kondisi fisik secara georgrafis, letak MAN 2 Kuansing cukup strategis
karena berada di tanah yang agak tinggi seperti bukit. Di sekitar sekolah juga
terdapat beberapa warung, pertokoan alat tulis, dan tempat fotokopi yang dapat
menunjang pelajaran siswa. Di Samping kondisi geografis MAN 2 Kuansing,Pada
saat ini Negara Indonesia bahkan Dunia di timpah Musibah yang di sebut Wabah
Corona atau disebut juga Covid-19. Covid-19 adalah suatu wabah yang dapat
menyebabkan penyakit menular,berupa infeksi saluran pernapanasan manusia
yang di sebabkan oleh virus. Covid-19 ini sangat berdampak, baik dampak
negative maupun dampak positifnya. Dampak positifnya melihat kesempatan-
kesempatan yang muncul dalam bidang teknologi,lingkungan, dan dalam
masyarakat, Di masyarakat juga terasa perebuhan dimana gaya hidup sehat kian
menguat bahkan ditambah alat pelindung diri, Masker dan Face Shield, serta
disinfektan yang sudah jadi barang bawaan sehari-hari.

Covid-19 berdampak hapir keseluruh bidang kehidupan, mualai dari


bidang ekonomi,Sosial,Teknolgi,Lingkungan,Masyarakat dan terutama pada
bidang Pendidikan.Pelaksanaan Pendidikan di Indonesia dalam masa Pandemi
Covid-19 mengalami beberapa perubahan yang terlihat nyata. Covid-19 adalah

11
suatu wabah yang dapat menyebabkan penyakit menular, berupa infeksi saluran
pernapasan manusia yang disebabkan oleh virus. Wabah Covid-19 sudah melanda
dunia dan Indonesia menjadi salah satu negara yang terkena wabah Covid-19
tersebut pada tanggal 2 Maret 2020. Pandemi Covid-19 yang melanda dunia, salah
satunya adalah negara Indonesia memberikan dampak yang terlihat nyata dalam
berbagai bidang yang di antaranya ekonomi, sosial, pariwisata, dan pedidikan.
Pelaksanaan pendidikan di Indonesia dalam masa pandemi Covid-19 mengalami
beberapa perubahan yang terlihat nyata.

John Dewey (1958) berpendapat bahwa:

Pendidikan adalah proses yang tanpa akhir ( pendidikan adalah proses


tanpa akhir ), dan pendidikan merupakan proses pesanan kemampuan dasar yang
baik, daya pikir daya intelektual maupun emosional perasaan yang diarahkan
kepada tabiat manusia dan kepada sesamanya. Oleh karena itu, proses belajar
menjadi kunci untuk pendidikan agar proses belajar menjadi berkualitas
membutuhkan tata layanan yang berkualitas (Sagala, Syaiful. 2013).

Berdasarkan pernyataan tersebut dapat diketahui bahwa pendidikan harus


berjalan dalam keadaan apapun. Untuk mengurangi penyebaran penyebaran
Covid-19 dan kegiatan pendidikan dapat berjalan seperti biasanya pemerintah
melakukan pengalihan upaya untuk mengurangi angka tersebut yang salah
diterapkan dalam sistem pendidikan di Indonesia. Pelaksanaan kegiatan belajar
mengajar dilaksanakan dengan sistem online atau sistem dalam jaringan ( berani)
sejak bulan Maret 2020. Sistem pembelajaran tersebut dilakukan tanpa tatap muka
secara langsung, melainkan dilakukan dengan sistem pembelajaran jarak jauh.
Dengan sistem pembelajaran jarak, peserta didik tidak diharuskan atau diwajibkan
untuk datang ke sekolah maupun kampus untuk melaksanakan pembelajaran.
Banyak sarana yang pada akhirnya diterapkan oleh tenaga pendidik untuk
melaksanakan kegiatan belajar mengajar secara jarak jauh. Sarana pembelajaran
jarak jauh tersebut tidak dapat dihindari dari perkembangan teknologi informasi
dan komunikasi. Sarana pembelajaran tersebut di antaranya aplikasi google meet ,

12
aplikasi zoom , google classroom , youtube , televisi, atau media sosial whatsapp.
Di mana semua sarana tersebut dihasilkan dari perkembangan teknologi informasi
dan komunikasi yang semakin maju. Di MAN 2 Kuansing memiliki E-Learning
yang bernama E-MANDAKU, Yaitu suatu system atau konsep pendidikan yang
memanfaat teknologi informasi dalam prose belajar mengajar. E-MANDAKU
adalah website E-Learning yang ditunjukan untuk memudahkan proses belajar
mengajar dimananpun dan kapanpun tanpa terkendala jarak dan waktu.

Namun, dengan sistem pembelajaran jarak jauh tidak menutup


kemungkinan akan timbulnya beberapa masalah-masalah dalam proses
berlangsungnya pembelajaran. Dengan pelaksanaan pembelajaran jarak jauh ini,
tentunya peserta didik maupun tenaga pendidik dari semua kalangan diharuskan
memiliki akses jaringan internet yang baik. Namun, banyak daerah-daerah yang
memiliki akses internet yang kurang baik atau tidak lancar sehingga menjadi salah
satu kelanjutannya kegiatan belajar mengajar dengan baik. Selain itu, tidak sedikit
peserta didik yang tidak mendapatkan hasil pembelajaran secara maksimal. Baik
dari materi pelajaran maupun penugasan-penugasan yang diberikan oleh tenaga
pendidik selama pandemi Covid-19 ini berlangsung.

Namun, di beberapa kenyamanan yang muncul terdapat beberapa hikmah


yang dapat diperoleh dari pandemi Covid-19 tanpa kita sadari. Dengan sistem
pembelajaran yang dilaksanakan jauh, di mana peserta didik banyak melakukan
kegiatan di rumah sehingga dapat mempermudah orang tua untuk memonitoring
anak-anaknya. Selain itu, dari sisi kreativitas baik dari tenaga pendidik maupun
peserta didik dalam sistem pembelajaran jarak jauh dituntut untuk kreatif. Sebagai
contoh tidak sedikit tenaga pendidik membuat materi pembelajaran yang disajikan
dalam bentuk video-video pembelajaran. Selain itu, tidak jarang pula pesera didik
yang mendapatkan penugasan pembuatan video pembelajaran yang menarik.

Pada pandemi Covid-19 memberikan dampak-dampak yang dapat


melemahkan aktivitas manusia pada umumnya. Tidak dapat dipungkiri pada
awalnya banyak masyarakat yang beranggapan bahwa masa pandemi Covid-19

13
adalah masa yang menyulitkan umat manusia. Namun, tanpa kita sadari banyak
sisi-sisi positif yang dapat kita petik dari pandemi Covid-19 yang sedang melanda
dunia hingga hari ini. Dampak yang dirasakan memang nyata dan dapat dirasakan
oleh setiap orang. Namun, masyarakat tidak bisa menjadikan pandemi Covid-19
sebagai sebab untuk tidak melaksanakan kegiatan terutama di bidang pendidikan.

Beberapa hal lain yang praktikan observasi adalah sebagai berikut:


1. Kondisi lingkungan MAN 2 Kuansing yang terletak ditepi jalan dan berada
di tanah yang agak tinggi seperti bukit menyebabkan mudahnya siswa
dalam memahami pelajaran yang disampaikan oleh guru di dalam kelas
karena lingkungan sekitar tidak terlalu bising.
2. Kondisi Pandemi Covid-19 yang tidak membolehkan siswa-siswi dating ke
Madrasah dan MAN 2 Kuansing melunjurkan E-MANDAKU untuk
memudahkan proses belajar mengajar dimanapun tanpa terkendala jarak dan
waktu.
3. Ruangan kepala madrasah terletak di tengah-tengah antara ruang tata usaha
dan kelas siswa. Kondisi ruangannya tertata rapi, terawat dengan baik, dan
dilengkapi dengan ruang tamu.
4. Ruang tata usaha berada bersebelahan dengan ruang guru. Ruang tata usaha
ini berfungsi sebagai administrasi madrasah baik yang ada hubungannya
dengan siswa, guru, maupun karyawan.
5. Ruang guru terletak bersebelaha dengan ruang tata usaha tentunya ini
memudahkan bagi guru untuk berinteraksi dalam pemenuhan kebutuhan
yang menunjang kegiatan belajar mengajar.
6. Ruang UKS terletak tepat di pojok sekolah, bersebelahan dengan ruang
guru. Ruangannya cukup nyaman, terdapat kamar mandi di dalamnya dan
beberapa obat-obatan yang dibutuhkan siswa bila sakit nantinya.
7. Ruang pustaka terletak di sebelah koperasi madrasah dan kantin siswa. Ini
menyebabkan kurang kenyamanan bila seandainya ingin membaca buku di
waktu istirahat. Ruang ini juga difungsikan sebagai mushola di waktu sholat

14
dhuhur datang. Terkadang sebagian siswa ijin untuk menunaikan sholat di
masjid sekitar MAN 2 Kuansing, yakninya Masjid Muhajirin.
8. Ruang komputer terletak bersebelahan dengan kantin siswa. Di sini siswa
dapat belajar dan mengakses data-data yang mereka perlukan. Karena sarana
komputerpun tersedia bagi siswa.
9. Laboratorium IPA namun pada hari-hari biasa ruangan ini difungsikan
sebagai ruangan belajar untuk kelas lain.
10. Toilet siswa berjumlah dua buah khususnya untuk putra dan putri. Tempat
wudhu pun tidak cukup jauh dari situ.
11. Aula madrasah terletak di dekat tempat wudhu. Untuk hari-hari biasa, aula
ini difungsikan sebagai kelas yang berjumlah dua. Namun bila ada kegiatan
maka dua kelas ini akan digabungkan untuk aula.
12. Ruangan belajar siswa berjumlah 9 ruang untuk sementara ini. Madrsah ini
juga memiliki program English Camp, namun karena kekurangan ruangan
belajar, mereka belajar di dua ruangan yang terletak di KUA Pangean.
13. Lapangan upacara.
14. Tempat parkir siswa dan guru.
15. Pos satpam dan pengecek suhu Rapid Test.
16. Kantin siswa berjumlah 3 buah.
Potensi siswa di MAN 2 Kuansing tergolong sedang namun mereka
memiliki semangat belajar yang tinggi. Hal ini terbukti dengan beberapa
prestasi yang sudah tercapai. Seperti halnya menjadi perwakilan provinsi untuk
KSM di bidang kimia se-Indonesia, mengikuti beberapa perlombaan riset,
mengikuti perlombaan bahasa Inggris di UNRI. Meskipun input di madrasah
ini tergolong sedang, namun untuk output-nya dapat bersaing dengan madrasah
maupun sekolah-sekolah umum lainnya. Ini semua tidak luput dari potensi-
potensi guru MAN 2 Kuansing yang cukup berkompeten. Guru-guru di MAN 2
Kuansing saling mendukung satu sama lain baik yang muda maupun yang
sudah berusia. Jadi regenerasi itu akan terlus bernjut nantinya. Guru bimbingan
konseling di madrasah ini cukup mengayomi siswa, sehingga siswa tidak segan
untuk mengkonsultasikan masalahnya yang dapat mempengaruhi belajar siswa.

15
Di madrasah ini, BK tidak diajarkan namun mereka hanya menunggu siswa
datang berkonsultasi. Namun selain guru BK juga berfungsi sebagai kontrol
bagi siswa, beliau mengamati dan dan memberi surat panggilan ke siswa jika
mengetahui jika ada yang berbuat pelanggaran. Secara umum, bimbingan
konseling sudah berjalan sebagai mana mestinya. Organisasidan fasilitas OSIM
merupakan oranisasi yang dijalankan siswa sebagai bahan eksekutif siswa
MAN 2 Kuansing.
MAN 2 Kuansing memiliki macam-macam Ekstra Kulikuler, seperti
futsal, bola voli, riset, marching band, pramuka, PIK remaja, rohis,English
club, Tahfiz Quraan dan lain-lain. Dengan adanya ekstrakulikuler ataupun
pengembangan diri ini tentunya membuat kualitas siswa semakin membaik dan
terus dapat bersaing dengan madrasah ataupun sekolah-sekolah umum lainnya
walaupun di masa Pandemi Covid-19 ini siswa-siswi tetap kesekolah
melakukan ektrakulikuler bergantian sesuai dengan protocol kesehatan.

K. Rancangan Program
Dalam penyusunan laporan ini, praktikan menyusun beberapa
rancangan program selama Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)
berlangsung. Adapun rancangan program tersebut terdiri atas kegiatan
Teaching(formal) dan kegiatan Non-teaching (informal).
1. Kegiatan Teaching
Kegiatan teaching adalah proses penerapan keterampilan mengajar
secara utuh dan terintegrasi, sehingga mahasiswa dapat mengajar
sesuai dengan cara mengajar yang sesungguhnya. Namun dalam
kondisi sekarang ini, proses belajar mengajar yang harusnya
dilakukan didalam kelas harus digantikan dengan pembelajaran
secara online/daring(dalam jaringan), yaitu proses pembelajaran
yang semestinya dilakukan tatap muka secara langsung di dalam
kelas harus diganti dengan pembelajaran secara online atau daring
(dalam jaringan) dengan menggunakan jaringan internet, juga

16
memerlukan berbagai aplikasi, seperti WhatsApp, Zoom, Google
Meet, Telegram dan berbagai aplikasi lainnya sebagai media
komunikasi antara guru dan siswa dalam menyampaikan materi
pembelajaran. Namun proses pembelajaran secara online atau
daring(dalam jaringan) di MAN 2 Kuantan Singingi menggunakan
aplikasi Whats App Group dan E-Learning. E-Learning merupakan
web khusus milik MAN 2 Kuantan Singingi yang dikelolah oleh
salah seorang guru TIK di MAN 2 Kuantan Singingi yaitu bapak
Yayan Kurniawan, S.Kom, dalam pelaksanaannya praktikan
menggunakan WhatsApp Group dan E-Learning sebagai media
dalam penyampaian materi pembelajaran. Salah satu alasan kenapa
praktikan menggunakan Group WhatsApp dan E-Learning sebagai
media Pembelajaran yaitu karena dengan menggunakan media ini
praktikan dapat dipantau langsung oleh kepala sekolah dan guru
pembimbing (pamong) dalam melaksanakan pembelajaran secara
online atau daring ( dalam jaringan). Kegiatan pembelajaran secara
online atau daring yang dilaksanakan oleh praktikan berlangsung
kurang lebih 2 bulan sebagaimana waktu yang telah ditentukan.
Berdasarkan diskusi bersama Waka Kurikulum Man 2 Kuantan
Singingi yaitu ibu Susanti Apriani, S.Pd, praktikan diberikan
tanggung jawab untuk mengampuh mata pelajaran Fiqih dengan
guru pamong ibu Mailizam, S.Ag. praktikan mengajar dikelas X IPA
1, X IPA 2, X IPS 1, X IPS 2, XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPS 1, XI IPS
2. Pada kondisi covid-19 sekarang ini Jadwal pembelajaran di MAN
2 Kuantan Singingi sedikit berbeda dengan jadwal biasanya, yaitu
untuk pembelajaran jadwal pelajaran keagamaan dilaksanakan pada
minggu ketiga, sedangkan untuk pelajaran umum dilaksanakan pada
minggu pertama dan kedua. Sehingga untuk pelajaran fiqih setiap
kelas memperlajari materi yang sama setiap pertemuannya, untuk
pembelajaran fiqih kelas X IPA 1, X IPA 2, X IPS 1, dan X IPS 2
praktikan mengajar pada hari kamis dimulai pada jam 07.30-09.30

17
WIB, sedangkan pada kelas XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPS 1, dan X
IPS 2 praktikan mengajar pada hari selasa dimulai pada jam 07.30-
09.30 WIB. Jadi, dalam satu minggu praktikan sudah menuntaskan 8
kali pertemuan.
2. Kegiatan Non-Teaching
Kegiatan non-teaching adalah kegiatan yang dilakukan diluar
kegiatan mengajar berlangsung, bersifat informal, akan tetapi
kegiatan ini mendukung kegiatan mengajar secara umum di MAN 2
Kuansing. Namun berdasarkan analisis situasi yang sudah praktikan
paparkan diatas, yaitu proses pembelajaran yang dilaksnakan secara
daring oleh guru dan siswa, sehingga siswa tiak diperbolehkan untuk
datang kesekolah untuk melakukan proses pembelajaran secara
langsung dikelas seperti belajar pada umumnya, maka untuk
program non teaching ini praktikan tidak melibatkan siswa, tetapi
praktikan melibatkan pendidik dan tenaga kependidikan untuk
menuntaskan program non-teaching yang praktikan rancang, adapun
rancangan program non-teaching yang telah praktikan rancang
yaitu :
a) Membantu pendidik dan tenaga kependidikan dalam
menyelesaikan tugas-tugas kependidikan
b) Membantu staff bagian keperpustakaan dalam mengelolah
pustaka
c) Melakukan gotong royong bersama pendidik dan tenaga
kependidikan

L. Pelaksanaan Program PPL


1. Persiapan Kegiatan Program PPL
a) Persiapan Kegiatan teaching
Persiapan dilakukan sebelum melaksanakan praktek mengajar,
pertama yang dilakukan praktikan yaitu berdiskusi dengan guru
pamong mengenai materi yang akan diajarkan, baik itu dari segi

18
materi, metode, maupun media yang akan digunakan. Setelah itu,
praktikan akan penyusunan berbagai perangkat yang dibutuhkan
dalam pembelajaran mulai dari tahap perencanaan sampai
evaluasi , dalam hal ini, yang pertama yaitu menyusun silabus
dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Praktikan
terlebih dahulu menyusun silabus sesuai dengan karakteristik
sekolah. Setelah silabus selesai disusun maka langkah
selanjutnya adalah menyusun RPP. RPP disusun berdasarkan
silabus yang mencakup nilai-nilai pendidikan karakter beserta
mencantumkan pula indikator nilai tersebut, dalam hal ini
praktikan hanya menggunkan Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP) satu lembar, namun dalam pembuatannya
praktikan tidak melupakan komponen-komponen lain yang tidak
termuat dalam RPP satu lembar untuk di terapkan dalam proses
pembelajaran. Selain itu, praktikan juga harus mempersiapkan
bahan pembelajaran, seperti modul dan buku paket mata
pelajaran fiqih, lalu mempersiapkan diri dengan cara menguasai
materi yang akan diajarkan tersebut.
b) Persiapan kegiatan Non Teaching
Persiapan yang dilakukan praktikan dalam melaksanakan
kegiatan Non-Teaching ini adalah mendiskusikan rancagan
program yang telah dibuat dengan Kepala Madrasah dan Waka
Kurikulum, jika rancangan program Non-Teaching yang telah
praktikan rancang tersebut disetujui dan diperbolehkan oleh
Kamad dan Waka Kurikulum maka setelah itu praktikan
mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan pada tiap jenis
kegiatan Non-Teaching yang telah praktikan rancang.

1. Pelaksanaan Program PPL


a) Pelaksanaan Program Teaching

19
Dalam kondisi pandemi covid-19 sekarang ini, seluruh aktivitas
kehidupan menjadi sedikit berubah dari rutinitas sebelumnya,
tidak terkecuali merambat pada bidang pendidikan khususnya
sistem pendidikan di MAN 2 Kuantan Singingi, perubahan yang
dimaksud ialah dari segi proses pembelajaran, yang mana siswa-
siswi MAN 2 Kuantan Singingi melakukan pembelajaran secara
daring(dalam jaringan) yang mengakibatkan tidak adanya
komunikasi secara langsung anatar siswa dan guru, sehingga hal
ini sangat berpengaruh juga terhadap praktikan sebagai
mahasiswa PPL di MAN 2 Kuantan Singingi. dalam
pelaksanaan PPL Ini, tentu praktikan juga harus menyesuaikan
diri dengan keadaan dan kondisi yang ada, sehingga dalam
pelaksanaan nya praktikan juga harus melakukan proses
pembelajaran secara daring dengan siswa siswi MAN 2 Kuantan
Singingi. walaupun demikian, praktikan tetap bertanggung
jawab dalam menjalankan tugasnya dengan baik.
Dalam pelaksanaan kegiatan teaching, praktik mengajar
dibedakan menjadi dua yaitu:
1) Praktik mengajar terbimbing
Yaitu dalam pelaksanaanya kegiatan pembelajaran,
praktikan ditunggu dan diamati oleh guru pembimbing,
kegiatan praktik mengajar terbimbing ini dilakukan secara
online atau daring (dalam jaringan), yang mana guru
pembimbing(pamong) melakukan pengamatan melalui
Gruop whatsApp dan E-Learning. Dalam proses
pembelajaran tersebut, praktikan menggunakan Group
WhatsApp sebagai media berkomunikasi dengan siswa,
biasanya setiap pertanyaan yang dilontarkan oleh siswa akan
di diskusikan di Group WhatsApp, sedangkan untuk E-
Learning praktikan gurnakan sebagai media penyampaian
materi pembelajaran, bisa berupa video pembelajaran atau

20
presentasi melalui powert point. Kegiatan mengajar
terbimbing ini berlangsung selama satu minggu, Yaitu
dimulai pada minggu keempat bulan oktober, tepat nya hari
Selasa, 27 Oktober 2020 di kelas X dan hari Kamis, 29
Oktober 2020 di kelas XI. Setelah proses pembelajaran
selesai, guru pamong memberikan masukan dan saran serta
apa-apa saja yang perlu diperbaiki oleh praktikan untuk
pengajaran selanjutnya. Demikian pula tugas-tugas keguruan
lainnya seperti membimbing praktikan mengenai proses
pembelajaran, guru pamong juga memberikan bimbingan
yang berhubungan dengan tugas-tugas keguruan lainnya
seperti cara pembuatan RPP, penilaian, dan pembuatan
media pembelajaran bila diperlukan.
2) Praktek mengajar mandiri
Yaitu dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran, praktikan
melaksanakan sendiri proses pembelajaran tanpa ditunggu
dan diamati oleh guru pembimbing. pelaksanaan kegiatan
pembelajaran mandiri ini tidak jauh berbeda dengan
pelaksanaan kegiatan pembelajaran terbimbing, karena
seperti yang praktikan paparkan di atas, bahwa proses
pembelajaran dilakukan secara daring maka guru
pembimbing (pamong) dapat mengamati secara langsung
melalui Group WhatsApp dan E-Learning seperti apa proses
pembelajaran yang dilakukan praktikan karena guru
pembimbing tergabung di dalam Group Whats App dan E-
Learning tersebut.
Pelaksanaan kegiatan praktik mengajar terbimbing dan
mandiri dilakukan melalui tahap :
a. Kegiatan Pendahuluan
Kegiatan pendahuluan merupakan merupakan bagian
integral yang tidak dapat dipisahkan dengan komponen-

21
komponen pembelajaran lainnya. Kegiatan pendahuluan
pada dasarnya merupakan kegiatan yang harus ditempuh
guru dan siswa setiap kali pelaksanaan sebuah
pembelajaran. Fungsi kegiatan pendahuluan terutama
adalah untuk menciptakan suasana awal
pembelajaranyang efektif yang memungkinkan siswa
dapat mengikuti proses pembelajaran dengan baik.
Adapun kegiatan pendahuluan yang dilakukan praktikan
selama proses pembelajaran daring meliputi:
 Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam
melalui grup whatsApp
 Guru memeriksa kesiapan siswa untuk memulai
pelajaran (fisik dan psikis)
 Menciptakan suasna belajar yang demokratis, sejak
awal pembelajaran siswa harus sudah diarahkan
 Guru melakukan apersepsi, Siswa di arahkan untuk
mengikuti pelajaran di E-Learning MAN 2 Kuantan
Singingi
 Siswa diarahkan untuk mengisi absen pada bagian
plot absensi di E-Learning MAN 2 Kuansing
b. Kegiatan Inti
Kegiatan inti merupakan kegiatan yang menjadi pusat
dari kegiatan pembelajaran, yang mana kegiatan ini
menggunakan model, metode, media, dan sumber belajar
yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik dan
mata pelajaran adapun beberapa tahapan dalam kegiatan
inti adalah :
 siswa diarahkan untuk membaca materi yang sudah
di upload di E-Learning MAN 2 Kuansing
 siswa diberikan waktu untuk memahami materi
tersebut

22
 siswa diberikan kesempatan untuk bertanya melalui
kolom komentar di E-Learning MAN 2 Kuansing
 guru menjawab pertanyaan siswa
 siswa yang lain juga di perbolehkan menjawab
pertanyaan dari siswa lainnya agar terwujudnya
pembelajaran yang aktif
c. kegiatan Penutup
Dalam kegiatan penutup, guru bersama peserta didik
baik secara individual maupun kelompok melakukan
refleksi untuk mengevaluasi proses pembelajaran,
beberapa kegiatan penutup adalah :
 guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan
materi tantang hudud dan hikmahnya
 guru melakukan post tes pada siswa
 guru menyampaikan tema materi pada pertemuan
berikutnya
 guru menutup pelajaran dengan membaca do’a
 guru mengucapkan salam
b) Pelaksanaan Program Non-Teaching
Setelah praktikan melakukan analisis situasi di MAN 2
Kuantan Singingi, praktikan menemukan beberapa program
yang dianggap perlu untuk praktikan laksanakan yaitu :
1) Membantu pendidik dan tenaga kependidikan dalam
menyelesaikan tugas-tugas kependidikan
Dalam melaksanakan program ini praktikan menemui
pendidik dan tenaga kependidikan yang bertujuan untuk
membantu mereka dalam meneyelesaikan tugas
kependidikan seperti membantu guru kesiswaan dalam
memantau siswa yang memiliki masalah dalam belajar
ataupun diluar jam pelajaran, selain itu praktikan juga

23
membantu guru yang memiliki tanggung jawab sebagai
operator E-Learning yaitu bapak Yayan
Kurniawan,S.Kom dalam mengawasi pelaksanaan
pembelajaran di E-Learning.
2) Membantu staff bagian keperpustakaan dalam
mengelolah perpustakaan
Dalam melaksanakan program ini praktikan meminta
izin kepada staff keperpustakaan untuk membantunya
dalam menyelesaikan tugas-tugas keperpustakaan
seperti, merapikan buku-buku yang berserakan dan
mengklasifikasikan buku-buku tersebut berdasarkan
jenis dan genre nya.
3) Melakukan gotong royong bersama majelis guru dan
staff
Praktikan melaksanakan gotong royong bersama majelis
guru dan staff pada tanggal 10 Oktober 2020
Selain beberapa program terencana diatas, ada juga beberapa
kegiatan Non-Teaching yang tidak terencana yang praktikan
lakukan selama PPL di MAN 2 Kuantan Singingi :
1) Melakukan Rapid Test kepada Siswa-Siswi yang
mengumpulkan tugas-tugas karna tidak semua bisa
melalui eleraning,Jadi Siswa-Siswi harus mengumpulkan
tugasnya kesekolah langsung menemui guru mata
pelajaran.
2) Ikut serta dalam penyelenggaraan acara AKG, AKK dan
AKP di MAN 2 Kuantan Singingi
Kegiatan ini berlangsung pada jum’at 20 November 2020
di MAN 2 Kuantan Singingi, merupakan kegiatan
assesmen bagi Guru, Kepala Mandrasah, dan Pengawas
Madrasah tingkat MI,MTs,dan MA se-kabupaten
Kuantan Singingi, dalam pelaksanaan nya praktikan

24
berperan sebagai panitia penyelenggara kegiatan
tersebut.

3. Analisis Hasil Pelaksanaan PPL


a) Kegiatan Teaching
1) Faktor pendukung
Ada beberapa faktor pendukung dalam pelaksanaan
kegiatan teaching yaitu :
a. Sekolah menyediakan jaringan wifi sebagai fasilitas
pendukung proses pembelajaran daring bagi
guru/praktikan
b. Sekolah menyalurkan paket internet gratis dari
pemerintah untuk siswa
c. Sekolah menyediakan buku-buku pelajaran yang
dapat praktikan gunakan sebagai referensi dalam
menyusun materi pembelajaran
d. Antusias siswa yang cukup tinggi dalam
melaksanakan pembelajaran daring
e. Praktikan memiliki kemampuan yang cukup dalam
mengelolah komputer sehingga proses pembelajaran
daring menggunakan E-Learning maupun Group
WhatsApp dapat terlaksana dengan baik
2) Faktor penghambat
Ada beberapa faktor penghambat dalam pelaksanaan
kegiatan teaching yaitu :
a. Keterbatasan praktikan dalam merancang kegiatan
pembelajaran daring yang kreatif sehingga dalam
pelaksanaannya proses pembelajaran daring hanya
menggunakan metode yang sederhana, seperti
diskusi, Tanya jawab dll.

25
b. Beberapa siswa kurang paham dalam menggunakan
E-Learning sebagai media pembelajaran daring
sehingga pembelajaran menjadi kurang efektif
c. Koneksi internet yang kurang bagus di beberapa
daerah tempat tinggal siswa sehingga pembelajaran
menjadi kurang efektif
3) Refleksi
Adapun upaya yang dilakukan praktikan dalam
mengatasi faktor penghambat adalah :
a. Mencari informasi tentang metode mengajar yang
kreatif pada pembelajaran daring di internet dan
melakukan diskusi dengan pamong dan tenaga
pendidik lainnya tentang metode mengajar daring
b. Mengadakan diskusi dengan siswa dan bapak Yayan
Kurniawan, S.Kom sebagai operator E-Leraning
tentang cara menggunakan E-Learning sebagai
media pembelajaran
c. Bagi siswa yang daerahnya memiliki koneksi
internet yang kurang bagus maka siswa tersebut
dimita untuk datang kesekolah untuk belajar secara
langsung, tetapi dengan jumlah dan waktu yang
telah ditentukan dan tetap mematuhi protokol covid-
19
b) Kegiatan Non-Teaching
1) Faktor pendukung
Ada beberapa faktor pendukung dalam pelaksanaan kegiatan Non-
Teaching yaitu :
a. Jadwal pelajaran paralel yang dapat memberikan waktu luang
kepada praktikan dapat mendukung praktikan untuk membantu
pendidik dan tenaga kependidikan dalam melaksanakan tugas-
tugas kependidikannya

26
b. Terdapat tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang tetap
melaksanakan tanggung jawabnya secara professional sehingga
setiap kegiatan yang praktikan laksanakan dapat berjalan
dengan baik
2) Faktor penghambat
Ada beberapa faktor penghambat dalam pelaksanaan kegiatan Non-
Teaching yaitu :
a. Praktikan masih belum cakap dalam mengerjakan tugas-tugas
kependidikan
b. Praktikan kurang memiliki pengalaman dalam megerjakan
tugas-tugas kependidikan
c. Ruang perpustakaan yang masih bergabung dengan ruang
majekis guru membuat praktikan kurang leluasa dalam
menjalankan kegiatan yang terkait dengan perpustakaan
3) Refleksi
Adapun upaya yang dilakukan praktikan dalam mengatasi faktor
penghambat adalah :
a. Praktikan melatih keterampilannya dengan berdiskusi bersama
pamong ataupun guru-guru lainnya tentang tugas-tugas
kependidikan
b. Praktikan berusaha memaksimalkan kemampuan yang
dimilikinya dalam melaksanakn tugas-tugas kependidikan

27
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan
Secara umum kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di MAN 2
Kuantan Singingi terlaksana dengan baik dan lancar. Dari kegiatan PPL
yang telah dilaksanakan di MAN 2 Kuantan Singingi, praktikan
memperoleh kesimpulan sebagai berikut:
1. Praktik mengajar dilaksanakan sebanyak 12 kali pertemuan
2. Praktik mengajar dilakukan di 8 kelas yaiu X IPA 1, X IPA 2, X IPS 1,
X IPS 2, XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPS 1 dan XI IPS 2
3. Praktik mengajar di MAN 2 Kuantan Singingi menggunakan E-
Learning dan WhatsApp Group
4. Membuat silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).
5. Membuat soal-soal untuk PAS siswa.
6. Membuat perangkat administrasi guru.
7. Membantu pendidik dan tenaga kependidikan dalam menyelesaikan
tugas-tugas kependidikan
8. Membantu staff bagian keperpustakaan dalam mengelolah pustaka
9. Melakukan gotong royong bersama majelis guru dan staff tata usaha
10. Mengikuti kegiatan BIMTEK Implementasi Pemelajaran berdasarkan
Kurikulum (KMA 183 dan 184) dan Implementasi E-Learning jenjang
MA (Pembelajaran Qur’an Hadits, Akidah Akhlak, Fiqih dan SKI MA
Zona Sumatra dan DKI Jakarta)
11. Ikut serta dalam penyelenggaraan acara AKG, AKK dan AKP di MAN
2 Kuantan Singingi

M. Saran
Agar kegiatan PPL yang akan datang terlaksana dengan kualitas yang
lebih baik maka saran untuk kemajuan pelaksanaan kegiatan PPL adalah
sebagai berikut:

28
1. Bagi Mahasiswa
a. Mahasiswa praktikan diharapkan mampu menyesuaikan diri
dengan situasi dan kondisi yang ada disekolah agar terciptanya
kegiatan PPL berjalan dengan baik
b. Mahasiswa praktikan diharapkan mampu untuk menggunakan
berbagai macam metode pembelajaran daring maupun luring yang
membuat siswa mudah memahami apa yang mahasiswa praktikan
sampaikan.
c. Mahasiswa harus mampu memanfaatkan segala fasilitas dan
teknologi yang ada untuk menunjang terlaksananya kegiatan
pembelajaran yang efektif
2. Bagi MAN 2 Kuantan Singingi
a. Agar menyediakan fasilitas yang memadai agar dapat menunjang
terlaksananya kegiatan pembelajaran yang efektif
b. Pihak sekolah sebaiknya menambah jumlah buku yang mendukung
proses pembelajaran

29
Lampiran-Lampiran :

A. Perangkat Administrasi Pembelajaran


1. SILABUS
Kimia
Satuan Pendidikan : SMA / MA / SMK
Kelas : X (Sepuluh)
Alokasi waktu : 3 jam pelajaran/minggu
Kompetensi Inti :
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun,
peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab,
responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan
perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan
lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan
internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural
pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan
metode sesuai kaidah keilmuan
Tabel 3: Kopetensi Dasar,Materi Pokok dan Kegiatan Pembelajaran
( SILABUS )

30
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
3.1 Metode ilmiah,  Mengamati produk-produk dalam
hakikat ilmu kehidupan sehari-hari, misalnya: sabun,
Menjel
Kimia, detergen, pasta gigi, shampo, kosmetik,
askan
keselamatan obat, susu, keju, mentega, minyak goreng,
metode
dan keamanan garam dapur, asam cuka, dan lain lain yang
ilmiah,
kimia di mengandung bahan kimia.
hakikat
laboratorium,  Mengunjungi laboratorium untuk mengenal
ilmu
serta peran alat-alat laboratorium kimia dan
Kimia,
Kimia dalam fungsinyaserta mengenal beberapa bahan
kesela
kehidupan kimia dan sifatnya (mudah meledak, mudah
matan
 Metode terbakar, beracun, penyebab iritasi, korosif,
dan
ilmiah dan lain-lain).
keaman
 Hakikat ilmu  Membahas cara kerja ilmuwan kimia dalam
an di
Kimia melakukan penelitian dengan menggunakan
laborat
 Keselamatan metode ilmiah (membuat hipotesis,
orium,
dan melakukan percobaan, dan menyimpulkan)
serta
keamanan  Merancang dan melakukan percobaan
peran
kimia di ilmiah, misalnya menentukan variabel yang
kimia
laboratorium mempengaruhi kelarutan gula dalam air
dalam
 Peran Kimia dan mempresentasikan hasil percobaan.
kehidu
dalam  Membahas dan menyajikan hakikat ilmu
pan
kehidupan Kimia
4.1
 Mengamati dan membahas gambar atau
Menyaj videoorang yang sedang bekerja di
ikan laboratorium untuk memahami prosedur
hasil standar tentang keselamatan dan keamanan
rancan kimia di laboratorium.
gan dan  Membahas dan menyajikan peran Kimia
hasilpe dalam penguasaan ilmu lainnya baik ilmu

31
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
rcobaa dasar, seperti biologi, astronomi, geologi,
n maupun ilmu terapan seperti pertambangan,
ilmiah kesehatan, pertanian, perikanan dan
teknologi.
3.2 Struktur  Menyimak penjelasan bahwa atom tersusun
Atom dan daripartikel dasar, yaitu elektron, proton,
Menga
Tabel dan neutron serta proses penemuannya.
nalisis
Periodik  Menganalisis dan menyimpulkan bahwa
perkem
 Partikel nomor atom, nomor massa, dan isotop
bangan
penyusun berkaitan dengan jumlah partikel dasar
model
atom penyusun atom.
atom
 Nomor  Menyimak penjelasan dan menggambarkan
dari
atom dan model-model atom menurut Dalton,
model
nomor Thomson, Rutherford, Bohr, dan mekanika
atom
massa kuantum.
Dalton,
 Isotop  Membahas penyebab benda memiliki
Thoms
 Perkemban warna yang berbeda-beda berdasarkan
on,
gan model model atom Bohr.
Rutherf
atom  Membahas prinsip dan aturan penulisan
ord,
 Konfigurasi konfigurasi elektron dan menuliskan
Bohr,
elektron konfigurasi elektron dalam bentuk diagram
dan
dan orbital serta menentukan bilangan kuantum
Mekani
diagram dari setiap elektron.
ka
orbital  Mengamati Tabel Periodik Unsur untuk
Gelom
 Bilangan menunjukkan bahwa unsur-unsur dapat
bang
4.2 kuantum disusun dalam suatu tabel berdasarkan
dan bentuk kesamaan sifat unsur.
Menjel orbital.  Membahas perkembangan sistem periodik
askan

32
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
fenome  Hubungan unsur dikaitkan dengan letak unsur dalam
na alam Konfigurasi Tabel Periodik Unsur berdasarkan
atau elektron konfigurasi elektron.
hasil dengan  Menganalisis dan mempresentasikan
percob letak unsur hubungan antara nomor atom dengan sifat
aan dalam tabel keperiodikan unsur (jari-jari atom, energi
mengg periodik ionisasi, afinitas elekton, dan
unakan  Tabel keelektronegatifan) berdasarkan data sifat
model periodik keperiodikan unsur.
atom dan sifat  Menyimpulkan letak unsur dalam tabel
3.3 keperiodika periodik berdasarkan konfigurasi elektron
n unsur dan memperkirakan sifat fisik dan sifat
Menjel
kimia unsur tersebut.
askan
 Membuat dan menyajikan karya yang
konfigu
berkaitan dengan model atom, Tabel
rasi
Periodik Unsur, atau grafik keperiodikan
elektro
sifat unsur.
n dan
pola
konfigu
rasi
elektro
n
terluar
untuk
setiap
golong
an
dalam

33
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
tabel
periodi
k
4.3

Menent
ukan
letak
suatu
unsur
dalam
tabel
periodi
k
berdasa
rkan
konfigu
rasi
elektro
n
3.4

Menga
nalisis
kemirip
an sifat
unsur
dalam
golong
an dan

34
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
keperio
dikann
ya
4.4

Menyaj
ikan
hasil
analisis
data-
data
unsur
dalam
kaitann
ya
dengan
kemirip
an dan
sifat
keperio
dikan
unsur
3.5 Ikatan Kimia,  Mengamati sifat beberapa bahan, seperti:
Bentuk plastik, keramik, dan urea.
Memba
Molekul,  Mengamati proses perubahan garam dan
ndingk
dan gula akibat pemanasan serta
an
Interaksi membandingkan hasil.
ikatan
Antarmole  Menyimak teori Lewis tentang ikatan dan
ion,
kul menuliskan struktur Lewis
ikatan

35
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
kovale  Susunan  Menyimak penjelasan tentang perbedaan
n, elektron sifat senyawa ion dan senyawa kovalen.
ikatan stabil  Membandingkan proses pembentukan ikatan
kovale  Teori Lewis ion dan ikatan kovalen.
n tentang  Membahas dan membandingkan proses
koordin ikatan pembentukan ikatan kovalen tunggal dan
asi, dan kimia ikatan kovalen rangkap.
ikatan  Ikatan ion  Membahas adanya molekul yang tidak
logam dan ikatan memenuhi aturan oktet.
serta kovalen  Membahas proses pembentukan ikatan
kaitann  Senyawa kovalen koordinasi.
ya kovalen  Membahas ikatan kovalen polar dan ikatan
dengan polar dan kovalen nonpolar sertasenyawa polar dan
sifat zat nonpolar. senyawa nonpolar.
4.5
 Bentuk  Merancang dan melakukan percobaan

Meranc molekul kepolaran beberapa senyawa dikaitkan

ang dan  Ikatan dengan perbedaan keelektronegatifanunsur-

melaku logam unsur yang membentuk ikatan.

kan  Interaksi  Membahas dan memperkirakan bentuk


percob antarpartike molekul berdasarkan teori jumlah pasangan
aan l elektron di sekitar inti atom dan
untuk hubungannya dengan kepolaran senyawa.
menunj  Membuat dan memaparkan model bentuk
ukkan molekul dari bahan-bahan bekas, misalnya
karakte gabus dan karton, atau perangkat lunak
ristik kimia.
senyaw  Mengamati kekuatan relatif paku dan
a ion tembaga dengan diameter yang sama dengan

36
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
atau cara membenturkan kedua logam tersebut.
senyaw  Mengamati dan menganalisis sifat-sifat
a logam dikaitkan dengan proses
kovale pembentukan ikatan logam.
n  Menyimpulkan bahwa jenis ikatan kimia
berdasa berpengaruh kepada sifat fisik materi.
rkan  Mengamati dan menjelaskan perbedaan
bebera bentuk tetesan air di atas kaca dan di atas
pa sifat kaca yang dilapisi lilin.
fisika  Membahas penyebab air di atas daun talas
3.6
berbentuk butiran.

Menera  Membahas interaksi antar molekul dan

pkan konsekuensinya terhadap sifat fisik

Teori senyawa.

Pasang  Membahas jenis-jenis interaksi antar

an molekul(gaya London, interaksi dipol-dipol,

Elektro dan ikatan hidrogen) serta kaitannya dengan

n Kulit sifat fisik senyawa.

Valensi
(VSEP
R) dan
Teori
Domai
n
elektro
n
dalam
menent

37
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
ukan
bentuk
moleku
l
4.6

Membu
at
model
bentuk
moleku
l
dengan
mengg
unakan
bahan-
bahan
yang
ada di
lingkun
gan
sekitar
atau
perang
kat
lunak
komput
er
3.7

38
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar

Mengh
ubungk
an
interak
si antar
ion,
atom
dan
moleku
l
dengan
sifat
fisika
zat
4.7

Menera
pkan
prinsip
interak
si antar
ion,
atom
dan
moleku
l dalam
menjel
askan

39
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
sifat-
sifat
fisik
zat di
sekitar
nya
3.8 Larutan  Mengamati gambar binatang yang tersengat
Elektrolit dan aliran listrik ketika banjir
Menga
Larutan  Merancang dan melakukan percobaan untuk
nalisis
Nonelektrolit menyelidiki sifat elektrolit beberapa larutan
sifat
 Konsep dan yang ada di lingkungan dan larutan yang
larutan
Sifat larutan ada di laboratorium serta melaporkan hasil
berdasa
elektrolit percobaan.
rkan
 Pengelomp  Mengelompokkan larutan ke dalam
daya
okan elektrolit kuat, elektrolit lemah, dan
hantar
larutan nonelektrolit berdasarkan daya hantar
listrikn
berdasarkan listriknya.
ya
daya hantar  Menganalisis jenis ikatan kimia dan sifat
4.8
listriknya elektrolit suatu zat serta menyimpulkan
Membe  Jenis ikatan bahwa larutan elektrolit dapat berupa
dakan kimia dan senyawa ion atau senyawa kovalen polar.
daya sifat  Membahas dan menyimpulkan fungsi
hantar elektrolit larutan elektrolit dalam tubuh manusia serta
listrik suatu zat cara mengatasi kekurangan elektrolit dalam
berbag  Fungsi tubuh.
ai larutan
larutan elektrolit
melalui dalam
peranca tubuh

40
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
ngan manusia
dan
pelaksa
naan
percob
aan
3.9 Reaksi  Mengamati reaksi oksidasi melalui
Reduksi perubahan warna pada irisan buah (apel,
Mengid
dan kentang, pisang) dan karat besi.
entifika
Oksidasi  Menyimak penjelasan mengenai penentuan
si
serta Tata bilangan oksidasi unsur dalam senyawa
reaksi
nama atau ion.
reduksi
Senyawa  Membahas perbedaan reaksi reduksi dan
dan
 Konsep reaksi oksidasi
oksidas
Reaksi  Mengidentifikasi reaksi reduksi dan reaksi
i
Reduksi oksidasi.
mengg
dan  Mereaksikan logam magnesium dengan
unakan
Oksidasi larutan asam klorida encer di dalam tabung
konsep
 Bilangan reaksi yang ditutup dengan balon.
bilanga
oksidasi  Mereaksikan padatan natrium hidroksida
n
unsur dalam dengan larutan asam klorida encer di dalam
oksidas
senyawa tabung reaksi yang ditutup dengan balon.
i unsur
atau ion  Membandingkan dan menyimpulkan kedua
4.9
 Perkemban reaksi tersebut.
Menga gan reaksi  Membahas penerapan aturan tata nama
nalisis reduksi- senyawa anorganik dan organik sederhana
bebera oksidasi menurut aturan IUPAC.
pa  Tata nama  Menentukan nama beberapa senyawa
reaksi senyawa sesuai aturan IUPAC.

41
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
berdasa
rkan
peruba
han
bilanga
n
oksidas
i yang
diperol
eh dari
data
hasil
percob
aan
dan/
atau
melalui
percob
aan
3.10 Hukum-  Mengamati demonstrasi reaksi larutan
hukum kalium iodida dan larutan timbal(II) nitrat
Menera
Dasar yang ditimbang massanya sebelum dan
pkan
Kimia dan sesudah reaksi.
hukum-
Stoikiomet  Menyimak penjelasan tentang hukum-
hukum
ri hukum dasar Kimia (hukum Lavoisier,
dasar
 Hukum- hukum Proust , hukum Dalton, hukum Gay
kimia,
hukum Lussac dan hukum Avogadro).
konsep
dasar kimia  Menganalisis data untuk menyimpulkan
massa

42
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
moleku  Massa hukum Lavoisier, hukum Proust , hukum
l atom relatif Dalton, hukum Gay Lussac dan hukum
relatif, (Ar) dan Avogadro.
persam Massa  Menentukan massa atom relatif dan massa
aan molekul molekul relatif.
kimia, relatif (Mr)  Menentukan hubungan antara mol,jumlah
konsep  Konsep partikel, massa molar,dan volume molar
mol, mol dan gas.
dan hubungann  Menghitung banyaknya zat dalam
kadar ya dengan campuran (persen massa, persen volume,
zat jumlah bagian per juta, kemolaran, kemolalan, dan
untuk partikel, fraksi mol).
menyel massa  Menghubungkan rumus empiris dengan
esaikan molar, dan rumus molekul.
perhitu volume  Menyetarakan persamaan kimia.
ngan molar  Menentukan jumlah mol,massa molar,
kimia  Kadar zat volume molar gas dan jumlah partikel yang
4.10
 Rumus terlibat dalam persamaan kimia.

Menga empiris dan  Menentukan pereaksi pembatas pada


nalisis rumus sebuah reaksi kimia.
data molekul.  Menghitung banyaknya molekul air dalam
hasil  Persamaan senyawa hidrat.
percob kimia  Melakukan percobaan pemanasan senyawa
aan  Perhitunga hidrat dan menentukan jumlah molekul air
mengg n kimia dalam sebuah senyawa hidrat.
unakan dalam  Membahas penggunaan konsep mol untuk
hukum- suatu menyelesaikan perhitungan kimia.
hukum persamaan
reaksi.

43
Kompetens
Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
i Dasar
dasar  Pereaksi
kimia pembatas
kuantit dan
atif pereaksi
berlebih.
 Kadar dan
perhitunga
n kimia
untuk
senyawa
hidrat.

Mengetahui
Kepala MAN 2 Kuantan Singingi Guru Mata Pelajaran

Drs. Zulkifli, M. Pd Alpan Suhari


NIP. 196412311994031036

`
2. PROGRAM TAHUNAN

Mata Pelajaran : Kimia


Satuan Pendidikan : SMA
Kelas / Semester : X / Ganjil dan Genap
Tahun Pelajaran : 2020 / 2021

Komptensi Inti :
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati
dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran,
damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai
dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan
alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya
untuk memecahkan masalah

44
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan
kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

Tabel 4 : Kopetesi Dasar Pada PROTA

Alokasi
SMT KOMPETENSI DASAR
Waktu

3.1 Menjelaskan metode ilmiah, hakikat ilmu Kimia, keselamatan dan keamanan di
1 laboratorium, serta peran kimia dalam kehidupan 9 JP
4.1 Menyajikan hasil rancangan dan hasilpercobaan ilmiah
3.2 Menganalisis perkembangan model atom dari model atom Dalton, Thomson,
Rutherford, Bohr, dan Mekanika Gelombang
4.2 Menjelaskan fenomena alam atau hasil percobaan menggunakan model atom
3.3 Menjelaskan konfigurasi elektron dan pola konfigurasi elektron terluar untuk setiap
golongan dalam tabel periodik
1 4.3 Menentukan letak suatu unsur dalam tabel periodik berdasarkan konfigurasi elektron 24 JP
3.4 Menganalisis kemiripan sifat unsur dalam golongan dan keperiodikannya
4.4 Menyajikan hasil analisis data-data unsur dalam kaitannya dengan kemiripan dan sifat
keperiodikan unsur

3.5 Membandingkan ikatan ion, ikatan kovalen, ikatan kovalen koordinasi, dan ikatan
logam serta kaitannya dengan sifat zat
4.5 Merancang dan melakukan percobaan untuk menunjukkan karakteristik senyawa ion
atau senyawa kovalen berdasarkan beberapa sifat fisika
3.6 Menerapkan Teori Pasangan Elektron Kulit Valensi (VSEPR) dan Teori Domain
elektron dalam menentukan bentuk molekul
1 4.6 Membuat model bentuk molekul dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di 30 JP
lingkungan sekitar atau perangkat lunak komputer
3.7 Menghubungkan interaksi antar ion, atom dan molekul dengan sifat fisika zat
4.7 Menerapkan prinsip interaksi antar ion, atom dan molekul dalam menjelaskan sifat-
sifat fisik zat di sekitarnya

3.8 Menganalisis sifat larutan berdasarkan daya hantar listriknya


2 4.8 Membedakan daya hantar listrik berbagai larutan melalui perancangan dan 15 JP
pelaksanaan percobaan
3.9 Mengidentifikasi reaksi reduksi dan oksidasi menggunakan konsep bilangan oksidasi
2 unsur 15 JP
4.9 Menganalisis beberapa reaksi berdasarkan perubahan bilangan oksidasi yang
diperoleh dari data hasil percobaan dan/ atau melalui percobaan
3.10 Menerapkan hukum-hukum dasar kimia, konsep massa molekul relatif, persamaan
kimia, konsep mol, dan kadar zat untuk menyelesaikan perhitungan kimia
2 4.10 Menganalisis data hasil percobaan menggunakan hukum-hukum dasar kimia 27 JP
kuantitatif

Mengetahui

45
Kepala MAN 2 Kuantan Singingi Guru Mata Pelajaran

Drs. Zulkifli, M. Pd Alpan Suhari


NIP. 196412311994031036

Catatan Kepala Sekolah


..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
............................................

46
3. PROGRAM SEMESTER

Tahun Pelajaran : 2020/2021


Kelas/Semester : X/ Ganjil
Mata Pelajaran : Kimia
Alokasi Waktu : 4 Jam / Minggu

Tabel 5: Program Semester

Mengetahui
Kepala MAN 2 Kuantan Singingi Guru Mata Pelajaran

Drs. Zulkifli, M. Pd Alpan Suhari


NIP. 196412311994031036

Catatan Kepala Sekolah


..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
...........................................

47
4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : MAN 2 KUANTAN SINGINGI


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : X / Ganjil
Materi Pokok : Struktur Atom dan Tabel Periodik
Alokasi Waktu : 7 Minggu x 3 Jam Pelajaran @45 Menit

A. Kompetensi Inti
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong,
kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam
berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga,
sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan
kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak
secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

Tabel 6: Kopetensi Dasar Dan Indikator pencapaian kopetensi RPP


B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar Indikator
3.2 Menganalisis perkembangan model  Memahami bahwa atom tersusun dari partikel
atom dari model atom Dalton, dasar, yaitu elektron, proton, dan neutron serta
Thomson, Rutherford, Bohr, dan proses penemuannya.
Mekanika Gelombang  Menganalisis dan menyimpulkan bahwa
nomor atom, nomor massa, dan isotop
berkaitan dengan jumlah partikel dasar
penyusun atom.
 Menggambarkan model-model atom menurut
Dalton, Thomson, Rutherford, Bohr, dan
mekanika kuantum.
 Menjelaskan penyebab benda memiliki warna
yang berbeda-beda berdasarkan model atom
Bohr.
4.2 Menjelaskan fenomena alam atau  Menjelaskan fenomena alam atau hasil
hasil percobaan menggunakan percobaan menggunakan model atom
model atom
3.3 Menjelaskan konfigurasi elektron  Menjelaskan prinsip dan aturan penulisan
dan pola konfigurasi elektron konfigurasi elektron
terluar untuk setiap golongan dalam  Menuliskan konfigurasi elektron dalam bentuk
tabel periodik diagram orbital
 Menentukan bilangan kuantum dari setiap

48
elektron.
 Menjelaskan perkembangan sistem periodik
unsur dikaitkan dengan letak unsur dalam
Tabel Periodik Unsur berdasarkan konfigurasi
elektron.
4.3 Menentukan letak suatu unsur  Menyimpulkan letak unsur dalam tabel
dalam tabel periodik berdasarkan periodik berdasarkan konfigurasi elektron
konfigurasi elektron
3.4 Menganalisis kemiripan sifat unsur  Menunjukkan bahwa unsur-unsur dapat
dalam golongan dan disusun dalam suatu tabel berdasarkan
keperiodikannya kesamaan sifat unsure melalui Tabel Periodik
Unsur.
 Menganalisis hubungan antara nomor atom
dengan sifat keperiodikan unsur (jari-jari
atom, energi ionisasi, afinitas elekton, dan
keelektronegatifan) berdasarkan data sifat
keperiodikan unsur.
 Memperkirakan sifat fisik dan sifat kimia
unsur.

4.4 Menyajikan hasil analisis data-data  Mempresentasikan hubungan antara nomor


unsur dalam kaitannya dengan atom dengan sifat keperiodikan unsur (jari-jari
kemiripan dan sifat keperiodikan atom, energi ionisasi, afinitas elekton, dan
unsur keelektronegatifan) berdasarkan data sifat
keperiodikan unsur.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Memahami bahwa atom tersusun dari partikel dasar, yaitu elektron, proton, dan neutron
serta proses penemuannya.
 Menganalisis dan menyimpulkan bahwa nomor atom, nomor massa, dan isotop berkaitan
dengan jumlah partikel dasar penyusun atom.
 Menggambarkan model-model atom menurut Dalton, Thomson, Rutherford, Bohr, dan
mekanika kuantum.
 Menjelaskan penyebab benda memiliki warna yang berbeda-beda berdasarkan model
atom Bohr.
 Menjelaskan fenomena alam atau hasil percobaan menggunakan model atom
 Menjelaskan prinsip dan aturan penulisan konfigurasi elektron
 Menuliskan konfigurasi elektron dalam bentuk diagram orbital
 Menentukan bilangan kuantum dari setiap elektron.
 Menjelaskan perkembangan sistem periodik unsur dikaitkan dengan letak unsur dalam
Tabel Periodik Unsur berdasarkan konfigurasi elektron.
 Menyimpulkan letak unsur dalam tabel periodik berdasarkan konfigurasi elektron
 Menunjukkan bahwa unsur-unsur dapat disusun dalam suatu tabel berdasarkan kesamaan
sifat unsure melalui Tabel Periodik Unsur.
 Menganalisis hubungan antara nomor atom dengan sifat keperiodikan unsur (jari-jari
atom, energi ionisasi, afinitas elekton, dan keelektronegatifan) berdasarkan data sifat
keperiodikan unsur.
 Memperkirakan sifat fisik dan sifat kimia unsur. •
 Mempresentasi¬kan hubungan antara nomor atom dengan sifat keperiodikan unsur (jari-
jari atom, energi ionisasi, afinitas elekton, dan keelektronegatifan) berdasarkan data sifat
keperiodikan unsur.

49
D. Materi Pembelajaran
Struktur Atom dan Tabel Periodik
 Partikel penyusun atom
 Nomor atom dan nomor massa
 Isotop
 Perkembangan model atom
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital.
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik
 Tabel periodik dan sifat keperiodikan unsur

E. Metode Pembelajaran
Model Pembelajaran : Discovery Learning
Metode : Tanya jawab, wawancara, diskusi dan bermain peran

F. Media Pembelajaran
Media :
 Worksheet atau lembar kerja (siswa)
 Lembar penilaian
 LCD Proyektor

Alat/Bahan :
 Penggaris, spidol, papan tulis
 Laptop & infocus

G. Sumber Belajar
 Buku Kimia Siswa Kelas X, Kemendikbud, Tahun 2016
 Buku refensi yang relevan,
 Lingkungan setempat

Tabel 7:Langkah-Langkah Pembelajaran (RPP)


H. Langkah-Langkah Pembelajaran
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Partikel penyusun atom
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan

50
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Partikel penyusun atom dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Partikel penyusun atom.
 Pemberian contoh-contoh materi Partikel penyusun atom untuk
dapat dikembangkan peserta didik, dari media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Partikel penyusun atom.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Partikel
penyusun atom.
 Mendengar
Pemberian materi Partikel penyusun atom oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Partikel penyusun atom
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)  Partikel penyusun atom
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Partikel penyusun atom yang
sedang dipelajari dalam bentuk gambar/video/slide presentasi yang

51
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
disajikan dan mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Partikel penyusun atom
yang sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Partikel penyusun atom yang sedang
dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Partikel penyusun
atom yang telah disusun dalam daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Partikel penyusun atom.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Partikel penyusun atom yang
telah diperoleh pada buku catatan dengan tulisan yang rapi dan
menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Partikel penyusun atom sesuai dengan
pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Partikel penyusun atom
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Partikel penyusun atom
 Mengolah informasi dari materi Partikel penyusun atom yang sudah
dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya mau pun hasil
dari kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan informasi yang
sedang berlangsung dengan bantuan pertanyaan-pertanyaan pada
lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Partikel
penyusun atom.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil

52
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Partikel penyusun atom
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Partikel penyusun atom
kesimpulan) berupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau
media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi,
kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan
sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :
 Partikel penyusun atom
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Partikel penyusun atom dan ditanggapi oleh kelompok yang
mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Partikel penyusun atom yang
dilakukan dan peserta didik lain diberi kesempatan untuk
menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Partikel penyusun atom
 Menjawab pertanyaan tentang materi Partikel penyusun atom yang
terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah
disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi Partikel
penyusun atom yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Partikel penyusun atom
yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada lembar lerja
yang telah disediakan secara individu untuk mengecek penguasaan
siswa terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Partikel penyusun atom berlangsung, guru mengamati sikap
siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri,
berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli
lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Partikel penyusun atom yang
baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Partikel penyusun atom yang

53
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Partikel penyusun atom.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Partikel penyusun atom.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Partikel penyusun atom kepada
kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Nomor atom dan nomor massa
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Nomor atom dan nomor massa dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Nomor atom dan nomor massa.
 Pemberian contoh-contoh materi Nomor atom dan nomor massa
untuk dapat dikembangkan peserta didik, dari media interaktif, dsb
 Membaca.

54
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Nomor atom dan nomor
massa.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Nomor atom
dan nomor massa.
 Mendengar
Pemberian materi Nomor atom dan nomor massa oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Nomor atom dan nomor massa
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)  Nomor atom dan nomor massa
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Nomor atom dan nomor massa
yang sedang dipelajari dalam bentuk gambar/video/slide presentasi
yang disajikan dan mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Nomor atom dan nomor
massa yang sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Nomor atom dan nomor massa yang sedang
dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Nomor atom dan
nomor massa yang telah disusun dalam daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Nomor atom dan nomor massa.
 Mengumpulkan informasi

55
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
Mencatat semua informasi tentang materi Nomor atom dan nomor
massa yang telah diperoleh pada buku catatan dengan tulisan yang rapi
dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Nomor atom dan nomor massa sesuai
dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Nomor atom dan nomor massa
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Nomor atom dan nomor massa
 Mengolah informasi dari materi Nomor atom dan nomor massa yang
sudah dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya mau
pun hasil dari kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan
informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan pertanyaan-
pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Nomor atom
dan nomor massa.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Nomor atom dan nomor massa
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Nomor atom dan nomor
kesimpulan) massa berupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan,
tertulis, atau media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti,
toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat
dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :

56
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
 Nomor atom dan nomor massa
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Nomor atom dan nomor massa dan ditanggapi oleh kelompok
yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Nomor atom dan nomor massa
yang dilakukan dan peserta didik lain diberi kesempatan untuk
menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Nomor atom dan nomor massa
 Menjawab pertanyaan tentang materi Nomor atom dan nomor massa
yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar kerja yang
telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi Nomor
atom dan nomor massa yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Nomor atom dan nomor
massa yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada
lembar lerja yang telah disediakan secara individu untuk mengecek
penguasaan siswa terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Nomor atom dan nomor massa berlangsung, guru mengamati
sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya
diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu,
peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Nomor atom dan nomor
massa yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Nomor atom dan nomor massa
yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Nomor atom dan nomor massa.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Nomor atom dan nomor
massa.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Nomor atom dan nomor massa kepada
kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin

57
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Isotop
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Isotop dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Isotop.
 Pemberian contoh-contoh materi Isotop untuk dapat dikembangkan
peserta didik, dari media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Isotop.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Isotop.
 Mendengar
Pemberian materi Isotop oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Isotop
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)

58
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
 Isotop
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Isotop yang sedang dipelajari
dalam bentuk gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan
mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Isotop yang sedang
dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Isotop yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Isotop yang telah
disusun dalam daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Isotop.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Isotop yang telah diperoleh
pada buku catatan dengan tulisan yang rapi dan menggunakan bahasa
Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Isotop sesuai dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Isotop
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :

59
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Isotop
 Mengolah informasi dari materi Isotop yang sudah dikumpulkan dari
hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya mau pun hasil dari kegiatan
mengamati dan kegiatan mengumpulkan informasi yang sedang
berlangsung dengan bantuan pertanyaan-pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Isotop.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Isotop
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Isotop berupa kesimpulan
kesimpulan) berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan
berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :
 Isotop
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Isotop dan ditanggapi oleh kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Isotop yang dilakukan dan
peserta didik lain diberi kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Isotop
 Menjawab pertanyaan tentang materi Isotop yang terdapat pada buku
pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi Isotop yang
akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Isotop yang terdapat pada
buku pegangan peserta didik atau pada lembar lerja yang telah
disediakan secara individu untuk mengecek penguasaan siswa terhadap
materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Isotop berlangsung, guru mengamati sikap siswa dalam
pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri, berperilaku
jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :

60
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Isotop yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Isotop yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Isotop.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Isotop.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Isotop kepada kelompok yang
memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

4 . Pertemuan Keempat (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Perkembangan model atom
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Perkembangan model atom dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Perkembangan model atom.
 Pemberian contoh-contoh materi Perkembangan model atom untuk

61
4 . Pertemuan Keempat (3 x 45 Menit)
dapat dikembangkan peserta didik, dari media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Perkembangan model atom.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait
Perkembangan model atom.
 Mendengar
Pemberian materi Perkembangan model atom oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Perkembangan model atom
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)  Perkembangan model atom
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Perkembangan model atom yang
sedang dipelajari dalam bentuk gambar/video/slide presentasi yang
disajikan dan mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Perkembangan model
atom yang sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Perkembangan model atom yang sedang
dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Perkembangan
model atom yang telah disusun dalam daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Perkembangan model atom.

62
4 . Pertemuan Keempat (3 x 45 Menit)
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Perkembangan model atom
yang telah diperoleh pada buku catatan dengan tulisan yang rapi dan
menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Perkembangan model atom sesuai
dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Perkembangan model atom
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Perkembangan model atom
 Mengolah informasi dari materi Perkembangan model atom yang
sudah dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya mau
pun hasil dari kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan
informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan pertanyaan-
pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi
Perkembangan model atom.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Perkembangan model atom
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Perkembangan model
kesimpulan) atom berupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan,
tertulis, atau media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti,
toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat
dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang

63
4 . Pertemuan Keempat (3 x 45 Menit)
materi :
 Perkembangan model atom
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Perkembangan model atom dan ditanggapi oleh kelompok yang
mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Perkembangan model atom
yang dilakukan dan peserta didik lain diberi kesempatan untuk
menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Perkembangan model atom
 Menjawab pertanyaan tentang materi Perkembangan model atom yang
terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah
disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi
Perkembangan model atom yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Perkembangan model
atom yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada lembar
lerja yang telah disediakan secara individu untuk mengecek
penguasaan siswa terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Perkembangan model atom berlangsung, guru mengamati
sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya
diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu,
peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Perkembangan model atom
yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Perkembangan model atom
yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Perkembangan model atom.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Perkembangan model atom.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Perkembangan model atom kepada
kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

5 . Pertemuan Kelima (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin

64
5 . Pertemuan Kelima (3 x 45 Menit)
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital.
 Pemberian contoh-contoh materi Konfigurasi elektron dan diagram
orbital untuk dapat dikembangkan peserta didik, dari media
interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Konfigurasi elektron dan
diagram orbital.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Konfigurasi
elektron dan diagram orbital.
 Mendengar
Pemberian materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang

65
5 . Pertemuan Kelima (3 x 45 Menit)
(pertanyaan/ disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
identifikasi  Mengajukan pertanyaan tentang materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
masalah) yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Konfigurasi elektron dan diagram
orbital yang sedang dipelajari dalam bentuk gambar/video/slide
presentasi yang disajikan dan mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital
yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Konfigurasi elektron
dan diagram orbital yang telah disusun dalam daftar pertanyaan
kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang telah diperoleh pada buku catatan dengan tulisan
yang rapi dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Konfigurasi elektron dan diagram
orbital sesuai dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,

66
5 . Pertemuan Kelima (3 x 45 Menit)
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Mengolah informasi dari materi Konfigurasi elektron dan diagram
orbital yang sudah dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan
sebelumnya mau pun hasil dari kegiatan mengamati dan kegiatan
mengumpulkan informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan
pertanyaan-pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Konfigurasi
elektron dan diagram orbital.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Konfigurasi elektron dan
kesimpulan) diagram orbital berupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara
lisan, tertulis, atau media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur,
teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Konfigurasi elektron dan diagram orbital dan ditanggapi oleh
kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang dilakukan dan peserta didik lain diberi
kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Menjawab pertanyaan tentang materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan

67
5 . Pertemuan Kelima (3 x 45 Menit)
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi
Konfigurasi elektron dan diagram orbital yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar lerja yang telah disediakan secara individu untuk
mengecek penguasaan siswa terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Konfigurasi elektron dan diagram orbital berlangsung, guru
mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin,
rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa
ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Konfigurasi elektron dan
diagram orbital yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Konfigurasi elektron dan diagram orbital.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Konfigurasi elektron dan
diagram orbital.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Konfigurasi elektron dan diagram
orbital kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

6 . Pertemuan Keenam (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung

68
6 . Pertemuan Keenam (3 x 45 Menit)
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital dengan cara :
rangsangan)  Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital.
 Pemberian contoh-contoh materi Bilangan kuantum dan bentuk
orbital untuk dapat dikembangkan peserta didik, dari media
interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Bilangan kuantum dan
bentuk orbital.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Bilangan
kuantum dan bentuk orbital.
 Mendengar
Pemberian materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)  Bilangan kuantum dan bentuk orbital
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Bilangan kuantum dan bentuk
orbital yang sedang dipelajari dalam bentuk gambar/video/slide
presentasi yang disajikan dan mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks

69
6 . Pertemuan Keenam (3 x 45 Menit)
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Bilangan kuantum dan
bentuk orbital yang sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital yang
sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Bilangan kuantum
dan bentuk orbital yang telah disusun dalam daftar pertanyaan kepada
guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Bilangan kuantum dan
bentuk orbital yang telah diperoleh pada buku catatan dengan tulisan
yang rapi dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Bilangan kuantum dan bentuk orbital
sesuai dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
 Mengolah informasi dari materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital
yang sudah dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya
mau pun hasil dari kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan
informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan pertanyaan-
pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Bilangan
kuantum dan bentuk orbital.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui

70
6 . Pertemuan Keenam (3 x 45 Menit)
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Bilangan kuantum dan
kesimpulan) bentuk orbital berupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara
lisan, tertulis, atau media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur,
teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Bilangan kuantum dan bentuk orbital dan ditanggapi oleh
kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Bilangan kuantum dan bentuk
orbital yang dilakukan dan peserta didik lain diberi kesempatan untuk
menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital
 Menjawab pertanyaan tentang materi Bilangan kuantum dan bentuk
orbital yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar
kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi Bilangan
kuantum dan bentuk orbital yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Bilangan kuantum dan
bentuk orbital yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar lerja yang telah disediakan secara individu untuk
mengecek penguasaan siswa terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Bilangan kuantum dan bentuk orbital berlangsung, guru
mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme, disiplin,
rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah tanggungjawab, rasa
ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Bilangan kuantum dan bentuk
orbital yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Bilangan kuantum dan bentuk
orbital yang baru diselesaikan.

71
6 . Pertemuan Keenam (3 x 45 Menit)
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Bilangan kuantum dan bentuk orbital.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Bilangan kuantum dan
bentuk orbital.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Bilangan kuantum dan bentuk orbital
kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

7 . Pertemuan Ketujuh (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari
dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini dikuasai
dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur
rangsangan) dalam tabel periodik dengan cara :
 Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak
unsur dalam tabel periodik.
 Pemberian contoh-contoh materi Hubungan Konfigurasi elektron

72
7 . Pertemuan Ketujuh (3 x 45 Menit)
dengan letak unsur dalam tabel periodik untuk dapat
dikembangkan peserta didik, dari media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet/materi yang berhubungan dengan Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait Hubungan
Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.
 Mendengar
Pemberian materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur
dalam tabel periodik oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global tentang materi
pelajaran mengenai materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan kedisiplinan, ketelitian,
mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar, contohnya :
 Mengajukan pertanyaan tentang materi :
masalah)  Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai
dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik)
untuk mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis yang perlu
untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
(pengumpulan pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
 Mengamati obyek/kejadian
data) Mengamati dengan seksama materi Hubungan Konfigurasi elektron
dengan letak unsur dalam tabel periodik yang sedang dipelajari dalam
bentuk gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan mencoba
menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan mencari dan
membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
pengetahuan dan pemahaman tentang materi Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang sedang
dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum dapat dipahami
dari kegiatan mengmati dan membaca yang akan diajukan kepada guru
berkaitan dengan materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak
unsur dalam tabel periodik yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Hubungan

73
7 . Pertemuan Ketujuh (3 x 45 Menit)
Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang
telah disusun dalam daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas contoh dalam
buku paket mengenai materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan
letak unsur dalam tabel periodik.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang telah diperoleh
pada buku catatan dengan tulisan yang rapi dan menggunakan bahasa
Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau mempresentasikan
materi dengan rasa percaya diri Hubungan Konfigurasi elektron
dengan letak unsur dalam tabel periodik sesuai dengan
pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok lainnya
sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat dijadikan
sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan menggunakan
metode ilmiah yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
pada lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang
lain, kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengumpulkan informasi melalui berbagai cara yang dipelajari,
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING
processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
 Mengolah informasi dari materi Hubungan Konfigurasi elektron
dengan letak unsur dalam tabel periodik yang sudah dikumpulkan dari
hasil kegiatan/pertemuan sebelumnya mau pun hasil dari kegiatan
mengamati dan kegiatan mengumpulkan informasi yang sedang
berlangsung dengan bantuan pertanyaan-pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi Hubungan
Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
(pembuktian) pengamatannya dengan data-data atau teori pada buku sumber melalui
kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir

74
7 . Pertemuan Ketujuh (3 x 45 Menit)
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Hubungan Konfigurasi
kesimpulan) elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik berupa kesimpulan
berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan
berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang
materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentanag
materi Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik dan ditanggapi oleh kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang dilakukan dan
peserta didik lain diberi kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa :
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel
periodik
 Menjawab pertanyaan tentang materi Hubungan Konfigurasi elektron
dengan letak unsur dalam tabel periodik yang terdapat pada buku
pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru melemparkan
beberapa pertanyaan kepada siswa berkaitan dengan materi Hubungan
Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang
akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang terdapat pada
buku pegangan peserta didik atau pada lembar lerja yang telah
disediakan secara individu untuk mengecek penguasaan siswa terhadap
materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam
tabel periodik berlangsung, guru mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi
sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi
masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja yang harus

75
7 . Pertemuan Ketujuh (3 x 45 Menit)
mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk materi pelajaran
Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Hubungan Konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Hubungan Konfigurasi elektron
dengan letak unsur dalam tabel periodik kepada kelompok yang memiliki kinerja dan
kerjasama yang baik.

I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian (terlampir)
a. Sikap
- Penilaian Observasi
Penilaian observasi berdasarkan pengamatan sikap dan perilaku peserta didik
sehari-hari, baik terkait dalam proses pembelajaran maupun secara umum.
Pengamatan langsung dilakukan oleh guru. Berikut contoh instrumen penilaian
sikap
Jumlah Skor Kode
N Aspek Perilaku yang Dinilai
Nama Siswa Skor Sikap Nilai
o
BS JJ TJ DS
1 Soenarto 75 75 50 75 275 68,75 C
2 ... ... ... ... ... ... ...

Keterangan :
• BS : Bekerja Sama
• JJ : Jujur
• TJ : Tanggun Jawab
• DS : Disiplin

Catatan :
1. Aspek perilaku dinilai dengan kriteria:
100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Cukup
25 = Kurang
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai dikalikan jumlah kriteria = 100 x 4
= 400
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap yang dinilai = 275 : 4 = 68,75
4. Kode nilai / predikat :
75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)
5. Format di atas dapat diubah sesuai dengan aspek perilaku yang ingin dinilai

- Penilaian Diri
Seiring dengan bergesernya pusat pembelajaran dari guru kepada peserta didik,
maka peserta didik diberikan kesempatan untuk menilai kemampuan dirinya
sendiri. Namun agar penilaian tetap bersifat objektif, maka guru hendaknya

76
menjelaskan terlebih dahulu tujuan dari penilaian diri ini, menentukan kompetensi
yang akan dinilai, kemudian menentukan kriteria penilaian yang akan digunakan,
dan merumuskan format penilaiannya Jadi, singkatnya format penilaiannya
disiapkan oleh guru terlebih dahulu. Berikut Contoh format penilaian :
N Jumlah Skor Kode
Pernyataan Ya Tidak
o Skor Sikap Nilai
Selama diskusi, saya ikut
1 serta mengusulkan 50
ide/gagasan.
Ketika kami berdiskusi,
setiap anggota
2 50
mendapatkan kesempatan 250 62,50 C
untuk berbicara.
Saya ikut serta dalam
3 membuat kesimpulan hasil 50
diskusi kelompok.
4 ... 100

Catatan :
1. Skor penilaian Ya = 100 dan Tidak = 50
2. Skor maksimal = jumlah pernyataan dikalikan jumlah kriteria = 4 x 100 = 400
3. Skor sikap = (jumlah skor dibagi skor maksimal dikali 100) = (250 : 400) x 100
= 62,50
4. Kode nilai / predikat :
75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)
5. Format di atas dapat juga digunakan untuk menilai kompetensi pengetahuan
dan keterampilan

- Penilaian Teman Sebaya


Penilaian ini dilakukan dengan meminta peserta didik untuk menilai temannya
sendiri. Sama halnya dengan penilaian hendaknya guru telah menjelaskan maksud
dan tujuan penilaian, membuat kriteria penilaian, dan juga menentukan format
penilaiannya. Berikut Contoh format penilaian teman sebaya :

Nama yang diamati : ...


Pengamat : ...

N Jumlah Skor Kode


Pernyataan Ya Tidak
o Skor Sikap Nilai
Mau menerima pendapat
1 100
teman.
Memberikan solusi
2 100
terhadap permasalahan.
Memaksakan pendapat 450 90,00 SB
3 sendiri kepada anggota 100
kelompok.
4 Marah saat diberi kritik. 100
5 ... 50

Catatan :
1. Skor penilaian Ya = 100 dan Tidak = 50 untuk pernyataan yang positif,
sedangkan untuk pernyataan yang negatif, Ya = 50 dan Tidak = 100

77
2. Skor maksimal = jumlah pernyataan dikalikan jumlah kriteria = 5 x 100 = 500
3. Skor sikap = (jumlah skor dibagi skor maksimal dikali 100) = (450 : 500) x 100
= 90,00
4. Kode nilai / predikat :
75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)

- Penilaian Jurnal (Lihat lampiran)

b. Pengetahuan
- Tertulis Uraian dan atau Pilihan Ganda (Lihat lampiran)
- Tes Lisan/Observasi Terhadap Diskusi, Tanya Jawab dan Percakapan
Praktek Monolog atau Dialog
Penilaian Aspek Percakapan
Jumlah Skor Kode
Skala
Skor Sikap Nilai
N
Aspek yang Dinilai
o
10
25 50 75
0

1 Intonasi

2 Pelafalan

3 Kelancaran

4 Ekspresi

5 Penampilan

6 Gestur

- Penugasan (Lihat Lampiran)


Tugas Rumah
a. Peserta didik menjawab pertanyaan yang terdapat pada buku peserta didik
b. Peserta didik memnta tanda tangan orangtua sebagai bukti bahwa mereka telah
mengerjakan tugas rumah dengan baik
c. Peserta didik mengumpulkan jawaban dari tugas rumah yang telah dikerjakan
untuk mendapatkan penilaian.

c. Keterampilan
- Penilaian Unjuk Kerja
Contoh instrumen penilaian unjuk kerja dapat dilihat pada instrumen penilaian
ujian keterampilan berbicara sebagai berikut:

Instrumen Penilaian
Sangat Kurang Tidak
N Baik
Aspek yang Dinilai Baik Baik Baik
o (75)
(100) (50) (25)

Kesesuaian respon dengan


1
pertanyaan

78
Sangat Kurang Tidak
N Baik
Aspek yang Dinilai Baik Baik Baik
o (75)
(100) (50) (25)

2 Keserasian pemilihan kata

Kesesuaian penggunaan tata


3
bahasa

4 Pelafalan

Kriteria penilaian (skor)


100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari nilai (N) = Jumalah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah skor
maksimal dikali skor ideal (100)

Instrumen Penilaian Diskusi


No Aspek yang Dinilai 100 75 50 25

1 Penguasaan materi diskusi

2 Kemampuan menjawab pertanyaan

3 Kemampuan mengolah kata

4 Kemampuan menyelesaikan masalah

Keterangan :
100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik

- Penilaian Proyek (Lihat Lampiran)


- Penilaian Produk (Lihat Lampiran)
- Penilaian Portofolio
Kumpulan semua tugas yang sudah dikerjakan peserta didik, seperti catatan, PR,
dll

Instrumen Penilain
No Aspek yang Dinilai 100 75 50 25

79
2. Instrumen Penilaian (terlampir)
a. Pertemuan Pertama
b. Pertemuan Kedua
c. Pertemuan Ketiga

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


a. Remedial
Bagi peserta didik yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM), maka
guru bisa memberikan soal tambahan misalnya sebagai berikut :
1) Jelaskan tentang Sistem Pembagian Kekuasaan Negara!
2) Jelaskan tentang Kedudukan dan Fungsi Kementerian Negara Republik
Indonesia dan Lembaga Pemerintah Non Kementerian!
3) Jelaskan tentang Nilai-nilai Pancasila dalam Penyelenggaraan
pemerintahan!

CONTOH PROGRAM REMIDI

Sekolah : ……………………………………………..
Kelas/Semester : ……………………………………………..
Mata Pelajaran : ……………………………………………..
Ulangan Harian Ke : ……………………………………………..
Tanggal Ulangan Harian : ……………………………………………..
Bentuk Ulangan Harian : ……………………………………………..
Materi Ulangan Harian : ……………………………………………..
(KD / Indikator) : ……………………………………………..
KKM : ……………………………………………..

Indikator
Nama Bentuk Nilai
N Nilai yang
Peserta Tindakan Setelah Keterangan
o Ulangan Belum
Didik Remedial Remedial
Dikuasai
1
2
3
4
5
6
dst

b. Pengayaan
Guru memberikan nasihat agar tetap rendah hati, karena telah mencapai KKM
(Kriteria Ketuntasan Minimal). Guru memberikan soal pengayaan sebagai berikut :
1) Membaca buku-buku tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik
penyelenggaraan pemerintahan Negara yang relevan.
2) Mencari informasi secara online tentang Nilai-nilai Pancasila dalam
kerangka praktik penyelenggaraan pemerintahan Negara
3) Membaca surat kabar, majalah, serta berita online tentang Nilai-nilai
Pancasila dalam kerangka praktik penyelenggaraan pemerintahan Negara
4) Mengamati langsung tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik
penyelenggaraan pemerintahan Negara yang ada di lingkungan sekitar.

80
Pangean, 13 Juli 2020
Mengetahui
Kepala MAN 2 KUANTAN SINGINGI Guru Mata Pelajaran

Drs. Zulkifli, M. Pd Banyas Ambara, S. Pd


NIP. 196412311994031036 NIP.

Catatan Kepala Madrasah


................................................................................................................................................
................................................................................................................................................
........................................
................................................................................................................................................
....................
................................................................................................................................................
....................

81
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : MAN 2 KUANTAN SINGINGI


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : X / Ganjil
Materi Pokok : Ikatan Kimia, Bentuk Molekul, dan Interaksi Antar
molekul
Alokasi Waktu : 9 Minggu x 3 Jam Pelajaran @45 Menit

J. Kompetensi Inti
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin,
santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung
jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai
dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat
dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan
kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu
menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

K. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator
3.5 Membandingkan ikatan ion,  Mengidentifikasi sifat beberapa bahan,
ikatan kovalen, ikatan seperti: plastik, keramik, dan urea.
kovalen koordinasi, dan  Menjelaskan proses perubahan garam
ikatan logam serta kaitannya dan gula akibat pemanasan serta
dengan sifat zat membandingkan hasil.
 Memahami teori Lewis tentang ikatan
dan menuliskan struktur Lewis
 Memahami perbedaan sifat senyawa
ion dan senyawa kovalen.
 Membandingkan proses pembentukan
ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Membandingkan proses pembentukan
ikatan kovalen tunggal dan ikatan

82
kovalen rangkap.
 Memahami adanya molekul yang tidak
memenuhi aturan oktet.
 Membahas proses pembentukan ikatan
kovalen koordinasi.
 Membahas ikatan kovalen polar dan
ikatan kovalen nonpolar sertasenyawa
polar dan senyawa nonpolar.
4.5 Merancang dan melakukan  Merancang percobaan untuk
percobaan untuk menunjukkan karakteristik senyawa
menunjukkan karakteristik ion atau senyawa kovalen berdasarkan
senyawa ion atau senyawa beberapa sifat fisika
kovalen berdasarkan  Melakukan percobaan untuk
beberapa sifat fisika menunjukkan karakteristik senyawa
ion atau senyawa kovalen berdasarkan
beberapa sifat fisika
3.6 Menerapkan Teori Pasangan  Memahami bentuk molekul
Elektron Kulit Valensi berdasarkan teori jumlah pasangan
(VSEPR) dan Teori Domain elektron di sekitar inti atom dan
elektron dalam menentukan hubungannya dengan kepolaran
bentuk molekul senyawa.
 Memperkirakan bentuk molekul
berdasarkan teori jumlah pasangan
elektron di sekitar inti atom dan
hubungannya dengan kepolaran
senyawa.
 Menerapkan Teori Pasangan Elektron
Kulit Valensi (VSEPR) dan Teori
Domain elektron dalam menentukan
bentuk molekul
4.6 Membuat model bentuk  Membuat model bentuk molekul dari
molekul dengan bahan-bahan bekas, misalnya gabus
menggunakan bahan-bahan dan karton, atau perangkat lunak
yang ada di lingkungan kimia.
sekitar atau perangkat lunak  Memaparkan model bentuk molekul
komputer dari bahan-bahan bekas, misalnya
gabus dan karton, atau perangkat lunak
kimia.
3.7 Menghubungkan interaksi  Memahami kekuatan relatif paku dan
antar ion, atom dan molekul tembaga dengan diameter yang sama
dengan sifat fisika zat dengan cara membenturkan kedua
logam tersebut.
 Menganalisis sifat-sifat logam
dikaitkan dengan proses pembentukan

83
ikatan logam.
 Menyimpulkan bahwa jenis ikatan
kimia berpengaruh kepada sifat fisik
materi.
 Menjelaskan perbedaan bentuk tetesan
air di atas kaca dan di atas kaca yang
dilapisi lilin.
 Menganalisis penyebab air di atas
daun talas berbentuk butiran.
 Menjelaskan interaksi antar molekul
dan konsekuensinya terhadap sifat
fisik senyawa.
 Memahami jenis-jenis interaksi antar
molekul(gaya London, interaksi dipol-
dipol, dan ikatan hidrogen) serta
kaitannya dengan sifat fisik senyawa.
4.7 Menerapkan prinsip interaksi  Menerapkan prinsip interaksi antar
antar ion, atom dan molekul ion, atom dan molekul dalam
dalam menjelaskan sifat-sifat menjelaskan sifat-sifat fisik zat di
fisik zat di sekitarnya sekitarnya

L. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Mengidentifikasi sifat beberapa bahan, seperti: plastik, keramik, dan urea.
 Menjelaskan proses perubahan garam dan gula akibat pemanasan serta
membandingkan hasil.
 Memahami teori Lewis tentang ikatan dan menuliskan struktur Lewis
 Memahami perbedaan sifat senyawa ion dan senyawa kovalen.
 Membandingkan proses pembentukan ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Membandingkan proses pembentukan ikatan kovalen tunggal dan ikatan
kovalen rangkap.
 Memahami adanya molekul yang tidak memenuhi aturan oktet.
 Membahas proses pembentukan ikatan kovalen koordinasi.
 Membahas ikatan kovalen polar dan ikatan kovalen nonpolar sertasenyawa
polar dan senyawa nonpolar.
 Merancang percobaan untuk menunjukkan karakteristik senyawa ion atau
senyawa kovalen berdasarkan beberapa sifat fisika
 Melakukan percobaan untuk menunjukkan karakteristik senyawa ion atau
senyawa kovalen berdasarkan beberapa sifat fisika
 Memahami bentuk molekul berdasarkan teori jumlah pasangan elektron di
sekitar inti atom dan hubungannya dengan kepolaran senyawa.
 Memperkirakan bentuk molekul berdasarkan teori jumlah pasangan
elektron di sekitar inti atom dan hubungannya dengan kepolaran senyawa.

84
 Menerapkan Teori Pasangan Elektron Kulit Valensi (VSEPR) dan Teori
Domain elektron dalam menentukan bentuk molekul
 Membuat model bentuk molekul dari bahan-bahan bekas, misalnya gabus
dan karton, atau perangkat lunak kimia.
 Memaparkan model bentuk molekul dari bahan-bahan bekas, misalnya
gabus dan karton, atau perangkat lunak kimia.
 Memahami kekuatan relatif paku dan tembaga dengan diameter yang sama
dengan cara membenturkan kedua logam tersebut.
 Menganalisis sifat-sifat logam dikaitkan dengan proses pembentukan
ikatan logam.
 Menyimpulkan bahwa jenis ikatan kimia berpengaruh kepada sifat fisik
materi.
 Menjelaskan perbedaan bentuk tetesan air di atas kaca dan di atas kaca
yang dilapisi lilin.
 Menganalisis penyebab air di atas daun talas berbentuk butiran.
 Menjelaskan interaksi antar molekul dan konsekuensinya terhadap sifat
fisik senyawa.
 Memahami jenis-jenis interaksi antar molekul(gaya London, interaksi
dipol-dipol, dan ikatan hidrogen) serta kaitannya dengan sifat fisik
senyawa.
 Menerapkan prinsip interaksi antar ion, atom dan molekul dalam
menjelaskan sifat-sifat fisik zat di sekitarnya

M. Materi Pembelajaran
Ikatan Kimia, Bentuk Molekul, dan Interaksi Antarmolekul
 Susunan elektron stabil
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
 Senyawa kovalen polar dan nonpolar.
 Bentuk molekul
 Ikatan logam
 Interaksi antarpartikel

N. Metode Pembelajaran
Model Pembelajaran : Discovery Learning
Metode : Tanya jawab, wawancara, diskusi dan bermain peran
O. Media Pembelajaran
Media :
 Worksheet atau lembar kerja (siswa)
 Lembar penilaian
 LCD Proyektor

Alat/Bahan :
 Penggaris, spidol, papan tulis
 Laptop & infocus

85
P. Sumber Belajar
 Buku Kimia Siswa Kelas X, Kemendikbud, Tahun 2016
 Buku refensi yang relevan,
 Lingkungan setempat

Q. Langkah-Langkah Pembelajaran
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur
kepada Tuhan YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan
dengan pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan
sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang
akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan
dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-
sungguh ini dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat
menjelaskan tentang materi :
 Susunan elektron stabil
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan
saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator,
dan KKM pada pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Pembelajara Kegiatan Pembelajaran
n
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk

86
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
pemberian memusatkan perhatian pada topik materi Susunan elektron
rangsangan) stabil dengan cara :
 Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Susunan elektron stabil.
 Pemberian contoh-contoh materi Susunan elektron
stabil untuk dapat dikembangkan peserta didik, dari
media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah
dengan membaca materi dari buku paket atau buku-buku
penunjang lain, dari internet/materi yang berhubungan
dengan Susunan elektron stabil.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait
Susunan elektron stabil.
 Mendengar
Pemberian materi Susunan elektron stabil oleh guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global
tentang materi pelajaran mengenai materi :
 Susunan elektron stabil
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan
kedisiplinan, ketelitian, mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk
(pertanyaan/ mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang
identifikasi berkaitan dengan gambar yang disajikan dan akan dijawab
melalui kegiatan belajar, contohnya :
masalah)  Mengajukan pertanyaan tentang materi :
 Susunan elektron stabil
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau
pertanyaan untuk mendapatkan informasi tambahan
tentang apa yang diamati (dimulai dari pertanyaan faktual
sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik) untuk
mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis
yang perlu untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang
hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk
(pengumpulan menjawab pertanyan yang telah diidentifikasi melalui
kegiatan:
data)  Mengamati obyek/kejadian

87
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
Mengamati dengan seksama materi Susunan elektron
stabil yang sedang dipelajari dalam bentuk
gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan
mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan
mencari dan membaca berbagai referensi dari berbagai
sumber guna menambah pengetahuan dan pemahaman
tentang materi Susunan elektron stabil yang sedang
dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum
dapat dipahami dari kegiatan mengmati dan membaca
yang akan diajukan kepada guru berkaitan dengan materi
Susunan elektron stabil yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi
Susunan elektron stabil yang telah disusun dalam daftar
pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas
contoh dalam buku paket mengenai materi Susunan
elektron stabil.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Susunan
elektron stabil yang telah diperoleh pada buku catatan
dengan tulisan yang rapi dan menggunakan bahasa
Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau
mempresentasikan materi dengan rasa percaya diri
Susunan elektron stabil sesuai dengan pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Susunan elektron stabil
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok
lainnya sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru
yang dapat dijadikan sebagai bahan diskusi kelompok
kemudian, dengan menggunakan metode ilmiah yang
terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada
lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai
pendapat orang lain, kemampuan berkomunikasi,

88
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
menerapkan kemampuan mengumpulkan informasi
melalui berbagai cara yang dipelajari, mengembangkan
kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL
processing THINKING (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data
hasil pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Susunan elektron stabil
 Mengolah informasi dari materi Susunan elektron stabil
yang sudah dikumpulkan dari hasil kegiatan/pertemuan
sebelumnya mau pun hasil dari kegiatan mengamati dan
kegiatan mengumpulkan informasi yang sedang
berlangsung dengan bantuan pertanyaan-pertanyaan pada
lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai
materi Susunan elektron stabil.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan
(pembuktian) memverifikasi hasil pengamatannya dengan data-data atau
teori pada buku sumber melalui kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada
pengolahan informasi yang bersifat mencari solusi dari
berbagai sumber yang memiliki pendapat yang berbeda
sampai kepada yang bertentangan untuk mengembangkan
sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja keras,
kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan
berpikir induktif serta deduktif dalam membuktikan
tentang materi :
 Susunan elektron stabil
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara
bersama-sama membahas jawaban soal-soal yang telah
dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Susunan
kesimpulan) elektron stabil berupa kesimpulan berdasarkan hasil
analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi,
kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal
tentang materi :
 Susunan elektron stabil
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang

89
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
dilakukan tentanag materi Susunan elektron stabil dan
ditanggapi oleh kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Susunan elektron
stabil yang dilakukan dan peserta didik lain diberi
kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa
:
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Susunan elektron stabil
 Menjawab pertanyaan tentang materi Susunan elektron
stabil yang terdapat pada buku pegangan peserta didik
atau lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru
melemparkan beberapa pertanyaan kepada siswa
berkaitan dengan materi Susunan elektron stabil yang
akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Susunan
elektron stabil yang terdapat pada buku pegangan peserta
didik atau pada lembar lerja yang telah disediakan secara
individu untuk mengecek penguasaan siswa terhadap
materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Susunan elektron stabil berlangsung, guru
mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap:
nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh
menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-
point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi
Susunan elektron stabil yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Susunan
elektron stabil yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
yang harus mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah
atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk
materi pelajaran Susunan elektron stabil.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja dengan benar diberi paraf serta
diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Susunan

90
1 . Pertemuan Pertama (3 x 45 Menit)
elektron stabil.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Susunan elektron stabil
kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik.

2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur
kepada Tuhan YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan
dengan pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan
sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang
akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan
dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-
sungguh ini dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat
menjelaskan tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan
saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator,
dan KKM pada pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Pembelajara Kegiatan Pembelajaran
n
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk
pemberian memusatkan perhatian pada topik materi Teori Lewis tentang
rangsangan) ikatan kimia dengan cara :

91
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
 Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Teori Lewis tentang ikatan kimia.
 Pemberian contoh-contoh materi Teori Lewis tentang
ikatan kimia untuk dapat dikembangkan peserta didik,
dari media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah
dengan membaca materi dari buku paket atau buku-buku
penunjang lain, dari internet/materi yang berhubungan
dengan Teori Lewis tentang ikatan kimia.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait
Teori Lewis tentang ikatan kimia.
 Mendengar
Pemberian materi Teori Lewis tentang ikatan kimia oleh
guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global
tentang materi pelajaran mengenai materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan
kedisiplinan, ketelitian, mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk
(pertanyaan/ mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang
identifikasi berkaitan dengan gambar yang disajikan dan akan dijawab
melalui kegiatan belajar, contohnya :
masalah)  Mengajukan pertanyaan tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau
pertanyaan untuk mendapatkan informasi tambahan
tentang apa yang diamati (dimulai dari pertanyaan faktual
sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik) untuk
mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis
yang perlu untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang
hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk
(pengumpulan menjawab pertanyan yang telah diidentifikasi melalui
kegiatan:
data)  Mengamati obyek/kejadian
Mengamati dengan seksama materi Teori Lewis tentang

92
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
ikatan kimia yang sedang dipelajari dalam bentuk
gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan
mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan
mencari dan membaca berbagai referensi dari berbagai
sumber guna menambah pengetahuan dan pemahaman
tentang materi Teori Lewis tentang ikatan kimia yang
sedang dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum
dapat dipahami dari kegiatan mengmati dan membaca
yang akan diajukan kepada guru berkaitan dengan materi
Teori Lewis tentang ikatan kimia yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Teori
Lewis tentang ikatan kimia yang telah disusun dalam
daftar pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas
contoh dalam buku paket mengenai materi Teori Lewis
tentang ikatan kimia.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Teori Lewis
tentang ikatan kimia yang telah diperoleh pada buku
catatan dengan tulisan yang rapi dan menggunakan
bahasa Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau
mempresentasikan materi dengan rasa percaya diri Teori
Lewis tentang ikatan kimia sesuai dengan
pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok
lainnya sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru
yang dapat dijadikan sebagai bahan diskusi kelompok
kemudian, dengan menggunakan metode ilmiah yang
terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada
lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai
pendapat orang lain, kemampuan berkomunikasi,

93
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
menerapkan kemampuan mengumpulkan informasi
melalui berbagai cara yang dipelajari, mengembangkan
kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL
processing THINKING (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data
hasil pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
 Mengolah informasi dari materi Teori Lewis tentang
ikatan kimia yang sudah dikumpulkan dari hasil
kegiatan/pertemuan sebelumnya mau pun hasil dari
kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan
informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan
pertanyaan-pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai
materi Teori Lewis tentang ikatan kimia.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan
(pembuktian) memverifikasi hasil pengamatannya dengan data-data atau
teori pada buku sumber melalui kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada
pengolahan informasi yang bersifat mencari solusi dari
berbagai sumber yang memiliki pendapat yang berbeda
sampai kepada yang bertentangan untuk mengembangkan
sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja keras,
kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan
berpikir induktif serta deduktif dalam membuktikan
tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara
bersama-sama membahas jawaban soal-soal yang telah
dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Teori Lewis
kesimpulan) tentang ikatan kimia berupa kesimpulan berdasarkan
hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi,
kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal
tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang

94
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
dilakukan tentanag materi Teori Lewis tentang ikatan
kimia dan ditanggapi oleh kelompok yang
mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Teori Lewis
tentang ikatan kimia yang dilakukan dan peserta didik
lain diberi kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa
:
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Teori Lewis tentang ikatan kimia
 Menjawab pertanyaan tentang materi Teori Lewis tentang
ikatan kimia yang terdapat pada buku pegangan peserta
didik atau lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru
melemparkan beberapa pertanyaan kepada siswa
berkaitan dengan materi Teori Lewis tentang ikatan kimia
yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Teori Lewis
tentang ikatan kimia yang terdapat pada buku pegangan
peserta didik atau pada lembar lerja yang telah disediakan
secara individu untuk mengecek penguasaan siswa
terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Teori Lewis tentang ikatan kimia
berlangsung, guru mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi
sikap: nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh
menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-
point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi
Teori Lewis tentang ikatan kimia yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Teori Lewis
tentang ikatan kimia yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
yang harus mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah
atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk
materi pelajaran Teori Lewis tentang ikatan kimia.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja dengan benar diberi paraf serta
diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas

95
2 . Pertemuan Kedua (3 x 45 Menit)
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Teori Lewis
tentang ikatan kimia.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Teori Lewis tentang
ikatan kimia kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang
baik.

3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)


Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur
kepada Tuhan YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan
dengan pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan
sebelumnya
 Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang
akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan
dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
 Apabila materitema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-
sungguh ini dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat
menjelaskan tentang materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan
saat itu.
 Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator,
dan KKM pada pertemuan yang berlangsung
 Pembagian kelompok belajar
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti ( 105 Menit )
Sintak Model
Pembelajara Kegiatan Pembelajaran
n
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk

96
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
pemberian memusatkan perhatian pada topik materi Ikatan ion dan
rangsangan) ikatan kovalen dengan cara :
 Melihat (tanpa atau dengan Alat)
Menayangkan gambar/foto/video yang relevan.
 Mengamati
 Lembar kerja materi Ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Pemberian contoh-contoh materi Ikatan ion dan ikatan
kovalen untuk dapat dikembangkan peserta didik, dari
media interaktif, dsb
 Membaca.
Kegiatan literasi ini dilakukan di rumah dan di sekolah
dengan membaca materi dari buku paket atau buku-buku
penunjang lain, dari internet/materi yang berhubungan
dengan Ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Menulis
Menulis resume dari hasil pengamatan dan bacaan terkait
Ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Mendengar
Pemberian materi Ikatan ion dan ikatan kovalen oleh
guru.
 Menyimak
Penjelasan pengantar kegiatan secara garis besar/global
tentang materi pelajaran mengenai materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
untuk melatih rasa syukur, kesungguhan dan
kedisiplinan, ketelitian, mencari informasi.
Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk
(pertanyaan/ mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang
identifikasi berkaitan dengan gambar yang disajikan dan akan dijawab
melalui kegiatan belajar, contohnya :
masalah)  Mengajukan pertanyaan tentang materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau
pertanyaan untuk mendapatkan informasi tambahan
tentang apa yang diamati (dimulai dari pertanyaan faktual
sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik) untuk
mengembangkan kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan
merumuskan pertanyaan untuk membentuk pikiran kritis
yang perlu untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang
hayat.
Data KEGIATAN LITERASI
collection Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk
(pengumpulan menjawab pertanyan yang telah diidentifikasi melalui
kegiatan:

97
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
data)  Mengamati obyek/kejadian
Mengamati dengan seksama materi Ikatan ion dan ikatan
kovalen yang sedang dipelajari dalam bentuk
gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan
mencoba menginterprestasikannya.
 Membaca sumber lain selain buku teks
Secara disiplin melakukan kegiatan literasi dengan
mencari dan membaca berbagai referensi dari berbagai
sumber guna menambah pengetahuan dan pemahaman
tentang materi Ikatan ion dan ikatan kovalen yang sedang
dipelajari.
 Aktivitas
Menyusun daftar pertanyaan atas hal-hal yang belum
dapat dipahami dari kegiatan mengmati dan membaca
yang akan diajukan kepada guru berkaitan dengan materi
Ikatan ion dan ikatan kovalen yang sedang dipelajari.
 Wawancara/tanya jawab dengan nara sumber
Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi Ikatan
ion dan ikatan kovalen yang telah disusun dalam daftar
pertanyaan kepada guru.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk:
 Mendiskusikan
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas
contoh dalam buku paket mengenai materi Ikatan ion dan
ikatan kovalen.
 Mengumpulkan informasi
Mencatat semua informasi tentang materi Ikatan ion dan
ikatan kovalen yang telah diperoleh pada buku catatan
dengan tulisan yang rapi dan menggunakan bahasa
Indonesia yang baik dan benar.
 Mempresentasikan ulang
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau
mempresentasikan materi dengan rasa percaya diri
Ikatan ion dan ikatan kovalen sesuai dengan
pemahamannya.
 Saling tukar informasi tentang materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
dengan ditanggapi aktif oleh peserta didik dari kelompok
lainnya sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru
yang dapat dijadikan sebagai bahan diskusi kelompok
kemudian, dengan menggunakan metode ilmiah yang
terdapat pada buku pegangan peserta didik atau pada
lembar kerja yang disediakan dengan cermat untuk

98
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
mengembangkan sikap teliti, jujur, sopan, menghargai
pendapat orang lain, kemampuan berkomunikasi,
menerapkan kemampuan mengumpulkan informasi
melalui berbagai cara yang dipelajari, mengembangkan
kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL
processing THINKING (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data
hasil pengamatan dengan cara :
Data)  Berdiskusi tentang data dari Materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
 Mengolah informasi dari materi Ikatan ion dan ikatan
kovalen yang sudah dikumpulkan dari hasil
kegiatan/pertemuan sebelumnya mau pun hasil dari
kegiatan mengamati dan kegiatan mengumpulkan
informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan
pertanyaan-pertanyaan pada lembar kerja.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai
materi Ikatan ion dan ikatan kovalen.
Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan
(pembuktian) memverifikasi hasil pengamatannya dengan data-data atau
teori pada buku sumber melalui kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada
pengolahan informasi yang bersifat mencari solusi dari
berbagai sumber yang memiliki pendapat yang berbeda
sampai kepada yang bertentangan untuk mengembangkan
sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja keras,
kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan
berpikir induktif serta deduktif dalam membuktikan
tentang materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara
bersama-sama membahas jawaban soal-soal yang telah
dikerjakan oleh peserta didik.
Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
(menarik Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan
 Menyampaikan hasil diskusi tentang materi Ikatan ion
kesimpulan) dan ikatan kovalen berupa kesimpulan berdasarkan hasil
analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi,
kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal
tentang materi :

99
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang
dilakukan tentanag materi Ikatan ion dan ikatan kovalen
dan ditanggapi oleh kelompok yang mempresentasikan.
 Bertanya atas presentasi tentang materi Ikatan ion dan
ikatan kovalen yang dilakukan dan peserta didik lain
diberi kesempatan untuk menjawabnya.

CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan berupa
:
Laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang materi :
 Ikatan ion dan ikatan kovalen
 Menjawab pertanyaan tentang materi Ikatan ion dan
ikatan kovalen yang terdapat pada buku pegangan peserta
didik atau lembar kerja yang telah disediakan.
 Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru
melemparkan beberapa pertanyaan kepada siswa
berkaitan dengan materi Ikatan ion dan ikatan kovalen
yang akan selesai dipelajari
 Menyelesaikan uji kompetensi untuk materi Ikatan ion
dan ikatan kovalen yang terdapat pada buku pegangan
peserta didik atau pada lembar lerja yang telah disediakan
secara individu untuk mengecek penguasaan siswa
terhadap materi pelajaran.
Catatan : Selama pembelajaran Ikatan ion dan ikatan kovalen berlangsung,
guru mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap:
nasionalisme, disiplin, rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh
menghadapi masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru tentang point-
point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran tentang materi
Ikatan ion dan ikatan kovalen yang baru dilakukan.
 Mengagendakan pekerjaan rumah untuk materi pelajaran Ikatan ion dan
ikatan kovalen yang baru diselesaikan.
 Mengagendakan materi atau tugas projek/produk/portofolio/unjuk kerja
yang harus mempelajarai pada pertemuan berikutnya di luar jam sekolah
atau dirumah.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa untuk
materi pelajaran Ikatan ion dan ikatan kovalen.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja dengan benar diberi paraf serta

100
3 . Pertemuan Ketiga (3 x 45 Menit)
diberi nomor urut peringkat, untuk penilaian tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja pada materi pelajaran Ikatan ion dan
ikatan kovalen.
 Memberikan penghargaan untuk materi pelajaran Ikatan ion dan ikatan
kovalen kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang
baik.

Pangean, 13 Juli 2020


Mengetahui
Kepala MAN 2 KUANTAN SINGINGI Guru Mata Pelajaran

Drs. Zulkifli, M. Pd Alpan Suhari


NIP. 196412311994031036

Catatan Kepala Madrasah


....................................................................................................................................
....................................................................................................................................
................................................................
....................................................................................................................................
................................
....................................................................................................................................
................................

101
N. Absen/Daftar Hadir Mahasiswa

Tabel 8:Absen Daftar Hadir Mahasiswa

102
O. Dokumentasi / Foto-Foto

1gambar:Pertemuan pertama dan pengantaran surat dari UNIKS ke


MAN 1 Kuansing

103
2gambar:Membuat video pembelajaran setelah itu di apload ke youtube dan
ke E-MANDAKU yang nantinya di lihat oleh Siswa-Siswi Kimia

3gambar: Menguji Siswa-Siswi penghapalan table periodik unsur ke sekolah


sesuai dengan protocol kesehatan.

4gambar:foto bersama Guru-guru Pamong dan Dosen Pembimbing waktu


pelaksanaan penjemputan Mahasiswa PPL di MAN 2 Kuansing.

104
5gambar: Goto Royong membersihkan pekarangan MAN 2 Kuansing
bersama Bapak Ibu Guru,Staf Kariawan Tata Usaha dan Kepala Sekolah
MAN 2 Kuansing.

6gambar: pelaksanaan AKG,AKK Guru-Guru Madrasah SeKabupaten


Kuansing yang dilaksanan di dua tempat salah satunya di MAN 2 Kuansing
dan Mahsiswa-Mahasiswi PPL UNIKS menjadi panitia.

105
7gambar: Foto bersama Pamong Bapak Banyas Ambara,S.Pd selaku guru
Kimia kelas X di MAN 2 Kuansing.

8gambar: Foto Dosen Pembimbing Mahasiswa PPL Bapak


Bustanur,S.Ag,.M.us bersama dengan Kepala Staf MAN 2 Kuansing Bapak
Dr.Sariful Adnan waktu Penjemputan Mahasiswa PPL di MAN 2 Kuansing

106
9gambar: Sofenir sebagai Kenang-Kenagan Mahasiswa PPL untuk MAN 2
Kuantan Singingi.

107

Anda mungkin juga menyukai