Anda di halaman 1dari 3

Nama:Ananta Khayana Putra

NIM :1910511081
Tugas Pendidikan Agama Islam (Pertemuan Ke-7)

1. Apa yang dimaksud dengan akhlak ?

Akhlak ialah sifat yang tertanam di dalam diri seorang manusia yang bisa
mengeluarkan sesuatu dengan senang dan mudah tanpa adanya suatu
pemikiran dan paksaan.

2. Jelaskan perbedaan akhlak, etika, dan moral!

Moral, etika dan akhlak memiliki pengertian yang sangat berbeda. Moral
berasal dari bahasa latinyaitu mos, yang berarti adat istiadat yang menjadi
dasar untuk mengukur apakah perbuatan seseorang baik atau buruk [8].
Dapat dikatakan baik buruk suatu perbuatan secara moral, bersifat lokal.
Sedangkan akhlak adalah tingkah laku baik, buruk, salah benar, penilaian ini
dipandang dari sudut hukum yang ada di dalam ajaran agama. Perbedaan
dengan etika, yakni Etika adalah ilmu yang membahas tentang moralitas atau
tentang manusia sejauh berkaitan dengan moralitas.

3. Coba buat resume dari ceramah akhlak dari yusuf manaur seperti yang telah
diupload!
RESUME CERAMAH AKHLAK USTAD YUSUF MANSUR

Pendahuluan

Akhlak merupakan bentuk jamak dari kata khuluk, berasal dari bahasa
Arab yang berarti perangai, tingkah laku, atau tabiat. Cara membedakan akhlak, moral,
dan etika, yaitu dalam etika, untuk menentukan nilai perbuatan manusia baik atau
buruk menggunakan tolok ukur akal pikiran atau rasio, sedangkan dalam moral dan
susila menggunakan tolok ukur norma-norma yang tumbuh dan berkembang dan
berlangsung dalam masyarakat (adat istiadat), dan dalam akhlaq menggunakan
ukuran Al Qur’an dan Al Hadis untuk menentukan baik-buruknya.

Pembahasan

Pada dasarnya, akhlak adalah suatu hal yang menggambarkan kepribadian


asli dari seseorang. Seseorang yang berakhlak baik akan menggunakan kata-kata
yang baik dan pantang mengeluarkan kata-kata kasar dari mulutnya. Selain dari
perkataaan, akhlak juga dapat dinilai dari cara seseorang bersikap dalam
kehidupannya sehari hari. Entah itu melibatkan orang terdekat atau tidak maupun
orang yang lebih tua.

Mempunyai akhlak yang baik akan mempermudah kita bersosialisasi di


lingkungan. Cara kita menghormati orang yang lebih tua dan memperlakukan
mereka dengan baik dapat membantu membentuk akhlak yang baik. Akhlak yang
membuat kita menjadi individu yang lebih baik atau menjadi lebih buruk.

Kesimpulan

khlak adalah hal yang terpenting dalam kehidupan manusia karena akhlak
mencakup segala pengertian tingkah laku, tabi’at, perangai, karakter manusia yang
baik maupun yang buruk dalam hubungannya dengan Khaliq atau dengan sesama
makhluk. Akhlak merupakan hal yang paling penting dalam pembentukan akhlakul
karimah seorang manusia. Dan manusia yang paling baik budi pekertinya adalah
Rasulullah S.A.W. Akhlak baik terhadap Allah Swt.,terhadap Rasulullah Saw,Pribadi,
Sesama Manusia dan Lingkungan hidup perlu diaktualisasikan dalam kehidupan
sehari-hari.

Anda mungkin juga menyukai