Anda di halaman 1dari 8

BAB I

PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang
Perdagangan antar negara terjadi karena suatu negara memiliki produk
yang lebih unggul dari negara lainnya yang terjadi akibat perbedaan sumber daya
alam dan manusianya, contohnya seperti Indonesia yang membeli beras dari
Vietnam karena penghasilan Indonesia sekarang ini masih belum dapat
mencukupi kebutuhan. Mempunyai keunggulan di ekonomi dapat memberikan
kesejahteraan kepada masyarakat, karena itu perlu dilakukan pengembangan
kepada pusat-pusat keunggulan ekonomi di seluruh wilayah Indonesia.
Kemajuan dan kesejahteraan suatu masyarakat bangsa tidaklah ditentukan
oleh satu elit saja, betapapun hebat dan berkualitasnya dia. Memang hadirnya
suatu elit bangsa yang bermutu dan handal amatlah penting. Namun tidak kalah
pentingnya adalah gerak dan dinamika mayoritas rakyatnya dalam
mensejahterakan kehidupannya.

B. Tujuan
Tujuan saya membuat makalah ini adalah untuk mendapatkan nilai yang
bagus dan dapat memberikan banyak pelajaran. supaya mengenal pelajaran ips
dan dapat mengembangkan nya dalam kehidupan sehari–hari.

1
BAB II
PUSAT EKONOMI DI INDONESIA

A. Pusat – Pusat Keunggulan Ekonomi Di Indonesia


Keunggulan ekonomi di indonesia pada dasarnya tersebar luas di seluruh
wilayah nusantara.
1. Beberapa daerah di indonesia yang memilki keunggulan ekonomi.
a. Papua
Papua sangat kaya dengan hasil tambang berupa emas dan
tembaga. Selain menyimpan cadangan hasil tambang yang besar, papua
juga memiliki potensi kayu sebanyak 540 juta kubik yang apabila diolah
menjadi produk industri kayu yang nilainya dapat mencapai sebesar US$
500 Miliar.

b. Maluku
Sebesar 92,4% wilayah Maluku berupa perairan oleh karena itu
keunggulan maluku terletak di hasil  lautanya. Dan asal kalian tau,
Maluku itu penghasil nikel terbesar di dunia.

c. Nusa tenggara
Kepulauan Nusa Tenggara terdiri atas pulau vulkanik dan
rangkaian terumbu karang yang tersebar di sepanjang lautan. Kamu
tau Pulau Komodo. Pulau Komodo itu juga terletak di Kepulauan Nusa
Tenggara, Oleh karena itu, potensi Kepulauan Nusa Tenggara sebagai
objek wisata sangat besar. Apalagi, karena komodo adalah binatang
eksklusif Indonesia.

2
d. Sulauwesi
Pulau Sulawesi merupakan pusat produksi dan pengolahan
hasil perkebunan, pertanian, perikanan, minyak dan gas serta
pertambangan nasional. Komoditas utama yang dihasilkan dari sektor
perkebunan adalah kakao. Perkebunan kakao di Sulawesi merupakan
yang terbesar ke-2 di dunia. Selain itu pulau Sulawesi juga merupakan
penghasil beras terbesar ke-3 di dunia.

e. Kalimantan
Kalimantan merupakan pulau terbesar di Indonesia. Sumber daya
alam utama Kalimantan adalah perkebunan dan pertambangan. Hasil
tambang Kalimantan meliputi minyak bumi, gas, batubara dan cadangan
bijih besi terbesar di Indonesia.

f. Jawa dan Bali


Jawa merupakan pulau dengan tingkat kemajuan tertinggi di
Indonesia karena pusat kegiatan ekonomi terdapat di Jawa. Jawa
memiliki hampir semua faktor produksi seperti sumber daya manusia,
modal dan kewirausahaan. Jawa juga menjadi sentra industri tekstil di
Indonesia yang menyerap banyak tenaga kerja. Sedangkan Bali
merupakan daerah tujuan wisata lokal dan internasional. Bali terkenal
dengan pantai-pantainya yang indah dan budaya bali yang unik sehingga
menarik banyak wisatawan.

g. Sumatera
Pulau Sumatera dikenal sebagai sentra produksi dan pengolahan
perkebunan terbesar di Indonesia. Pulau Sumatera penghasil utama karet
dan kelapa sawit di Indonesia. Jadi karet yang kita gunakan untuk
aktivitas hari-hari itu berasal dari Sumatera.

3
2. Kedaulatan Pusat Pusat Keunggulan Ekonomi
a.       Aspek Ekonomi
b.      Aspek Perubahan Sosial Budaya
3.      Upaya pengembangan Pusat–Pusat Keunggulan Ekonomi
a.       Imigrasi Penduduk
b.      Urbanisasi
c.       Transmigrasi
d.      Transfortasi

B. Pengaruh Pusat-Pusat Keunggulan Ekonomi


1. Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi Terhadap Migrasi Penduduk
Mobilitas penduduk adalah perpindahan penduduk dari satu tempat
ke tempat yang lainnya dengan tujuan untuk memperoleh sesuatu yang tidak
tersedia di daerah asalnya dengan alasan yang beragam, namun pada
umumya di dasari oleh faktor atau kebutuhan ekonomi. Mobilitas penduduk
ada yang bersifat sementara ada juga yang bersifat permanen. Yang bersifat
sementara di bedakan menjadi dua jenis yakni komutasi dan sirkulasi, dan
yang bersifat permanen di sebut dengan migrasi.
Migrasi penduduk dapat dibedakan menjadi migrasi internal dan
internasioanl. Migrasi Internal adalah perpindahan penduduk dari satu
tempat ke tempat yang lainnya dalam suatu negara, sedangkan migrasi
Internasional adalah perpindahan penduduk dari suatu negara ke negara yang
lainnya.
Migrasi internal yang terjadi di Indonesia dapat di bedakan menjadi
dua yakni urbanisasi dan transmigrasi. Pusat keunggulan ekonomi di
Indonesia dapat berpengaruh terhadap perpindahan penduduk atau migrasi.

2. Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi Terhadap Transportasi


Mobilitas penduduk dalam suatu negara atau antar negara tidak dapat
dilakukan tanpa adanya sarana dan prasarana transportasi yang memadai

4
maka untuk mendukung mobilitas penduduk antarnegara, pemerintah telah
membangun sarana jalan, bandara, pelabuhan, kapal laut, dan pesawat
terbang dimana dengan tersedianya sarana itu maka interaksi sosial, budaya,
ekonomi antarpenduduk negara di dunia ini dapat berjalan dengan baik.
Untuk memperlancar integrasi antarnegara, maka pemerintah
Indonesia terus meningkatkan sarana transportasi laut seperti kapal laut yang
memiliki keunggulan di bandingkan dengan pesawat dari segi jumlah
penumpang dan barang yang mampu di angkutnya seperti bahan tambang,
mobil, maka kapal laut menjadi pilihan satu-satunya.
Sarana berikutnya ialah pesawat terbang atau alat transportasi udara
yang semakin menjadi pilihan masyarakat Indonesia, terutama terhadap
kelompok masyarakat menengah ke atas sebab sarana transportasi udara
tersebut memiliki keunggulan dalam hal kecepatan. Namun kelemahannya
adalah harga tiket yagn belum terjangkau oleh kebanyakan masyarakat
Indonesia.

3. Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi Terhadap Lembaga Ekonomi


Lembaga sosial adalah keseluruhan dari sistem norma yang terbentuk
berdasarkan tujuan dan fungsi tertentu dalam masyarakat. Dapat pula
dikatakan bahwa lembaga sosial merupakan himpunan norma segala tingkatan
yang berkisar pada suatu kebutuhan pokok di dalam kehidupan masyarakat.
Lembaga ekonomi bagian dari lembaga sosial yang mengatur tata
hubungan antarindividu yang menyangkut pemenuhan kebutuhan pokok
manusia. Lembaga Ekonomi adalah lembaga yang mempunyai kegiatan di
bidang ekonomi demi terpenuhinya kebutuhan masyarakat. Keberadaan pusat
keunggulan ekonomi juga berkaitan dengan bermunculannya lembaga sosial
ekonomi.
Sebagai contoh, sumbangan yang diberikan PT Freeport untuk
masyarakat Papua, terutama warga yang ada disekitar area tambang, bentuk
sumbangan tersebut berupa sekolah yang mendidik anak-anak suku asli

5
Amungme & Kamoro dari berbagai daerah di pedalaman itu yang dibangun
oleh Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK),
sebuah lembaga nirbala yang mengelola kemitraan dengan PT Freeprot.

4. Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi Terhadap Pendidikan


Sumber daya manusia yang berpendidikan akan menjadi modal utama
pembangunan nasional terutama untuk perkembangan ekonomi dimana setiap
negara meningkatkan kualitas pendidikan agar menghasilkan sumber daya
manusia yang kreatif, inovatif, dan mampu bersaing di tingkat internasional.
Keunggulan pusat-pusat ekonomi membutuhkan tenaga-tenaga ahli dan
terampil.
Sebagai contoh; PT Freeport menetapkan kuota posisi diberbagai
departemen untuk menetukan kebutuhan tenaga kerja oleh lulusan baru dari
perguruan tinggi bereputasi, baik di dalam maupun di luar negeri yang
memiliki potensi dan berkualitas untuk nantinya dapat bekerja di departemen
terkait dalam kurun waktu tertentu.

5. Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi Terhadap Pekerjaan


Dengan tumbuhnya pusat-pusat keunggulan ekonomi maka berdampak
pula pada meningkatnya produksi barang dalam negeri apabila, barang dalam
negeri mampu menarik minat pasar luar negeri. kenaikan jumlah produksi
tersebut pada bertambahnya kebutuhan tenaga kerja, sehingga akan
memperluas lapangan kerja.
Sebagia contoh; kebijakan PT Freeprot adalah untuk memberikan
kesempatan bekerja yang sama kepada seluruh masyarakat Indonesia. Pada
2012 PT Freeport Indonesia mempekerjakan lebih dari 11.700 karyawan
langsung dan lebih dari 12.400 karyawan kontraktor. Kebijakan PT Freeprot
Indonesia adalah terus mempekerjakan lebih banyak pegawai yang berasal
dari Papua.

6
PT Freeport Indonesia mendirikan institut Pertambangan Nemangkawi
yang mempersiapkan tenaga-tenaga kerja asal Papua yang terampil untuk
bekerja di daerah perusahaan yang telah mendidik dan melatih ribuan pemuda
asli Papua dimana pada masa ini mereka telah bekerja di perusahaan tersebut
maupun di berbagai bidang perusahaan kontraktor serta privatisasinya.

7
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Keunggulan ekonomi di indonesia yang dimiliki oleh masing masing
negara. Keunggulan ekonomi di indonesia dilakukan berdasakan potensi dan
keunggulan masing–masing.
Pengaruh pusat keunggulan ekonomi Indonesia di berbagai bidang,
Berikut adalah bidang-bidang yang terpengaruh terhadap Pusat Keunggulan
Ekonomi di Indonesia yakni di antaranya adalah sebagai berikut :
 Migrasi Penduduk
 Transportasi
 Lembaga Sosial Ekonomi
 Pendidikan
 Pekerjaan.

Anda mungkin juga menyukai