Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

DOKUMENTASI KEPERAWATAN

Nama : Ayu Irma Melati Silitonga


NIM : P07520121002
Kelas : 1A / D-III Keperawatan
Dosen Pengampu : Masnila, S.Kep, Ns, M.Pd (MS)
KATA PENGANTAR
Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan hidayah-Nya, penulis
dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul “PROSES KEPERAWATAN DAN
PENTINGNYA KEPERAWATAN” dengan tepat waktu.
Makalah disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Dokumentasi Keperawatan .
Selain itu, makalah ini bertujuan sebagai media untuk mendefenisikan focus keperawatan bagi
klien dan kelompok.
Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran dan kritik
yang membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.
DAFTAR ISI
Kata Pengantar................................................................................................................(I)
Daftar Isi..........................................................................................................................
(II)
Bab I Pendahuluan
A.Latar belakang Masalah..........................................................................................(I)
B.Rumusan masalah....................................................................................................
(II)
Bab II Pembahasan
A. Proses Keperawatan...........................................................................................(I)
B. Pentingnya Dokumentasi Keperawatan...........................................................(II)
Bab III Penutup
A. Kesimpulan...........................................................................................................(I)
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Proses keperawatan sebagai alat bagi perawat untuk melaksanakan asuhan keperawatan
yang di lakukan kepada pasien memiliki arti penting bagi kedua belah pihak yaitu perawat dan
pasien.sebagai seorang perawat proses keperawatan dapat digunakan sebagai pedoman dalam
pemecahan masalah klien, dapat menunjukkan profesi yang memiliki profesionalitas yang tinngi
serta dapat memberikan kebebasan kepada klien untuk mendapatkan pelayanan yang cukup
sesuai dengan kebutuhan nya. Di dalam proses keperawatan terdapat metode ilmiah keperawatan
yang berupa langkah-langkah proses keperawatan, akan dapat meningkatkan kepercayaan diri
perawat dalam menjalankan tugas nya karna pasien akan merasa puas setelah dilakukan asuhan
keperawatan dengan pendekatan proses keperawatan. Dengan proses keperawatan rasa tanggung
jawab perawat itu dapat dimiliki dan dapat digunakan dalam tindakan tindakan yang merugikan
atau menghindari terjadi nya tindakan yang legal.Pelaksaan proses keperawatan secara umum
bertujuan untuk menghasilkan asuhan keperawatan yang berkualitas sehingga berbagai masalah
kebutuhan pasien dapat teratasi.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang diatas maka dapat dirumuskan permasalahan yaitu
“bagaimana proses keperawatan dan pentingnya keperawatan”
BAB II
PEMBAHASAN
A. Proses Keperawatan dan Penerapannya dalam Praktek Keperawatan Profesional
1.Pengertian Proses Keperawatan
Proses keperawatan adalah metode keperawatan yang sistematis, berpusat pada pasien,
dan berorientasi pada tujuan yang menyediakan kerangka kerja dalam praktik keperawatan.
Proses keperawatan dirancang untuk digunakan di sepanjang rentang hidup pasien dalam situasi
apa pun untuk membantu pasien mencapai kesehatan yang lebih baik. Terdapat lima tahap dalam
proses keperawatan yang digunakan oleh perawat sampai saat ini yaitu pengkajian yang
berkelanjutan, diagnosis keperawatan, melakukan intervensi keperawatan untuk memenuhi hasil
yang diharapkan, melakukan rencana keperawatan, dan mendokumentasikan tindakan
keperawatan dan respon pasien. Proses keperawatan bukan hanya sekedar pendekatan sistematik
dan terorganisir , namun merupakan suatu akan suatu metode pemecahan masalah baik secara
episodic maupun secara linier. Kemudian dapat dirumuskan diagnosa keparawatannya, dan cara
pemecahan masalah.
2. Karakteristik Proses Keperawatan
 Tujuan : proses keperawatan mempunyai tujuan yang jelas melalui suatu tahapan dalam
meningatkan kualitas asuhan keperawatan.
 Sistematik : menggunakan suatu pendekatan yang terorganisir untuk mencapai suatu
tujuan-meningkatkan kualitas asuhan keperawatan dan menghindari masalah yang
bertentangan dengan tujuan pelayanan kesehatan / keperawatan.
 Dinamik : proses keperawatan ditujukan dalam mengatasi masalah-masalah kesehatan
lien yang dilaksanakan secara berkesinambungan. Proses keperawatan ditujukan pada
suatu  perubahan respon klien yang diidentifikasi melalui iidentifikasi melalui hubungan
antara perawat dan klien.
 Interaktif : dasar hubungannya adalah hubungan timbal balik antar perawat, klien,
keluarga dan tenaga kesehatan lainnya.
 Fleksibel : dapat diadopsi pada praktik keperawatan dalam situasi apapun dan bisa
digunakan secara berurutan.
 Teoritis : setiap langkah dalam proses keperawatan selalu didasarkan pada suatu ilmu
yang luas, khususnya ilmu dan model keperawatan yang berlandaskan pada filosofi
keperawatan dan ditekankan pada aspek : humanisti, holistik dan care.
3. Penerapan Proses Keperawatan dalam Praktek Keperawatan Profesional
Dalam proses keperawatan , perawat diharuskan mampu menguasai ilmu keperawatan
dan berpikir kritis untuk memenuhi kebutuhan pasien. Proses keperawatan ini sebagai kerangka
berpikir untuk melaksanakan fungsi dan tanggung jawab keperawatan, dan juga sebagai alat
untuk mengenal masalah pasien, merencankan secara sistematis, melaksanakan rencana, dan
menilai hasil sehingga perawat dapat menerapkannya dalam praktik keperawatan yang
menjadikan perawat sebagai perawat professional.
B. Pentingnya Dokumentasi Keperawatan
Pendokumentasian proses keperawatan merupakan suatu kegiatan yang sangat penting,
karena dapat menjadi bukti bahwa segala tindakan perawatan telah dilaksanakan secara
profesional dan legal sehingga dapat melindungi klien selaku penerima jasa pelayanan dan
perawat selaku pemberi jasa pelayanan keperawatan. Dokumentasi proses asuhan keperawatan
yang baik dan berkualitas haruslah akurat, lengkap dan sesuai standar. Asuhan Dokumentasi
proses asuhan keperawatan merupakan tampilan perilaku atau kinerja perawat pelaksana dalam
memberikan proses asuhan keperawatan kepada pasien selama pasien dirawat di rumah sakit.
Dokumentasi proses asuhan keperawatan berguna untuk memperkuat pola pencatatan dan
sebagai petunjuk atau pedoman praktik pendokumentasian dalam memberikan tindakan
keperawatan. Dokumentasi keperawatan dapat meningkatkan kualitas keperawatan serta
membantu perawat dalam memberikan perawatan secara optimal dan berkelanjutan dengan cara
memandu perawat untuk dapat menulis dokumentasi dengan benar.
BAB III
KESIMPULAN
Pelaksaan proses keperawatan secara umum bertujuan untuk menghasilkan asuhan
keperawatan yang berkualitas sehingga berbagai masalah kebutuhan pasien dapat teratasi dan
perawat memerlukan keterampilan dalam mendokumentasikan proses keperawatan.
Pendokumentasian proses keperawatan merupakan metode yang tepat untuk pengambilan
keputusan yang sistematis, problem-solving, dan riset lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai