Anda di halaman 1dari 4

INDONESIAN SCHOOL OF ENTREPRENEURSHIP

Pendekatan Pelatihan
Program pengembangan kewirausahaan yang dilakukan oleh Indonesian School

of Entrepreneurship (ISE) adalah program terintegrasi yang berisi pelatihan kewirausahaan,

inkubasi dan pendampingan dalam ekosistem yang menunjang. Program ini bertujuan untuk

membentuk pola pikir kewirausahaan dan membantu UMKM atau calon wirausaha untuk

mengembangkan usahanya. Dalam pelatihan, peserta didorong untuk berani terjun langsung

merealisasikan idenya dan kemudian belajar langsung dari pengalaman ketika

merealisasikan idenya. Pelatihan ini tidak bersifat teoritikal atau materi kelas saja, tetapi

banyak praktek langsung dalam proses terstruktur. Pelatihan ini dijalankan oleh para pakar

dan praktisi dimana peserta memiliki kesempatan untuk bertanya, meminta input baik dalam

proses pelatihan maupun dalam masa inkubasi. Setelah seluruh proses program ini selesai

dijalankan, peserta masih memiliki kesempatan untuk terus mengembangkan diri dalam

ekosistem kewirausahaan yang secara khusus dibentuk untuk seluruh peserta.

Untuk meningkatkan efektivitas program,

pelatihan menggunakan metode-metode yang

sederhana dan mudah dipahami serta didukung oleh

alat/ tools sederhana untuk menstrukturkan proses

bisnis, misalnya:

Canvas atau kertas kerja

Template Excel untuk keuangan

Template atau isian terstruktur

Diagram Proses,

Visualisasi,

Aplikasi Mobile Pendukung


Siklus Proses Pelatihan
dsb

Peserta
Pelatihan dan Inkubasi ini didesain bagi calon wirausaha atau wirausaha yang ingin

mengembangkan usahanya.

www.wirausahamaju.id 
Topik
Pelatihan
Ada empat topik besar yang didesain berdasarkan

kebutuhan utama pengembangan usaha, yaitu :

1. Entrepreneurial Mindset (Membentuk Pola


Pikir Kewirausahaan) (1 Pertemuan)
Entrepreneurial mindset merupakan topik yang

sangat penting, karena riset membuktikan bahwa

sebagian besar wirausaha sukses memiliki pola pikir

kewirausahaan (entrepreneurial mindset) yang

sangat kuat. Dalam topik entrepreneurial mindset,

peserta akan dilatih untuk berpikir dan bertindak

sebagaimana wirausaha sukses.

Sub topik yang akan dibahas :

• Entrepreneurial Mindset

• Penilaian Mindset Personal

• Model Bisnis

• Perencanaan Usaha atau Pengembangan Usaha

2. Market Discovery (Pendalaman Pasar)


dan Penciptaan Penawaran Unggulan
(1 Pertemuan)

Tujuan dari suatu usaha adalah menyelesaikan

masalah pelanggannya. Oleh karenanya

memahami kebutuhan dan perilaku konsumen yang

ditarget adalah sangat penting. Banyak sekali

usaha yang gagal karena tidak memahami

kebutuhan konsumennya dan gagal menjadi solusi

atas permasalahan yang dihadapi konsumennya.

Dalam topik Market Discovery peserta diajarkan

bagaimana secara terstruktur mampu memahami

konsumennya dan kemudian membuat produk/

penawaran yang sangat dibutuhkan oleh

konsumen.

Sub topik yang akan dibahas :

• Segmentasi dan Pendalaman Pasar 

• Mendesain Produk Unggulan

• Inovasi Produk

• Workshop Pendalaman Pasar dan Inovasi Produk

www.wirausahamaju.id 
3. Pemasaran dan Branding (2 Pertemuan)

Produk yang baik tidak akan diterima oleh pasar

dengan baik, jika kita gagal mengkomunikasikan

produk kita secara tepat kepada pasar. Topik

Pemasaran dan Branding akan melatih peserta

untuk mampu mendesain strategi pemasaran,

membangun brand, memahami cara menjual

produk dan bagaimana secara aplikatif

menggunakan pemasaran online untuk

memasarkan produksi.

Sub topik yang akan dibahas :

• Perencanaan Marketing dan Branding

• Desain dan Packaging

• Digital Marketing

• Workshop Digital Marketing

4. Keuangan dan Pendanaan (1 Pertemuan)


Banyak sekali usaha yang terpaksa tutup karena

kehabisan uang cash di tengah jalan dan gagal

merencanakan keuangannya secara baik.

Walaupun modal bukan hal yang paling penting,

tetapi kegagalan mengelola keuangan hanya akan

membuat bisnis tidak bisa bertahan melewati

masa-masa sulitnya. Pada topik ini peserta akan

diajarkan untuk merencanakan keuangan,

merencanakan arus kas, menentukan harga yang

tepat dan pada akhirnya bagaimana memproyeksi

keuangan untuk dapat meyakinkan investor atau

melakukan pinjaman perbankan. Dengan adanya

perencanaan keuangan yang lebih terstruktur,

diharapkan peserta mampu untuk memprediksi

segala risiko keuangan yang akan terjadi,

sehingga peserta dapat membuat strategi

keuangan dari perencanaan keuangan yang telah

dibuat.

Sub topik yang akan dibahas :

• Penentuan Harga Pokok dan Harga Jual

• Perencanaan Keuangan

• Pencatatan dan Laporan Keuangan Sederhana

• Proposal Pinjaman Perbankan

www.wirausahamaju.id 
Detail Pelatihan
Pelatihan berisi empat topik besar seperti di atas dimana tiap topik akan dilakukan

dalam 1 -2 hari dengan waktu 4 – 5 jam

Setiap minggu akan dilakukan 1 topik pelatihan

Pelatihan akan diberikan oleh mentor dan pelaku bisnis

Tiap topik akan disertai dengan latihan dan praktek lapangan

Pelatihan bersertifikat

Ekosistem Inkubasi 
Kewirausahaan Pasca pelatihan
Setelah seluruh proses pelatihan dan inkubasi Setelah mengikuti pelatihan, peserta

berakhir, peserta akan secara otomatis masuk berhak mengikuti inkubasi selama satu

ke dalam ekosistem ISE, dimana peserta, bulan. Inkubasi dilakukan sebagai

bersama-sama dengan ISE dan anggota pendampingan bagi peserta yang

ekosistem lain bisa saling mendukung. Dalam mengalami kesulitan untuk merealisasikan

ekosistem ini, peserta akan difasilitasi dalam apa yang sudah dilatih dalam usahanya.

forum untuk dapat saling belajar dan Peserta dapat bertanya secara langsung

mengakses program-program kepada para mentor dan akan

pengembangan usaha yang dilakukan oleh didampingi.

ISE dan mitra-mitra ISE.

www.wirausahamaju.id 

Anda mungkin juga menyukai