Anda di halaman 1dari 2

Telegram Zimmerman dan Terciptanya LBB

Perang Dunia I menjadi salah satu hal yang menyebabkan perubahan yang sangat
signifikan pada kehidupan politik Amerika Serikat pada permulaan abad 20. Amerika Serikat
sebelum era Perang Dunia I memilih untuk memberlakukan politik isolasionis, memisahkan
dan menjauhkan diri dari segala kegiatan yang dilakukan oleh negara-negara Eropa dan lebih
memilih untuk membangun kekuatan dirinya. Namun terjadinya Perang Dunia I memaksa AS
untuk berpartisipasi untuk membela dan menjaga kepentingannya di ranah politik
internasional.

AS memutuskan untuk berpartisipasi dalam perang itu akibat terancamnya jalur


perdagangan negara tersebut pasca penenggelaman kapal Lusitana milik Inggris oleh kapal
selam Jerman. Posisi AS pada masa itu berada dalam lokasi yang dapat membahayakan
kepentingan AS di masa depan. Untuk menyelamatkan kepentingannya, AS kemudian
bergabung dengan pasukan sekutu, melawan Jerman pada Perang Dunia I.

Namun selain daripada itu, terdapat beberapa faktor yang krusial yang menyebabkan
AS bergabung dalam perang. Salah satu yang paling vital adalah keberadaan telegram
Zimmerman(Theworldwar.org, 2020). Telegram ini merupakan sebuah pesan yang
disampaikan oleh Jerman kepada Meksiko. Isi dari telegram itu adalah pembentukan
persekutuan antara Meksiko dan Jerman apabila AS memutuskan untuk bergabung dengan
Inggris pada perang yang ada.

Pengiriman pesan yang dilakukan oleh Jerman bukan tanpa sebab. Sebelum Perang
Dunia I, Amerika Serikat dan Meksiko mengalami konflik, yang menyebabkan Meksiko
kehilangan beberapa wilayahnya. Persekutuan yang ditawarkan oleh Jerman dapat menjadi
peluang bagi Meksiko untuk mengambil alih wilayahnya yang diambil oleh AS sebelumnya.

Atas keberadaan telegram, yang mengancam keberadaan negara itu, Amerika Serikat
pada akhirnya semakin terdesak dan tidak punya pilihan lain selain bergabung dalam
peperangan, walaupun Presiden Woodrow Wilson pada saat itu berjanji untuk tidak bergabung
dalam perang yang ada.

Perang Dunia I berakhir pada November 1918(Howard, 2007) dengan kemenangan


Amerika Serikat dan pasukan sekutu dan menyerahnya Jerman. Pasca berakhirnya Perang
Dunia I, selaku sebagai negara yang memenangkan perang, Amerika Serikat melalui Woodrow
Wilson menyampaikan pidato yang dikenal sebagai The Fourteen
Points(www.theworldwar.org, 2017), yang menyampaikan empat belas poin mengenai
perdamaian dunia.

Dalam pidatonya, Wilson menyebutkan bahwa perdamaian yang ada di dunia dapat
diwujudkan dengan menekankan nilai-nilai liberalisme dan kemanusiaan seperti adanya
perdagangan bebas, saling menghormati dan lain sebagainya. Sebagai salah satu ide dari pidato
yang disampaikannya, Woodrow Wilson juga pada akhirnya menjadi orang yang mencetuskan
LBB atau Liga Bangsa-Bangsa atau Nation League(Jackson. Robert & Sorensen. George,
2013), yang berfungsi sebagai organisasi internasional yang universal, yang terdiri atas negara-
negara di dunia untuk mengurangi potensi terjadinya konflik masif seperti Perang Dunia I.

Pasca pembentukan, Amerika Serikat tidak menjadi salah satu anggota dari organisasi
yang dibentuknya. Selain daripada itu, sistem keanggotaan yang lemah menjadi salah satu
celah dari organisasi ini yang kelak akan menghancurkan organisasi ini pada masa awal Perang
Dunia II.

LBB bubar secara resmi tidak lama setelah Perang Dunia II dimulai pada saat Jerman
menyerbu Danzig dan Jepang menyerbu Pearl Harbor. LBB kemudian digantikan oleh PBB
pada masa akhir Perang Dunia II dan bertahan menjadi organisasi internasional universal yang
menggantikan LBB.

Referensi :

Howard, M. (2007). The First World War: A Very Short Introduction. Journal of Chemical
Information and Modeling. New York: Oxford University Press.

Jackson. Robert, & Sorensen. George. (2013). Intro to IR: Theories and Approach (Fifth
edit.). Oxford: Oxford University Press.

Theworldwar.org. (2020). Zimmermann Telegram. www.theworldwar.org. Retrieved


February 17, 2021, from https://www.theworldwar.org/learn/wwi/zimmermann-telegram

www.theworldwar.org. (2017). The Fourteen Points. www.theworldwar.org. Retrieved


October 20, 2021, from https://www.theworldwar.org/learn/peace/fourteen-points

Anda mungkin juga menyukai