Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN REKAYASA INDUSTRI

Disusun oleh:

Riswandy Nainggolan 5173122018


Rheza alfianda
Togu Adi saputra Hutabarat
Piqi izmi harahap
Steven Glory Tamba

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2021
1

Desa Sei Limbat Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat merupakan salah


satu desa sentra buah kolang-kaling yang kebanyakan di kerjakan secara mandiri
atau rumahan oleh ibu-ibu rumah tangga, dimana cara pengolahannya masih
tergolong konvensional dalam proses sampai jadi kolang-kaling siap di jual.
Proses pengolahan dimulai dari pengupasan, pemipihan, dan pencucian dilakukan
ibu-ibu rumah tangga dengan kapasitas yang dihasilkan dari Desa Sei Limbat
Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat Provinsi Sumatera Utara dapat
menghasillkan kolang-kaling sekitar 200 – 400 ton/bulan.
Pada prinsipnya, pengembangan tanaman aren di Indonesia sangat
prospektif, dapat juga meningkatkan penyerapan tenaga kerja, penghasilan petani,
pendapatan negara, dan dapat pula melestarikan sumberdaya alam serta
lingkungan hidup. Oleh karenanya dibutuhkan pemikiran-pemikiran sebagai
landasan kebijakan berupa langkah nyata, yaitu inventarisasi potensi pohon aren,
pengembangan tanaman aren, peningkatan pemanfaatan dan pengolahan baik
bagian fisik maupun produksi pohon aren. (Darniah, 2018).
Sampai saat ini masih sedikit alat bantu yang cukup memadai dalam mempercepat
pengelupasan buah aren di Desa Sei Limbat Kecamatan Selesai Kabupaten
Langkat. Hal ini membuat usaha rumahan dan pekerjanya kewalahan dalam
menyelesaikan pengelupasan buah aren dengan cara manual, yang harus
memenuhi pesanan yang banyak.

Tujuan

Adapun tujuan yang akan dihasilkan dari kegiatan ini yaitu:


1. Rancang bangun alat pengupas kulit kolang kaling dengan sistem kontrol
pemisahan buah dengan limbah kulit buah.
2. Meningkatkan hasil produksi kolang kaling dengan cara penerapan mesin
pengupas buah aren.
2

Desain Mesin Pengupas Kulit Buah Aren


Mesin pengupas kulit buah aren juga dapat mengurangi resiko kecelakaan kerja
pada proses pengupasan secara manual. Berikut merupakan mekanisme transmisi
mesin pengupas buah aren:

Mekanisme Transmisi

1. Tahapan persiapan, kegiatan :


a) Konsultasi dan persiapan
b) Mengurus surat perizinan.
c) Penyusunan rencana dan jadwal kegiatan.
d) Pembagian tugas keja tim PKM-PI.
2. Pelaksanaan kegiatan, dengan kegiatan meliputi :
a) Komunikasi secara daring dan luring dengan protocol Kesehatan yang
ketat dengan Mitra (tim PKM-PI dengan Mitra), sebagai pemantapan
kegiatan.
b) Mengumpulkan bahan dan peralatan yang diperlukan, untuk pembuatan
mesin pengupas kulit buah aren.
c) Rancang bangun mesin pengupas buah kulit aren. Persiapan pembuatan
mesin pengupas kulit buah aren meliputi perencanaan mesin sesuai
kaidah teoritis menurut teori perencanaan elemen-elemen mesin. Detail
teknis dimensi dan ukuran elemen tersebut terdapat pada lampiran 6 :
desain rancangan teknologi yang di kembangkan.

Keterangan :

1. Corong Masuk 5. Rangka Screw


2. Tabung Screw 6. AS Screw
3. Rangka Mesin 7. Roda Gigi Kerucut
4. Tabung Pengupas
3

Gambar 3. Tampak Kanan

Gambar 3. Tampak Bawah Gambar 4. Tampak Depan

Anda mungkin juga menyukai