Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’alaikum wr.wb.

Selamat malam dan salam sejahtera untuk kita semua,


Yth. Ibu Hirawresti Langen Apsari, S.E., M.Ak. selaku Tutor dan teman-teman semuanya.

Berikut menurut pandangan saya,

SOAL:
Pada pertemuan ke dua ini kita akan membahas dan mendiskusikan pemahaman materi
terkait a Prosedur Perencanaan Pemeriksaan serta Pemeriksaan Siklus Penjualan dan
Penagihan Piutang. Jika Anda mempunyai pertanyaan ataupun pendapat seputar Lab
Auditing jangan ragu2 untuk mengungkapkannya di forum ini. Saya dan teman2 Anda
yang lain akan membantu untuk menemukan jawaban atas pertanyaan dan menanggapi
pendapat Anda

Prosedur Perencanaan Pemeriksaan adalah kondisi dimana auditor membuat strategi audit
secara keseluruhan dan detail prosedur yang akan dijalankan (audit plan). Tahap ini, apabila
dilakukan dengan tepat dan terarah, dapat memberikan manfaat bagi auditor yaitu dapat:
1. Memusatkan perhatian pada area-area yang penting (material) dalam audit.
2. Mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah yang terjadi atau yang mungkin terjadi
dengan tepat waktu.
3. Mengorganisasikan proses audit, sehingga dapat dijalankan dengan efektif dan efisien.
4. Memilih anggota tim perikatan dengan kapabilitas dan kompetensi yang mumpuni.
5. Mengawasi dan melakukan review atas pekerjaan anggota tim perikatan.

Siklus penjualan dan penagihan piutang:


1. Pemrosesan order pelanggan, pesanan pelanggan merupakan permintaan barang dari
pelanggan sedangkan faktur penjualan yaitu sebuah dokumen atau secarik kertas yang
menguraikan tentang barang yang akan dibeli baik kuantitas, jenis barang dan informasi
lain.
2. Persetujuan penjualan secara kredit merupakan hal yang penting untuk dilaksanakan,
karena jika tidak dilaksanakan akan menyebabkan besarnya piutang yang tidak tertagih.
3. Pengiriman barang. Dalam sebuah pengiriman barang diperlukan dokumen pengiriman
barang yaitu dokumen yang telah dibuat untuk memulai pengiriman barang yang
menunjukkan deskripsi atas barang dagang seperti jenis barang, satuan barang dan
kuantitas barang.
4. Penagihan kepada pelanggan dan pencatatan penjualan. Aspek yang paling penting dari
sebuah penagihan adalah sebagai berikut:
a. Semua pengiriman telah siap untuk ditagihkan, hal ini berkaitan dengan asersi
kelengkapan.
b. Tidak ada pengiriman yang ditagih lebih dari satu kali, hal ini menunjuk pada asersi
keterjadian.
c. Setiap pengiriman ditagihkan dalam jumlah yang tepat tanpa ada pengurangan atau
penambahan, hal ini menunjuk pada asersu ketepatan atau keakuratan.

Sumber:
https://www.kompasiana.com/ariya_nursandi/5703f2d3947e615c05548803/audit-siklus-
penjualan-dan-penagihan
https://konsultanku.co.id/blog/tahap-perencanaan-dalam-proses-audit-laporan-keuangan
PPT Materi Inisiasi 2
Sekian dari saya, apabila ada kesalahan saya mohon maaf. Terima kasih dan salam sejahtera
bagi kita semua.

Anda mungkin juga menyukai