Anda di halaman 1dari 3

NAMA : MUH.

SYUKUR

NIM : A031191077

MATA KULIAH: PENGAUDITAN INTERNAL

PERBEDAAN KOMITE INTERNAL DAN AUDIT INTERNAL

Internal Audit memiliki fungsi utama dan tanggung jawab untuk memastikan dan membantu
Manajemen Perseroan terkait pengawasan implementasi tata kelola, efektivitas proses
manajemen risiko, serta pengendalian internal untuk memastikan penerapan tata kelola
berjalan dengan optimal. Fungsi dan tanggung jawab audit ini diterapkan dan dilaksanakan
dengan prinsip independen, profesional dan objektif yang bertujuan untuk meningkatkan nilai
dan memperbaiki operasional Perseroan dan Entitas Anak. Dalam menjalankan kegiatannya,
Internal audit berpedoman pada piagam internal audit yang ditetapkan oleh Direksi setelah
mendapat persetujuan dari Dewan Komisaris. Piagam internal audit antara lain memuat struktur
dan kedudukan, tanggung jawab dan wewenang, kode etik, serta kebijakan fungsi audit internal
(Erasmus & Coetzee, 2018).

Berdasarkan Peraturan OJK No. 56/POJK.04/2015, segala bentuk tindakan, baik berupa
pengangkatan, penggantian atau pemberhentian Unit Audit Internal harus segera
dilaporkan kepada OJK.

Tugas dan tanggung jawab yang dimiliki oleh Internal Audit, antara lain adalah:

1. Menyusun dan melaksanakan Rencana Audit Internal tahunan.

2. Menilai efektivitas sistem pengendalian internal, sistem manajemen risiko, dan sistem
teknologi informasi sesuai kebijakan Perseroan.

3. Melakukan pemeriksaan dan penilaian atas efisiensi dan efektivitas di bidang keuangan,
akuntansi, operasional, sumber daya manusia, pemasaran, teknologi informasi dan
kegiatan lainnya

4. Melaksanakan audit investigasi, apabila diperlukan.

5. Menguji ketaatan atas peraturan dan ketentuan yang berlaku di Perseroan dan entitas
anak Perseroan.
6. Membuat laporan hasil audit dan menyampaikan laporan tersebut kepada Direktur
Utama dan Dewan Komisaris.

7. Bekerja sama dengan Komite Audit.

Sedangkan komite audit sendiri, tujuan dibentuknya Komite Audit adalah untuk memastikan
penerapan tata kelola perusahaan. Tugas utama Komite Audit adalah mendorong
diterapkannya tata kelola perusahaan yang baik, terbentuknya struktur pengendalian internal
yang memadai, meningkatkan kualitas keterbukaan dan pelaporan keuangan serta mengkaji
ruang lingkup, ketepatan, kemandirian dan objektivitas akuntan publik. Komite Audit Perseroan
terdiri dari dua anggota yang merupakan pihak independen (pihak dari luar Perseroan) yang
berkemampuan dibidang akuntansi dan keuangan dan diketuai oleh Komisaris Independen
(Erasmus & Coetzee, 2018). Sebagaimana ditentukan dalam Piagam Komite Audit, tugas dan
tanggung jawab Komite Audit antara lain adalah sebagai berikut:

1. Komite Audit bertugas memberikan pendapat kepada Dewan Komisaris mengenai


laporan atau hal-hal yang disampaikan oleh Direksi, mengidentifikasi hal-hal yang
memerlukan perhatian Komisaris dan melaksanakan tugas-tugas lain terkait dengan
tugas Dewan Komisaris

2. Komite Audit menerima dan mengkaji rencana kerja tahunan Unit Audit Internal (IAU)
dan realisasinya, serta memberikan masukan kepada Dewan Komisaris.

3. Komite Audit melakukan tinjauan triwulanan atas pelaksanaan Audit Internal dan
mengawasi pelaksanaan kegiatan tindak lanjut oleh Direksi atas temuan auditor
internal.

4. Komite Audit menerima dan mengkaji laporan berkala dari Komite Manajemen Risiko
tentang hal-hal yang merupakan risiko bagi Perseroan dan tindak lanjut yang diambil
untuk memitigasi risiko tersebut.

5. Komite Audit harus menjaga kerahasiaan dokumen, data dan informasi mengenai
Perseroan selamanya.

Dapat disimpulkan Auditor internal bertanggung jawab untuk mengevaluasi operasional


perusahaan agar dapat berjalan secara efisien dan efektif mempertanggungjawabkannya
kepada manajemen, sedangkan komite audit juga mengevaluasi kinerja manajemen tetapi
mereka mempertanggungjawabkan kepada dewan direksi dan pemegang saham.
Laporan Tahunan PT. AirAsia Indonesia. Tbk

https://mainsaham.id/2021/08/31/laporan-keuangan-airasia-indonesia-tbk-cmpp/

AUDIT INTERNAL CHARTER DAN KOMITE AUDIT CHARTER PT AirAsia Indonesia Tbk

Piagam Audit Internal dan Piagam Komite Audit

Anda mungkin juga menyukai