Anda di halaman 1dari 3

Selamat Malam

YTH Tutor: Praditya Mer Hananto, S.T., M.Krim., M.Han,

Saya akan menyampaikan hasil pemahaman dan diksusi 2 saya:

- Menurut Bapak Koentjaraningrat yang dikenal sebagai Bapak Antropologi Indonesia adalah
manusia adalah salah satu makhluk Biologis yang menempati dunia ini Bersama dengn makhluk-
makhluk lain. Terkait dengan upaya untuk mamahami budaya secara luas, Bapak
Koentjaraningrat mengemukakan bahwa kebudayaan memiliki 3 wujud, yaitu:

 Wujud kebudayaan sebagai kumpulan ide-ide, gagasan, nilai-nilai, norma dan peraturan. Wujud
kebudayaan yang pertama ini sifatnya abstrak dan tidak dapat dilihat diraba atau difoto dan
terdapat dalam alam pikiran individual penganut kebudayaan tersebut. Meskipun selalu ada
didalam pikiran dan perasaan seluruh manusia. Wujud kebudayaan sebagai sistem ide yang
berfungsi untuk mengatur dan menjadi acuan perilaku kehidupan manusia adalah norma sosial.
Norma sosial dibakukan secara tidak tertulis dan diakui Bersama oleh anggota kelompok
masyarakat. Misalnya aturan atu norma sopan santun dalam berbicara kepada orang yang lebih
tua dan aturan bertamu dirumah orang lain. Bentuk kebudayaan sebagai sintem ide secara
Konkret terdapat dalam Undang-Undang atau peraturan tertulis.
 Wujud kebudayaan sebagai aktivitas dan Tindakan berpola anggota masyarakat. Wujud
kebudayaan yang kedua ini dapat diamati meskipun sering tidak disadari bahwa aktivitas yang
dilakukan manusia sepanjang hidup sesungguhnya membetuk pola tertentu. Wujud kebudayaan
sebagai aktivitas merupakan aktivitas atau kegiatan sosial yang berpola dari individu dalam
suatu masyarakat. Sistem ini terdiri atas aktivitas manusia yang saling berinteraksi dan
berhubungan secara kontinu dengan sesamanya. Wujud kebudayaan ini bersifat konkret, bisa
difoto, dan bisa dilihat. Contohnya Upacara perkawinan atau proses pemilihan umum
diIndonesia. Kampanye partai adalah salah satu contoh bentuk atau wujud kebudayaan yang
merupakan aktivitas individual. Dalam kegiatan tersebut terkandung perilaku berpola dari
individu yang dibentuk atau dipengaruhi kebydayaannya. Selain itu upacara perkawinan atau
upacara lainnya yang melibatkan suatu aktivitas kontinu dari individu anggota masyarakat yang
berpola dan bisa diamati secara langsung juga merupakan salah satu contoh wujud kebudayaan
yang berbentuk aktivitas.
 Wujud budaya sebagai benda-benda hasil karya manusia atau artefak. Wujud kebudayaan ini
sangat mudah untuk diamati. Wujud kebudayaan sebagai Artefak adalah wujud kebudayaan
yang paling konkret bisa dilihat dan diraba secara langsung oleh pancaindra. Wujud kebudayaan
adalah berupa kebudayaan fisik yang merupakan hasil-hasil kebudayaan manusia berupa tataran
sistem ide atau pemikiran ataupun aktivitas manusia yang berpola. Misalnya kain ulos dari batak
atau wayang golek dari jawa. Didalam upacara adat perkawinan adat jawa berbagai mahar
berupa barang yang harus diberikan oleh pihak mempelai laki-laki kepada pihak mempelai
perempuan. Benda itu merupakan perwujudan dari ide dan aktivitas individu sebagai hasil dari
kebudayaan masyarakat.
Dalam upacara selamatan, terdapat berbagai sesaji atau peralatan yang dibutuhkan atau
digunakan dalam aktivitas tersebut. Di dal suatu kampanyepartai politik dibuat berbagai macam
lambang partai berupa bendera yang menyimbolkan keberadaan atau partai tersebut.

- 6 karakter budaya yang melekat pada budaya menurut koentjaraningrat adalah Bahasa, sistem
pengetahuan, sistem masyarakat atau organisasi soasial, sistem peralatan hidup dan teknologi,
sistem mata pencarian hidup dan sistem religi.

Penjelasan:

1. Bahasa
Bahasa adalah suatu pengucapan yang indah dalam elemen kebudayaan dan sekaligus menjadi alat
perantara yang utama bagi manusia untuk meneruskan atau mengadaptasi kan kebudayaan. Bentuk
bahasa ada dua yaitu bahasa lisan dan bahasa tulisan.

2. Sistem Pengetahuan
Sistem pengetahuan itu berkisar pada pegetahuan tentang kondisi alam sekelilingnya dan sifat sifat
peralatan yang dipakainya. Sistem pengetahuan meliputi ruang pengatahuan tentang alam sekitar,
flora dan fauna, waktu, ruang dan bilangan, sifat sifat dan tingakh laku sesama manusia, tubuh
manusia.
 
3. Sistem Kemasyarakatan atau Organisasi Sosial
Organisasi Sosial adalah sekelompok masyarakat yang anggotanya merasa satu dengan sesamanya.
Sistem kemasyarakatan atau organisasi sosial yang meliputi: kekerabatan, asosiasi dan perkumpulan,
sistem kenegaraan, sistem kesatuan hidup, perkumpulan.
 
4. Sistem Peralatan Hidup dan Teknologi
Yang dimaksud dengan teknologi adalah jumlah keseluruhan teknik yang dimiliki oleh para nggota
suatu masyarakat, meliputi keseluruhan cara bertindak dan berbuat dalam hubungannya degnan
pengumpulan bahan bahan menta, pemrosesan bahan bahan itu untuk dibuat menjadi alat kerja,
penyimpanan, pakaian, perumahan, alat trasportasi dan kebutuhan lain yang berupa benda meterial.
 Unsur teknologi yang paling menonjol adalah kebudayaan fisik yang meliputi, alat alat produksi,
senjata, wadah, makanan dan minuman, pakaian dan perhiasan, tempat berlindung dan perumahan
serta alat alat transportasi.

5. Sistem mata pencaharian hidup 


Sistem mata pencaharian hidup merupakan segala usaha manusia untuk mendapatkan barang dan jasa
yang dibutuhkan. Sistem mata pencaharian hidup atau sistem ekonomi yang meliputi, berburu dan
mengumpulkan makanan, bercocok tanam, peternakan, perikanan, perdagangan.
 
6. Sistem Religi
Sistem religi dapat diartikan sebagai sebuah sistem yang terpadu antara keyakinan dan praktek
keagamaan yang berhubungan dengan hal hal suci dan tidak terjangkau oleh akal. Sistem religi yang
meliputi, sistem kepercayaan, sistem nilai dan pandangan hidup, komunikasi keagamaan, upacara
keagamaan.

- Karakter kebudayaan, menurut Serena Nanda dan Richard L. Warms menguraikan 6


karakter budaya, antaralain:

1. Karakter yang pertama, budaya adalah sesuatu yang dipelajari. Contoh: seorang anak yang
tumbuh danberkembang, pasti diajari tentang tata cara makan, berbicara dan sopan santun
atau tindakan-tindakan yangtidak melanggar norma sosial dan tindakan-tindakan yang
diperbolehkan dalam norma sosial untuk kehidupanbermasyarakat yang diajarkan melalui
kelompok sosial terkecil, yakni keluarga. Kemudian diajarkan melaluisekolah, pergaulan dan
terus dilakukan sampai kematian.

2. Karakter yang kedua, kebudayaan merupakan cara manusia menggunakan simbol untuk
mengorganisir danmemberi makna pada hal-hal di sekitarnya. Contoh: penggunaan simbol
yang sering kita lihat saat berlalulintas, seperti: simbol dilarang parkir, simbol dilarang
berhenti dan simbol dilarang belok kiri atau penggunaanbahasa slang, seperti: galau, mager,
PHP, dll.

3. Karakter yang ketiga, kebudayaan adalah sebuah sistem yang terintergrasi sehingga
perubahaan pada satuelemen budaya akan menyebabkan perubahan pada elemen budaya lain.
Contoh: anak-anak kota lebih senangbermain ke mall atau warnet, dibandingkan bermain di
halaman rumah atau lapangan.
4. Kebudayaan mencakup seperangkat norma dan nilai yang digunakan bersama oleh anggota
kelompokmasyarakat. Contoh: pelarangan bagi pria dan wanita suku batak untuk menikah
dengan yang satu margaantara pihak pria dan pihak wanita sesama anggota suku batak.

5. Kebudayaan membantu manusia untuk beradaptasi dengan dunia di mana ia tinggal.


Contoh: sejak kecilseorang anak sudah diajarkan oleh kedua orang tuanya untuk membantu
pekerjaan rumah, seperti membantucuci piring, masak, menyapu rumah dan menyetrika baju.
Ketika sudah dewasa dan hidup mandiri, maka sianak sudah mampu mengerjakan tugas
rumah secara mandiri.

6. Kebudayaan selalu berubah karena dorongan dari dalam mapun dari luar budaya itu
sendiri. Contoh: kegiatanadministrasi perkantoran di Indonesia pada tahun 1980 – 1990an
masih menggunakan mesin ketik, tetapiseiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi, maka kegiatan administrasi perkantoran ditahun 2000 – sekarang menggunakan
komputer.

Sumber referensi :
Buku Materi Pokok MKDU4209/Modul 2 2.6/ Modul 2 2.7
sumber internet (materi edukasi.com,kelas pintar .id/ Copastv.com/ Liputan6.com)

Sekian hasil Pemahaman yang dapat saya sampaikan dan saya paparkan.
Semoga dapat dikoreksi kembali dan mohon bimbingan dari Bapak.
jika ada salah kata ataupun Bahasa saya mohon maaf.
Terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai