Anda di halaman 1dari 24

LAPORAN HASIL KULIAH KERJA LAPANGAN

SISTEM PENGGAJIAN
PADA PT. ISTANA KEBON JERUK

Diajukan untuk memenuhi syarat Mata Kuliah Praktek Kerja Lapangan


Program Strata 1 Jurusan Akuntansi
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi
Ahmad Dahlan Jakarta

Jul Zaenal Nurdin : 2012.35.1847

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI AHMAD DAHLAN


JAKARTA
2015
LAPORAN HASIL KULIAH KERJA LAPANGAN
LAPORAN KULIAH KERJA LAPANGAN

SISITEM PENGGAJIAN PADA PT. ISTANA KEBON JERUK

Jalan Panjang No. 200 Kebon Jeruk, Kebon Jeruk, Jakarta Barat

PENYUSUN

Jul Zaenal Nurdin : 2012.35.1847

Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan

(Siti Maryama SE, MM.) (Yeti Efli Noviyanti)

Jakarta, 13 Mei 2015

Ketua Jurusan

(Henny Mulyati, SE, M.Comm)


LEMBAR PENGESAHAN KKL

NAMA : Jul Zaenal Nurdin


No. Pokok : 2012.35.1847

Berdasarkan kegiatan yang telah dilaksanakan di PT. Istana Kebon Jeruk


yang dimulai sejak tanggal 1 April 2015 yang disetujui oleh :

Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan

(Siti Maryama SE, MM.) (Yeti Efli Noviyanti)

Jakarta, 13 Mei 2015

Ketua Jurusan

(Henny Mulyati, SE, M.Comm)


SURAT KETERANGAN

Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini menerangkan bahwa :

Nama : Jul Zaenal Nurdin


NIM : 2012.35.1847
Jurusan : Akuntansi
Pendidikan : STIE Ahmad Dahlan Jakarta

Telah melakukan kerja magang di PT. Istana Kebon Jeruk yang terletak di
Jalan Panjang No. 200 Kebon Jeruk, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Terhitung mulai
tanggal 1 April 2015 sampai denga tanggal 30 April 2015.

Demikian surat keterangan ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana


mestinya. PT. Istana Kebon Jeruk tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang
timbul dari penggunaan Surat Keterangan ini dan menjadi tanggung jawab
sepenuhnya dari nama tersebut di atas.

Hormat kami,
PT. Istana Kebon Jeruk

(Yeti Efli Noviyanti)


FORMULIR KEHADIRAN MAHASISWA

Rekapitulasi kegiatan KKL

Tempat : PT. Istana Kebon Jeruk

Nama : Jul Zaenal Nurdin

NIM : 2012.35.1847

Jurusan : Akuntansi

Minggu Ke Jenis Kegiatan Tanggal Tanda Tangan


I. 1. Perkenalan dan
pengarahan tugas dan
wewenang dari
Accounting Manager
PT. Istana Kebon Jeruk.
2. Pemberitahuan tata
tertib dan aturan masuk
dan keluar PT. Istana
Kebon Jeruk selama
Kuliah Kerja Lapangan.
3. Perkenalan dengan
seluruh karyawan PT.
Istana Kebon Jeruk.
4. Pengarahan tentang
Sistem Operasional
Prosedur PT. Istana
Kebon Jeruk.
II. 1. Mempelajari proses
penerimaan data yang
dibutuhkan dalam
sistem penggajian.
2. Mempelajari proses
penerimaan data yang
dibutuhkan dalam
sistem penggajian.
III. 1. Mempelajari proses
pembuatan daftar gaji.
2. Menghitung PPh pasal
21 dan jamsostek
karyawan.
3. Membuat rekapitulasi
gaji karyawan.
IV. 1. Membayarkan gaji
karyawan melalui bank.
2. Membuat jurnal untuk
mencatat penggajian.

Pembimbing Lapangan

( Yeti Efli Noviyanti )


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan
hidayah-Nya kepada penulis, sehingga dapat menyelesaikan Laporan Kuliah Kerja
Lapangan ini dengan baik dan tepat pada waktunya. Harapan penulis semoga
Laporan Kuliah Kerja Lapangan ini membantu menambah pengetahuan bagi para
pembaca dan penulis pada khususnya.

Laporam Kuliah Kerja Lapangan ini penulis akui masih banyak


kekurangan karena pengalaman yang penulis miliki masih kurang. Oleh karena
itu, penulis harapkan kepada para pembaca untuk memberikan masukan-masukan
yang bersifat membangun untuk kesempurnaan Laporan Kuliah Kerja Lapangan
ini.

Jakarta, Mei 2015

Penulis

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................ii

DAFTAR ISI..........................................................................................................iii

I. PENDAHULUAN...................................................................................................1

I.1. Latar Belakang Kuliah Kerja Lapangan..................................................1

I.2. Maksud dan Tujuan Kuliah Kerja Lapangan...........................................2

I.3. Sistematika Pelaporan Kuliah Kerja Lapangan.......................................2

II. RUANG LINGKUP PT. ISTANA KEBON JERUK...........................................4

II.1.................................................................Sejarah PT. Istana Kebon Jeruk


.................................................................................................................4

II.2.......................................Tempat dan Kedudukan PT. Istana Kebon Jeruk


.................................................................................................................4

II.3...................................Bentuk dan Badan Hukum PT. Istana Kebon Jeruk


.................................................................................................................4

II.4.................................................Bidang Pekerjaan PT. Istana Kebon Jeruk


.................................................................................................................5

II.5.........................Bidang Pekerjaan Divisi Tempat Kuliah Kerja Lapangan


.................................................................................................................5

II.6..............................................Struktur Organisasi PT. Istana Kebon Jeruk


.................................................................................................................7

III. KEGIATAN SELAMA KULIAH KERJA LAPANGAN.............................6

3
III.1.................................................................Jadwal Kuliah Kerja Lapangan
.................................................................................................................6

III.2.................................................................Teknik Kuliah Kerja Lapangan


.................................................................................................................7

III.3....................................................................Data Kuliah Kerja Lapangan


.................................................................................................................7

III.3.1. Sistem Akuntansi Penggajian PT. Istana Kebon Jeruk................7

III.3.2. Komponen-komponen Gaji di PT. Istana Kebon Jeruk...............7

III.3.3. Tugas-tugas Tiap Divisi dalam Sistem Penggajian....................10

III.3.4. Dokumen-dokumen yang Digunakan........................................12

III.3.5. Pencatatan Penggajian di PT. Istana Kebon Jeruk.....................12

IV. KESIMPULAN DAN SARAN.....................................................................13

IV.1...............................................................................................Kesimpulan
...............................................................................................................13

IV.2.........................................................................................................Saran
...............................................................................................................14

DAFTAR PUSTAKA 15

4
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Kuliah Kerja Lapangan

Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan kegiatan yang wajib

dilaksanakan oleh mahasiswa STIE Ahmad Dahlan dengan tujuan utama

untuk menjembatani antara teori yang didapatkan selama perkuliahan

dengan praktik di lapangan. Sehingga mahasiswa akan mendapatkan

gambaran yang nyata dan faktual tentang penerapan teori yang sudah

didapatkan pada dunia kerja. Program KKL juga bertujuan sebagai wahana

untuk mengembangkan dan membentuk karakter mahasiswa yang

mengedepankan aspek kebersamaan dalam bersosialisasi.


KKL merupakan agenda rutin yang diikuti oleh seluruh

mahasiswa STIE Ahmad Dahlan. KKL ini bertujuan untuk

mengembangkan materi dan kemampuan serta menambah wawasan dan

pengetahuan yang didapatkan sebagai pelengkap materi kegiatan

perkuliahan. Sebagai mahasiswa dituntut mampu memahami dan

mengaplikasikan ilmu yang didapat selama perkuliahan ke dalam dunia

kerja. Dengan pembekalan teori dan ilmu yang didapat dalam kelas tidak

cukup untuk membekali mahasiswa agar memiliki kemampuan lain.


KKL tahun ini, saya berkesempatan mengunjungi PT. Istana

Kebon Jeruk. Sebagai salah satu syarat kelulusan kegiatan KKL, maka

1
2

perlu disusun sebuah laporan KKL yang merupakan tugas dan kewajiban

mahasiswa STIE Ahmad Dahlan. Perusahaan ini bergerak di bidang

distributor penjualan mobil, penjualan spare part juga service kendaraan

yang sangat cocok dengan bidang akuntansi.

1.2 Maksud dan Tujuan Kuliah Kerja Lapangan

Maksud dan Tujuan yang hendak dicapai dari pelaksanaan KKL

ini, antara lain:

1. Sebagai salah satu syarat kelulusan skripsi.


2. Mengembangkan teori dan kemampuan yang telah didapat penulis

selama perkuliahan.
3. Menerapkan ilmu pengetahuan yang telah didapat penulis dalam

pelaksanaan dunia kerja.


4. Menambah wawasan dan pengetahuan serta disiplin bagi penulis

dalam menghadapi dunia kerja.


5. Mengembangkan dan membentuk karakter mahasiswa yang

mengedepankan aspek kebersamaan dalam bersosialisasi.

1.3 Sistematika Pelaporan Kuliah Kerja Lapangan

Sistematika laporan dimaksudkan untuk mempermudah

permohonan mengenai laporan yang akan dibahas. Oleh karena itu penulis

menyajikan sistematika laporan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) sebagai

berikut:

BAB I Pendahuluan

1.1 Latar Belakang Kuliah Kerja Lapangan


3

1.2 Maksud dan Tujuan Kuliah Kerja Lapangan

1.3 Sistematika Pelaporan Kuliah Kerja Lapangan

BAB II Ruang Lingkup Perusahaan

2.1 Sejarah Perusahaan

2.2 Tempat dan Kedudukan Perusahaan

2.3 Bentuk dan Badan Hukum Perusahaan

2.4 Bidang Pekerjaan Perusahaan

2.5 Bidang Pekerjaan Divisi Tempat Kuliah Kerja Lapangan

2.6 Struktur Organisasi Perusahaan

BAB III Kegiatan Selama Kuliah Kerja Lapangan

3.1 Jadwal Kuliah Kerja Lapangan

3.2 Teknik Kuliah Kerja Lapangan

3.3 Data Kuliah Kerja Lapangan


BAB II

RUANG LINGKUP PT. ISTANA KEBON JERUK

2.1 Sejarah PT. Istana Kebon Jeruk

PT Istana Kebon Jeruk didirikan dengan Akta No. 7, tanggal 5

Januari 1988 oleh Ny. M.L. Indriani Soepojo Sarjana Hukum, Notaris di

Jakarta. Anggaran Dasar Perseroan telah mendapat pengesahan dari

Menteri Kehakiman Republik Indonesia No. C2.5402.HT.01.01-TH’ 88,

tanggal 28 Juni 1988.

2.2 Tempat dan Kedudukan PT. Istana Kebon Jeruk

Dalam menjalankan usahanya Perseroan berkedudukan dan

berkantor pusat di Jl. Panjang No. 200, Kebon Jeruk , Provinsi DKI

Jakarta. Perseroan memiliki unit-unit kerja yang terdapat di sekitar Jakarta

Barat.

2.3 Bentuk dan Badan Hukum PT. Istana Kebon Jeruk

Berdasarkan akta No. 7, tanggal 5 Januari 1988 oleh Ny. M. L.

Indriani Soepojo SH bentuk dan badan hukum PT. Istana Kebon Jeruk

adalah perseroan terbatas. Modal Dasar Perseroan sebesar Rp200.000.000

(dua ratus juta rupiah) yang terbagi dalam 200 (dua ratus) lembar saham

dengan nominal masing-masing Rp1.000.000 (satu juta rupiah) per saham.

4
5

2.4 Bidang Pekerjaan PT. Istana Kebon Jeruk

PT. Istana Kebon Jeruk menjalankan usaha di bidang perdagangan

berupa perdagangan mobil dan suku cadang mobil. Di bidang jasa,

perusahaan menjalankan jasa berupa servis mesin dan body mobil.

2.5 Bidang Pekerjaan Divisi Tempat Kuliah Kerja Lapangan

Penulis berkesempatan melaksanakan KKL pada divisi Accounting

di PT. Istana Kebon Jeruk. Penulis mengerjakan laporan penggajian di PT.

Istana Kebon Jeruk. Selain itu, penulis membuat jurnal yang diperlukan

untuk mencatat penggajian.

Dalam mengerjakan laporan penggajian, penulis menghitung PPh

pasal 21 dan jamsostek yang harus dibayarkan oleh karyawan dan

perusahaan. Tidak hanya menghitung PPh pasal 21, penulis juga

membayarkan, membuat dan melaporankan e-SPT PPh Pasal 21.

2.6 Struktur Organisasi PT. Istana Kebon Jeruk

5
6

BAB III

KEGIATAN SELAMA KULIAH KERJA LAPANGAN

3.1 Jadwal Kuliah Kerja Lapangan

Jadwal KKL yang dilaksanakan penulis adalah pada bulan April

2015. Sedangkan pekerjaan yang dilaksanakan penulis pada saat KKL di

PT. Istana Kebon Jeruk sebagai berikut:

Tabel Jadwal Kuliah Kerja Lapangan


Tabel 3.1
Minggu Ke Jenis Kegiatan Tanggal
I. 5. Perkenalan dan pengarahan tugas
dan wewenang dari Accounting
Manager PT. Istana Kebon Jeruk.
6. Pemberitahuan tata tertib dan aturan
masuk dan keluar PT. Istana Kebon
Jeruk selama Kuliah Kerja
Lapangan.
7. Perkenalan dengan seluruh
karyawan PT. Istana Kebon Jeruk.
8. Pengarahan tentang Sistem
Operasional Prosedur PT. Istana
Kebon Jeruk.
II. 3. Mempelajari proses penerimaan
data yang dibutuhkan dalam sistem
penggajian.
4. Mempelajari proses penerimaan
data yang dibutuhkan dalam sistem
penggajian.
III. 4. Mempelajari proses pembuatan
daftar gaji.
5. Menghitung PPh pasal 21 dan
jamsostek karyawan.
6. Membuat rekapitulasi gaji
karyawan.
IV. 3. Membayarkan gaji karyawan
melalui bank.
4. Membuat jurnal untuk mencatat
penggajian.

6
7

3.2 Teknik Kuliah Kerja Lapangan

Dalam kegiatan KKL penulis menggunakan teknik observasi

langsung ke dalam PT. Istana Kebon Jeruk agar dapat lebih dalam

mempelajari sistem penggajiannya. Selain itu penulis juga melakukan

wawancara kepada Accounting Manager di PT. Istana Kebon Jeruk yang

selaku pembuat laporan penggajian di perusahaan tersebut.

3.3 Data Kuliah Kerja Lapangan

3.3.1 Sistem Akuntansi Penggajian PT. Istana Kebon Jeruk

Sistem penggajian di PT. Istana Kebon Jeruk menggunakan

sistem komputer melalui software Microsoft Excel. Sistem

Penggajian terpusat pada Accounting Manager. Proses penggajian

juga melibatkan seluruh divisi, terutama manager divisi tersebut.

Setelah diproses oleh Accounting Manager, kemudian diotorisasi

oleh Direktur Keuangan. Kemudian Divisi Finance memberikan

Cek kepada Accounting Manager, untuk kemudian Cek tersebut

dicairkan oleh Staff Accounting.

3.3.2 Komponen-komponen Gaji di PT. Istana Kebon Jeruk

Dalam Undang-Undang, ada 3 (tiga) komponen upah yaitu

gaji pokok, tunjangan tetap dan tunjangan tidak tetap. Yang

termasuk dalam komponen upah berdasarkan Surat Edaran Menteri

Tenaga Kerja Republik Indonesia No. SE-07/MEN/1990 Tahun


8

1990 tentang Pengelompokan Komponen Upah Dan Pendapatan

Non Upah, yaitu:

1. Gaji pokok adalah imbalan dasar (basic salary) yang

dibayarkan kepada pekerja menurut tingkat atau jenis

pekerjaan yang besarnya ditetapkan berdasarkan

kesepakatan.

2. Tunjangan tetap adalah pembayaran kepada pekerja yang

dilakukan secara teratur dan tidak dikaitkan dengan

kehadiran pekerja atau pencapaian prestasi kerja tertentu.

Tunjangan tetap tersebut dibayarkan dalam satuan waktu

yang sama dengan pembayaran upah pokok, seperti

tunjangan isteri dan/atau tunjangan anak, tunjangan

perumahan, tunjangan daerah tertentu.

Tunjangan Tidak Tetap adalah pembayaran yang secara

langsung atau tidak langsung berkaitan dengan pekerja yang

diberikan secara tidak tetap dan dibayarkan menurut satuan waktu

yang tidak sama dengan waktu pembayaran upah pokok, seperti

tunjangan transpor dan/atau tunjangan makan yang didasarkan pada

kehadiran.

Adapun komponen-komponen gaji di PT. Istana Kebon

Jeruk adalah sebagai berikut:


9

1. Gaji Pokok, berdasarkan kontrak kerja dan dibuat oleh

Manager Divisi atau Personalia kemudian diproses oleh

Manager Accounting.
2. Tunjangan Jabatan, berdasarkan kontrak kerja dan dibuat oleh

Manager Divisi kemudian diproses oleh Manager Accounting.


3. Tunjangan Makan, berdasarkan daftar hadir karyawan dan

dibuat oleh Staff Accounting kemudian diproses oleh Manager

Accounting.
4. Tunjangan Lembur, berdasarkan lembur karyawan dan dibuat

oleh Staff Accounting kemudian diproses oleh Manager

Accounting.
5. Jasa Produksi, berdasarkan produksi servis mobil dan dibuat

oleh Manager Service dan Manager Body Repair kemudia

diproses oleh Manager Accounting.


6. Jasa Penjualan, berdasarkan penjualan mobil dan dibuat oleh

Manager Sales kemudian diproses oleh Manager Accounting.


7. Tunjangan Makan, berdasarkan absensi karyawan dan dibuat

oleh Staff Accounting kemudian diproses oleh Manager

Accounting.
8. Potongan PPh 21, berdasarkan Penghasilan Kena Pajak

karyawan dan dibuat oleh Manager Accounting.


9. Tunjangan Lain-lain, berdasarkan kontrak kerja dan dibuat

oleh Manager Divisi kemudian diproses oleh Manager

Accounting.

3.3.3 Tugas-tugas Tiap Divisi dalam Sistem Penggajian

1. Divisi Personalia
10

Divisi personalia menyiapkan dan menyerahkan surat

lamaran kerja beserta kontrak kerja ke Manager Accounting.

Setelah data karyawan diproses oleh Manager Accounting,

surat lamaran kerja beserta kontrak kerja diserahkan kembali

kepada Personalia untuk diarsip.


2. Divisi Service
Divisi service menyerahkan surat lamaran kerja beserta

kontrak kerja ke Manager Accounting. Setelah data karyawan

diproses oleh Manager Accounting, surat lamaran kerja beserta

kontrak kerja diserahkan kepada Divisi Personalia untuk

diarsip. Divisi service juga memberikan daftar jasa produksi

karyawan di divisi service.


3. Divisi Body Repair
Divisi body repair menyerahkan surat lamaran kerja

beserta kontrak kerja ke Manager Accounting. Setelah data

karyawan diproses oleh Manager Accounting, surat lamaran

kerja beserta kontrak kerja diserahkan kepada Divisi

Personalia untuk diarsip. Divisi body repair juga memberikan

daftar jasa produksi karyawan di divisi service.


4. Divisi Sales
Divisi sales memberikan daftar jasa penjualan

karyawan di divisi sales. Jasa Penjualan dibuat berdasarkan

penjualan mobil masing-masing karyawan.


5. Divisi Accounting
Pusat proses penggajian terletak pada divisi accounting.

Di divisi accounting memproses Tunjangan Makan, Tunjangan

Lembur, Sanksi Tunjangan Makan, Potongan PPh 21 dan


11

Potongan-potongan lainnya. Dalam hal pengawasan absensi

dan pembayaran gaji divisi accounting juga yang

melakukannya. Divisi Accounting menerima cek dari Divisi

Finance kemudian Staff Accounting memberikan cek dan

daftar gaji karyawan ke Bank. Selain itu divisi accounting

mengedit jurnal yang telah dibuat oleh divisi finance.


6. Divisi Finance
Divisi finance menyiapkan dan memberikan cek kepada

divisi accounting. Selain itu divisi finance membuat jurnal

pembayaran gaji tersebut.

3.3.4 Dokumen-dokumen yang Digunakan

1. Kontrak Kerja
2. Surat Pengangkatan Karyawan atau Kenaikkan Gaji
3. Daftar Hadir Karyawan
4. Daftar Jasa Produksi dan Jasa Penjualan
5. Daftar Tunjangan Makan
6. Daftar Tunjangan Lembur
7. Daftar Potongan Karyawan
8. Surat Permintaan Pembayaran Gaji
9. Slip Gaji

3.3.5 Pencatatan Penggajian di PT. Istana Kebon Jeruk

Di PT. Istana Kebon Jeruk jurnal dibuat oleh Divisi

Finance, kemudian diubah oleh Divisi Accounting. Pembuatan

jurnal oleh Divisi Finance dikarenakan di PT. Istana Kebon Jeruk


12

seluruh arus bank masuk dan bank keluar diketahui oleh Divisi

Finance. Jurnal yang dibuat oleh Divisi Finance hanya berdasarkan

nominal bank masuk atau keluar.

Adapun jurnal yang telah diubah oleh Divisi Accounting

adalah sebagai berikut:

Biaya Gaji Karyawan

Biaya Lembur Karyawan


BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan

Pada intinya sistem akuntansi penggajian PT. Istana Kebon Jeruk

tidak jauh berbeda dengan konsep sistem penggajian. Sistem Penggajian di

PT. Istana Kebon Jeruk melalui prosedur-prosedur yang hampir sesuai

dengan konsep sistem penggajian.

Sistem penggajian dimulai dari informasi atau dokumen penunjang

yang dibuat oleh masing-masing petugas lalu kemudian diserahkan kepada

Manager Accounting selaku pembuat daftar gaji. Kemudian Manager

Accounting membuat permintaan untuk menyiapkan cek kepada Divisi

Finance. Bedanya Divisi Finance tidak langsung menyerahkan cek

tersebut ke Bank, tetapi memberikan cek kepada Manager Accounting.

Setelah itu Staff Accounting menyerahkan cek dan menyerahkan daftar

gaji ke Bank.

Selain itu, untuk komponen gaji yang berlaku di PT. Istana Kebon

Jeruk sudah memenuhi standar peraturan yang ada dalam Surat Edaran

Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia. Komponen-komponen tersebut

adalah gaji pokok, tunjangan tetap berupa tunjangan jabatan, dan

tunjangan tidak tetap berupa tunjangan makan, tunjangan jasa produksi

atau penjualan, dan tunjangan lembur.

13
14

4.2 Saran

1. PT. Istana Kebon Jeruk harus lebih memaksimalkan tugas personalia.

Tugas personalia di PT. Istana Kebon Jeruk hanya sebatas membuat

kontrak kerja dan mengarsip surat lamaran beserta kontrak kerja.


2. Pengendalian absensi harus lebih ditingkatkan, karena pengawas

absensi karyawan sekaligus merangkap sebagai pembuat laporan

tunjangan makan. Sehingga dapat menimbulkan kecurangan.


3. Tugas divisi accounting dan finance harus lebih disesuaikan. Karema

divisi accounting yang seharusnya bertugas membuat jurnal, pada PT.

Istana Kebon Jeruk bertugas menyerahkan cek pada bank. Dan divisi

finance justru membuat jurnal.

DAFTAR PUSTAKA
15

Anda mungkin juga menyukai