Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah bentuk penyelenggaraan pendidikan dan
pelatihan kejuruan yang diikuti oleh mahasiswa dengan bekerja secara langsung di
dunia usaha atau dunia industri (DU/DI), secara sistematik dan terarah dengan supervisi
yang kompeten di bidangnya dengan tujuan memperoleh pengalaman dan kecakapan
penguasaan keahlian di suatu bidang hingga mencapai suatu tingkat keahlian
profesional tertentu (Riadi, 2021). Dengan kata lain Praktik Kerja Lapangan (PKL)
merupakan bentuk dari realisasi nyata untuk melihat bagaimana dunia kerja
sesungguhnya.

Perguruan Tinggi Vokasi merupakan salah satu lembaga pendidikan yang


mempersiapkan mahasiswa untuk bisa disiplin dan tentunya siap bersaing di dunia
kerja. Politeknik Negeri Medan adalah salah satu perguruan tinggi vokasi yang
bertujuan membentuk sumber daya manusia yang berkualitas dan siap terjun ke dunia
kerja. Guna mencapai tujuan itu, Politeknik Negeri Medan menerapkan sistem
pembelajaran dengan perbandingan 60% praktik dan 40% teori, sehingga lulusan dari
Politeknik Negeri Medan diharapkan bisa menguasai pembelajaran yang telah
dipelajari dan dapat menerapkan praktik dari teori tersebut sesuai bidang yang ditekuni.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini diwajibkan kepada seluruh mahasiswa Politeknik
Negeri Medan termasuk program Diploma III, dengan tujuan mahasiswa dapat
menerapkan ilmu yang telah dipelajari dan mengembangkan ilmu tersebut.

Dengan demikian pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dapat memberikan
pengalaman kepada mahasiswa tentang bagaimana dunia kerja sehingga mahasiswa
dapat belajar sekaligus mempersiapkan diri menjadi tenaga kerja yang profesional,
handal, disiplin, dan bertanggung jawab atas kewajibannya sebagai tenaga kerja.

1.2 Waktu dan Tempat Pelaksanaans Praktik Kerja Lapangan


Waktu dan tempat pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan yang dilakukan penulis adalah
sebagai berikut :
Tanggal : 6 Februari s/d 6 April 2023

Waktu : 08.00 – 17.00 WIB

Tempat : PLN ICON Plus SBU Sumbagut

Alamat : Jl. Kasuari Sunggal No.8, Sei Sikambing B, Kec. Medan Sunggal, Kota
Medan

Penempatan : Bidang Retail

1.3 Tujuan Praktik Kerja Lapangan


1.3.1 Untuk Mahasiswa

1. Mengenalkan kepada mahasiswa tentang bagaimana keadaan kerja yang sebenarnya


dengan tujuan bisa mempersiapkan diri untuk dunia kerja.
2. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat menerapkan serta
mengembangkan ilmu yang sudah didapat saat perkuliahan.
3. Menambah pengalaman dan keterampilan mahasiswa.
4. Membentuk kemandirian serta rasa percaya diri dan tanggung jawab dalam bekerja.

1.3.2 Untuk Politeknik Negeri Medan


1. Menjalin hubungan antara kampus dan perusahaan.
2. Meningkatkan kualitas lulusan melalui pengalaman selama praktik kerja lapangan.
3. Kampus akan dikenal dunia perusahaan dan industri.

1.3.3 Untuk PLN Icon Plus


1. Menjadi karyawan sementara untuk membantu pekerjaan kantor selama Praktik
Kerja Lapangan (PKL) berlangsung di tempat tersebut.
2. Mebantu dalam memberi saran atau masukan

1.4 Manfaat Praktik Kerja Lapangan

1.4.1 Manfaat Bagi Mahasiswa


1. Mahasiswa bisa mengenal dan membiasakan diri terhadap suasanan kerja yang
sebenernya.
2. Mahasiswa bisa menerapkan ilmu yang telah dipelajari selama perkuliahan di
perusahana tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL).
3. Mahasiswa bisa memperluas wawasan dan ilmu baru selama menjalani kegiatan
Praktik Kerja Lapangan (PKL).

1.4.2 Manfaat Bagi Politeknik Negeri Medan


1. Terciptanya hubungan kerjasama yang baik antara kampus dengan perusahaan
terkait.
2. Menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten dan berkualitas dari
lembaga pendidikan terkait untuk mampu bersaing di era digital sekarang.

1.4.3 Manfaat Bagi Perusahaan


1. Dapat membina hubungan baik antara perusahaan dengan perguruan tinggi vokasi
dan mahasiswa.
2. Peserta Praktik Kerja Lapangan (PKL) bisa membantu pekerjaan operasional yang
dilaksanakan rutin oleh perusahaan.
3. Dapat menjadi bahan rujukan untuk mengetahui eksistensi perusahaan yang bisa
dilihat dari sudut pandang masyarakat khususnya mahasiswa yang melakukan
Praktik Kerja Lapangan.

1.5 Sistopiktika
Sistematika penulisan laporan Praktik Kerja Lapangan dibagi atas beberapa bab,
dimana masing-masing bab dibagi lagi atas beberapa sub bab. Dengan maksud
mempermudah penjelasan mengenai objek yang dilaporkan, dan mempermudah
pembaca dalam memahami isi laporan. Adapun sistematika penulisannya ialah sebagai
berikut :

BAB 1 : PENDAHULUAN

Pada Bab 1 berisikan latar belakang, tempat dan waktu pelaksanaan


Praktik Kerja Lapangan, tujuan, manfaat dan sistopiktika Praktik Kerja
Lapangan.

BAB 2 : PELAKSANAAN PRAKTK KERJA LAPANGAN

Pada Bab 2 berisikan gambaran umum mengenai profil perusahaan


Praktik Kerja Lapangan antara lain seperti: Sejarah Singkat, Visi, Misi
serta Tujuan Perusahaan, Logo, Struktur Organisasi Perusahaan, Lokasi
Perusahaan, Jam Kerja Perusahaan. Kemudian juga ada Pembahasan
yang berisikan Pengenalan Sistem, bentuk kegiatan selama Praktik Kerja
Lapangan, Kendala Yang Dihadapi Selama Praktik Kerja Lapangan dan
Penyelesaian Masalah.

BAB 3 : SIMPULAN DAN SARAN


Pada Bab 3 ini berisikan tentang Kesimpulan dan Saran selama Praktik
Kerja Lapangan tersebut guna perbaikan dimasa yang akan datang

Anda mungkin juga menyukai