Anda di halaman 1dari 5

Nama : Sholihah Dwi Ayuningrum

NIM : 2108105048
Tadris Matematika 2B
UAS USHUL TARBIYAH

1. Dalam kurikulum tarbiyah islamiyah ada yang disebut dengan ilmu umum ada
juga ilmu agama. Setujukah saudara dengan pernyataan tersebut? Jelaskan
argumentasinya!
Jawab

Sangat setuju karena ilmu umum itu Pengetahuan umum atau ilmu umum telah
didefinisikan dalam persepsi psikologi sebagai “pengetahuan yang berhubungan
dengan budaya / kultur”. Ini biasanya dikomunikasikan dengan jajaran media
yang berbeda beda (tidak harus media spesialis) dan mencakup berbagai banyak
topik yang luas. Definisi ini tidak termasuk pembelajaran atau learning yang
sangat khusus. Ini hanya bisa untuk itu diperoleh dengan pelatihan yang ekstensif
dan informasi yang tidak terbatas terbatas kepada media tunggal. Ilmu umum
juga. Merupakan komponen penting dari kecerdasan yang direalisasikan dan
sangat terkait dengan kecerdasan umum dan dengan keterbukaan pemikiran. Studi
telah menemukan bahwa orang-orang yang sangat luas dalam bidang tertentu
cenderung berpengetahuan di banyak. Bahasa ialah ilmu, maka bahasa berlaku
untuk umum dan sistematis. Siapa pun, kapan pun, di mana pun, jika ingin
mempelajari suatu bahasa, harus melalui tahap berbicara, mendengar, membaca
dan menulis. Hal ini membuktikan bahwa bahasa adalah ilmu yang mempunyai
sifat umum dan sistematis yang dijadikan dasar/acuan. Jadi, siapakah guru
bahasa? Guru bahasa adalah ilmu bahasa itu sendiri, sedangkan pengajarnya
adalah pengampu/pemangku/penghubung ilmu bahasa. Misalnya dari ilmu umum
Matematika,Fisika,Ilmu Bahasa,Ilmu Sosial.

Definisi Ilmu Agama (fikih) menurut Imam Abu Hanifah rahimahullah adalah
cukup sederhana yaitu pengetahuan seseorang untuk mengenali mana yang baik
untuk dirinya dan mana yang buruk untuk dijauhinya. Tidak dinamakan ilmu
agama kecuali untuk diamalkan. Dan pengamalannya adalah dengan
meninggalkan carut-marutnya duniawi demi tujuan ukhrawi (syurga). Ilmu agama
menjadi jembatan menuju ketakwaan yang akhirnya bermuara pada kemuliaan
dan keselamatan dunia akhirat. Keutamaan ilmu agama adalah melebihi
keutamaan ibadah yang tidak didasari ilmu agama
Ilmu dan amal ibadah diibaratkan sebagai isi hidangan dan pinggannya.
Dihadapan Rajanya para raja (Allah SWT) kelak yang akan kita persembahkan
hanyalah isi pinggan tadi. Tetapi hidangan tak akan bisa dihaturkan tanpa ditata di
atas pinggannya. Begitulah ilmu agama sehingga menjadi sangat penting dan
melebihi segalanya. Bahkan jika disuruh menilai mana yang baik antara orang
yang berilmu tetapi tidak beramal ibadah dengan orang yang beramal ibadah
tetapi bodoh, maka penilaian yang tepat adalah yang pertama yang lebih baik.
Imam Al Mawardi berkata, ’Sebagian orang yang memandang rendah agama ini
condong memilih ilmu pengetahuan yang katanya lebih rasional dari pada ilmu
agama. Mereka sangat memujanya dan mengaku bahwa pengetahuan yang
dianutnya lebih modern. Mereka sebenarnya hanya merasa berat dan enggan
dengan ilmu agama ini karena disangkanya ilmu agama hanya berisi perintah dan
larangan yang sangat mengekang kebebasan akal. Mereka meremehkan syariat
yang dikiranya hanya berisi kepasrahan ibadah dan ajaran yang didiktekan.
Seharusnya jika mereka punya kecerdasan intelektual tentu tidak akan
berpandangan sesempit itu. Sebab akal siapapun tidak akan membenarkan jika
manusia ini dibiarkan bebas lepas tanpa aturan laksana binatang tanpa tali
kekangnya. Mereka akan berkutat pada pendapat akal pikiran masing-masing yang
saling bertentangan. Dan yang lebih parah lagi hawa nafsu telah menjadi panutan
fanatiknya. Akhirnya yang akan terjadi hanyalah perbedaan dan pertentangan
yang mendatangkan silang sengketa dan permusuhan. Oleh karenanya agama
sudah seharusnya menjadi kebutuhan yang urgen sebagai pembimbing akal,
perekat persatuan dan mengatur tatanan sosial untuk menuju pada kehidupan
manusia yang beradab. Dengan sendirinya rasional nantinya akan mendukung dan
mengikutinya. Contoh Ilmu agama nya Aqidah dan Tashawwuf dll.

2. Ceritakan oleh saudara, proses lahirnya ilmu pengetahuan? Baik ilmu agama,
sains ataupun teknologi!
Jawab

Menurut pendapat saya, ilmu pengetahuan lahir karena hasrat ingin tahu dalam
diri manusia. Hasrat igin tahu ini timbul karena tuntutan dan kebutuhan dalam
kehidupan yang terus berkembang.
Dalam kosep agama ilmu lahir yaitu dari sejak diciptakannya manusia pertama
yaitu nabi Adam a.s. kemudian berkembang hingga sampai sekarang dan juga
ketika pertama kali nabi muhammad menerima wahyu dari malaikat jibril yaitu
Q.S. Al-alaq ayat 1-5 yang berbunyi iqra yaitu bacalah.
Ilmu sains lahir yaitu karena adanya penemuan-penemuan yang diperoleh dari
suatu penelitian. Seperti al-khawarizmi dalam bidang matematika.
Ilmu teknologi lahir yaitu karena berdasarkan ilmu pengetahuan dan juga
mengikuti perkembangan zaman.

3. Bagaimana cara saudara menghidupkan suasana kelas agar siswa belajarnya aktif?
Jawab

Menggunakan metode-metode pembelajaran yang tidak membosankan para siswa


sehingga para siswa dapat turut serta aktif dalam pembelajaran serta membangun
kedekatan siswa dan pendidik sehingga seorang siswa turut aktif dalam
pembelajaran misalnya
1. Ciptakan Suasana Berbeda,
2. Lakukan Interaksi Untuk Mengeluarkan Ide
3. Manfaatkan Teknologi
4. Menjadi Humoris
5. Berikan Banyak Perhatian

4. Apa yang membedakan guru lulusan perguruan tinggi islam dengan lulusan
perguruan tinggi umum!
Jawab
Perbedaan antara guru yang lulus dari perguruan tinggi islam dan umum adalah
dari cara berkata nya biasanya guru lulusan dari perguruan tinggi islam mereka
mempunyai perkataan yang sopan dan santun selain itu mereka juga mempunya
tiang agama yang kuat jadi pada dasarnya setiap mereka menyampaikan materi
mereka akan menghubungkan antara pelajaran dengan keislaman sendiri seperti
hadist dan alquran nah kalau perguruan umum mereka biasanya menggunakan
bahasa yang berbeda maksud nya perkataan nha lebih mudah kita pahami dari
perguruan tinggi islam dari pada umum selain itu perguruan umum mereka jarang
membahas tentang keagaaman dan jarang membhasa tentang aqidah padahal
setiap pelajaran itu semuanya memiliki buhungan dengan agama jadi biasanya
lebih baik guru yang lulusan dari perguruan tinggi islam.

5. Ceritakan oleh saudara salah satu kisah nabi yang ada didalam al-qur’an!
Jawab
Kisah Nabi Yusuf AS ini merupakan kisah terindah yang diabadikan dalam Kitab
Suci Al-Quran. Nabi Yusuf disebut 27 kali di dalam Al-Qur'an. Satu-Satunya
Nabi yang dikisahkan di dalam satu surat, yaitu Surah Yusuf, surah ke-12 terdiri
dari 111 ayat.Nabi Yusuf merupakan putra Nabi Ya'qub yang nasabnya
tersambung ke Nabi Ibrahim hingga Adam AS . Yaitu Yusuf bin Ya'qub bin Ishaq
bin Ibrahim 'Alaihi Salla bin Tarakah bin Nahur bin Saruj bin Ra'u bin Falij bin
Abir bin Syalih bin Arfakhsyad bin Sam bin Nuh 'Alaihis Salam bin Lamak bin
Matusyalih bin Idris 'Alaihis Salam bin Yarid bin Mihlail bin Qinan bin Anusy bin
Syits bin Adam 'Alaihis Salam.

ِ َ َ‫اس أَك َر ُم َقا َل «أَك َر ُم ُهم عِند‬


‫ّللا‬ ِ ‫ّللا – صلى هللا عليه وسلم – أَى ال َن‬ ِ َ ‫سو ُل‬ ُ ‫عن أَ ِبى ه َُري َرة َ – رضى هللا عنه – قَا َل‬
ُ ‫س ِئ َل َر‬ َ
‫ »قَالُوا‬. ‫ّللا‬ِ َ ‫ّللا اب ِن َخلِي ِل‬ ِ َ ‫ّللا اب ُن نَ ِب ِى‬
ِ َ ‫ّللا اب ِن نَ ِب ِى‬ ِ َ ‫ف نَ ِبى‬
ُ ‫س‬ ِ َ‫قَا َل «فَأَك َر ُم الن‬. َ‫عن َهذَا نَسأَلُك‬
ُ ‫اس يُو‬ َ ‫س‬
َ ‫ي‬َ ‫ل‬ ‫وا‬ُ ‫ل‬ ‫ا‬ َ ‫ق‬» . ‫ُم‬ ‫ه‬ ‫ا‬ َ ‫ق‬‫ت‬َ ‫أ‬
‫ار ُكم فِى‬ ُ َ‫ار ُكم فِى ال َجا ِه ِليَ ِة خِ ي‬ ُ
ُ َ‫قَا َل «فَخِ ي‬. ‫ »قَالوا نَعَم‬. ‫ب ت َسألونِى‬ ُ َ ُ َ
ِ ‫قَا َل «فَعَن َمعَاد ِِن العَ َر‬. َ‫عن َهذَا نَسألك‬ َ ‫س‬ َ ‫لَي‬
َ َ َ
‫اإلسال ِم إِذا ف ِق ُهوا‬ ِ »

Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu (RA), Rasulullah SAW ditanya, "Siapakah
orang yang paling mulia?" "Yang paling mulia di sisi Allaah adalah yang paling
bertakwa di antara mereka", jawab Rasulullah. Orang tersebut berkata, "Bukan itu
yang kami tanyakan". "Manusia yang paling mulia adalah Yusuf, Nabi Allah, anak
dari Nabi Allah, anak dari Nabi Allah, Anak dari kKekasih-Nya", jawab Beliau.
Orang tersebut berkata lagi, "Bukan itu yang kami tanyakan". "Apa dari keturunan
Arab?", tanya Beliau. Mereka menjawab, "Iya Betul". Beliau bersabda, "Yang terbaik
di antara kalian di masa jahiliyah adalah yang terbaik dalam Islam jika dia itu fakih
(paham agama)." (HR. Bukhari No. 4689)
Arti nama Yusuf itu adalah orang yang tampan. Beliau lahir di Syam. Ibunya
Namanya Rahil, istri kedua dari Nabi Ya'qub AS. Beliau orang yang bijaksana,
tampan, bisa menafsirkan mimpi. Beliau orang yang sabar, dan santun. Siasatnya.
sunguh luar biasa. Dikisahkan dalam Al-Quran , Nabi Yusuf bermimpi 11 bintang
sujud kepada beliau. Mimpi Nabi Yusuf terjadi ketika masih kecil sebelum beliau
baligh, berarti sebelum usia 10 tahun. Bulan, matahari sujud kepada Nabi Yusuf.
Beliau menceritakan mimpinya itu kepada ayahnya. Lalu bagaimana respons
ayahnya? Wahai Anakku yang aku cinta, jangan sekali-kali bercerita mimpimu
kepada saudaramu.

َ‫صص ُرءيَاك‬ ُ ‫ي َِل تَق‬َ َ‫ )قَا َل يبُن‬4( َ‫س َوالقَ َم َر َراَيت ُ ُهم لِي س ِجدِين‬ َ ‫شم‬ َ ‫عش ََر كَو َكبًا َوال‬ ِ َ‫ف ِِلَبِي ِه يٰٓاَب‬
َ َ‫ت اِنِي َراَيتُ ا َ َحد‬ ُ ‫اِذ قَا َل يُو‬
ُ ‫س‬
)5( ‫عدُو م ِبين‬ ٰٓ
َ ‫على اِخ َوتِكَ فَ َيكِيدُوا لَكَ كَيدًا ۗا َِن ال‬
َ ‫ان‬
ِ ‫س‬ َ ‫ِالن‬
ِ ‫شيطنَ ل‬ َ

"(Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya, 'Wahai Ayahku! sungguh, aku (bermimpi)
melihat 11 bintang, matahari dan bulan, kulihat semuanya sujud kepadaku." Dia (Ayahnya)
berkata, "Wahai Anakku! Janganlah engkau ceritakan mimpimu kepada saudara-saudaramu,
mereka akan membuat tipu daya (untuk membinasakan)mu. Sungguh, setan itu musuh yang
jelas bagi manusia." (QS. Yusuf: 4-5)

Kemudian Nabi Ya'qub memiliki anak yang banyak, namun kecenderungan hatinya
tampak kepada Nabi Yusuf sehinngga menyebabkan kecemburuan bagi anak-anaknya
yang lain. "Hikmahnya kalau kita jadi orang tua jangan membeda-bedakan anak.
Anak Nabi Ya'qub yang lain akhirnya membuat rencana jahat untuk menjauhkan Nabi
Yusuf dari ayahnya Nabi Ya'qub," kata Syeikh Ahmad didampingi Syeikh Abdul Azis
Al-Areqi (Hafiz dari Yaman) dan Ustaz Miftah El-Banjari (alumnus Mesir) yang
hadir dalam kajian tersebut.
Kemudian dikisahkan lagi dalam Al-Qur'an ketika saudara-saudaranya berkata:
"Bunuhlah Yusuf atau buanglah dia ke suatu tempat agar perhatian Ayah tertumpah
padamu, dan setelah itu kamu menjadi orang yang baik. Seorang di antara mereka
berkata, janganlah kamu membunuh Yusuf, tetapi masukkan saja dia ke dasar sumur
agar dia dipungut oleh sebagian Musafir, jika kamu hendak berbuat." (QS. Yusuf: 9-
10)
"Mereka mengatakan kita jauhkan lalu nanti kita bertaubat. Ada usulan yang pertama
untuk membunuhnya, kemudian yang kedua mengatakan buang saja di sumur, ini
mudharat paling ringan. Lalu anak Nabi Ya'qub yang lain berusaha mengajak Nabi
Yusuf bermain agar bisa dijauhkan. Akhirnya Nabi Ya'qub tidak kuasa menolaknya,"
terang Syeikh Ahmad. Dia (Ya'qub) berkata, sesungguhnya kepergian kamu bersama
dia (Yusuf) sangat menyedihkanku dan aku khawatir dia dimakan serigala, sedang
kamu lengah darinya. Sesungguhnya mereka berkata, "Jika dia dimakan Serigala,
padahal kami golongan (yang kuat), kalau demikian tentu kami orang-orang yang
Rugi."(QS Yusuf: 11-14)
Kemudian Nabi Yusuf dibawa dengan syarat harus dijaga karena ketika itu usia Nabi
Yusuf masih muda. Kemudian mereka kembali membawa gamisnya Nabi Yusuf yang
berlumuran darah, mereka berpura-pura menangis. Nabi Ya'qub menaruh curiga
karena gamisnya tidak robek. Maka Nabi Ya'qub tahu kalau anaknya yang lain
memiliki rencana jahat kepada Nabi Yusuf. Kemudian Nabi Yusuf dibuang dan
ditemukan oleh pedagang lalu menjualnya di pasar Mesir dengan harga murah.
Ternyata yang membeli Yusuf dikatakan adalah serang pejabat Mesir. Kemudian
Nabi Yusuf tinggal di Istana Raja Mesir.

Anda mungkin juga menyukai