Anda di halaman 1dari 3

BAB II

Tinjauan Teori

A. Pengertian Dari Perilaku dan Perilaku Kesehatan


1. Konsep dari perilaku
Perilaku adalah tindakan atau aktivitas dari manusia itu sendiri yang
mempunyai bentangan yang sangat luas antara lain berjalan, berbicara,
menangis, tertawa, bekerja, kuliah, menulis, membaca, dan sebagainya. Dari
uraian ini dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud perilaku manusia adalah
semua kegiatan atau aktivitas manusia baik yang diamati langsung, maupun
yang tidak dapat diamati oleh pihak luar.
2. Skinner
Perilaku merupakan respon atau reaksi seseorang terhadap stimulus
atau rangsangan dari luar. Oleh karena itu Perilaku ini terjadi melalui proses
adanya stimulus terhadap organisme dan kemudian organisme tersebut
merespon, maka teori skinner Ini disebut teori "S-O-R" dan dapat atau
stimulus-organisme-respon
3. Talcot Parsons
Perilaku merupakan reaksi seseorang individu terhadap stimulus yang berasal
dari luar maupun dari dalam dirinya penggolongan perilaku :
a. Perilaku pasif/covert: (tidak terlihat oleh mata dan terwujud dalam
pikiran)
b. Perilaku aktif/overt: terlihat nyata melalui tindakan (action)
Secara umum perilaku manusia adalah sekumpulan perilaku yang
dimiliki oleh manusia dan dipengaruhi adat, sikap, emosi, nilai, etika,
kekuasaan, persuasi, dan genetika. Penerimaan terhadap perilaku
seseorang diukur relatif terhadap norma sosial dan diatur oleh berbagai
kontrol sosial. Dalam kedokteran perilaku seseorang dan keluarganya
dipelajari untuk mengidentifikasi faktor penyebab pencetus atau
pemberat timbulnya masalah kesehatan.
4. Perilaku Kesehatan
Perilaku kesehatan adalah suatu respon seseorang (organisme) terhadap
stimulus atau objek yang berkaitan dengan sakit atau penyakit, sistem
pelayanan kesehatan, makanan, dan minuman, serta lingkungan. Dari batasan
ini perilaku Kesehatan dapat diklasifikan menjadi 3 kelompok :
a. Perilaku pemeliharaan kesehatan (helath maintanance)
Adalah perilaku atau usaha-usaha seseorang untuk memelihara
atau menjaga kesehatan agar tidak sakit dan usaha untuk penyembuhan
bilamana sakit.
b. Perilaku pencairan pengobatan (health seeking behavior)
Perilaku ini adalah menyangkut Upaya atau tindakan seseorang
pada saat menderita penyakit dan atau kecelakaan
c. Perilaku kesehatan lingkungan
Ada Apabila seseorang merespon lingkungan baik lingkungan
fisik maupun sosial budaya dan sebagainya

B. Perilaku Masyarakat dan Kesehatan


Perilaku manusia (human behavior) merupakan reaksi yang dapat bersifat
sederhana maupun bersifat kompleks. Pada manusia khususnya dan berbagai spesies
hewan umumnya memang terdapat bentuk-bentuk perilaku entitif yang didasari oleh
kodrat untuk mempertahankan kehidupan. Perilaku manusia merupakan hasil daripada
segala macam pengalaman serta interaksi manusia dengan lingkungannya yang
terwujud dalam bentuk pengetahuan, sikap, tindakan. Bentuk dan perilaku tersebut
ada dua yaitu pasif dan aktif. Perilaku pasif merupakan respon internal dan hanya
dapat dilihat oleh diri sendiri sedangkan perilaku aktif dapat dilihat oleh orang lain.
Masyarakat memiliki beberapa macam perilaku terhadap kesehatan. Perilaku tersebut
umumnya dibagi menjadi dua yaitu perilaku sehat dan perilaku sakit. Perilaku sehat
yang dimaksud yaitu perilaku seseorang yang dapat sehat dan meningkatkan
kesehatannya tersebut. Perilaku sehat mencakup perilaku-perilaku dalam mencegah
atau menghindari dari penyakit dan penyebab penyakit atau masalah, atau penyebab
masalah (perilaku preventif).

Yang kedua adalah perilaku sakit perilaku sakit adalah perilaku seseorang yang
sakit atau telah terkena masalah kesehatan untuk memperoleh penyembuhan atau
pemecahan masalah kesehatannya. Berlaku ini disebut perilaku pencarian pelayanan
kesehatan (health seeking behavior). Perilaku ini mencakup tindakan-tindakan yang
diambil seseorang bila terkena masalah kesehatan untuk memperoleh kesembuhan
melalui sarana pelayanan kesehatan seperti Puskesmas dan rumah sakit.

Secara lebih detail membagi perilaku masyarakat yang berhubungan dengan


kesehatan menjadi tiga yaitu:
1. Perilaku Kesehatan
Hal yang berkaitan dengan tindakan seseorang dalam memelihara dan
meningkatkan kesehatannya. Contoh: memilih makanan yang sehat, tindakan-
tindakan yang dapat mencegah penyakit.
2. Perilaku sakit
Segala tindakan atau kegiatan yang dilakukan seseorang individu yang merasa
sakit, untuk merasakan dan mengenal keadaan kesehatannya atau rasa sakit.
Contoh pengetahuan individu untuk memperoleh keuntungan.
3. Perilaku peran sakit
Segala tindakan atau kegiatan yang dilakukan oleh individu yang sedang sakit
untuk memperoleh kesehatan

Terdapat dua paradigma dalam kesehatan yaitu paradigma sakit dan paradigma
sehat
1. Paradigma sakit adalah paradigma yang beranggapan bahwa Rumah Sakit
adalah tempatnya orang sakit. Hanya di saat sakit, seseorang diantar termasuk
ke rumah sakit. Ini adalah paradigma yang salah yang menitikberatkan kepada
aspek kuratif dan rehabilitatif.
2. Paradigma sehat menitikberatkan pada aspek promotif dan preventif,
berpandangan bahwa tindakan pencegahan itu lebih baik dan lebih murah
dibandingkan pengobatan

Anda mungkin juga menyukai