Anda di halaman 1dari 7

1.

Laporan keuangan adalah laporan yang menunjukkan kinerja keuangan perusahaan dalam
jangka waktu periode tertentu (bulanan, triwulan, semesteran atau tahunan). Ambilah contoh
laporan keuangan dari perusahaan go public yang ada di bursa efek
https://www.idx.co.id/perusahaan-tercatat/laporankeuangan-dan-tahunan/.
a. Sebutkan nama perusahaan yang kamu ambil sebagai contoh dan tahun laporan
keuangannya!
b. Sebutkan komponen apa saja yang ada dalam laporan keuangan tersebut! Informasi apa
saja yang
dapat diperoleh dari laporan keuangan tersebut!

JAWAB :

a. Nama perusahaan yang diambil sebagai contoh Laporan Keuangannya ialah


Nama : PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk
Tahun Laporan Keuangan : 2019

b. Komponen serta Informasi apa saja yang dapat diperoleh dari Laporan Keuangan PT
ACE HARDWARE INDONESIA Tbk
 Necara
Evita Puspitasari (2021: 1.3) Memberikan informasi tentang sifat dan jumlah
investasi yang dilakukan oleh perusahaan (aktiva), sumber pendanaan yang
datang dari kreditor (kewajiban), dan sumber pendanaan yang datang dari pemilik
perusahaan (ekuitas pemilik). Neraca memuat tiga komponen dari struktur
keuangan perusahaan, yaitu aktiva (assets), kewajiban (liabilities), dan ekuitas
pemegang saham (pemilik perusahaan)

Berikut contoh neraca PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk Tahun 2019


 Laporan Perubahan Modal
Laporan ini menunjukan perubahan modal suatu perusahaan pada suatu
periode tertentu. Untuk perusahaan dengan bentuk perseroan, laporan ini disebut
sebagai Laporan Perubahan Ekuitas Pemegang Saham. Laporan ini bermanfaat
untuk mengidentifikasi penyebab perubahan ekuitas pemilik perusahaan atas nilai
aktiva yang menjadi haknya (aktiva bersih).

Berikut contoh Laporan Perubahan Modal PT ACE HARDWARE INDONESIA


Tbk Tahun 2019
 Laporan Laba Rugi
Laporan Laba Rugi adalah laporan yang menyajikan kegiatan operasi yang
dilakukan perusahaan untuk periode tertentu. Laporan ini menyajikan informasi
mengenai pendapatan, beban, keuntungan, dan kerugian yang dialami oleh
perusahaan untuk periode tertentu. Pengguna laporan keuangan menggunakan
informasi laporan laba rugi untuk mengevaluasi kinerja yang telah dicapai
perusahaan dan memberikan gambaran tentang pencapaian arus kas di masa
akan datang.

Berikut contoh Laporan Laba Rugi PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk Tahun
2019
 Laporan Arus Kas
Karena adanya kebutuhan untuk tersediannya informasi tentang arus kas
masuk dan keluar (cash flow), maka perusahaan diharuskan menyajikan laporan
arus kas sebagai pelengkap informasi yang disajikan oleh laporan laba rugi.
Manfaat dari Laporan Arus Kas adalah menyediakan informasi untuk
1. Mengevaluasi kemampuan perusahaan untuk menghasilkan kas di masa
yang akan datang
2. Mengevaluasi kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban dan
membayar dividen kepada pemegang saham
3. Melihat perbedaan antara laba bersih dan arus kas operasi,
4. Mengenai transaksi kas dan non-kas untuk kegiatan investasi dari kegiatan
pendanaan selama periode tertentu.

Berikut contoh Laporan Arus Kas PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk Tahun
2019
2. Kinerja sebuah entitas bisnis bisa diketahui melalui laporan keuangan yang disusun setiap
tahun. Dari
laporan keuangan bisa terbaca apakah perusahaan tumbuh kembang, atau mengalami
kepailitan. Semua bisa diketahui dari laporan keuangan, tentu setelah melalui proses
analisis. Analisis ini disebut dengan analisis laporan keuangan.
Dari contoh laporan keuangan pada no 1 yang kamu ambil, bagaimana tahapan-tahapan
yang akan kamu lakukan dalam melakukan analisis laporan keuangan? Jelaskan!

JAWAB :

Tahapan-Tahapan yang akan saya lakukan dalam melakukan analisis laporan


keuangan adalah sebagai berikut :
a. Analisis Akuntansi, adalah proses mengevaluasi apakan pelaporan keuangan yang
dilakukan oleh perusahaan dalam hal ini ialah PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk Tahun
2019 telah mencerminkan realita ekonomi yang sebenarnya atau tidak sesuai dengan SAK
(Standar Akuntansi Keuangan). Proses ini dilakukan dengan cara memperlajadi transaksi
keuangan yang terjadi di PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk, kebijakan akuntansi yang
digunakan dan melakukan penyesuaian (menghilangkan distrosi akuntansi) laporan
keuangan agar laporan keuangan tersebut lebih mencerminkan realitas ekonomi yang
sebenarnya sehingga kesimpulan yang diambil pada tahap analisi keuangan menjadi lebih
bisa diandalkan.
b. Analisis Akuntansi, tahap berikutnya dilakukan analisis keuangan yaitu pemanfaatan
laporan keuangan untuk menganalisa posisi dan kinerja keuangan yang telah dicapai
perusahaan dan mengevaluasi kinerja perusahaan di masa yang akan datang. Dalam tahap
ini, secara umum PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk melakukan analisis kegiatan
operasi, kegiatan investasi dan pendanaan yang telah dicapai oleh PT ACE HARDWARE
INDONESIA Tbk.
c. Analisis Prospektif, merupakan tahapan terakhir dari analisis laporan keuangan. Analisis
ini terdiri dari dua bagian : peramalan (forecasting) dan penilaian (valuation).

3. Pada dasarnya aktiva diklasifikasikan menjadi dua, yaitu aktiva lancar dan aktiva tidak
lancar. Berdasarkan contoh laporan keuangan di soal no 1 yang kamu ambil, identifikasi dan
jelaskan aktiva lancar apa saja yang dimiliki perusahaan tersebut! Jelaskan pos-pos yang
termasuk kelompok aktiva lancar di dalam neraca perusahaan tersebut berdasarkan urutan
likuiditasnya!

JAWAB :

 Identifikasi dan jelaskan aktiva lancar apa saja yang dimiliki oleh perusahaan tersebut ?
Pada soal nomor satu, saya memilih menggunakan Laporan Keuangan dari PT ACE
HARDWARE INDONESIA Tbk Tahun 2019, dan dapat saya identifikasi bahwa aktiva lancar
dari PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk ialah : Kas dan Setara Kas, Piutang Usaha, Aset
Keuangan Lancar Lainnya, Persediaan, serta Uang Muka.

Berikut contoh laporan keuangan dari PT ACE HARDWARE INDONESIA Tbk dibawah.
 pos-pos yang termasuk kelompok aktiva lancar di dalam neraca perusahaan tersebut
berdasarkan urutan likuiditasnya :

1.  Kas dan Bank

Alat pembayaran yang siap dan bebas dipergunakan untuk membiayai aktivitas
perusahan biasanya di sebut kas. Sedangkan sisa rekening bank perusahaan yang dapat
dipergunakan untuk membiayai aktivitas disebut bank. Kas dan bank tergolong dalam aktiva
lancar hanya jika pembatasan tersebut dilakukan untuk menyisihkan dana untuk melunasi
kewajiban jangka pendek atau jika pembatasan tersebut hanya berlaku selama satu tahun.

2. Surat Berharga

Surat-surat berharga yang tergolong dalam aktiva lancar, antara lain:


– Deposito jangka pendek
– Wesel tagih yang akan jatuh tempo dalam waktu satu tahun
– Surat berharga yang mudah dijual dan tidak dimaksudkan untuk ditahan.
– Bentuk penyertaan sementara ini harus mempunyai sifat seperti mempunyai pasaran dan
dapat diperjualbelikan, dapat mudah dijual dalam jangka waktu dekat dan tidak dimaksudkan
untuk menguasai perusahaan lain.

3. Piutang

Piutang terbentuk akibat adanya penjualan berupa barang dan jasa yang sistem
pembayaran secara kredit terhadap konsumen. Dan tidak ada aturan baku jangka waktu
masa pembayaran kredit konsumen akan tetapi jangka waktu panjang pembayaran piutang
dapat mempengaruhi dari keuangan perusahaan.
Dengan kata lain, semakin cepat pembayaran piutang dari konsumen semakin cepat
pula bagi perusahaan untuk mendapatkan profit bagi perusahaan. Begitu sebaliknya bila
semakin lama pembayaran piutang dari konsumen semakin lambat mendapatkan profit dan
dapat mempengaruhi terhadap modal.

4. Persediaan

Persediaan dapat meliputi barang yang dibeli dan dimiliki untuk dijual kembali. Bagi
perusahaan jasa, persediaan meliputi biaya tenaga kerja dan biaya personalia lainnya yang
secara langsung menangani pemberian jasa, termasuk personalia penyelia dan overhead.
Persediaan adalah aset yang tersedia untuk dijual dalam kegiatan usaha biasa, dalam proses
produksi untuk penjualan, atau dalam bentuk bahan atau perlengkapan untuk digunakan
dalam proses produksi atau pemberian jasa.
Daftar Pustara :
Puspitasari, Evita. 2021. Analisis Laporan Keuangan. Tanggerang Selatan : Universitas
Terbuka

Anda mungkin juga menyukai