Anda di halaman 1dari 77

LAPORAN KEGIATAN MAHASISWA

PRAKTIK KERJA LAPANGAN

DI PUSKESMAS UMBULHARJO I
Periode 13 April – 09 Mei 2022

Disusun Sebagai Salah Satu Syarat Kelulusan


Mata Kuliah Praktik Kerja Lapangan

Disusun oleh :

RENHARD RICHO KAPU (18110008)


ELIANTI (18110089)

PROGRAM STUDI KESEHATAN MASYARAKAT PROGRAM SARJANA


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS RESPATI YOGYAKARTA
2022
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Puskesmas Umbulharjo I ini telah


diperiksa, disetujui, dan siap dikumpulkan di Program Studi SI Kesehehatan
Masyarakat FIKES Universitas Respati Yogyakarta, pada :

Hari : Kamis
Tanggal : 16 Juni 2022
Tempat/Ruang: Universitas Respati Yogyakarta

Menyetujui,

Pembimbing Lahan Pembimbing Akademik

Fatmirani A.Md Kes Dr. Nugroho Susanto, SKM, M.Kes


NIP. 19640913 1986 03 2010 NIK.450510001

KATA PENGANTAR

Mengetahui,

Ketua Program Studi Kepala


Kesehatan Masyarakat Program Sarjana Puskesmas Umbulharjo I

Yelli Yani Rusyani, SKM., M.Kes drg. Yunita Haryanti


NIK. 450511001 NIP. 19730620 2006 04 2003

i|universitas Respati Yogyakarta


Segala puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah

melimpahkan rahmat dan karunianya sehingga laporan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) ini dapat terselesaikan dengan baik sesuai dengan yang diharapkan tanpa

ada halangan.

Adapun tujuan penulisan dari laporan ini adalah sebagai salah satu syarat

kelulusan mata kuliah Praktik Kerja Lapangan (PKL) di bidang Kesehatan

Masyarakat Program Sarjana. Selain itu, laporan ini berisi tentang seluruh

kegiatan selama Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Puskesmas Umbulharjo I.

Penulis berharap semoga laporan Praktik Kerja Lapangan ini dapat bermanfaat

bagi semua pihak dan menambah wawasan serta ilmu pengetahuan.

Terselesainya laporan ini tentu tidak lepas dari bantuan banyak pihak.

Oleh karena itu, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Santoso, dr., MS, sp. Ok selaku Rektor Universitas Respati

Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan, arahan dan bantuan selama

menempuh pendidikan di Universitas Respati Yogyakarta

2. Bapak Ns. Wahyu Rochdiat M., M.Kep., Sp.Kep.J selaku Dekan Fakultas Ilmu

Kesehatan Universitas Respati Yogyakarta yang telah memberiikan

kesempatan serta bimbingan selama menempuh pendidikan di Universias

Respati Yogyakarta.

3. Ibu Yelli Yani Rusyani, SKM., M.Kes selaku Ketua Program Studi
Kesehatan Masyarakat Program Sarjana Universitas Respati Yogyakarta yang
telah memberikan bimbingan dan arahan selama menempuh pendidikan di
Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Respati Yogyakarta.

ii | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
4. Kedua Orang tua dan seluruh keluarga, yang telah memberikan doa dan

dukungan moril yang tiada tara dalam penyusunan laporan ini.

5. Bapak Dr. Nugroho Susanto S.KM M.Kes, selaku Dosen Pembimbing

Akademik (DPA) yang telah memberikan dukungan dan bimbingan selama

melaksanakan Praktik Kerja Lapangan.

6. Ibu drg. Yunita Haryanti, selaku Kepala Puskesmas Umbulharjo I yang telah

memberikan kesempatan untuk melaksanakan Praktik Kerja Lapangan di

Puskesmas Umbulharjo I

7. Ibu Fatmirani, Amd. Kes, selaku Pembimbing Lahan (PL) di Puskesmas

Umbulharjo I yang telah memberikan bimbingan dan arahan selama

melaksankan Praktik Kerja Lapangan.

8. Seluruh Dosen dan staf Jurusan Kesehatan Masyarakat Universitas Respati

Yogyakarta yang telah memberikan dukungan dan arahan serta masukan demi

kelancaran pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan Penyusunan

laporan ini.

Dalam penyusunan laporan Praktik Kerja Lapangan ini masih jauh dari

kata sempurna. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang

membangun dan menjadikan laporan ini jauh lebih baik lagi. Penulis mohon maaf

setulus-tulusnya atas kesalahan maupun kekurangan dalam penyusunan laporan

ini.

Yogyakarta, 16 Juni 2022

Penulis

iii | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN .......................................................................................... i

KATA PENGANTAR ..................................................................................................... ii

DAFTAR ISI .................................................................................................................. iv

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................................... vi

DAFTAR TABEL ......................................................................................................... vii

DAFTAR GRAFIK ...................................................................................................... viii

DAFTAR SINGKATAN ................................................................................................ ix

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................. xi

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................... 1

A. Latar Belakang...................................................................................................... 1

B. Tujuan Praktik Kerja Lapangan ........................................................................... 3

C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan ......................................................................... 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ..................................................................................... 5

A. Definisi Puskesmas .............................................................................................. 5

B. Pemeriksaan Air Bersih ...................................................................................... 6

C. Skrining Lansia .................................................................................................... 7

D. Pengelolaan Kearsipan ........................................................................................ 8

E. Rekam Medis ....................................................................................................... 9

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN ....................................................................... 11

A. Gambaran Umum Lokasi Praktik Kerja Lapangan ........................................... 11

B. Hasil dan Pembahasan ....................................................................................... 21

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ...................................................................... 48

iv | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
A. Kesimpulan ........................................................................................................ 48

B. Saran .................................................................................................................. 49

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................... 50

LAMPIRAN .................................................................................................................. 52

v|universitas Respati Yogyakarta


DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo 1 .................................................. 12

Gambar 3.2 Struktur Organisasi Puskesmas Umbulharjo 1 .......................................... 20

Gambar 3.3 Pengelolaan Sarana dan Prasarana ............................................................ 25

Gambar 3.4 Pengelolaan Kearsipan .............................................................................. 28

Gambar 3.5 Pengelolaan Keuangan ............................................................................... 30

Gambar 3.6 Pengelolaan Kepegawaian ......................................................................... 32

Gambar 3.7 Pengambilan Sampel Air ........................................................................... 35

Gambar 3.8 Skrining Lansia .......................................................................................... 44

Gambar 3.9 Pengelolaan Simpus ................................................................................... 46

vi | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Luas Wilayah Jumlah Desa/Kelurahan, Jumlah Penduduk, Jumlah


Rumah Tangga di wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo I Tahun 2020 ...................... 12
Tabel 3.2 Tingkat Pendidikan di wilayah kerja Pukesmas Umbulharjo I tahun
2020 ............................................................................................................................... 13

vii | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
DAFTAR GRAFIK

Grafik 3.1 Piramida Jumlah Penduduk wilayah kerja Puskesmas Umbulharj I

menurut kelompok umur tahun 2021 ............................................................................. 13

Grafik 3.2 Gambaran 10 Besar Penyakit di Puskesmas Umbulharjo I tahun 2020 .......

14

Grafik 3.3 Gambaran 10 Besar Penyakit di Puskesmas Umbulharjo I tahun 2021 .......

14

Grafik 3.4 Jumlah Kunjungan Pasien di Puskesmas Umbulharjo I tahun 2021 ............ 16

viii | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
DAFTAR SINGKATAN

PKL : Praktik Kerja Lapangan

Depkes : Departemen Kesehatan

BLUD : Badan Layanan Umum Daerah

Lansia : Lanjut Usia

Risti : Risiko Tinggi

KIA : Kesehatan Ibu dan Anak

Simpus : Sistem Informasi Manajemen Puskesmas

PTM : Penyakit Tidak Menular

Permenkes RI : Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia

Puskesmas : Pusat Kesehatan Masyarakat

Riskesdas : Riset Kesehatan Dasar

Kel : Kelurahan

Promkes : Promosi Kesehatan

Kesling : Kesehatan Lingkungan

TU : Tata Usaha

UKM : Upaya Kesehatan Masyarakat

UKP : Upaya Kesehatan Perorangan

TBC : Tuberkulosis

SIMBADA : Sistem Informasi Majajemen Barang Daerah

SIMBARA : Sistem Informasi Manajemen Pendataan Barang

ix | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
ASPAK : Aplikasi Sarana Prasarana dan Alat Kesehatan

PPTK : Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan

DAK : Dana Alokasi Khusus

RAB : Rencana Anggaran Biaya

APBD : Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah

DAM : Depot Air Minum

IRTP : Industri Rumah Tangga Pangan

KB : Keluarga Berencana

Kespro : Kesehatan Reproduksi

PSN : Pemberantasan Sarang Nyamuk

DBD : Demam Berdarah Dengue

JUMINTEN : Jumat Bersih Lintas Sektoral Memantau Jentik

G1R1J : Gerakan 1 Rumah 1 Jumantik

GDS : Gulah Dara Sewaktu

RM : Rekam Medis

HIV-AIDS : Human Immunodeficiency Virus – Acquired Immune Deficiency

Syndrome

AFP : Acute Flaccid Paralysis

x|universitas Respati Yogyakarta


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Log Book .................................................................................................... 53

Lampiran 2 Dokumentasi Kegiatan ............................................................................... 59

xi | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
xii | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pada saat ini berbagai macam masalah yang muncul yang

berhubungan dengan kesehatan lingkungan, salah satunya adalah terkait air

bersih. Air merupakan salah satu kebutuhan utama yang sangat penting bagi

manusia, terutama pada kehidupan sehari – hari yang digunakan untuk

memasak, mencuci, mandi, minum dan untuk keperluan lainnya (Sutandi,

2019).

Air bersih adalah air yang memenuhi persyaratan kesehatan baik dari

segi fisik, kimia maupun biologi yakni umumnya jernih, tidak berbau dan

tidak berasa (Sutandi, 2019). Cara untuk mengatahui air memenuhi

persyaratan kesehatan yaitu dengan melakukan pemeriksaan, baik

pemeriksaan fisik, kimia maupun biologi.

Praktik Kerja Lapangan merupakan kegiatan akademik yang

berorientasi dalam bentuk pembelajaran pada mahasiswa yang secara

langsung terjun ke lapangan yakni salah satunya adalah di institusi pelayanan

kesehatan seperti Puskesmas. Hal ini berguna dalam mengembangkan dan

menerapkan ilmu yang diterima selama perkuliahan. Diharapkan masalah

kesehatan dapat ditemukan secara kompleks, dan mahasiswa mampu menjadi

petugas pelayanan kesehatan dan dapat mengatasi masalah kesehatan tersebut

dengan berbagai intervensi kegiatan yang mengacu pada pendekatan proses

problem solving cycle.

1|universitas Respati Yogyakarta


Puskesmas merupakan salah satu fasilitas pelayanan kesehatan yang

bertanggung jawab menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan

upaya kesehatan perseorangan dengan mengutamakan upaya promotif dan

preventif (Permenkes RI, 2019). Lokasi yang dijadikan sebagai lahan untuk

Praktik Kerja Lapangan yaitu Puskesmas Umbulharjo I, Kec. Umbulharjo,

Kota Yogyakarta. Terdapat beberapa kegiatan yang dilakukan di Puskesmas

Umbulharjo 1 selama PKL yaitu pengambilan sampel air bersih di rumah

warga dan depot air minum untuk dilakukan pemeriksaan, melakukan

skrining lansia untuk pemeriksaan Penyakit Tidak Menular (PTM) yakni

pemeriksaan tekanan darah, gula darah dan kolestrol, pengelolaan kearsipan

(surat menyurat), perbantuan di pendaftaran (SIMPUS), pemahaman kegiatan

pengelolaan sarana prasarana, kepegawaian, gizi, KIA, prencanaan program

pengelolaan keuangan dan kegiatan di klinik sanitasi.

Penyakit Tidak Menular (PTM) adalah penyakit yang tidak dapat

ditularkan melalui kontak apapun termasuk dari orang ke orang, yang

menyebabkan kematian sekitar 35 juta manusia pada setiap tahunnya atau

60% dari seluruh kematian di dunia, dengan prevalensi di negara berkembang

sekitar 80% (Sudayasa, Rahman dan Eso, 2020)

Pentingnya dilaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di intitusi

pelayanan kesehatan salah satunya di Puskesmas agar ilmu yang diterima

dapat diterapkan/dipratikkan secara langsung. Selain itu, dengan

dilaksanakannya PKL ini dapat menambah pengalaman, pegetahuan,

wawasan dan keterampilan sebagai petugas pelayanan kesehatan baik pada

2|universitas Respati Yogyakarta


area kesehatan lingkungan, kesehatan kerja, adminitrasi dan kebijakan

kesehatan, promosi kesehatan, epidemiologi dan biostatistik.

B. Tujuan Praktik Kerja Lapangan

1. Tujuan Umum

a. Diharapkan dapat menambah pengalaman, pengetahuan, wawasan

dan keterampilan yang memadai sebagai petugas pelayanan

kesehatan dalam melaksanakan kegiatan di Puskesmas Umbulharjo

I.

2. Tujuan Khusus

a. Diharapkan mahasiswa mampu mencapai 8 kompetensi kesehatan

masyarakat yaitu

1. Mahasiswa mampu melakukan kajian dan analisis situasi

2. Mahasiswa mampu mengembangkan kebijakan dan perencanaan

program

3. Mahasiswa mampu berkomunikasi secara efektif

4. Mahasiswa mampu memahami budaya setempat

5. Mahasiswa mampu melaksanakan pemberdayaan masyarakat

6. Mahasiswa mampu menguasai ilmu kesehatan masyarakat yang

mengacu pada upaya promotif, preventif dan rehabilitatif yang

merupakan aplikasi dari ilmu kesehatan masyarakat baik pada

area Kesehatan Lingkungan dan Kesehatan Kerja, Promosi

Kesehatan, Epidemiologi, Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

dan Biostatistik.

3|universitas Respati Yogyakarta


7. Mahasiswa mampu merencanakan keuangan dan terampil dalam

bidang manajemen

8. Mahasiswa mampu memimpin dan berfikir sistem

C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan

Manfaat dilaksanakannya PKL ini yaitu :

1. Mahasiswa dapat melakukan kajian dan analisis situasi

2. Mahasiswa dapat mengembangkan kebijakan dan perencanaan

program

3. Mahasiswa dapat berkomunikasi secara efektif

4. Mahasiswa dapat memahami budaya setempat

5. Mahasiswa dapat melaksanakan pemberdayaan masyarakat

6. Mahasiswa dapat menguasai ilmu kesehatan masyarakat

7. Mahasiswa dapat merencanakan keuangan dan terampil dalam bidang

manajemen

8. Mahasiswa mampu memimpin dan berfikir sistem

4|universitas Respati Yogyakarta


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Definisih Puskesmas

Menurut Depkes 2009 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas)

adalah organisasi fungsional yang menyelenggarakan kesehatan yang bersifat

menyeluruh, terpadu, merata, dapat diterima dan terjangkau oleh masyarakat,

dengan peran serta aktif masyarakat dan menggunakan hasil pengembangan

ilmu pengetahuan dan teknologi tepat guna, dengan biaya yang dapat dipikul

oleh pemerintah dan masyarakat. Puskesmas merupakan unit pelaksanaan

teknis dinas kesehatan kabupaten/kota yang bertanggungjawab

menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu wilayah kerja (Dinata,

2018).

Pelayanan yang diberikan di puskesmas adalah pelayanan kesehatan

yang meliputi:

1. Upaya peningkatan kesehatan ( Promotif) yaitu merupakan kegiatan

untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan yang bertujuan untuk

mewujudkan derajat kesehatan yang optimal dan merupakan konsep

kesatuan upaya kesehatan

2. Upaya pencegahan ( Preventif) yaitu merupakan rangakaian kegiatan

dalam rangka pencegahan suatu penyakit dengan memelihara kesehatan

lingkungan maupun perorangan.

5|universitas Respati Yogyakarta


3. Pelayanan pengobatan (kuratif) yaitu merupakan suatu rangkaian dari

pengelolaan obat yang merupakan tahapan akhir dan suatu pelayanan

kesehatan yang akan ikut menentukan efektivitas upaya pengobatan oleh

tenaga medis kepada pasien.

4. Upaya pemulihan kesehatan (Rehabilitatif) yaitu merupakan suatu

kegiatan dalam upaya pemulihan kesehatan dari suatu penyakit.

B. Pemeriksaan Air Bersih

Air merupakan salah satu kebutuhan vital bagi kehidupan. Air bersih

yang banyak digunakan di Indonesia berasal dari air tanah. Sumber air minum

rumah tangga di Indonesia menggunakan air kemasan, air isi ulang, air ledeng

dari PDAM maupun membeli eceran, sumur bor, sumur gali terlindung, mata

air, penampungan air hujan, dan air sungai/irigasi (Kalisa, 2021).

Hasil data dari Riset Kesehatan Dasar tahun 2013 jenis sumber air

bersih untuk seluruh kebutuhan rumah tangga dan air minum di Indonesia

pada umumnya adalah sumur gali terlindung (29,9%), sumur pompa (24,1%),

PDAM (19,7%), dan mata air (27%). Di perkotaan, lebih banyak rumah

tangga yang menggunakan air dari sumur bor/pompa (32,9%) dan air

ledeng/PDAM (28,6%), sedangkan di pedesaan lebih banyak yang

menggunakan sumur gali terlindung (32,7%) (Riskesdas, 2013).

Secara geografis wilayah Indonesia sebagian besar terdiri dari air.

Namun faktanya, air yang dapat digunakan untuk kegiatan sehari-hari masih

dalam kategori cukup dalam segi kualitas dan masih banyak dijumpai wilayah

Indonesia yang mengalami krisis air bersih. Penyediaan air untuk memenuhi

6|universitas Respati Yogyakarta


kebutuhan masyarakat merupakan salah satu agenda penting dalam menjamin

kebutuhan dasar masyarakat. Target dan sasaran tersebut di Indonesia telah

ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional

(RPJMN) pada tahun 2015-2019, melalui peningkatan akses terhadap layanan

air minum layak pada tahun 2019 menjadi 100% (Sekretariat Kabinet RI,

2017 dalam Alihar, 2018). Hal tersebut menjelaskan bahwa kebutuhan

penduduk terhadap air bersih yang layak adalah kebutuhan yang sangat

krusial (Alihar, 2018).

C. Skrining Lansia

Skrining lansia merupakan suatu kegiatan untuk mendeteksi adanya

gangguan kesehatan atau penyakit tertentu salah satunya berkaitan dengan

PTM pada lansia yang meliputi pengukuran tinggi badan, berat badan,

tekanan darah, pemeriksaan gula darah dan pemeriksaan kolesterol.

Tujuan dari skrining lansia yaitu untuk meningkatkan kesadaran pada

lansia agar memelihara serta menjaga kesehatan, meningkatkan kemampuan

dan peran serta keluarga dan masyarakat dalam mengatasi kesehatan lansia,

meningkatkan jenis dan juga jangkuan pelayanan lansia serta meningkatkan

mutu pelayanan kesehatan lansia.

Jenis – jenis penyakit yang dperiksa pada saat dilakukan skrining

lansia adalah sebagai berikut:

1. Pemeriksaan hipertensi (tekanan darah)

2. Pemerikasaan gula darah

3. Pemerikasaan kolestrol

7|universitas Respati Yogyakarta


D. Pengelolaan Kearsipan

Pengelolaan kearsipan dalam sebuah organisasi memilik peranan yang

sangat strategis baik sebagai sumber informasi maupun sebagai sumber

dokumentasi. Sebagai sumber informasi arsip dapat membantu dalam

menangani suatu masalah. Arsip sebagai sumber dokumentasi dapat

digunakan sebagai salah satu alat pimpinan organisasi dalam mengambil

keputusan secara cepat dan tepat karena arsip dapat mempermudah dan

menunjang suatu program kegiatan baik dari segi perencanaan, pelaksanaan

pengendalian serta laporan (Muryaningsih, 2017). Tugas dari kearsipan

yaitu :

1. Merumuskan kebijakan teknis tentang pengelolaan administrasi surat

menyurat, kearsipan, kepegawaian, keuangan, dan perlengkapan.

2. Mengkoordinasikan kegiatan pengelolaan surat menyurat dan kearsipan.

3. Mengkoordinasikan kegiatan pelayanan administrasi kepegawaian.

4. Mengkoordinasikan kegiatan pelayanan dan pecatatan perlengkapan dan

rumah tangga puskesmas (pengelolaan sarana prasaran, kebersihan, dan

keamanan).

5. Mengkoordinasikan kegiatan penyusunan rencana strategis, program dan

kegiatan serta dokumen pelaporan.

6. Mengkoordinasikan kegiatan monitoring dan evaluasi terhadap

pelaksanaan program dan kegiatan.

7. Mengkoordinasikan kegiatan pelaksanaan anggaran dan belanja

puskesmas.

8|universitas Respati Yogyakarta


8. Mengkoordinasikan verifikasi atau pemeriksaaan adminitrasi dan surat

pertanggung jawaban keuangan.

9. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai tugas dan

fungsinya.

E. Rekam Medis

1. Pengertian Rekam Medis

Menurut PERMENKES No. 269/MENKES/PER/III/2008 dalam

(Kholili, 2011) menyebutkan bahwa rekam medis merupakan berkas yang

berisikan catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan,

pengobatan serta tindakan pelayanan dan pelayanan yang di berikan

kepada pasien.

2. Manfaat Rekam Medis

Rekam medis bermanfaat sebagai dasar dalam merencanakan serta

menganalisis penyakit dan pengobatan yang di terima

3. Isi Catatan Rekam Medis

Rekam medis merupakan uraian mengenai identitas pasien, riwayat

pemeriksaan pasien, diagnosis, pengobatan, tindakan oleh dokter dan

dokter gigi maupun tenaga kesehatan lain yang sesuai dengan

kompetensinya.

4. Jangka Waktu Penyimpanan Rekam Medis

Berdasarkan Permenkes 269 Tahun 2008 pasal 09 ayat 01

menyebutkan bahwa rekam medis pada sarana pelayanan non rumah sakit

9|universitas Respati Yogyakarta


wajib di simpan sekurang-kurangnya dalam jangka waktu 2 tahun

terhitung dari tanggal terakhir pasien berobat.

10 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
BAB III

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Lokasi Praktek Kerja Lapangan

1. Kondisi Geografis

Puskesmas Umbulharjo I merupakan salah satu Puskesmas yang

terletak di wilayah Kota Yogyakarta dari 18 Puskesmas yang ada.

Wilayah kerja terdiri dari 4 kelurahan dari 7 kelurahan yang ada di

Kecamatan Umbulharjo yaitu : kelurahan Warungboto, kelurahan

Pandeyan, Kelurahan Giwangan dan kelurahan Sorosutan. Batas wilayah

kerja Puseksemas Umbulharjo I :

a. Sebelah Utara : Kelurahan Muja-muju dan Kelurahan Tahunan

(Kecamatan Umbulharjo)

b. Sebelah Timur : Kec. Banguntapan dan Kec. Kotagede

c. Sebelah Selatan : Kec. Banguntapan dan Kec. Sewon

d. Sebelah Barat : Kec. Tahunan dan Kec. Mergangsan

Gambaran kondisi geografis wilayah dan karakteristik daerah

yakni letak ketinggian tanah 114 m diatas permukaan laut, cura hujan

2000-3000 mm/tahun, suhu udara rata-rata 26 ˚C, topografi dataran

rendah, dan kelembaban udara 70 – 80 %.

11 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Gambar 3.1
Wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo I

2. Kondisi Demografi

Gambaran kondisi demografi di wilayah kerja Puskesmas Umbulharjo

adalah sebagai berikut :

Tabel 3.1
Luas Wilayah Jumlah Desa/Kelurahan, Jumlah Penduduk, Jumlah Rumah Tangga
di wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo I Tahun 2020

Luas Jumlah Jumlah Jumlah Rata-rata Jiwa Kepadatan


Wilaya Desa Kelurahan Desa/ Penduduk Rumah Per Rumah Penduduk
h (M2) Kelurahan Tangga Tangga Per Km2
5.145 37 4 41 45.003 14.619 3.078 8.746,9

Jumlah Penduduk di Wilayah Kerja Puskesmas Umbulhrjo I


Tahun 2018 - 2020

Keterangan Th 2018 Th 2019 Th 2020


Jumlah Penduduk 44.446 45.003 45.117
Jumlah Penduduk Laki-laki 21.785 22.071 22.066
Jumlah Penduduk Perempuan 22.661 22.932 23.051
Jumlah Kepala Keluarga 14.272 14.619 14.767
Sumber : dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Yogyakarta Th 2018-2020

12 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Pada tahun 2018 sampai 2020 terjadi peningkatan jumlah penduduk, hal

ini kemungkinan karena adanya urbanisasi, migrasi dan peningkatan kelahiran.

Grafik 3.1
Piramida Jumlah Penduduk wilayah kerja Puskesmas Umbulharj I menurut
kelompok umur tahun 2021

3. Tingkat Pendidikan Puskesmas Umbulharjo I

Tabel 3.2
Tingkat Pendidikan di wilayah kerja Pukesmas Umbulharjo I tahun 2020

13 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
4. Sepuluh Besar Penyakit di Puskesmas Umbulharjo 1

Terdapat kasus 10 besar penyakit pada pasien yang berkunjung di

Puskesmas Umbulharjo I pada tahun 2020 dan tahun 2021 yang tersaji

dalam grafik sebagai berikut :

Grafik 3.2

Gambaran 10 Besar Penyakit di Puskesmas Umbulharjo I tahun 2020

Grafik 3.3

Gambaran 10 Besar Penyakit di Puskesmas Umbulharjo I tahun 2021

14 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Dari grafik 3.2 diatas menggambarkan 10 besar penyakit di Puskesmas

Umbulharjo I tahun 2020 sedangkan grafik 3.3 menggambarkan 10 besar penyakit

di Puskesmas Umbulharjo I pada tahun 2021, dimana penyakit tidak menular

menduduki urutan pertama. Pada tahun 2020 dan 2021 penyakit Hipertensi

merupakan urutan pertama, dimana tahun 2020 terdapat 3962 kunjungan dan

tahun 2021 terdapat 3162 kunjungan. Untuk Diabetes mellitus menduduki urutan

kedua pada tahun 2020 dan tahun 2021 dimana kasus mengalami penurunan yang

sebelumnya tahun 2020 sebanyak 2684 kunjungan dan tahun 2021 sebanyak 2582

kunjungan. Penyakit HIV menduduki urutan ke-3 dimana sebelumnya pada tahun

2020 tidak masuk dalam 10 besar penyakit, dan jumlah kunjungan sebanyak 1797

15 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
kunjungan. Penyakit myalgia menduduki urutan ke-4 dimana sebelumnya tahun

2020 menduduki urutan ke-5 dan mengalami penurunan sebanyak 956 kunjungan.

Penyakit Stroke Hemorrhage menduduki urutan ke-5, dimana sebelumnya

menduduki urutan ke-7 pada tahun 2020 dan mengalami peningkatan sebanyak

764 kunjungan. Panyakit Dyspepsia menduduki urutan ke-6 pada tahun 2020 dan

2021, dimana terjadi peningkatan sebanyak 714 kunjungan. Penyakit ISPA

menduduki urutan ke-7, dimana sebelumnya menduduki urutan ke-3 ada tahun

2020 dan mengalami penurunan sebanyak 661 kunjungan. Penyakit

Nasopharingitis akut menduduki urutan ke-8, dimana sebelumnya menduduki

urutan ke-4 pada tahun 2020 dan mengalami penurunan sebanyak 623 kunjungan.

Penyakit gagal jantung kongestif menduduki urutan ke-9, dimana sebelumnya

menduduki urutan ke-10 pada tahun 2020 dan mengalami peningkatan sebanyak

603 kunjungan. Sedangkan urutan ke-10 yaitu penyakit Nekrosis pulpa, dimana

sebelumnya tidak masuk dalam 10 besar penyakit dengan jumlah kunjungan

sebanyak 516.

Grafik 3.4
Jumlah Kunjungan Pasien Puskesmas Umbulharjo I Tahun 2021

16 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
5. Jenis- Jenis Penyakit di Puskesmas Umbulharjo 1

a. Demam Berdarah Dengue (DBD)

Penyakit DBD merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus

dengue yang dapat menular melalui perantara yakni gigitan nyamuk

Aedes Aegypti dan Aedes Albopictus yang telah terinfeksi oleh virus

dengue. Jumlah kasus penyakit DBD pada Puskesmas Umbulharjo I

tahun 2020 sebanyak 46 kasus, dengan jumlah kematian 0.

b. Diare

Diare merupakan penyakit yang disebabkan oleh makanan atau

minuman yang terkontaminasi bakteri, virus atau parasite, yang

ditandai dengan encernya feses dan frekuensi buang air besar lebih

sering daripada biasanya. Jumlah kasus diare di Puskesmas

Umbulharjo I sebanyak 270 kasus.

c. TB Paru

Tuberkulosis (TBC) merupakan penyakit yang disebabkan oleh

bakteri Mycobacterium tuberculosis, dimana organ yang sering

diserang adalah paru-paru, ditandai dengan adanya flek putih yang

menutupi paru-paru dan dapat menular dari orang ke orang. Jumlah

kasus TBC di Puskesmas Umbulharjo I sebanyak 16 kasus.

d. HIV-AIDS.

HIV (Human Immunodeficiency Virus) dan AIDS (Acquired

Immunodeficiency Syndrome) merupakan penyakit menular yang

17 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
disebabkan oleh virus yang menyerang sistem kekebalan manusia.

Dimana peyakit ini ditularkan melalui hubungan seksual, alat

kesehatan dan juga ditularkan dari ibu ke janin dalam kandungan atau

pada saat kelahiran, melalui darah yang sudah tercemar oleh virus.

Jumlah kunjugan HIV di Pukesmas Umbulharjo I pada tahun 2021

sebanyak 1797.

e. Malaria

Malaria merupakan penyakit yang disebabkan oleh parasit

Plasmodium yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Anopheles

betina. Terdapat 5 spesies Plasmodium yakni : Plasmodium

falciparum, Plasmodium vivax, Plasmodium ovale, Plasmodium

malariae dan Plasmodium knowlesi. Tidak terdapat kasus DBD di

Puskesmas Umbulharjo I

f. Acute Flaccid Paralysis (AFP) pada usia < 15 Tahun

Acute Flaccid Paralysis (AFP) merupakan kelumpuhan secara

akut, mendadak pada anak berusia <15 tahun dan bukan disebabkan

ruda paksa yang bersifat layuh. Tidak terdapat kasus AFP di

Puskemas Umbulharjo I.

g. Kusta

Kusta merupakan penyakit yang menyerang kulit, sistem saraf

perifer, selaput lendir saluran pernapasan atas serta mata. Tidak

terdapat kasus kusta pada Puskesmas Umbulharjo I.

h. Filariasis

18 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Filariasis (Penyakit Kaki Gajah) adalah penyakit yang

disebabkan oleh cacing filaria (microfilaria) yang dapat menular

dengan perantara nyamuk salah satunya nyamuk Culex. Pada

Puskesmas Umbulharjo I tidak terdapat kasus filariasis.

i. Pneumonia Balita

Pneumonia adalah penyakit infeksi yang menyerang aru-paru

yang disertai dengan batuk, nafas cepat atau sesak. Pneumonia Balita

adalah penyakit yang menyerang paru-paru ditandai dengan batuk,

sesak nafas pada anak usia (0-5 Tahun). Penyakit ini disebabkan oleh

bakteri Streptococcus pnoumoniae. Terdapat 5 kasus pneumonia pada

balita tahun 2020 di Puskesmas Umbulharjo I.

6. Visi dan Misi Puskesmas Umbulharjo I

a. Visi

Menjadi Puskesmas yang mampu memberikan kepuasan pada

pelanggan dan mampu menggerakan masyarakat berperilaku hidup

sehat”

b. Misi

1) Memberikan pelayanan sesuai dengan standar pelayanan

2) Memberikan pelayanan yang mengutamakan kepentingan

pelanggan

3) Mendorong dan meningkatkan kemandirian masyarakat dalam hal

hidup sehat.

19 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
4) Meningkatkan kerjasama lintas program dan lintas sektoral dalam

mewujudkan kemandirian masyarakat untuk hidup sehat

5) Mengembangkan sumberdaya manusia secara professional

7. Motto

“Kesehatan dan Kepuasan Anda adalah Kebahagiaan Kami”

8. Tata Nilai dan Budaya Kerja

a. Tata Nilai “SI CETTARR”

Disiplin, Cepat, Tepat, Tanggung Jawab, Rajin, Dan Ramah

b. Budaya Kerja “5S DAN 5R”

5S : Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun

c. 5R : Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin

9. Struktur Organisasi

Gambar 3.2

20 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Struktur Organisasi Puskesmas Umbulharjo I

Struktur organisasi sudah sesuai dengan Permenkes RI Nomor 43

Tahun 2019 Tentang Puskesmas (Profil Puskesmas Umbulharjo I,

2021).

B. Hasil dan Pembahasan

Kegiatan 1 : Perkenalan

21 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 3 : Mampu berkomunikasi secara efektif

2. Kompetensi 4 : Mampu memahami budaya setempat

a. Tujuan Kegiatan : Mahasiswa dapat berinteraksi dengan

seluruh staf di Puskesmas Umbulharjo I

b. Tempat Kegiatan : Puskesmas Umbulharjo I bagian KIA, Farmasi,

Laboratorium, Ruang Server, Ruang Perpustakaan, Ruang Kesling,

Ruang Arsiparis, Ruang Gizi, Ruang Promkes, Ruang Ka. Subag Tu,

Ruang pelayanan Umum, Ruang Gigi dan lain-lain.

c. Waktu Kegiatan : Rabu, 13 April 2022 jam 10.00 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Seluruh staf di Puskesmas Umbulharjo I

e. Hasil

Mahasiswa memperkenalkan diri di dampingi oleh salah satu

pegawai puskesmas berkeliling di setiap ruangan berkenalan dengan

staf/kariawan.

f. Pembahasan

Perkenalan dilakukan pada 13 april 2022 yakni pada hari pertama

mahasiswa PKL di setiap ruangan dengan berbagai bidang, hal ini

dilakukan agar mahasiswa dapat mengenal dan dikenal oleh staf di

Puskesmas Umbulharjo 1, kemudian agar staf di Puskesmas

Umbulharjo 1 juga mengetahui bahwa terdapat mahasiswa PKL

sehingga mempermudah mahasiswa dalam berinteraksi dengan seluruh

staf yang ada dipuskesmas umbulharjo 1 serta dapat menyesuaikan diri.

22 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Kegiatan 2 : Memahami Kegiatan dan Perencanaan Program

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 2 : Mampu mengembangkan kebijakan dan perencanaan

program

a. Tujuan Kegiatan : Untuk memahami kegiatan dan perencanaan

program

b. Tempat Kegiatan : Ruang Ka. Subag TU

c. Waktu Kegiatan : Rabu, 13 April 2022 jam 11.00 WI

d. Sasaran Kegiatan : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

1) Mahasiswa ke ruang KTU untuk mengetahui dan memahami terkait

dengan perencanaan program yang ada di Puskesmas Umbulharjo 1

2) Kemudian KTU menjelaskan perencanaan program yakni :

a) Pertama melakukan perencanaan program oleh bagian

pelaksana program bersama dengan bagian Pejabat Pelaksana

Teknik Kegiatan dan dibantu oleh bagian akuntan

b) Kemudian diajukan ke Dinas Kesehatan untuk di setujui oleh

Dinas Kesehatan

c) Setelah disetujui, kemudian dilaksanakan oleh pelaksana

program

f. Hasil

23 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Ka. Subag TU menjelaskan perencanaan program dan kebijakan

program, dimana terdiri dari dua kegiatan yaitu kegiatan UKM dan

UKP

g. Pembahasan

Menurut (Permenkes RI, 2019) Upaya Kesehatan Masyarakat

(UKM) adalah suatu kegiatan untuk memelihara, meningkatkan

kesehatan, mencegah dan mengatasi masalah kesehatan yang muncul

dengan sasaran keluarga, masyarakat, dan kelompok. Sedangkan Upaya

Kesehatan Perorangan (UKP) adalah suatu pelayanan kesehatan dalam

meningkatkan kesehatan, mencegah, menyembuhkan serta mengurangi

penderita akibat munculnya suatu penyakit pada perseorangan

(Permenkes RI, 2019). Untuk kegiatan UKM terdiri dari Promkes,

Kesling, Gizi, KIA. Untuk kegiatan UKP terdiri dari Pelayanan Gigi,

Farmasi, Gizi, Kespro, KIA, Psikologi dll. Prioritas UKM di Puskesmas

Umbulharjo I adalah menurunkan angka kematian ibu dan anak,

stunting dan TBC.

Kegiatan 3 : Pengelolaan Sarana dan Prasarana

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 2 : Mampu mengembangkan kebijakan dan perencanaan

program

2. Kompetensi 3 : Mampu berkomunikasi secara efektif

24 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
a. Tujuan Kegiatan : Untuk mengetahui dan memahami pengelolaan

sarana dan prasarana barang medis dan non medis pada Puskesmas

Umbulharjo I

b. Tempat Kegiatan : Gudang sarana dan prasarana non medis dan ruang

farmasi

c. Waktu Kegiatan : Kamis, 14 April 2022 jam 08:15 WIB dan Selasa,

19 April 2022 jam 12.00 WIB

d. Sasaran : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

Untuk barang non medis

1) Melakukan perencanaan barang yang akan di pesan dan mencatat

dibuku perencanaan

2) Kemudian barang dipesan secara langsung ke toko tujuan

3) Barang yang datang direkap dibuku barang masuk sesuai dengan

barang yang datang berdasarkan nota

4) Untuk barang habis pakai di input ke aplikasi simbara. Sedangkan

untuk barang asset langsung di input di aplikasi simbada tanpa

mencatatnya lagi di buku barang masuk/keluar.

5) Barang habis pakai yang keluar di input di aplikasi simbara dan

dicatat di buku bantu untuk pengeluaran perhari berdasarkan jenis

barang misalnya tissue dll.

25 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
6) Setelah itu rekap semua di buku pengeluaran barang untuk

pengeluaran perbulan, kemudian catat juga pada kartu stok masing-

masing barang.

7) Pemeliharaan dilakukan dengan mengecek kondisi barang misalnya

AC, kemudian dibersihkan agar tidak cepat rusak.

8) Melakukan pelaporan untuk mengetahui barang masuk dan keluar,

kemudian barang yang sudah tidak layak digunakan dan sebagainya.

Untuk barang medis :

1) Petugas medis merekap kebutuhan – kebutuhan medis

2) Melakukan perencanaan untuk barang habis pakai dan alkes di Apk.

ASPAK dan Apk. Simbara.

3) Kemudian di ajukan ke Dinas Kesehatan

4) Dilakukan pemeliharaan untuk alkes dengan melakukan kalibrasi

setiap tahunnya.

5) Dilakukan pencatatan dan pelaporan melalui Apk. ASPAK

f. Hasil

Mahasiswa memahami proses identifikasi kebutuhan barang

medis dan non medis kemudian memahami perencanaan, pemeliharaan,

pencatatan dan pelaporan barang medis dan non medis.

26 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Gambar 3.3 Pengelolaan Sarana Prasarana

g. Pembahasan

Pada kamis 14 april 2022 dan selasa 19 april 2022 dilakukan

kegiatan pengelolaan sarana dan prasarana barang medis dan non

medis. Barang non medis terdiri dari barang habis pakai dan barang

aset. Untuk barang habis pakai terdiri dari tissue, sabun cuci tangan,

kertas hvs, spidol, pulpen, amplop, buku dan lain sebagainya. Untuk

barang asset terdiri dari tas, meja, AC, gedung puskesmas, kursi,

computer, lemari, jam, lampu dan lain sebagainya. Dimana

perencanaan, pencatatan serta pelaporannya di lakukan menggunakan

aplikasi simbada dan simbara. Simbada adalah sistem informasi

manajemen barang daerah yang berbasis web sedangkan simbara adalah

sistem informasi manajemen pendataan barang yang juga berbasis web.

Barang medis terdiri dari habis pakai atau disposable dan barang

asset. Barang disposable terdiri dari masker, obat, handscoon, hand

sanitizer, kain kasa, jarum suntik, urine bag, plester perban, tissue

alcohol, alcohol, selang oksigen dan lain sebagainya. Untuk barang

asset terdiri dari timbangan, thermometer, alat tensi, ambulan, tempat

tidur pasien, kursi roda, tabung oksigen dan lain sebagainya. Dimana

perencanaan, pencatatan dan pelaporannya menggunakan aplikasi yakni

27 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
sistem elektronik berbasis web yaitu aplikasi simbara dan aspak. Aspak

merupakan aplikasi sarana prasarana alat kesehatan.

Kegiatan 4 : Pengelolaan Kearsipan

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 2 : Mampu mengembangkan kebijakan dan perencanaan

program

2. Kompetensi 3 : Mampu berkomunikasi secara efektif

3. Kompetensi 4 : Mampu memahami budaya setempat

a. Tujuan Kegiatan : Memahami proses pengelolaan kearsipan dan

mampu melakukan pengelolaan kearsipan

b. Tempat Kegiatan : Ruang arsiparis Puskesmas umbulharjo I

c. Waktu Kegiatan : Kamis, 14 April 2022 jam 09.12 WIB, Kamis, 21

April 2022 jam 08.00 WIB Selasa, 25 April 2022 jam 08.30 WIB Rabu,

27 April 2022 jam 08.00 WIB, Kamis, 28 April 2022 jam 08.00 WIB,

Jumat, 29 April 2022 jam 08.00 WIB, Jumat, 06 Mei 2022 jam 09.40

WIB dan Senin, 9 Mei 2022 jam 09.20 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Institusi

e. Prosedur Kerja :

1) Tahap persiapan kearsipan, meliputih :

a) Penyediaan log book surat keluar surat masuk

b) Menyediakan lembar disposisi dan kartu kendali masuk

28 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
2) Tahap pelaksanaan :

a) Menulis index surat

b) Pemberian kode surat

c) Menulis nomor urut surat

d) Menulis asal surat

e) Menulis isi ringkas surat

f) Menulis tanggal surat

g) Pemberian nomor surat

h) Pemberian tanggal penyelesaian surat

i) Lampiran

j) Diberikan kepada Kepala Puskesmas

f. Hasil

Kepala

puskesmas

akan mengecek

surat, kemudian

mengambalikan ke admin dan meneruskan surat pada tujuan surat,

untuk surat izin penelitian kepala puskesmas akan mengeluarkan surat

keterangan izin penelitian.

Gambar 3.4 Pengelolaan Kearsipan

29 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
g. Pembahasan

Pengelolaan kearsipan terbagi menjadi dua yaitu pengendalian

surat masuk dan surat keluar. Untuk surat masuk dan keluar melalui

aplikasi E-Office atau langsung dari peneliti, maupun surat izin

kegiatan PKL, kemudian admin mengeprint surat yang masuk dari apk.

E-Office dan melakukan tahap persiapan dan pelaksanaan, setelah

pelaksanaan diberikan kepada kepala puskesmas. Untuk surat keluar,

kepala puskesmas memberikan perintah kepada admin untuk membuat

surat, kemudian admin melakukan persiapan dan pelaksanaan, setelah

dilaksanakan admin mengirimkan lagi kepada kepala puskesmas untuk

di cek, setelah di cek kepala puskesmas mengirimkan lagi ke admin

untuk diteruskan kepada tujuan surat. Aplikasi E-Office merupakan

sebuah aplikasi administrasi perkantoran berbasis website guna untuk

memfasilitasi disposisi surat dan sebagai tempat melakukan manajemen

persuratan, sehingga mempermudah dalam proses administrasi,

pencarian dan pengarsipan surat.

Kegiatan 5 : Pengelolaan Keuangan

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

2. Kompetensi 7 : Mampu merencanakan keuangan dan terampil dalam

bidang manajeman

30 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
a. Tujuan Kegiatan : Untuk mengetahuai dan memahami pengelolaan

keuangan di Puskesmas Umbulharjo 1

b. Tempat Kegiatan : Ruang Bendahara

c. Waktu Kegiatan : Sabtu, 16 April 2022, jam 08.00 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

1) Bendahara pemasukan menerima pendapatan dari BLUD disetorkan

setiap hari ke rekening BLUD

2) Merencanakan penganggaran oleh bagian PPTK dengan

bekerjasama dengan bagian pengelola program seperti KIA, Gizi,

Kesling, Farmasi dan lain-lain, yang dibantu oleh bagian akuntan 1

tahun sebelumnya.

3) Setelah dilakukan perencanaan penganggaran, bagian PPTK

(Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan) mengajukan ke dinkes, setelah

di setujui oleh dinkes, kemudian di serahkan ke bagian keuangan

operasional / bendahara pengeluaran.

4) Pengelola program melaksanakan kegiatan, setelah dilaksanakan

pengelola program melaporkan ke bagian PPTK bahwa kegiatan

telah dilaksanakan beserta bukti kegiatan dan jumlah biaya

kegiatan.

5) Bendahara pengeluaran melakukan pembayaran.

f. Hasil

31 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Program kegiatan dapat terlaksana berdasarkan Rencana

Anggaran Biaya (RAB)

Gambar 3.5 Pengelolaan Keuangan

g. Pembahasan

Untuk pengelolaan keuangan di Puskesmas Umblharjo I terdiri

dari dua yaitu bendahara pemasukan dan bendahara pengeluaran. Untuk

pendapatan puskesmas berasal dari dana BLUD (BPJS, PKL,

Penelitian), APBD, BOK/DAK. Untuk kegiatan UKP menggunakan

dana BLUD (Badan Layanan Umum Daerah) sedangkan kegiatan UKM

menggunakan dana APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah),

BOK/DAK (Bantuan Operasional Kesehatan/Dana Alokasi Khusus).

Pada bagian bendahara pengeluaran uang yang dipegang untuk dana

dari APBD yaitu 100 juta, sedangkan untuk dana BLUD 20 juta.

Kegiatan 6 : Pengelolaan

Kepegawaian

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 3 : Mampu berkomunikasi secara efektif

a. Tujuan Kegiatan : Untuk mengetahui pengelolaan kepegawaian di

puskesmas Umbulharjo 1

32 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
b. Tempat Kegiatan : Ruang Kepegawaian

c. Waktu Kegiatan : Senin, 18 April 2022, jam 08.15 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

1) Melakukan pengelolaan kepegawaian yaitu :

a) Pengelolaan Pajak Pegawai :

Melakukan pelaporan kepegawaian,

pembayaran pajak tahun 2021 dibayar

per maret 2022, melakukan pelaporan pajak melalui aplikasi djp

online.

b) Penggajian yakni cuti :

Cuti besar, cuti melahirkan, cuti sakit, cuti bersama dan cuti

tahunan.

f. Hasil

1) Dapat melakukan perhitungan dan pembayaran pajak tepat waktu.

2) Karyawan dapat istirahat dan tetap mendapatkan upah/gaji.

Gambar 3.6 Pengelolaan Kepegawaian


g. Pembahasan

Pada 18 april 2022 mahasiswa memahami terkait pengelolaan

kepegawaian di Puskesmas Umbulharjo I yakni Pengelolaan Pajak

Pegawai dan Cuti Pegawai. Untuk pengelolaan pajak pegawai wajib

33 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
melakukan pelaporan dan pembayaran pajak pegawai pada setiap tahun,

salah satu contoh untuk pajak tahun 2021 akan dibayar pada maret

2022, setelah itu dilakukan pelaporan pajak melalui aplikasi DJP

Online. DJP Online adalah salah satu aplikasi pajak online dari

Direktorat Jenderal Pajak yang fungsinya memberikan fasilitas kepada

wajib pajak untuk lapor SPT pajak atau pembayaran pajak secara online

melalui aplikasi e-filing dan e-billing pajak.

Untuk cuti pegawai terdiri Cuti tahunan, Cuti besar, Cuti sakit, Cuti

bersalin, Cuti karena alasan penting dan Cuti diluar tanggungan Negara

(PP, 1976).

1) Cuti Tahunan : PNS yang bekerja sekurang-kurangnya satu tahun

berhak atas cuti tahunan yakni selama 12 hari.

2) Cuti Besar : PNS yang bekerja sekurang-kurangnya 6 tahun berhak

atas cuti besar yakni 3 bulan.

3) Cuti Sakit : PNS yang sakit 1 sampai 2 hari berhak atas cuti sakit

dengan syarat sepengetahuan atasan, sedangkan jika lebih dari 2

hari atau sampai 14 hari harus mengajukan permintaan tertulis

kepada pihak yang yang berwenang disertakan surat keterangan

dari dokter, dan jika lebih dari 14 hari harus mengajukan

permintaan secara tertulis kepada pejabat yang berwenang

memberikan cuti dengan melampirkan surat keterangan dokter

yang ditunjuk oleh Menteri Kesehatan.

34 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
4) Cuti Bersalin : Untuk cuti bersalin anak pertama, kedua dan ketiga

berhak atas cuti bersalin, namun anak ke empat diluar tanggungan

negara, atau yang bersangkutan mengajukan cuti besar.

5) Cuti alasan penting : PNS berhak atas cuti alasan penting jika ada

keluarga, anak, saudara, orangtua sakit atau meninggal dunia.

6) Cuti diluar tanggungan negara : PNS yang bekerja sekurang-

kurangnya 5 tahun berhak atas cuti dengan alasan pribadi yang

penting dan mendesak yakni paling lama 3 tahun.

Kegiatan 7 : Pengambilan Sampel Air

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 3 : Mampu berkomunikasi secara efektif

2. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Untuk pemeriksaan E.Coli dalam membuat surat

izin IRTP (Industri Rumah Tangga Pangan) dan untuk menjamin

kualitas dan keamanan air minum ketika sampai pada konsumen

b. Tempat Kegiatan : Rumah warga di kelurahan sorosutan dan Depot

Air Minum (DAM) Khaira

c. Waktu Kegiatan : Rabu, 20 april 2022 jam 08.40 WIB – selesai

d. Sasaran : Masyarakat dan keluarga

e. Prosedur Kerja :

35 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
1) Tahap persiapan yaitu :

a) Menyiapkan tas untuk penyimpanan sampel

b) Menyiapkan wadah/botol yang sudah bersih berwarna coklat

dengan tutup dilapisi kertas aluminium foil

c) Menyiapkan korek api

d) Menyiapkan spiritus dan kapas

e) Menyiapkan pinset

2) Tahap pelaksanaan :

a) Kran dibuka dan biarkan mengalir dalam waktu yang dianggap

cukup, kemudian ditutup.

b) Celupkan kapas pada spiritus menggunakan pinset, kemudian

nyalakan dengan korek

c) Mulut kran di panaskan dengan cara di putar searah jarum jam.

d) Buka tutup botol, kemudian panaskan mulut botol dengan cara

di putar searah jarum jam

e) Botol diisi air sampai 2/3 volume botol, kemudian mulut botol

dipanaskan lagi lalu ditutup.

f) Masukkan botol ke dalam tas sampel

g) Kemudian sampel di bawah ke laboratorium untuk diperiksa.

f. Hasil

Untuk pemeriksaan air bersih warga kandungan E.coli sudah tidak ada

yakni nol. Sedangkan untuk DAM Khaira juga tidak terdapat

kontaminan /pencemaran dengan hasil uji E.coli nol.

36 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Gambar 3.7 Pengambilan Sampel Air

g. Pembahasan

Pada rabu, 20 april 2022 dilakukan kegiatan pengambilan sampel

air untuk diperiksa di salah satu rumah warga atas permintaan sendiri

dalam rangka membuat izin IRTP (Industri Rumah Tangga Pangan),

pada pemeriksaan sebelumnya ditemukan kandungan E.coli yang

tinggi, kemudian diberikan intervensi untuk menurunkan E.coli dengan

menggunakan kaporit, kemudian penampungan air diberikan kaporit

sesuai dengan dosis yang ditentukan, setelah itu dilakukan pengambilan

sampel lagi untuk mengetahui apakah kadar E.coli dalam air sudah

turun setelah diberikan kaporit. Berdasarkan hasil pemeriksaan kedua

setelah diberikan kaporit hasil uji menunjukkan angka nol. Baku mutu

air bersih berdasarkan Permenkes RI No. 416/Menkes/Per/1990 untuk

E.coli yang diperbolehkan yaitu 50.

Untuk pemeriksaan DAM Khaira ini dilakukan setiap bulan untuk

menjamin dan memastikan keamanannya, ada tiga jenis air minum yang

37 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
diperiksa yaitu Air RO (Reversi Osmosis), Air Mineral dan Air

Biohexa. Berdasarkan hasil pemeriksaan tidak terdapat E.coli pada

ketiga sampel air minum yang di periksa sehingga aman untuk

dikonsumsi. Baku mutu air minum berdasarkan Permenkes RI No.

492/Menkes/Per/IV/2010 total E.coli yang diperbolehkan yaitu nol.

Kegiatan 8 : Memahami Kegiatan di Poli KIA

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Untuk mengetahui dan memahami kegiatan di

ruang KIA

b. Tempat Kegiatan : Ruang poli KIA

c. Waktu Kegiatan : Rabu, 20 April 2022 jam 11.00 WIB

d. Sasaran : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

1) Pelayanan Ibu Hamil :

a) Melakukan pendaftaran

b) Anamnesa

c) ANC terpadu

d) Pemeriksaan lab

2) Pelayanan bayi/balita

a) Melakukan pendaftaran

b) Timbang berat badan

38 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
c) Mengukur suhu badan

d) Mengukur tinggi badan

e) Pemberian imunisasi

3) Pelayanan KB

a) Melakukan pendaftaran

b) Anamnesa

c) Pemberian KB

4) Pelayanan Calon Pengantin

a) Melakukan pendaftaran

b) Anamnesa

c) Konsultasi ke BPU (Balai Pengobatan Umum)

d) Pemeriksaan lab

e) Pemberian imunisasi DPT dan HPV

5) Pelayanan kespro

a) Menyampaikan informasi terkait kesehatan reproduksi yakni

kespro remaja, WUS, PUS, Ibu hamil dan lain sebagainya.

6) Kelas Ibu Balita

a) Pemberian materi contohnya materi tentang gizi seimbang

pada anak

b) Imunisasi

c) Tumbang anak

d) MP Asi berkualitas

7) Kelas ibu hamil

39 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
a) Pemberian materi tentang ibu nifas, asi eksklusif, persalinan,

perawatan kehamilan, perawatan bayi baru lahir dll.

b) Senam ibu hamil

8) Pertemuan kader

a) Melakukan sosialisasi contoh tentang imunsasi.

b) Memberikan pemahaman terkait tugas-tugas/kegiatan kader.

9) Kunjungan rumah risti

a) Melakukan pemeriksaan kehamilan dengan mengukur tekanan

darah, lingkar lengan atas (LILA).

b) Memberikan penyuluhan tentang gizi pada masa kehamilan

c) Pemberian biskuit ibu hamil

f. Hasil

Tercapainya Kesehatan ibu dan keluarganya untuk menuju Norma

Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera (NKKBS) serta meningkatnya

derajad kesehatan anak.

g. Pembahasan

Pada hari rabu, 20 april 2022 mahasiswa memahami terkait

kegiatan yang dilakukan oleh poli KIA di Puskesmas Umbulharjo I

yakni kegiatan UKP dan UKM. Kegiatan UKP terdiri dari pelayanan

ibu hamil, pelayanan bayi/balita, pelayanan KB, pelayanan calon

pengantin dan pelayanan kespro. Sedangkan kegiatan UKM terdiri dari

kelas ibu balita, kelas ibu hamil pertemuan kader dan kunjungan rumah

risti (risiko tinggi).

40 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Dengan terlaksananya program dari poli KIA ini tentunya dapat

membantu mewujudkan prioritas dari salah satu masalah kesehatan di

Puskesmas Umbulharjo 1 yakni menurunkan angka kematian ibu dan

anak, sehingga dengan adanya kegiatan-kegiatan pelayanan kesehatan

ini tentunya juga akan berdampak langsung pada derajat kesehatan

masyarakat terutama pada ibu hamil dan bayi/balita, karena secara

langsung kesehatan dari sasaran kegiatan-kegiatan ini bisa dapat

diketahui, dan bisa dilakukan penangangan, serta dapat meningkatkan

kesehatan menuju norma keluarga kecil bahagia sejahterah.

Kegiatan 9 : Memahami Kegiatan Gizi

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Memahami kegiatan di bagian poli gizi

b. Tempat Kegiatan : Ruang poli Gizi

c. Waktu Kegiatan : Rabu, 20 april 2022 jam 11.30 WIB

d. Sasaran : Mahasiswa

e. Prosedur Kerja :

1) Mengumpulkan data anak berat badan kurang/rendah

2) Melakukan PMT Penyuluhan

3) Melakukan PMT Pemulihan

41 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
f. Hasil

Anak dengan berat badan kurang mendapatkan penanganan

g. Pembahasan

Pada tanggal 20 april 2022 mahasiswa berkunjung ke ruang gizi

untuk memahami tentang kegiatan gizi. Dari hasil pencarian data terkait

dengan anak berat badan rendah, itu bisa dilihat melalui data ketika

melakukan posyandu bayi/balita, setelah mendapatkan datanya maka

akan diberikan PMT penyuluhan, ini merupakan kegiatan edukasi

kepada ibu balita terkait gizi bayi/balita, kemudian melakukan PMT

pemulihan, dimana ini pemberian makanan tambahan kepada balita

dengan gizi buruk yang dilakukan selama 90 hari, sehingga balita

dengan berat badan kurang mendapatkan penanganan.

Kegiatan 10 : Memahami Kegiatan Klinik Sanitasi

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Mampu memahami dan melakukan kegiatan klinik

sanitasi yakni PSN, punyuluhan, foging dan abatisasi

b. Tempat : Ruang Kesling

c. Waktu : Rabu, 20 April 2022 jam 12.00 WIB

d. Sasaran : Masyarakat dan Institusi

e. Prosedur Kerja :

1) Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)

42 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
a) Menguras/membersihkan tempat yang sering dijadikan tempat

penampungan air seperti bak mandi, ember, penampungan

lemari es/kulkas dan lain-lain serta selalu menjaga kebersihan

dalam rumah maupun luar rumah, tidak menggantung pakaian

kotor.

b) Menutup rapat tempat-tempat penampungan air seperti drum,

profil/tendon, lemari es dan lain-lain

c) Mendaur ulang/memanfaatkan kembali barang bekas yang

memiliki potensi menjadi tempat perkembangbiakan nyamuk,

seperti ban bekas, botol bekas, ember bekas dan lain-lain

2) Penyuluhan

a) Petugas puskesmas langsung turun ke masyarakat

b) Pemberian materi tentang DBD dan tentang PSN

3) Fogging

a) Terdapat kasus DBD

b) Ada penularan setempat (terdapat surat keterangan dari Rumah

Sakit)

c) Melakukan kesepakatan bersama pada masyarakat dengan syarat

masyarakat sudah melakukan PSN, semua rumah mau di

fogging, sebelum fogging semua yang bergantungan di rumah

harus dilepas seperti korden, baju dan lain-lain

d) Setelah selesai dilakukan fogging masyarakat melakukan PSN

lagi

43 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
4) Abatisasi

a) Mencari rumah secara selektif yakni yang ada lansia yang tidak

mungkin dapat menguras penampungan air seperti bak mandi

(namun jika terdapat orang yang bisa menguras maka tidak

perlu abatisasi)

b) Tempat penampungan besar yang tidak bisa dikuras

c) Menaburkan bubuk larvasida (bubuk abate).

e) Hasil

Cara yang paling efektif untuk penanganan dan pencegahan

penyakit yang berkaitan dengan lingkungan seperti DBD yaitu dengan

cara PSN.

f) Pembahasan

Sebelum pandemi terdapat kegiatan klinik sanitasi yaitu

JUMINTEN “Jumat bersih lintas sektoral memantau jentik” yang

dilakukan pada setiap hari jumat diwilayah kerja puskesmas

Umbulharjo 1, namun selama pandemi kegiatan tersebut sudah tidak

dilakukan, karena dengan berbagai pertimbangan terkait pandemi covid

19. Sehingga untuk saat ini masyarakat dianjurkan untuk selalu

melakukan PSN maksimal 2 kali dalam seminggu.

Kemudian untuk pada saat ini juga terdapat program G1R1J

“Gerakan 1 Rumah 1 Jumantik” dimana pada setiap rumah ditunjuk

44 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
satu orang pada masing – masing rumah sebagai jumantik, jadi

tugasnya memantau jentik dirumahnya.

Kegiatan 11 : Skrining Lansia terkait PTM

Untuk mencapai kompetensi :

1. Komptensi 1 : Mampu melakukan kajian dan analisis situasi

2. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

3. Kompetensi 5 : Mampu melaksanakan pemberdayaan masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Untuk meningkatkan kesadaran pada lansia dalam

memelihara kesehatan secara mandiri, serta meningkatkan kemampuan

dan peran serta keluarga dan masyarakat dalam mengatasi kesehatan

lansia.

b. Tempat Kegiatan : Balai RW 03, Kel. Sorosutan RT.10 RW.03,

Kemantren Umbulharjo, Yogyakarta

c. Waktu Kegiatan : Jumat, 22 april 2022 jam 08.30 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Masyarakat

e. Prosedur Kerja :

1) Pendaftaran

a) Penulisan identitas pasien

b) Penimbangan berat badan

c) Pengukuran tinggi badan

2) Pemeriksaan

a) Pemeriksaan Gula Darah (GDS)

45 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
b) Pengukuran tekanan darah (TB)

c) Pemeriksaan kolesterol untuk usia 60 tahun ke atas

f. Hasil

Sebagian besar lansia mengalami Hipertensi dan Gulah Darah

Tinggi dan sebagian kecil mengalami kolestrol.

Gambar 3.8 Skrining Lansia


g. Pembahasan

Pada 22 april 2022 dilakukan kegiatan skrining lansia di

Kelurahan Sorosutan RW 03, RT 10 di Balai RW 03, Kemantren

Umbulharjo. Kegiatan skrining mulai dari pengukuran Tekanan Darah

(TD), pemeriksaan Gula Darah (GDS) dan pemeriksaan Kolesterol

untuk usia 60 tahun ke atas.

Pada kegiatan ini tedapat 76 orang yang hadir, rata-rata umur 30-

70 tahun ke atas. Untuk

petugas dari Puskesmas

terdiri dari 3 orang

dan ditambah

dengan mahasiswa 2 orang sehingga jumlahnya 5 orang, sedang dari

UGM berjumlah 8 orang, dimana meja 1 terdiri dari 2 orang dari UGM,

kemudian meja kedua terdiri dari 5 orang dari Puskesmas Umbulharjo 1

46 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
dan meja ketiga terdiri dari 3 orang dari UGM, dan terakhir di

laboratorium mobil terdiri dari 3 orang. Berdasarkan hasil pemeriksaan

sebagian besar mengalami gejala hipertensi, dan gula darah tinggi (gds),

sedangkan sebagian kecil mengalami kolesterol.

Kegiatan 12 : Perbantuan dibagian pendaftaran (SIMPUS)

Untuk mencapai kompetensi :

1. Kompetensi 6 : Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

a. Tujuan Kegiatan : Mempermudah dan mempercepat pelayanan

puskesmas, serta membantu sistem pelaporan yang akurat.

b. Tempat Kegiatan : Ruang pendaftaran

c. Waktu Kegiatan : Sabtu, 30 April 2022 jam 08.00 WIB, Rabu, 04

Mei 2022 jam 08.00 WIB, Kamis, 05 Mei 2022 jam 08.00 WIB, Jumat,

06 Mei 2022 jam 08.00 WIB, Sabtu, 07 Mei 2022 jam 08.00 WIB

d. Sasaran Kegiatan : Masayarakat, Keluarga dan Institusi

e. Prosedur kerja :

1) Pendaftaran

2) Mengambil data Rekam Medik pasien diruang penyimpanan RM

3) Menulis identitas pasien

4) Mengimput data pasien di simpus dengan cara memasukkan nomor

RM kemudian klik cari dan klik nama pasien yang muncul,

kemudian centang dan klik keluar

5) RM pasien diantar ke ruang tujuan pemeriksaan

47 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
6) Jika pasien sudah selesai berobat maka masukkan lagi pada simpus

nomor RM pasien kemudian klik nama pasien yang muncul,

kemudian centang dan klik masuk.

7) Setelah itu RM pasien dikembalikan ke ruang penyimpanan data

RM.

f. Hasil : Masyarakat mendapatkan pelayanan yang

maksimal, tepat, cepat dan mudah.

Gambar 3.9 Pengelolaan Simpus

g. Pembahasan

Sistem Informasi Manajemen Puskesmas digunakan untuk

entry data, mulai dari pelayanan pendaftaran, pemeriksaan,

pengobatan

dan tindakan.

Untuk setiap

harinya

hampir 100 data rekam medis yang di input di simpus. Dengan

adanya simpus dapat mempermudah dalam melakukan administrasi

terutama yang berkaitan dengan rekam medis pasien, kemudian

dari simpus tersebut data rekam medis pasien dapat di kontrol,

48 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
mulai dari jam keluarnya maupun jam masuknya, kemudian jumlah

kunjungan pasien juga dapat diketahui untuk setiap harinya.

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

49 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Berdasarkan hasil kegiatan Praktek Kerja Lapangan yang di lakukan di

Puskesmas Umbulharjo 1, maka dapat di ambil kesimpulan sebagai berikut:

1. Mahasiswa telah mampu mencapai 6 dari 8 kompetensi kesehatan

masyarakat yaitu :

a. Mampu mengembangkan kebijakan dan perencanaan program

b. Mampu berkomunikasi secara efektif

c. Mampu memahami budaya setempat

d. Mampu melaksanakan pemberdayaan masyarakat

e. Memiliki penguasaan Ilmu Kesehatan Masyarakat

f. Mampu merencanakan keuangan dan terampil dalam bidang

manajemen

2. Mahasiswa memiliki pengalaman, pengetahuan, wawasan, sikap, dan

keterampilan yang baik setelah melaksanakan kegiatan praktek di

Puskesmas Umbulharjo 1 dan mahasiswa telah mempraktikan teori-teori

dan keilmuan yang diperoleh di Universitas secara langsung pada dunia

pekerjaan yakni :

a. Melakukan pengambilan sampel air yang berkaitan dengan mata kuliah

Penyediaan Air Bersih dan Air Minum, Dasar Kesehatan Lingkungan.

b. Melakukan kegiatan skrining lansia yang berkaitan dengan salah satu

mata kuliah yakni Dasar Epidemiologi.

c. Melakukan kearsipan dan perbantuan di pendaftarn yang berkaitan

dengan beberapa mata kuliah Dasar Administrasi dan Kebijakan

Kesehatan, Komunikasi Kesehatan.

50 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
B. Saran

1. Bagi Puskesmas

Diharapkan untuk memberikan kesempatan lebih banyak lagi bagi

mahasiswa PKL dalam mengikuti kegiatan-kegiatan Puskesmas sehingga

mahasiswa mempunyai pengalaman yang berguna untuk kedepannya.

2. Bagi Program Studi

Diharapkan PKL selanjutnya dilakukan sebelum atau sesudah puasa

sehingga mahasiswa mempunyai kesempatan banyak untuk mengikuti

kegiatan di Puskesmas.

3. Bagi Mahasiswa

Diharapkan mahasiswa lebih aktif dalam melakukan kegiatan, tidak malu

bertanya dan selalu menjaga nama baik Universitas Respati Yogyakarta.

DAFTAR PUSTAKA

51 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Kalisa, 2021. “Air Bersih, Pengertian, Manfaat, Ciri”. Diambil tanggal 05 Mei

2022, dari

https://www.mustikaland.co.id/news/air-bersih-pengertian-manfaat-ciri/.

Muryaningsih, 2017. Pengelolaan Arsip Dokumen Kesehatan Melalui Aplikasi

Sistem Informasi Dokumen Di Puskesmas Demak III. Diambil tanggal 05

Mei 2022 dari https://bpsdmd.jatengprov.go.id/eproper/inovasi.php?

id=1035.

Puskesmas Umbulharjo 1. 2021. Profil Puskesmas Umbulharjo 1 2020.

Yogyakarta: Disdukcapil Kota Yogyakarta.

Alihar, F. (2018) ‘Penduduk dan Akses Air Bersih di Kota Semarang’, Jurnal

Kependudukan Indonesia, 13(Juni), pp. 67–76.

Dinata, A. (2018) ‘Pendampingan penyusunan DRD Pembangunan puskesmas

kecamatan dempo utara Kota Pagar Alam’, Ngabdimas, 1(1), pp. 1–5. doi:

10.36050/ngabdimas.v1i1.89.

Kholili, U. (2011) ‘Pengenalan Ilmu Rekam Medis Pada Masyarakat Serta

Kewajiban Tenaga Kesehatan di Rumah Sakit’, Jurnal Kesehatan

Komunitas, 1(2), pp. 60–72. doi: 10.25311/keskom.vol1.iss2.12.

Peraturan Menteri Kesehatan RI No 43 tahun 2019 (2019) ‘Peraturan Menteri

Kesehatan RI No 43 tahun 2019 tentang Puskesmas’, Peraturan Menteri

Kesehatan RI No 43 tahun 2019 tentang Puskesmas, Nomor 65(879), pp.

2004–2006.

52 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
RI, P. P. (1976) ‘Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 1976

Tentang Cuti Pegawai Negeri Sipil’, PP RI, pp. 1–15.

Riskesdas (2013) ‘Riset Kesehatan Dasar’, Expert Opinion on Investigational

Drugs, 7(5), pp. 803–809. doi: 10.1517/13543784.7.5.803.

Sudayasa, I. P., Rahman, M. F. and Eso, A. (2020) ‘Deteksi Dini Faktor Risiko

Penyakit Tidak Menular Pada Masyarakat Desa Andepali Kecamatan

Sampara Kabupaten Konawe’, 3(1).

Sutandi, M. C. (2019) ‘Penelitian Air Bersih di PT. Summit Plast Cikarang’,

Jurnal Teknik Sipil, 8(2), pp. 133–141. doi: 10.28932/jts.v8i2.1363.

53 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
LAMPIRAN

Lampiran 1. Log Book

Hari Jenis kegiatan Deskripsi kegiatan

54 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
/tanggal
Rabu, 13 1. Perkenalan dan melihat 1. Pembimbing akademik mengantar
April 2022 situasi lapangan mahasiswa melakukan praktik di
Puskesmas Umbulharjo 1 dan disambut
oleh salah satu pegawai.
2. Mahasiswa diajak berkeliling pada
setiap ruangan dan berkenalan pada para
staf puskesmas Umbulharjo 1
2. Memahami Kegiatan dan 1. Kegiatan dan perencanaan program pada
Perencanaan Program puskesmas umbulharjo 1 terbagi menjadi
dua yaitu kegiatan UKP dan UKM.
2. Kegiatan UKM terdiri dari kesling, gizi,
promkes, KIA dan lain sebagainya
3. Kegiatan UKP terdiri dari pelayanan
gigi, farmasi, kesling, promkes, kespro,
gizi dan lain sebagainya.
Kamis, 14 1. Memahami pengelolaan 1. Mengidentifikasi kebutuhan barang non
April 2022 Sarana dan Prasarana medis
barang non medis 2. Memahami proses identifikasi
kebutuhan barang non medis :
perencanaan, pemeliharaan, pencatatan
dan pelaporan.
2. Pengelolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :
- Penyediaan log book surat masuk
- Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat
Sabtu, 16 Pengelolaan Keuangan 1. Memahami pengelolaan pendapatan
April 2022 (dari bendahara penerimaan dan akuntan
puskesmas)
2. Memahami dan menganalisa realisasi
belanja dengan surat penyediaan
anggaran (SPD)
3. Menganalisis sumber – sumber
pendapatan (BLUD, APBD, BOK/DAK)
Senin, 18 1. Pengelolaan Kepegawaian 1. Memahami pengelolaan pajak pegawai

55 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
April 2022 2. Memahami cuti pegawai

2. Membantu memasukkan 1. Menyusun sembako


sembako ke plastic 2. Membagikan ke pegawai puskesmas
Selasa, 19 Memahami pengelolaan sarana 1. Mengidentifikasi kebutuhan barang
April 2022 prasarana barang medis medis
2. Memahami proses identifikasi
kebutuhan barang medis : perencanaan,
pemeliharaan, pencatatan dan pelaporan
Rabu, 20 1. Pengambilan sampel air 1. Mengambil sampel air bersih dari kran
April 2022 bersih dan air minum di salah satu rumah warga
2. Mengambil sampel air minum di depot
air minum Dhifa
3. Mengantar sampel air di laboratorium
untuk dilakukan pemeriksaan
2. Memahami kegiatan di poli Mencatat dan memahami kegiatan –
KIA kegiatan di poli KIA :
- Pelayanan ibu hami
- Pelayanan bayi/balita
- Pelayanan KB
- Pelayanan calon pengantin
- Pelayanan kespro
3. Memahami kegiatan di poli Mencatat dan memahami kegiatan- kegiatan
Gizi di poli Gizi :
- Konseling gizi
- Penyuluhan PTM
4. Memahami kegiatan klinik 1. Penyuluhan
sanitasi 2. Pemeberantasan Sarang Nyamuk (PSN)
3. Fogging
4. Abatisasi
Kamis, 21 Pengelolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :
April 2022 - Penyediaan log book surat masuk
- Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat
Jumat, 22 Skrining Lansia terkait PTM Pemeriksaan PTM :
April 2022 - Pemeriksaan Tinggi Darah (TD)
- Pemeriksaan Gula Darah (GDS)
- Pemeriksaan Kolesterol

56 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Sabtu, 23 1. Pengelolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :
April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat
Senin, 25 1. Penglolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :
April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

Selasa, 26 1. Penglolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :


April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

Rabu, 27 1. Penglolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :


April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat

57 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

Kamis, 28 1. Penglolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :


April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

Jumat, 29 1. Penglolaan Kearsipan 1. Tahap persiapan :


April 2022 2. Mengganti absen pulang - Penyediaan log book surat masuk
dan datang pegawai - Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

Sabtu, 30 Membantu di ruang 1. Mencari data rekam medis pasien di


April 2022 pendaftaran ruangan penyimpanan data rekam medis
2. Menulis identitas pasien pada rekam
medis pasien.
3. Entry data di aplikasi Simpus.
4. Setelah selesai mengembalikan rekam
medis ke ruangan penyimpananan rekam
medis
Rabu, 04 Membantu di ruang 1. Mencari data rekam medis pasien di
Mei 2022 pendaftaran ruangan penyimpanan data rekam medis
2. Menulis identitas pasien pada rekam
medis pasien.
3. Entry data di aplikasi Simpus.
4. Setelah selesai mengembalikan rekam
medis ke ruangan penyimpananan rekam
medis
Kamis, 05 Membantu di ruang 1. Mencari data rekam medis pasien di
Mei 2022 pendaftaran

58 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
ruangan penyimpanan data rekam medis
2. Menulis identitas pasien pada rekam
medis pasien.
3. Entry data di aplikasi Simpus.
4. Setelah selesai mengembalikan rekam
medis ke ruangan penyimpananan rekam
medis
Jumat, 06 1. Membantu di ruang 1. Mencari data rekam medis pasien di
Mei 2022 pendaftaran ruangan penyimpanan data rekam medis
2. Menulis identitas pasien pada rekam
medis pasien.
3. Entry data di aplikasi Simpus.
4. Setelah selesai mengembalikan rekam
medis ke ruangan penyimpananan rekam
medis
2. Menulis surat masuk 1. Tahap persiapan :
- Penyediaan log book surat masuk
- Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat
Sabtu, 07 Membantu di ruang 1. Mencari data rekam medis pasien di
Mei 2022 pendaftaran ruangan penyimpanan data rekam medis
2. Menulis identitas pasien pada rekam
medis pasien.
3. Entry data di aplikasi Simpus.
4. Setelah selesai mengembalikan rekam
medis ke ruangan penyimpananan rekam
medis
Senin, 09 1. Menulis Surat Masuk 1. Tahap persiapan :
Mei 2022 - Penyediaan log book surat masuk
- Menyediakan lembar disposisi
2. Tahap pelaksanaan :
- Pemberian kode surat
- Pemberian nomor surat
- Index surat

59 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
- Isi ringkas surat
- Tanggal penyelesaian surat
- Asal surat

2. Penarikan Mahasiswa dari Dosen Pembimbing Akademik melakukan


penarikan mahasiswa dari lahan PKL
lahan PKL

Lampiran 2. Dokumentasi Kegiatan

60 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
1. Pengelolaan Kearsipan

Proses penulisan surat masuk Proses penulisan surat keluar

Log book surat masuk/surat keluar Kartu kendali masuk dan lembar
disposisi

2.

Pengelolaan Keuangan

3.

Pengelolaan Sarana Prasarana

Buku barang masuk Buku barang keluar

61 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Aplikasi Simbada Aplikasi Simbara

4. Pengelolaan Kepegawaian

62 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
5. Pengambilan Sampel Air

Hasil Pemeriksaan

6.

Skrining Lansia

7. Pengelolaan Simpus

63 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a
Gambaran jumlah Rekam Medis yang diinput

64 | u n i v e r s i t a s R e s p a t i Y o g y a k a r t a

Anda mungkin juga menyukai