Anda di halaman 1dari 2

Humas yang Terluka BAB I

1.1 Keadaan Geografis Desa, Luas Wilayah, Jumlah dusun


a. Keadaan Geografis
Secara administratif, Desa Bululawang terletak di wilayah Kecamatan Bululawang
Kabupaten Malang dengan posisi dibatasi oleh wilayah desa-desa tetangga. Di sebelah
Utara berbatasan dengan Desa Sempalwadak Kecamatan Bululawang Di sebelah Barat
berbatasan dengan Desa Wandanpuro Kecamatan Bululawang. Di sisi Selatan berbatasan
dengan Desa Krebet Senggrong  Kecamatan Bululawang, sedangkan di sisi timur
berbatasan dengan Desa Jambearjo Kecamatan Tajinan.

b. Luas Wilayah
Desa Bululawang terletak di wilayah Kecamatan Bululawang Kabupaten Malang.
Luas wilayah Desa Bululawang adalah 346.426 Ha (3,46 Km2). Luas lahan yang ada
terbagi ke dalam beberapa peruntukan, yang dapat dikelompokkan seperti fasilitas
umum, pemukiman, pertanian, perkebunan, kegiatan ekonomi dan lain-lain.

c. Jumlah Dusun
Terdapat 2 dusun yaitu Dusun Bululawang 1 dan dusun Bululawang 2

1.2 Kondisi Demografi


Keadaan Demografi dan Kependudukan Desa Bululawang
Berdasarkan data Administrasi Pemerintah Desa tahun 2019, jumlah
penduduk desa Bululawang sebanyak 6528 jiwa. Dengan jumlah penduduk laki-laki
3237 dan jumlah penduduk perempuan 3291. Jumlah penduduk demikian ini
tergabung dalam jumlah 1976 KK. Banyaknya jumlah penduduk di desa Bululawang
yang bisa meningkat pada setiap tahunnya.
Tabel Usia Penduduk Desa Bululawang

No Usia Jumlah Prosentase


1 0-4 107 1.6%
2 5-9 422 6.4 %
3 10-14 592 9%
4 15-19 536 8,2%
5 20-24 478 7,3%
6 25-29 455 6,9%
7 30-34 515 7,8%
8 35-39 613 9,4%
9 40-44 604 9,2%
10 45-49 559 8,5%
11 50-54 454 7,5%
12 55-58 314 4.8%
13 >59 879 13,4%
Jumlah Total 6528 100%
Sumber : Data desa Bululawang, November 2019.

Anda mungkin juga menyukai