Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN WAWANCARA PEGAWAI PABRIK

“PRODUKSI KAOS KAKI IDENTITAS SEKOLAH”

Oleh:
Nofitya Sukaningtyas (206053)

Dosen Pembimbing:
Dr. Eva Eri Dia, M.Pd

PRODI PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA


STKIP PGRI JOMBANG
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Kegiatan wawancara ini adalah salah satu tugas mata pelajaran Menyimak yang
bertujuan untuk memperoleh informasi dari narasumber. Saya memilih topik “ Proses
Produksi Kaos Kaki Identitas Sekolah dan Pemasarannya” oleh karena itu saya
mewawancarai salah satu pegawai pabrik.
Dengan terlaksananya kegiatan wawancara ini, maka saya berharap telah
memenuhi tugas Menyimak dan mendapatkan nilai yang baik. Serta bermamfaat
bagi teman-teman sekalian.

B. Tujuan Wawancara
1. Untuk memenuhi tugas mata pelajaran Menyimak
2. Mendapatkan informasi yang akurat dari narasumber
3. Memahami dan menguasai kegiatan wawancara
4. Mengetahui cara memproduksi dan pemasaran

C. Topik Wawancara
Proses Produksi Kaos Kaki Identitas Sekolah dan Pemasarannya

D. Judul Wawancara
Proses Produksi dan Pemasaran Kaos Kaki

E. Daftar Pertanyaan
I. Narasumber 1
1. Siapa nama ibu?
2. Berapa usia ibu?
3. Dimana alamat rumah ibu?
4. Sudah berapa lama ibu bekerja di pabrik ini?
5. Dari bahan apakah pembuatan kaos kaki?
6. Bagaimana cara memproduksi kaos kaki?
7. Apakah disini bisa produksi kaos kaki selain kaos kaki sekolah?
8. Bagaimana proses pemesanan kaos kaki?
9. Saat pemesanan, apakah harus pakai DP dahulu?
10. Berapa lama proses produksi pemesanan kaos kaki?
11. Berapa harga kaos kaki perpasang?
12. Sehari biasanya mendapat produksi kaos kaki berapa?
13. Bagaimana cara pengiriman barangnya?
14. Apa suka duka ibu saat bekerja di pabrik kaos kaki ini?
15. Apa harapan ibu kedepannya untuk pabrik ini?

II. Narasumber 2
1. Siapa nama ibu?
2. Berapa usia ibu?
3. Dimana alamat rumah ibu?
4. Sudah berapa lama ibu bekerja di pabrik ini?
5. Selain kaos kaki, disini menjual apa saja?
6. Berapa omset penjualan dalam sehari?
7. Bagaimana cara pembeliannya?
8. Apakah disini produksi sendiri atau dari luar?
9. Biasanya barangnya dijual kemana saja?
10. Proses pengirimannya bagaimana?
11. Biasanya sehari berapa banyak sales yang datang?
12. Berapa harga kaos kaki disini?
13. Penjualan biasanya melalui apa?
14. Apa suka duka ibu saat bekerja di pabrik kaos kaki ini?
15. Apa harapan ibu kedepannya untuk pabrik ini?

F. Waktu dan Tempat Wawancara


Hari / Tanggal : Senin, 25 Januari 2021
Pukul : 10.00 – selesai
Tempat : Pabrik Kaos Kaki
HASIL WAWANCARA

A. Narasumber
Narasumber 1
Nama : Ibu Dina
Alamat : Jln. Madura no. 64
Pekerjaan : Pegawai Pabrik
Narasumber 2
Nama : Ibu Alif
Alamat : Ngoro
Pekerjaan : Pegawai Pabrik

B. Pewawancara
Wawancara ini dilaksanakan oleh Nofitya Sukaningtyas (206053)

C. Transkrip Hasil Wawancara


I. Wawancara dengan Ibu Dina
P : Siapa nama ibu?
N : Dina
P : Berapa usia ibu?
N : 32 Thn
P : Dimana alamat rumah ibu?
N : Jln. Madura no. 64
P : Sudah berapa lama ibu bekerja di pabrik ini?
N : 9 Thn
P : Dari bahan apakah pembuatan kaos kaki?
N : Dari bahan benang
P : Bagaimana cara memproduksi kaos kaki?
N : Cara produksinya dari mesin, benang itu dimasukkan ke mesin, nanti dari
proses benang itu jadi kaos kaki
P : Apakah disini bisa produksi kaos kaki selain kaos kaki sekolah?
N : Bisa
P : Bagaimana proses pemesanan kaos kaki?
N : Biasanya sales datang kesini, langsung proses pemesanan
P : Saat pemesanan, apakah harus pakai DP dahulu?
N : Harus, soalnya jaga – jaga kalau nanti tidak diambil, jadi harus pakai DP 50%
P : Berapa lama proses produksi pemesanan kaos kaki?
N : Tergantung pesanan banyaknya. Kalau 100, 3 hari
P : Berapa harga kaos kaki perpasang?
N : 5.500
P : Sehari biasanya mendapat produksi kaos kaki berapa?
N : kalau 1 mesin, perhari dapat 15 lusin
P : Bagaimana cara pengiriman barangnya?
N : Tergantung, biasanya lewat paketan atau dikirim atau ambil sendiri
P : Apa suka duka ibu saat bekerja di pabrik kaos kaki ini?
N : Kalau sukanya, banyak orderan. Dukanya, diburu – buru orderan biar cepat
selesai
P : Apa harapan ibu kedepannya untuk pabrik ini?
N : Harapannya semoga tambah lancar usaha disini

II. Wawancara dengan Ibu Alif


P : Siapa nama ibu?
N : Alif
P : Berapa usia ibu?
N : 28 Thn
P : Dimana alamat rumah ibu?
N : Ngoro
P : Sudah berapa lama ibu bekerja di pabrik ini?
N : 10 Thn
P : Selain kaos kaki, disini menjual apa saja?
N : Disini banyak mbak, ada masker, celana dalam, payung, baju seragam,
kaos olahraga, banyak macamnya lagi
P : Berapa omset penjualan dalam sehari?
N : Kalau omset itu gak mesti ya mbak, kadang kalau pas lagi rame ya bisa
sampai 10, kalau pas lagi sepi ya kadang sampai 1 juta ya segituan.
Tergantung banyaknya pembeli
P : Bagaimana cara pembeliannya?
N : Pembeliannya itu ada yang via pemesanan dulu, biasanya dikirim
WhatsApp dulu nanti disiapkan barangnya, ada yang langsung datang
kesini pembelinya
P : Apakah disini produksi sendiri atau dari luar?
N : Ndak, ada yang produksi sendiri Sebagian, ada yang barang dari luar.
Barang dari luar kayak seperti baby – baby, terus kaos kaki olahraga
gitu, sarung tangan, kan kita belum punya mesinnya sendiri, jadi kita
ngambil dari luar
P : Biasanya barangnya dijual kemana saja?
N : Biasanya ada yang ke luar kota, ada yang ke pasar legi, ada yang ke
luar
pulau kayak di Bali – Denpasar, terus Makassar, terus Banjarmasin,
Kalimantan gitu
P : Proses pengirimannya bagaimana?
N : Pengirimannya biasanya lewat expedisi, tergantung pembelinya minta
expedisi apa, terus kalau ke luar pulau juga expedisi kadang diambil
sendiri kesini
P : Biasanya sehari berapa banyak sales yang datang?
N : Tidak mesti ya mbak, kalau pas lagi rame kadang juga 10 orang, kalau
pas lagi sepi juga 2 3 orang
P : Berapa harga kaos kaki disini?
N : Harganya macam – macam, kaos kaki sekolah itu sekitar 30 ribu-an,
untuk
kaos kaki bola sekitar 50 ribu, untuk kaos kaki baby – baby itu sekitar 35-
40 ribu, untuk sarung tangan juga harga 45-75 ribu, perlusin. Kita jualnya
perlusin.
P : Penjualan biasanya melalui apa?
N : Penjualannya biasanya kita pakai media social, bisa melalui shopee
online. Ada yang offline, orangnya kesini langsung gitu
P : Apa suka duka ibu saat bekerja di pabrik kaos kaki ini?
N : Sukanya itu pas lagi banyak sales datang lagi rame, kalau dukanya ya
pas
lagi sepi gak ada pembeli, jadi omsetnya menurun
P : Apa harapan ibu kedepannya untuk pabrik ini?
N : Harapannya semoga pandemic ini bisa selesai terus penjualannya juga
lancar, anak sekolah juga sudah masuk jadi banyak yang beli kaos kaki
PENUTUP
A. KESIMPULAN
Wawancara adalah kegiatan tanya-jawab secara lisan untuk memperoleh informasi.
Dari wawancara yang saya lakukan dapat ditarik kesimpulan. Di pabrik kaos kaki
tersebut tidak hanya menjual kaos kaki sekolah saja. Harga juga terjangkau bila kita
membeli di pabriknya langsung, tidak dari tangan ke-2. Bahkan pabrik tersebut sudah
menjual produknya sampai keluar pulau. Dan masa pandemic ini juga berpengaruh
terhadap omset penjualan.

B. SARAN
Yang awalnya usaha kecil – kecilan, kini telah menjadi pabrik yang terkenal hingga
keluar pulau dan sudah bisa mempekerjakan karyawan. Dari sini saya paham bahwa
usaha tidak akan mengkhiyanati hasil. Dan walaupun di masa pandemic ini terdapat
penurunan omset penjualan, kita tetap harus bersyukur masih mendapat orderan
walau tidak seperti sebelum masa pandemic.
LAMPIRAN

IBU DINA IBU ALIF


(NARASUMBER 1) (NARASUMBER 2)

Anda mungkin juga menyukai