Anda di halaman 1dari 3

PENGERTIAN PENGENDALIAN HAMA TERPADU (PHT)

MERUPAKAN PENGENDALIAN HAMA YANG BERUSAHA MEMAKSIMUMKAN KEEFEKTIPAN PENGENDALI


ALAMI DAN PENGENDALIAN SECARA BERCOCOK TANAM MENGGUNAKAN PENGENDALI KIMIAWI HANYA
BILA DI PERLUKAN DENGAN MEMPERTIMBANGKAN KONSEKWENSI EKOLOGI, EKONOMI DAN SOSIAL
BUDAYA

TUJUAN PENGENDALIAN TERPADU

• MEMANTAPKAN PRODUKTIVITAS PERTANIAN/MENCEGAH KEHILANGAN HASIL

• MEMPERTAHANKAN KELESTARIAN LINGKUNGAN

• MELINDUNGI KESEHATAN PRODUSEN dan KONSUMEN

• MENINGKATKAN EFISIENSI FAKTOR PRODUKSI

. MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PETANI

KAIDAH PENGUNAAN PESTISIDA BIJAKSANA DENGAN 6 TEPAT

1. TEPAT MUTU

2. TEPAT DOSIS ATAU KONSENTRASI

3. TEPAT SASARAN

4. TEPAT JENIS

5. TEPAT WAKTU

6. TEPAT CARA PENGGUNAAN

1. Tepat Mutu
Pestisida yang digunakan harus yang bermutu baik, Mutu pestisida ditentukan oleh bahan yang telah
teruji.

- Pilih pestisida yang terdaptar dan diijinkan oleh

komisi pengawasan pestisida


- Tidak kadaluarsa

- Kemasan tidak rusah

- Kemasan berbahasa Indonesia

- Tidak diduga palsu

2. Tepat Dosis/Konsentrasi
Daya racun pestisida terhadap jasad sasaran ditentukan oleh dosis atau konsentrasi formulasi pestisida

Dosis : adalah banyaknya (volume) racun yang diaplikasikan pada satuan luas (1 liter / 1 ha luasan)

Konsentrasi : adalah perbandingan (Persentase) antara bahan aktif dengan bahan pengencer, pelarut
dan / atau pembawa.

- Sesuai dengan rekomendasi anjuran

- Residu pestisida

- Resistensi dan resurgensi

3.Tepat Sasaran

Pestisida yang digunakan harus berdasarkan jenis OPT yang menyerang Tanaman.

- Melakukan pengamatan untuk mengetahui OPT yang menyerang

- Memilih jenis pestisida yang sesuai dengan OPT tersebut

- Mengetahui biologi OPT yang dikendalikan

4. Tepat Jenis
Setiap jenis pestisida hanya diperuntukan bagi OPT tertentu.

- Berdasarkan objek sasaran

- Cara masuk ke dalam tubuh serangga

- Menurut cara kerja atau distribusinya di dalam tanaman

- Informasi tersebut tertera pada label kemasan pestisida


5. Tepat Waktu
Penggunaan pestisida berdasarkan konsepsi PHT harus berdasarkan hasil pemantauan atau pengamatan
rutin (monitoring/scouting)

- Waktu penggunaan pestisida harus tepat yaitu bila

sudah mencapai ambang pengendalian

- Pengendalian dilakukan waktu teduh (pagi atau sore hari)

- Suhu udara kurang dari 30○C

- Kelembaban 50 s/d 80%

6. Tepat Cara Penggunaan


Pada umumnya penggunaan pestisida adalah dengan cara penyemprotan, pada OPT dan tanaman
tertentu aplikasi pestisida dapat dilakukan dengan cara :

- pencelupan

- pengasapan

- pemercikan

- penyuntikan

- Pengolesan

- penaburan dan

- penyiraman.

Anda mungkin juga menyukai