Anda di halaman 1dari 25

1

PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

PROFIL RSU BUNDA


GORONTALO

Disahkan Oleh
Direktur RSU Bunda Gorontalo

dr. Rudolf Anglimala

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 1


2
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan Puji dan Syukur Kehadirat Tuhan yang Maha Esa,
karena atas limpahan Karunia dan Rahmat-Nya dan kerjasama dari seluruh
karyawan Rumh Sakit Umum Bunda sehingga Profil Rumah Sakit Umum Bunda
Gorontalo Untuk Tahun 2020 dapat diselesaikan dengan baik.

Dalam Penyusunan Profil yang sangat sederhana ini mencakup gambaran


dari hasil kegiatan di Rumah Sakit Umum Bunda Gorontalo Tahun 2019.

Kami menyadari bahwa isi dari Profil ini masih jauh dari kesempurnaan,
baik penyusunan kata maupun data-data yang disajikan. Untuk itu kami sangat
mengharapkan masuka-masukan dan kritik dari semua pihak untuk membantu
mencapai kesempurnaan Profil yang akan datang dan kepada semua pihak yang
telah membantu dalam penyusunan Profil ini kami ucapkan terima kasih. Semoga
Tuhan dapat melindungi dan memberikan kekuatan kepada kita semua agar dapat
lebih baik untuk masa yang akan datang.

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 2


3
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

PENDAHULUAN

GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT UMUM BUNDA GORONTALO

1. Sejarah Berdiri
RSU Bunda Gorontalo berlokasi di pusat kota, terletak di Jln. H.B Jassin
No. 269 Kota Gorontalo, Rumah Sakit Umum Bunda Kota Gorontalo pertama kali
dibangun pada tahun 2008 dan dimanfaatkan sejak tahun 2008 dengan nama Rumah
Besalin Bunda Gorontalo. Awalnya berupa satu gedung yang terdiri dari 5 (empat)
ruangan, yaitu : Ruang Rawat inap Kebidanan,VK, Ok, Farmasi dan Ruangan
Imunisasi.

Tahun demi tahun Rumah Bersalin Bunda mengalami perkembangan baik


dari segi struktur bangunan dan SDM yang ada. Sesuai Surat Keputusan Menteri
Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 800/Kes/634/VII/2010 sebagai Rumah
Sakit Tipe D. Pada Tahun 2010 Rumah Bersalin Bunda mengalami Penambahan
struktur bangunan dan dilaksanakan peletakan Batu Pertama pembangunan Gedung
Baru Klinik Bedah Bunda Gorontalo dengan Beberapa Struktur Bangunan yang
baru seperi UGD, OK Ruang rawat inap, Lab dan Radiologi serta berubah nama
menjadi Rumah Sakit Umum Bunda Gorontalo, dengan luas tanah 4.976 M2 dan
luas bangunan 7.256 M2

Seiring Berkembangnya Rumah Sakit Bunda Gorontalo, mengalami


beberapa perubahan/penambahan gedung. Pada tahun 2011 mengalami
penambahan beberapa gedung seperi Ruang Rawat Inap:Gedung Sansevera
Atas,Adenium Atas dan Adenium Bawah, Ruang Perkantoran/Adiminstrasi dan
berubah nama menjadi Rumah Sakit Umum Bunda Kota Gorontalo. Pada tahun
2017 mengalami penambahan Gedung Rawat inap: Evorbia Lt 2,dan 3 dan
berfungsi hingga sekarang.

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 3


4
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Sejak berdirinya RS Umum Bunda Kota Gorontalo telah beberapa kali mengalami
perubahan kepemimpinan sebagai berikut :
- dr. Imelda Sp.OG (Tahun 2008 sampai 2013 )
- dr. Librioda Suminar Sp.M (Tahun 2013 sampai Agustus 2018)
- dr. Rudolf Anglimala (September 2018 sampai Sekarang)

2. Kondisi saat ini


Rumah Sakit Umum Bunda Kota Gorontalo dari tahun ketahun mengalami
perubahan dalam upaya untuk memenuhi tuntutan masyarakat akan pelayanan
rumah sakit yang exellence. Sebagai suatu komitmen manajemen Rumah Sakit
Umum Bunda Kota Gorontalo dalam meningkatkan mutu pelayanan secara
berkesinambungan dibuktikan dengan menerapkan Sistem Manajemen Mutu baik
melalui Akreditasi RS. Saat ini Rumah Sakit Umum Bunda Kota Gorontalo
memiliki 133 Tempat Tidur dan didukung oleh 237 tenaga medis dan non medis.
Perbaikan, pengembangan dan penambahan sarana dan prasarana untuk
mendukung pelayanan secara terus menerus dilakukan.

RSU Bunda Kota Gorontalo mempunyai tugas pokok memberikan


pelayanan yang berkualitas di bidang kesehatan khususnya di wilayah Kota
Gorontalo dan Kabupaten-kabupaten lain yang ada di Provinsi Gorontalo dan
sekitarnya Sebagai Rumah Sakit Rujukan Tipe D.

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 4


5
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

DENAH RUMAH SAKIT UMUM BUNDA

Gambar 1. Denah RSU Bunda Gorontalo

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 5


6
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

VISI DAN MISI RSU BUNDA GORONTALO

Visi merupakan pandangan jauh ke depan, kemana dan bagaimana suatu


organisasi harus dibawa berkarya agar tetap konsisten dan dapat eksis, antisipatif,
inovatif dan produktif. Visi dapat membantu organisasi untuk mendefenisikan
kemana organisasi akan dibawa dan membantu medefenisikan bagaimana
pelayanan harus dilakukan.
Peranan Rumah Sakit Umum Bunda Kota Gorontalo dalam mendukung
pencapaian, target maka dirumuskan Visi dan Misi Rumah Sakit Umum Bunda
Kota Gorontalo :

VISI :
“ Menjadi Rumah Sakit Swasta Terbaik di Kota Gorontalo ”

MISI :
“ Meningkatan Mutu Pelayanan serta Menciptakan
Lingkungan Bersih dan Sehat ”
MOTO :
“ Kesembuhan dan Kepuasan Anda adalah
Kebahagiaan kami ”

Tujuan
1. Menjadi rumah sakit swasta terbaik yang memberikan mutu pelayanan yang
paripurna kepada setiap pasien
2. Mengobati pasien hingga sembuh dan memberikan pelayanan yang dapat
memenuhi kepuasan konsumen
3. Menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih
4. Memberikan kesejahteraan kepada seluruh karyawan dan menjadikan insan yang
professional dibidangnya masing-masing

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 6


7
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Hakekat Rumah Sakit Bunda Gorontalo adalah :


Bahwa Rumah Sakit Umum Bunda Gorontalo didirikan sebagai Institusi
Pelayanan Sosial Masyarakat dibidang kesehatan yang tidak hanya berorientasi
pada profit semata namun RSU Bunda Gorontalo juga turut membantu dalam
pelayanan sosial khususnya kepada masyarakat yang tidak mampu, sehingga ada
keseimbangan yang mengarah kepada visi dan misi yang telah dibuat.

Falsafah Rumah Sakit Bunda Gorontalo adalah :


Rumah Sakit Umum Bunda Gorontalo adalah perwujudan dari harapan
pendirinya untuk memberi kontribusi dalam dunia kesehatan di kota Gorontalo dan
juga sebagai sarana sosial untuk menolong masyarakat yang tidak mampu secara
ekonomi.

Nilai-Nilai
Setiap organisasi memiliki nilai-nilai yang dianut dan harus diacu oleh setiap
karyawan dalam menjalankan kegiatan operasionalnya. Adapun nilai-nilai yang
patut dijunjung tinggi oleh setiap karyawan RSU Bunda dalam melaksanakan
tugasnya adalah sebagai berikut :
Kualitas
Integritas
Team Work
Spirit dan Etika

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 7


8
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Gambar 2. Struktur Organisasi RSU Bunda Gorontalo

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 8


9
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Adapun tugas pokok dan fungsi dari masing-masing pejabat struktural


adalah sebagai berikut :

1. Direktur
Tugas Pokok : Melaksanakan sebagian tugas dibidang pengelolaan dan
pengembangan rumah sakit umum berdasarkan peraturan perundang-undangan
untuk peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Uraian Tugas :
1. Merencanakan pengelolaan dan pengembangan rumah sakit sesuai
petunjuk untuk kelancaran tugas
2. Merumuskan kebijakan teknis dibidang pengelolaan dan pengembangan
rumah sakit sesuai rencana induk dan ketentuan untuk peningkatan kerja
3. Menyusun Prosedur kerja tetap rumah sakit sesuai ketentuan sebagai
dasar pelaksanaan tugas unit
4. Mengorganisir kegiatan pengelolaan,pengembangan dan pelayanan
kesehatan dirumah sakit berdasarkan sistem dan prosedur kerja untuk
terbitnya pelaksanaan tugas unit
5. Mengendalikan pelaksanaan tugas dibidang pengelolaan dan pelayanan
kesehatan dirumah sakit secara rutin untuk peningkatkan pelayanan
medis dan keperawatan
6. Mengarahkan pelaksanaan sistem pengelolaan dan pengembangan
rumah sakit secara proaktif dan inovatif untuk peningkatan kwalitas
pelayanan kesehatan
7. Membina pelaksanaan kegiatan unit secara menyeluruh untuk tertib dan
suksesnya tugas unit
8. Mendistribusikan tugas kepada bawahan sesuai bidang masing-masing
untuk kelancaran pelaksanaan tugas unit

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 9


10
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

9. Mengawasi pelaksanaan tugas baik intern dan ekstern secara berkala


untuk efektifitas dan efesiensi kegiatan unit
10. Mengevaluasi seluruh kegiatan unit secara terpadu untuk mengetahui
perkembangan pelaksanaan tugas
11. Mengkonsultasi pelaksanaan tugas kepada atasan baik lisan maupun
tulisan untuk beroleh petunjuk lebih lanjut
12. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan unit terkait melalui rapat
koordinasi untuk penyatuan pendapat
13. Melaporkan hasil pelaksanaan tugas unit secara berkala sebagai bahan
evaluasi

2. Manajer Pelayanan medik dan Penunjang


Tugas Pokok : Melaksanakan tugas dibidang penataan dan pengelolaan prosedur
pelayanan medis dan keperawatan sesuai petunjuk pelaksana/petunjuk teknis untuk
peningkatan kinerja pelayanan rumah sakit

Uraian Tugas :
1. Menghimpun kebijakan teknis dibidang pelayan kesehatan rumah sakit
sesuai kebutuhan sebagai pedoman pelaksanaan tugas
2. Menyusun rencana kerja pelayanan kesehatan rumah sakit sesuai
kebutuhan untuk menjadi program unit
3. Merencanakan kebutuhan tenaga medis,penunjang medis,sarana
prasarana medis dan logistic keperawatan sesuai ketentuan untuk
kelancaran tugas unit
4. Melakukan koordinasi tugas pelayanan dengan Unit Pelayanan
Fungsional dan instalasi untuk kelancaran pelayanan
5. Melakukan pembinaan,pengawasan dan evaluasi terhadap pelayanan
kesehatan rumah sakit secara rutin untuk peningkatan kinerja unit

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 10


11
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

6. Melakukan pemantauan dan pengawasan sarana, peralatan medis dan


logistic keperawatan secara terpadu untuk tertibnya pelaksanaan tugas
7. Mengkonsultasikan tugas dengan atasan secara lisan maupun tulisan
untuk beroleh petunjuk
8. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan kepala bidang/unit terkait
melalui rapat/pertemuan untuk penyatuan pendapat
9. Mendistribusikan tugas kepada bawahan sesuai job untuk tertibnya
pelaksanaan tugas
10. Menyusun laporan pelaksanaan tugas secara berkala sebagai bahan
evaluasi
11. Melaksanakan tugas lain diperintahkan oleh atasan untuk kelancaran
tugas kedinasan

3. Manajer Umum
Tugas Pokok : Melaksanakan tugas dibidang umum, Kepegawaian dan Diklat
untuk peningkatan kinerja rumah sakit

Uraian Tugas :
1. Menghimpun kebijakan teknis dibidang umum rumah sakit sesuai
kebutuhan sebagai pedoman pelaksanaan tugas
2. Merumuskan kebijakan teknis dibidang umum,Kepegawaian dan Diklat
.
3. Menghimpun data dibidang umum, Kepegawaian dan diklat, sesuai
kebutuhan sebagai dasar penyusunan rencana kerja
4. Menyusun rencana kerja umum, Kepegawaian, sesuai kebutuhan untuk
menjadi program unit
5. Menyusun standard dan prosedur kerja sesuai ketentuan untuk
peningkatan kinerja unit

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 11


12
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

6. Melakukan pembinaan teknis kegiatan umum,Kepegawaian dan Diklat


rumah sakit secara rutin untuk peningkatan kinerja dan kualitas aparatur
7. Mengendalikan kegiatan umum, Kepegawaian, sesuai prosedur dan
mekanisme untuk tertibnya pelaksanaan tugas unit
8. Mengawasi dan mengevaluasi bidang umum, Kepegawaian dan Diklat
secara rutin untuk kelancaran pelaksanaan tugas unit
9. Mengkonsultasi tugas dengan atasan secara lisan maupun tulisan untuk
beroleh petunjuk
10. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan Manajer pelayanan
melalui rapat/pertemuan untuk penyatuan pendapat
11. Mendistribusikan tugas kepada bawahan sesuai job untuk tertibnya
pelaksanaan tugas
12. Menyusun laporan pelaksanakan tugas secara berkala sebagai bahan
evaluasi
13. Melaksanakan tugas lain yang di perintahkan oleh atasan untuk
kelancaran tugas kedinasan

4. Supervisor Keperawatan
Tugas Pokok : Melaksanakan tugas dibidang keperawatan berdasarkan
Juklak/Juknis untuk pengembangan dan peningkatan kualitas pelayanan
keperawatan di rumah sakit.
Uraian Tugas :

1. Menyiapkan kebijakan teknis dibidang keperawatan sesuai sebagai


pedoman pelaksanaan tugas
2. Menghimpun data dibidang keperawatan sesuai jenis untuk mengetahui
perkembangannya
3. Menyusun rencana kerja keperawatan sesuai kebutuhan untuk menjadi
program unit

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 12


13
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

4. Menyusun dan menetapkan ketentuan-ketentuan pelayanan keperawatan


sesuai dengan kebijaksanaan Direktur rumah sakit
5. Memberikan bimbingan, petunjuk dan penilaian kepada tenaga perawat
untuk peningkatan dan terpeliharanya mutu pelayanan keperawatan
secara paripurna
6. Melakukan program orientasi bagi perawat baru dan program rotasi
tenaga perawatan diunit-unit pelayanan perawatan
7. Mengkonsultasikan tugas dengan atasan secara lisan maupun tulisan
untuk beroleh petunjuk
8. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan kepala bidang/unit terkait
melalui rapat/ pertemuan untuk penyatuan pendapat

5. Manager Keuangan
Tugas Pokok : Melaksanakan tugas dibidang penatausahaan Keuangan berdasarkan
Peraturan Perundang-undangan untuk terwujudnya tertib administrasi keuangan.

Uraian Tugas :
1. Menghimpun kebijakan teknis penatausahaan keuangan sesuai
kebutuhan sebagai pedoman pelaksanaan tugas
2. Menyusun kebijakan teknis penatausahaan keuangan sesuai kebutuhan
untuk kelancaran pelaksanaan tugas
3. Menyiapkan dan merumuskan penyusunan anggaran pendapatan dan
belanja Rumah Sakit sesuai juklak/juknis untuk kelancaran tugas unit
4. Mengelola administrasi keuangan sesuai pedoman untuk tertibnya
penggunaan anggaran
5. Meneliti kelengkapan pengajuan pencairan anggaran berdasarkan juklak
/ juknis untuk proses pencairan
6. Mengesahkan surat perintah membayar sesuai kebutuhan sebagai dasar
penertiban surat perintah pencairan dana

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 13


14
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

7. Menyusun laporan prognosis keuangan unit berdasarkan penggunaan


anggaran sebagai bahan pertanggung jawaban
8. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan kepala-kepala bidang /
unit terkait melalui rapat/pertemuan untuk penyatuan pendapat
9. Menyusun laporan pelaksanaan tugas secara berkala sebagai bahan
evaluasi

Sumber Daya RSU Bunda Gorontalo

1. Ketenagaan
Untuk menjalankan roda organisasi dalam memberikan pelayanan kepada
masyarakat, RSU Bunda memiliki tenaga medis baik spesialis maupun umum,
para medis dan non medis.

Adapun jumlah tenaga dokter spesialis yang bekerja di RSU Bunda dapat dilihat
pada tabel sebagai berikut :

Tabel 1. Daftar Nama Tenaga Spesialis


RSU Bunda Gorontalo Tahun 2020
No. Bagian Nama Dokter
1. ✓ dr. Ansar Andi Radja, Sp.PD
Penyakit Dalam FINASIM
✓ dr. Jevie Kairupan, Sp. PD
✓ dr. Nelyan Helma Mokoginta,
Sp. PD
✓ dr. Ucok S Lubis, Sp. PD
✓ dr. Eduward J. Thendiono,
Sp.PD

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 14


15
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

2. Kebidanan dan Penyakit ✓ dr. I Gusti Ngurah Suparwat,


Kandungan Sp.OG
3. Penyakit Anak ✓ dr. Ory Y. Harum, Sp.A
✓ dr. Ufy Trisnawaty, Sp.A,
M.Kes
✓ dr. Lidya Widjaja, Sp.A
4. Spesialis Bedah ✓ dr. Hendry Johannes Sundah,
Sp.B
5. Spesialis Gigi ✓ drg. Olivia Lanti
6. Spesialis Anestesi ✓ dr. Lanto Friedaharti Amali,
Sp.An
7. Spesialis Patalogi Klinik ✓ dr. Nurliana Ibrahim, Sp.PK
8. Spesialis Radiologi ✓ dr. Elen Mahmud Lukum, Sp.
Rad.M.Kes
9. Spesialis Gizi ✓ dr. Rita Amini Warastuti,
M.Gizi
11. Spesialis Mata ✓ dr. Librioda Suminar, Sp. M
✓ dr. Fajri W Matoka, Sp.M
✓ dr. Ningsri Datau Sp.M
✓ dr. Tri Lestari, Sp.M
12. Spesialis THT ✓ dr. Ziad Ahmad, Sp. THT. KL

13. Spesialis Orthopedi ✓ dr. Chairul Wahjudi, Sp. OT

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 15


16
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Keseluruhan tenaga karyawan yang memberikan pelayanan dapat dirinci pada


Tabel 2 berikut :

Tabel 2. Klasifikasi dan Jumlah Tenaga di RSU Bunda Gorontalo


tahun 2020

NO. JENIS TENAGA YANG ADA JUMLAH


1 dr. Umum 13
2 dr. Spesialis P. Dalam 5
dr. Spesialis Kebidanan dan Penyakit
3 Kandungan 1
4 dr. Spesialis Anak 3
5 dr. Spesialis Bedah 1
6 dr. Spesialis Gigi 1
7 dr. Spesialis Anastesi 1
8 dr. Speisalis Patalogi Klinik 1
9 dr. Spesialis Radiologi 1
10 dr. Spesialis Gizi 1
11 dr. Speisalis Mata 4
12 dr. Spesialis THT 1
13 dr. Spesialis Orthopedi 1
14 Apoteker 2
15 Perawat 102
16 Radiografer 2
17 Gizi Klinik 1
18 Bidan 11
19 Analis Laboraturium 4
20 Farmasi 19
21 Rekam Medik 2
22 Tenaga Non Kesehatan 62
TOTAL 237

2. Sumber Daya Sarana


Saranan merupakan bagian tak terpisahkan dari mutu pelayanan. Semakin
baik sarana yang ada di Rumah Sakit, semakin baik pula mutu pelayanan yang

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 16


17
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

diberikan. Jenis-jenis pelayanan Kesehatan yang disediakan di Rumah Sakit Umum


Bunda Gorontalo adalah :
1. Pelayanan Medik terdiri dari :
a. Pelayanan Gawat Darurat diselenggarakan 24 jam sehari
b. Pelayanan Medik Umum :
Pelayanan Medik Dasar
Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak
Pelayanan Keluarga Berencana
c. Pelayanan Medik Spesialis Dasar :
Pelayanan Penyakit Dalam
Pelayanan Kesehatan Anak
Pelayanan Bedah
Pelayanan Obstetri dan Ginekologi
d. Pelayanan Spesialis Penunjang :
Pelayanan Anastesilogi
Pelayanan Radiologi
Pelayanan Patologi Klinik
2. Pelayanan Kefarmasian :
a. Pengelolaan Sediaan Farmasi
b. Alat Kesehatan dan Bahan Medis Habis Pakai
c. Pelayanan Farmasi Klinik
3. Pelayanan Keperawatan dan Kebidanan
a. Pelayanan Asuhan Keperawatan
b. Pelayanan Asuhan Kebidanan
4. Pelayanan Penunjang Klinik
a. Gizi
b. Sterilisasi Instrumen
c. Rekam Medik

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 17


18
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

5. Pelayanan Penunjang Klinik


a. Pelayanan Laundry / Linen
b. Jasa Boga / Dapur
c. Teknik dan Pemeliharaan Fasilitas
d. Pengelolaan Limbah
e. Gudang
f. Ambulance
g. Sistem Informasi & Komunikasi
h. Penanggulangan Kebakaran
i. Pengelolaan Air Bersih
6. Pelayanan Rawat Inap
a. Rawat Inap Perawatan Kelas III
b. Rawat Inap Perawatan Intensif
c. Rawat Inap Perawatan Kelas II
d. Rawat Inap Perawatan Kelas I
e. Rawat Inap Perawatan Vip
f. Rawat Inap Perawatan Vip Utama

3. Rawat Inap
Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat oleh RSU Bunda, pada pasien
pengguna kartu BPJS, kartu lain maupun umum. Adapun rawat inap periode
Januari – Desember 2018 dan Januari – Desember 2019 tampak pada tabel 3 berikut
:

Tabel 3. Kunjungan Pasien Rawat Inap Tahun 2018 & Tahun 2019

No. Jenis Layanan Tahun 2018 Tahun 2019


1. Rawat Inap 6.091 7.562

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 18


19
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

DATA KUNJUNGAN PASIEN RAWAT INAP TAHUN 2019

RAWAT INAP TAHUN 2019


NO JENIS RAWATAN PENYAKIT TOTAL
1 Penyakit Dalam 3.756
2 Anak 2.052
3 Saraf 369
4 Jantung Paru 38
5 Telinga Hidung Tenggorokan 90
6 Kulit Dan Kelamin 9
7 Orthopedi 4
8 Mata 3
9 Bedah 55
10 Kebidanan 1.186
Total Keseluruhan 7.562

Tabel 4. Data Kunjugan Pasien Rawat Inap Tahun 2019 Menurut Jenis Rawatan
Penyakit

4. Rawat Jalan
Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat oleh RSU Bunda, pada pasien
pengguna kartu BPJS, kartu lain maupun umum. Adapun rawat jalan periode
Januari – Desember 2018 dan Januari – Desember 2019 tampak pada tabel 5 berikut
:
Tabel 5. Kunjungan Pasien Rawat Jalan Tahun 2018 & Tahun 2019

No. Jenis Layanan Tahun 2018 Tahun 2019


1 Rawat Jalan 12.931 22.207

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 19


20
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

DATA KUNJUNGAN PASIEN RAWAT JALAN TAHUN 2019


RAWAT JALAN TAHUN 2019
NO BULAN TOTAL
1 Januari 1.613
2 Februari 1.752
3 Maret 1.850
4 April 2.013
5 Mei 1.660
6 Juni 1.338
7 Juli 2.481
8 Agustus 2.068
9 September 1.749
10 Oktober 1.992
11 November 1.954
12 Desember 1.737
Total Keseluruhan 22.207

Tabel 6. Data Kunjugan Pasien Rawat Jalan Tahun 2019


Untuk melayani pasien rawat inap RSU Bunda Gorontalo memiliki jumlah
tempat tidur dapat dilihat dalam table 7 berikut

No. Ruangan / Kelas Jumlah


1. Kelas 1 24
2. Kelas 2 10
3. Kelas 3 pria 8
4. Kela 3 wanita 10
5. Kelas 3 anak 6
6. Isolasi Dewasa 4

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 20


21
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

7. Isolasi Anak 2
8. Vip Biasa 45
9. Vip Utama 6
10. Kelas 1 kebidanan 2
11. Kelas 2 kebidanan 3
12. Kelas 3 kebidanan 5
13. Vip biasa kebidanan 6
14. Vip utama kebidanan 2
Jumlah 133

Layanan rawat inap juga ditunjang dengan layanan laboratorium, rontgen,


farmasi, ambulance, sarana penunjang lain dari RSU Bunda Gorontalo dapat dilihat
pada table 8 berikut :

Tabel 8. Sarana Penunjang Utama Pada RSU Bunda Gorontalo


No. Nama Sarana Penunjang Jumlah
1. Mobil Ambulance 2
2. Emergency Set 1
3. Apotek 1
4. Laboratorium Set 1
5. Dental Set 1
6. Operating Set 1
7. ECG 4
8. USG 1
9. X-Ray 1

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 21


22
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

Indikator Layanan
Untuk mengetahui tingkat pemanfaatan, mutu dan efisiensi pelayanan suatu
rumah sakit, maka digunakan berbagai indicator. Umumnya indicator yang
seringkali digunakan adalah Bed Occupancy Rate (BOR), Average Length of Stay
(ALOS), Turn Over interval (TOI) dan Bed Turn Over (BTO). Kondisi keempat
indicator RSU Bunda ini dapat dilihat pada tabel 9 berikut :

Tabel 9. INDIKATOR PELAYANAN RSU BUNDA GORONTALO


TAHUN 2019
BOR ALOS TOY BTO
BULAN (%) (Hari) (Hari) (Kali)
Januari 55 3 7 3
Pebruari 53 3 4 3
Maret 41 3 6 3
April 57 4 3 4
Mei 42 3 5 3
Juni 47 3 4 3
Juli 61 4 3 4
Agustus 57 4 4 4
September 53 4 4 3
Oktober 36 3 7 3
Nopember 38 3 7 3
Desember 55 4 4 3
50 % 3 Hari 5 Hari 39 Kali

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 22


23
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

MATA ANGGARAN RSU BUNDA GORONTALO TAHUN 2019

NO. MATA ANGGARAN JUMLAH

1 Modal Pemilik Rp 2.500.000.000

2 JKN Rp 12.050.000.000
TOTAL
Rp 14.050.000.000

Tabel 10. Mata Anggaran RSU Bunda Gorontalo Tahun 2019

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 23


24
PROFIL
RSU BUNDA GORONTALO
Tahun 2020

PENUTUP

Kami berterima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa karena penyusunan
Profil RSU Bunda bisa diselesaikan dengan baik, walaupun kami sadari masih
banyak kekurangannya sehingga itu kami berharap masukan dan saran dari
pembaca sekalian.

Rumah Sakit Umum Bunda akan terus meningkatkan pelayanan kesehatan


yang ada di Rumah Sakit ini baik secara kualitas maupun kuantitas, dengan melihat
akan tingkat kebutuhan masyarakat kota Gorontalo akan pelayanan kesehatan yang
terus meningkat dari tahun ke tahun dan juga semakin tinggi tuntutan masyarakat
akan kualitas pelayanan yang ada di Rumah Sakit, maka kami menyadari bahwa
Rumah Sakit Umum Bunda perlu untuk terus memperbaharui kinerja pelayanan
Rumah Sakit dari waktu ke waktu.

Dengan tekat dan semangat yang luar biasa dari seluruh stakeholder yang
ada di Rumah Sakit Bunda, maka kami sangat optimis bahwa Rumah Sakit Umum
Bunda akan dapat bersaing dan menjadi Rumah Sakit Swasta terbaik di Kota
Gorontalo sesuai dengan visi RSU Bunda Gorontalo.

Website: www.rsubunda.co.id | Email: info@rsubunda.co.id 24

Anda mungkin juga menyukai