Anda di halaman 1dari 5

PANDUAN PENYUSUNAN DAN PEMBUATAN KEYAKINAN KELAS

DI SMPN 1 PUNCU
1. Keyakinan Kelas berisikan kesepakan-kesepakatan dan komitmen bersamayang
dibuat oleh peserta didik dan guru dengan tujuan untuk menciptakan budaya positif
dalam rangka mencapai kenyamanan dan kemerdekaan belajar.
2. Kesepakatan kelas bukan hanya terkait apa yang diharapkan guru terhadap peserta
didiknya, tetapi juga terkait hal-hal yang diharapkan murid terhadap guru.
3. Yang terdapat dalam kesepakatan kelas yaitu aturan-aturan yang dapat membantu
peserta didik dan guru dalam berkolaborasi membentuk kegiatan pembelajaran yang
efektif.
4. Konten dari kesepakatan kelas sebaiknya
a. mudah dipahami dan dapat dapat diterapkan.
b. menggunakan kalimat positif, padat, singkat dan jelas
c. menghindari penggunaan kata “jangan dan tidak”
d. bersifat umum dan sederhana (tidak terlalu banyak) sehingga mudah untuk
diingat.
5. Langkah-langkah menyusun kesepakatan kelas yaitu:
a. Pertama, menanyakan kepada murid tentang kelas impian yang diharapkan.
Contoh:
“Kelas impian yang seperti apa yang kamu harapkan di kelas?”

Bila murid ada kendala untuk menjawab bisa dipandu dengan pertanyaan
berikut:“Apakah kamu menginginkan kelas yang tertata rapi, bersih, indah dan
nyaman dan membahagiakan?”

Kondisi yang bagaimana lagi yang kamu inginkan terhadap kelas impianmu?
Apakah kamu juga menginginkan kelas dengan suasana dimana semua warganya:
1.) beriman, bertakwa dan berakhlak mulia (tertib, jujur, disiplin,
bertanggungjawab, peduli, dan percaya diri)?
2.) saling menghargai kebhinekaan seperti guru menghargai murid dan murid juga
menghargai guru?
3.) saling bergotong royong dalam melaksanakan hal-hal positif?
4.) suka bertanya untuk mengkonfirmasi hal-hal yang belum jelas atau belum
diketahuinya dan merespon positif atas stimulus belajar?
5.) berkreasi dan berinovasi
6.) bersikap mandiri.
b. Kedua, murid diberi kesempatan terlibat dalam penyusunan keyakinan kelas
dengan menanyakan ide dalam rangka mewujudkan kelas impiannya.
Contoh pertanyaan yang diajukan: “Bagaimana caramu untu mewujudkan kelas
impianmu?
1.) Dalam rangka menciptakan kelas yang tertata rapi, bersih, indah dan nyaman
dan membahagiakan; apakah kamu melakukan kegiatan berikut ini:
a.) membersihkan kelas sebelum dan sesudah pembelajaran secara bersam?
b.) membuang sampah pada tempatnya?
c.) menata barang-barang yang ada di kelas dengan rapi?
d.) menghias kelas supaya indah?
e.) memajang hasil karya di kelas?
2.) Akankah kamu bekerjasama dan berupaya untuk saling menghormati dan
menghargai untuk menciptakan ketenangan, disiplin waktu dan saling
membantu dalam menjaga kebersihan kelas?
3.) Apa yang akan kamu lakukan untuk wemujudkan sikap ..
a.) beriman bertakwa dan berakhlak mulia?
b.) saling menghargai dan menghormati?
c.) bergotong royong?
d.) bernalar kritis?
e.) kreatif?
f.) mandiri?
4.) Apa upayamu supaya dapat datang tepat waktu dalam setiap kegiatan?
5.) Apa upayamu untuk mencegah keributan, perkelahian?
6.) Bisa ditambahkan pertanyaan-pertanyaan pemantik untuk mengeksplore ide-
ide murid.
c. Menyimpulkan ide-ide murid yang sudah disampaikan.
d. Mengubah ide-ide yang diampaikan menjadi kesepakatan kelas
e. Menuliskan kesepakatan kelas yang sudah dibuat bersama tersebut dalam bentuk
poster.
f. Menandatangi keyakinan kelas yang berisi kesepakatan kelas bersama sebagai
wujud persetujuan terhadap kesepakatan kelas telah dibuat disepakati bersama.
g. Memajang poster tersebut di tempat yang mudah dilihat

6. Bila terjadi pelanggaran terhadap kesepakatan kelas guru akan melaksanakan praktik
segitiga restitusi bukan berupa sanksi atau hukuman tetapi berupa konsekuensi
mendidik. (pelaksanan segitiga restitusi ada pada panduan tersendiri)

(LMS Pendidikan Guru Penggerak, Modul 1.4 Budaya Positif)

7. Melakukan analisis, evaluasi dan refleksi terhadap keyakinan kelas sebagai bahan
revisi perbaikan dari keyakinan kelas.
8. Selain wali kelas, guru mapel juga diperbolehkan membuat keyakinan kelas terkait
mata pelajarannya dimulai dari kelas impian mata pelajaran yang diharapkan murid
dan langkah-langkahnya hampir sama dengan langkah-langkah di atas.
Contoh-contoh poster

https://www.kompasiana.com/dewisartika7878/61acd83f62a7040bdc770954/keyakinan-kelas-dan-aksi-nyata-penerapan-budaya-
positif

Dibagian bawah bisa ditambahkan tanda tangan murid dan wali kelas

Anda mungkin juga menyukai