Anda di halaman 1dari 3

Kasus SDIDTK 1 :

Nurlela bayi perempuan lahir tanggal 08-03-2017. Pada tanggal 28-08-2017 dilakukan
pemeriksaan SDIDTK. Dengan hasil : Berat badan 10,50 kg. Panjang badan 70 cm. Lingkar
kepala 46 cm. Ibu berkata bahwa bayinya sering kaget dengan suara keras.

Petugas kesehatan memeriksa bayi Nurlela, dengan hasil sebagai berikut:

Bayi Nurlela belum mampu menggenggam pensil selama beberapa detik ketika pensil
disentuhkan dipunggung tangan atau ujung jari bayi. Petugas kesehatan bertanya dan ibu
mengatakan bahwa bayinya dapat tersenyum bila diajak bermain dan sudah tengkurap dengan
kepala terangkat tegak.

Hasil pemeriksaan Tes daya Dengar dengan menggunakan instrumen umur ( >3 sd 6 bln) Tidak ada
jawaban “Tidak”

Pertanyaan :

1. Hitung usia Kronologis (tanggal periksa – tanggal lahir ) bayi Nurlela


2. Bagaimana pertumbuhannya & perkembangannya
3. Intervensi untuk bayi Nurlela
4. Buat/isi Formulir dari SDDTK
Kasus SDIDTK 2 :

Seorang anak Laki –laki datang ke PUSKESMAS bersama orang tuanya, pada tanggal 12
Desember 2020. Data anak tersebut :
Anak bernama : Doni, ayah: Budi, Ibu : Rina, alamat : bojong kulur. Tanggal lahir : 1 Mei 2019
Tidak ada keluhan, PB 89 cm, BB 13,8 kg, LK 48 cm.
Anak belum mampu bertepuk tangan/melambaikan tangan tanpa bantuan dan belum dapat
memungut kubus dilantai dengan berdiri kembali tanpa pegangan. Pemeriksaan perkembangan
yang lainnya jawaban YA.
Hasil pemeriksaan terhadap Tes Daya Dengar Tidak ada jawaban “Tidak”
Hasil pemeriksaan Deteksi Dini Autis Pada Anak dengan kuesioner Pemeriksaan Modified
Checklist For Autism In Toodler (M-Chat) adalah Jawaban “Tidak” kurang dari 2 pertanyaan
kritis yaitu pada pertanyaan no 2 saja.

Pertanyaan :
1. Hitung usia Kronologis (tanggal periksa – tanggal lahir ) anak Doni
2. Bagaimana pertumbuhannya & perkembangannya (KPSP,TDD, CHAT)
3. Bagaimana intervensi pada kasus anak Doni
4. Buat/isi Formulir dari SDDTK
Kasus SDIDTK 3 :

Seorang anak perempuan datang ke Posyandu bersama pengasuhnya, pada tanggal 26 Desember
2020. Data anak tersebut :Anak bernama : Rini S, ayah: Anton, Ibu : Siti, alamat : Cibubur.
Tanggal lahir : 2 Januari 2018, Tidak ada keluhan, PB 94 cm, BB 11 kg, LK 48 cm. Anak dapat
menyebut 2 diantara gambar- gambar binatang dengan sebuatan kucing “meong” dan anjing
dengan sebutan “gugug” pemeriksaan perkembangan lainnya hasil jawaban YA.
Anak dapat menyebutkan nama benda dan kegunaannya misalnya Cangkir untuk minum, bola
untuk dilempar, anak dapat menunjukkan minimal 2 nama benda di depannya, sesuai fungsinya
(missal untuk minum: cangkir, untuk dilempar; bola, untuk makan: sendok; untuk menggambar;
pensil warna), anak dapat secara spontan memulai permainan dengan gerakan tubuh, Seperti pok
ame-ame atau cilukba.
Anak Rini dapat mencocokkan kartu “E”sampai dengan baris ketiga.
Pada Instrumen Masalah perilaku dan emosional pada anak Rini Tidak ada jawaban “YA”
Pemeriksaan m-chat pada anak Rini dengan hasil Tidak ada jawaban “Tidak”
Deteksi Dini Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas pada anak Rini tidak ditemukan
adanya keadaan yang sering, kadang-kadang dan selalu.

Pertanyaan :
1. Hitung usia Kronologis (tanggal periksa – tanggal lahir ) anak Rini
2. Bagaimana pertumbuhannya & perkembangannya (KPSP, TDL,TDD, KMME,
CHAT,GPPH)
3. Buat/isi Formulir dari SDDTK
4. Bagaimana intervensi pada kasus anak Rini

Anda mungkin juga menyukai