Anda di halaman 1dari 5

KETENTUAN DAN TATA CARA

PEMILIHAN KETUA DPK PPNI RSUD RATU ZALECHA MARTAPURA

PERSATUAN PERAWAT NASIONAL INDONESIA


KOMISARIAT RSUD RATU ZALECHAMARTAPURA
KABUPATEN BANJAR
KETENTUAN DAN TATA CARA
PEMILIHAN KETUA DPK PPNI RSUD RATU ZALECHA MARTAPURA

BAB I
Umum
Pasal 1

1. Pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura periode 2022-2027
dilaksanakan oleh Panitia Pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha
Martapura yang sekaligus menjadi panitia Musyawarah Komisariat PPNI RSUD
Ratu Zalecha Martapura.
2. Pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura dilaksanakan pada
tanggal ...................................
3. Pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura dilangsungkan
dengan asas langsung, umum, bebas dan rahasia.

BAB II
Pencalonan Ketua PPNI DPK RSUD Ratu Zalecha Martapura
Pasal 2

1. Bakal calon ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura diusulkan oleh
masing-masing ruangan.
2. Setiap ruangan masing-masing mencalonkan dua orang bakal calon ketua DPK
PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura.
3. Bakal calon Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura diusulkan secara
tertulis oleh masing-masing ruangan melalui kepala ruangan kepada panitia
pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura sesuai dengan jadwal
yang telah ditentukan.
4. Calon Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura yang diusulkan didukung
oleh minimal dua ruangan/instalasi
5. Calon Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura adalah PNS dan
memiliki masa kerja minimal 5 tahun
6. Calon ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura merupakan anggota aktif
PPNI kabupaten.
7. Calon ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura memiliki pendidikan
minimal D III Keperawatan.

BAB III
Pemilih dan Hak Suara
Pasal 3

1. Pemilih adalah perawat yang bekerja di RSUD Ratu Zalecha Martapura dan
terdaftar sebagai anggota DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura.
2. Perawat yang memiliki hak suara adalah perawat yang terdaftar sebagai anggota
Komisariat PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura.
3. Daftar pemilih ditentukan berdasarkan data yang tercatat di Sekretariat DPK
PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura periode 2015-2022.
4. Setiap anggota DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura memiliki satu hak
suara yang tidak dapat diwakilkan.
5. Panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura mengesahkan
daftar pemilih dan menentukan jumlah pemilih atau jumlah suara.
6. Panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura menerbitkan
undangan kepada setiap pemilih yang akan dipergunakan sebagai bukti
kepemilikan hak suara.
7. Panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura menerbitkan
kertas suara yang akan diberikan kepada pemilih pada saat pelaksanaan pemilihan
8. Kertas suara dicetak sesuai jumlah pemilih yang terdaftar ditambah 10% (sepuluh
persen)
BAB IV
Pelaksanaan Pemilihan
Pasal 4

1. Pemberian suara pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura
dilaksanakan pada tanggal .............................., dimulai dari jam 08.00 WIB dan
berakhir pada jam 14.30 WIB.
2. Pemungutan suara pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura
dilaksanakan di .......................................... RSUD Ratu Zalecha Martapura
3. Pemilih tidak dapat memberikan hak suaranya diluar jam yang telah ditentukan
(sebelum jam 08.00 dan/atau sesudah jam 14.30)
4. Pemberian suara tidak dapat diwakilkan.
5. Pemilih menukarkan undangan pemilihan yang diterima dengan kertas suara di
tempat pemungutan suara
6. Satu surat suara berlaku untuk satu suara.
7. Pemilih memberikan suaranya secara langsung dengan cara mencontreng ()
pada gambar calon atau nama calon yang dipilihnya pada kertas/surat suara yang
telah disediakan oleh panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha
Martapura.
8. Sesudah memberikan suaranya, pemilih wajib menandatangani daftar hadir
pemilihan ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura dengan dilengkapi
nama terang sebagai bukti TELAH memberikan suaranya dalam pemilihan ketua
DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura
9. Surat suara tidak sah atau dianggap abstain apabila:
a. Robek/rusak.
b. Pemilih mencontreng lebih dari satu calon.
c. Pemilih mencontreng tidak pada gambar calon atau nama calon
d. Pemilih tidak mencontreng kertas suaranya.

BAB V
Perhitungan Suara Hasil Pemilihan
Pasal 5

1. Perhitungan suara dilakukan pada tempat dan waktu yang telah ditentukan oleh
panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura.
2. Perhitungan suara dilakukan oleh panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu
Zalecha Martapura secara langsung, terbuka dan transparan.
3. Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura periode 2022-2027 terpilih
adalah calon ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura yang memperoleh
suara terbanyak.
4. Apabila dalam perhitungan suara didapatkan dua atau lebih calon ketua
memperoleh suara terbanyak sama besarnya, maka akan dilakukan pemilihan
ulang.
5. Pemilihan ulang dilakukan oleh utusan yang menghadiri acara MUSKOM dengan
mekanisme yang disepakati dalam MUSKOM.
6. Apabila hanya terdapat 1 (satu) calon ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha
Martapura, maka pemilihan secara otomatis dilakukan secara aklamasi pada
MUSKOM tanpa melalui proses pemungutan suara

BAB VI
Tambahan
Pasal 6
1. Keputusan panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura
tidak dapat diganggu gugat.
2. Hal-hal yang belum diatur dalam ketentuan dan tata cara ini akan ditentukan
kemudian berdasarkan keputusan panitia pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu
Zalecha Martapura.

BAB VII
PENUTUP

Ketentuan dan tata cara pemilihan ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura
ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan Di : Martapura
Pada tanggal : Agustus 2022

Panitia Pemilihan Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura


dan Musyawarah Komisariat PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura

Ketua, Sekretaris,

(___________________________) (___________________________)
NIRA. ..................................... NIRA. .....................................

Mengetahui,
Ketua DPK PPNI RSUD Ratu Zalecha Martapura

Muhammad Muttaqin
NIRA. 63030197890

Anda mungkin juga menyukai