Anda di halaman 1dari 10

PENERAPAN MEDIA KOMIK PADA MATERI PENTINGNYA UDARA

BERSIH BAGI PERNAPASAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL


BELAJAR SISWA KELAS V MIN 42 PIDIE

SKRIPSI

Diajukan Oleh:

MAQFIRAH
NPM : 18231000

PROGRAM SARJANA PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH


SEKOLAH TINGGI ILMU TARBIYAH
AL-HILAL SIGLI
2022
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT atas ridho-Nya yang telah melimpahkan karunia,
kekuatan dan kesehatan lahir dan batin, sehingga penulis dapat menyelesaikan
penyusunan skripsi dengan judul “Penerapan Media Komik pada Materi
Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan untuk Meningkatkan Hasil Belajar
Siswa Kelas V MIN 42 Pidie.”
Tak lupa pula, salam sejahtera penulis sampaikan kepada baginda Rasulullah
Muhammad SAW beserta keluarga dan sahabatnya sekalian yang telah membawa
perubahan dari alam jahiliyah ke alam yang penuh dengan berkah islamiah seperti
yang telah dirasakan sekarang ini.
Penyusunan skripsi ini ditujukan untuk memenuhi salah satu persyaratan untuk
menempuh dan menyelesaikan Program S-1 PGMI STI Tarbiyah Al-Hilal Sigli.
Dalam peenyusunan dan penyelesaian skripsi ini tidak terlepas dari bimbingan,
bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini dengan segala
kerendahan hati penulis menyampaikan rasa terimakasih yang setinggi-tingginya
kepada:
1. Ayahanda dan Ibunda tercinta yang telah merawat, mendidik, mendoakan, dan
membiayai penulis dengan penuh kesabaran dan kasih sayang.
2. Gusti Handayani, M. Pd dan Nasri diana, M.Pd. selaku Pembimbing I dan
pembimbing II yang secara ikhlas telah meluangkan waktu untuk memotivasi
dan membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
3. Dr. Syarifah Rahmi, Lc, M. Alcom, selaku ketua STI Tarbiyah Al-Hilal Sigli.
4. Gusti Handayani, M. Pd selaku ketua Prodi Pendidikan Guru Madrasah
Ibtida’iyah (PGMI) di STI Tarbiyah Al-Hilal Sigli.

i
5. Bapak dan Ibu dosen Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtida’iyah (PGMI) di
STI Tarbiyah Al-Hilal Sigli, yang telah banyak memberikan ilmu kepada penulis
sejak berada di bangku kuliah
6. Kepala perpustakaan dan karyawan STI Tarbiyah Al-Hilal Sigli yang telah
nenperi pinjam buku-buku yang sangat berguna bagi penyelesaian skripsi ini.
7. Drs. Agusmar selaku Kepala Madrasah MIN 42 Pidie, ibu Maryam S. Pd selaku
observer dan seluruh dewan guru yang telah memberi informasi dan ikut
membantu suksesnya penelitian ini.
8. Seluruh teman-teman seperjuangan yang telah membantu dan menyemangati
penulis serta sama-sama berjuang dalam penulisan dan penyusunan skripsi ini.
Dalam penyusunan skripsi ini penulis menyadari sepenuhnya bahwa masih
banyak kesalahan dan kekurangan dalam penulisan skripsi ini. Sehingga penulis
mengharapkan saran serta masukan yang membangun dalam rangka perbaikan
selanjutnya. Penulis berharap skripsi ini dapat menambah pengetahuan dan memberi
manfaat bagi para pembaca.

Sigli, 23 Agustus 2022


Penulis

Maqfirah
NPM: 18231000

ii
ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara mengembangkan media komik, dan
untuk mengetahui pengaruh media komik pada materi pentingnya udara bersih bagi
pernapasan terhadap hasil belajar siswa kelas V MIN 42 Pidie. Rancangan penelitian
yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Adapun yang menjadi
subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V MIN 42 Pidie, yang berjumlah 21
orang siswa terdiri dari 9 orang siswa laki-laki dan 12 orang siswa perempuan.
Pengumpulan data dalam penelitian dilakukan dengan observasi, tes, dan
dokumentasi. Adapun hasil penelitian ini yaitu cara mengembangkan media komik
adalah dengan menentukan tema dan membuat isi cerita sesuai materi yang akan
diajarkan, lalu membuat panel di kertas, kemudian membuat gambar dan balon teks
dengan pensil, selanjutnya proses penintaan dengan menggunakan spidol/twin pen,
langkah berikutnya adalah melakukan penghapusan pada bekas sketsa pensil,
dilanjutkan dengan proses pewarnaan komik menggunakan cat, kemudian melakukan
proses scanning terhadap lembaran komik dan terakhir tahap finishing yaitu mencetak
dan memperbanyak komik menggunakan printer. Dan pada hasil penelitian terhadap
hasil belajar siswa yang dilaksanakan dalam dua siklus menunjukkan bahwa adanya
peningkatan hasil belajar setelah pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan
media komik, dimana perolehan nilai rata-rata individu pada siklus I adalah 72,14
dengan ketuntasan klasikal 42,86% dan mengalami peningkatan pada siklus II dengan
nilai rata-rata 87,38 dengan ketuntasan klasikal 90,48%. Dapat disimpulkan bahwa
penerapan media komik dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V MIN 42
Pidie pada materi pentingnya udara bersih bagi pernapasan.

Kata Kunci: Media komik, Hasil Belajar Siswa, Pentingnya Udara Bersih bagi
Pernapasan.

iii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................... i
ABSTRAK....................................................................................................... iii
DAFTAR ISI................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL........................................................................................... vi
DAFTAR GRAFIK......................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR...................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN................................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN............................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah ................................................................ 1
B. Rumusan Masalah........................................................................... 4
C. Tujuan Penelitian ........................................................................... 5
D. Manfaat Penelitian.......................................................................... 5
E. Definisi Operasional....................................................................... 6
F. Kajian Terdahulu............................................................................ 8
BAB II KAJIAN PUSTAKA.......................................................................... 11
A.Media Pembelajaran......................................................................... 11
B.Media Komik.................................................................................... 15
C.Menentukan Hasil Belajar Siswa...................................................... 25
D.Materi Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan........................... 28

BAB III METODOLOGI PENELITIAN..................................................... 34


A. Jenis Penelitian............................................................................... 34
B. Prosedur Penelitian......................................................................... 35
C. Subjek Penelitian............................................................................ 37
D. Data Penelitian................................................................................ 37
E. Teknik Pengumpulan Data dan Instrumennya................................ 38
F. Uji Validitas dan Reabilitas............................................................ 40
G. Teknik Analisis Data...................................................................... 45
H. Panduan Penulisan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.............................. 46


A. Hasil penelitian............................................................................... 46

iv
1. Cara Mengembangkan Media Komik Tradisional Pada
Materi Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan.................. 46
2. Hasil Belajar Setelah diterapkan media Komik ...................... 51
a. Pembelajaran Siklus I.................................................. 51
b. Pembelajaran Siklus II................................................. 63
B. Pembahasan................................................................................... 74
1. Siklus I................................................................................ 74
2. Siklus II............................................................................... 75

BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan .................................................................................... 77
B. Saran............................................................................................... 78

DAFTAR PUSTAKA...................................................................................... 79
LAMPIRAN-LAMPIRAN
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

v
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Nilai Evaluasi pada Siklus I............................................................ 56


Tabel 4.2 Nilai Kriteria Ketuntasan Klasikal siklus I .................................... 57
Tabel 4.3 Data Observasi Aktivitas Guru Siklus I.......................................... 60
Tabel 4.4 Data observasi Aktivitas Siswa Siklus I......................................... 61
Tabel 4.5 Nilai Evaluasi pada Siklus II............................................................ 67
Tabel 4.6 Kriteria Nilai Yang dicapai siswa dalam pembelajaran siklus II..... 69
Tabel 4.7 Data Hasil Observasi Aktivitas Guru pada Siklus II....................... 71
Tabel 4.8 Data Hasil Observasi Aktivitas Siswa pada Siklus II...................... 72

vi
DAFTAR GRAFIK

Grafik 4.1 Persentase Perolehan Ketuntasan Nilai Siswa pada siklus I.......... 58
Grafik 4.2 Persentase Perolehan Ketuntasan Hasil Belajar Siswa pada
siklus II............................................................................................................. 69
Grafik 4.3 Perbandingan Perolehan Hasil Belajar Siswa Berdasarkan
Nilai Rata-rata pada Siklus I dan Siklus II...................................................... 74

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Organ Pernapasan pada Manusia ............................................... 30


Gambar 3.1 Alur Penelitian PTK.................................................................... 35
Gambar 4.1 Pembuatan Fanel Komik............................................................ 47
Gambar 4.2 Pembuatan Gambar komik, dan Balon Kata............................... 47
Gambar 4.3 Proses penintaan dengan Spidol atau Twinpen........................... 48
Gambar 4.4 Menghapus Bekas Sketsa Pensil................................................. 48
Gambar 4.5 Komik yang sudah Siap untuk Proses Pewarnaan..................... 49
Gambar 4.6 Komik Sesudah diwarnai ........................................................... 49
Gambar 4.7 Proses Scan Komik...................................................................... 50
Gambar 4.8 Memperbanyak komik dengan proses Print................................ 50

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I : Surat Keputusan Pembantu Ketua Tentang Penunjukan


Dosen Pembimbing I dan Pembimbing II
Lampiran II : Surat Izin Penelitian dari PTI Al-Hilal
Lampiran III : Surat Izin Penelitian dari Kepala Kantor Kementerian
Agama Pidie
Lampiran IV : Surat Keterangan Telah Melakukan Penelitian dari Kepala
MIN 42 Pidie
Lampiran V : Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Lampiran VI : Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
Lampiran VII : Lembar Observasi Aktivitas Guru
Lampiran VIII : Lembar Observasi Aktivitas Siswa
Lampiran IX : Dokumentasi Lapangan
Lampiran X : Daftar Riwayat Hidup

ix

Anda mungkin juga menyukai