Anda di halaman 1dari 43

PROPOSAL

PERANAN KUALITAS PELAYANAN RECEPTIONIST


UNTUK MENINGKATKAN HUNIAN KAMAR DI
HOTEL X

Oleh :
UNTUNG SUTEDJO
N.I.M : 6108007

PROGRAM STUDI PERHOTELAN


POLITEKNIK NSC SURABAYA
2010
PROPOSAL
PERANAN KUALITAS PELAYANAN RECEPTIONIST UNTUK
MENINGKATKAN HUNIAN KAMAR DI HOTEL X

OLEH:

Untung Sutedjo
N.I.M. 6108007

Kepada

POLITEKNIK NSC SURABAYA


TANGGAL 28 JULI 2010

Mengetahui, Menyetujui,
KPS Perhotelan Dosen Pembimbing

Riris Yuniarsih,S.St.Par Riris Yuniarsih,S.St.Par


PROPOSAL

PERANAN KUALITAS PELAYANAN RECEPTIONIST


UNTUK MENINGKATKAN HUNIAN KAMAR DI HOTEL X

OLEH :

UNTUNG SUTEDJO
N.I.M. 6108007

Kepada

POLITEKNIK NSC SURABAYA


TANGGAL 28 JULI 2010

TIM DOSEN PENGUJI :

1. Agres Tjahjoko,S.St.Par .............................................

2. Elya Farida, S.H.,M.Hum. .............................................

3. Siti Mahmudah,S.Sos,M.Si .............................................


KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang

telah memberikan serta melimpahkan rahmat, hidayah dan inayah Nya atas

terseleseaikannya penulisan TPPA ini. Adapun judul yang penulis angkat dalam

tugas ini adalah “Peranan kualitas pelayanan receptionist untuk meningkatkan

hunian kamar.”

Dalam penyusunan TPPA ini penulis mendapat bantuan dan dorongan dari

berbagai pihak oleh karena itu tidak berlebihan jika penulis mengucapkan terima

kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada :

1. Ibu Riris Yuniarsih,S.St.Par, selaku dosen pengajar, pembimbing dan

Ketua Jurusan Perhotelan Program Diploma III Politeknik NSC Surabaya.

2. Bapak Azis Akbar, selaku dosen pengajar manajemen Front Office.

3. Bapak-Ibu Dosen yang telah membantu dan mendukung terjadinya

penyusunan TPPA ini.

4. Rekan-rekan seperjuangan atas segala bantuan serta motivasinya.

5. Bapak-Ibu orang tua atas segala doa restu serta kepercayaannya.


Semoga segala bantuan yang diberikan kepada penulis mendapat imbalan

yang sepantasnya dari Allah SWT. Penulisan TPPA ini masih jauh dari sempurna

oleh karena itu segala kritik dan saran yang membangun dari berbagai pihak

sangat diharapkan. Akhirnya, semoga TPPA ini dapat bermanfaat bagi penulis dan

pembaca,Amin.

Surabaya, 28 Juli 2010

Penulis
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ........................................................................... i


KATA PENGANTAR .................................................................................... iii
DAFTAR ISI ................................................................................................... v
DAFTAR TABEL .......................................................................................... xxix

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang .............................................................................. 1
1.2 Perumusan Masalah ....................................................................... 4
1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian ..................................................... 4
1.4 Batasan Masalah ............................................................................ 5
1.5 Sistematika Penulisann .................................................................. 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


2.1 Landasan Empiris .......................................................................... 7
2.2 Landasan Teoritis ........................................................................... 8
2.2.1 Pengertian Hotel ................................................................ 8
2.2.2 Klassifikassi Hotel ............................................................ 10
2.2.3 Pengertian Umum tentang Front Office Department ........ 13
2.2.4 Peranan Front Office ......................................................... 13
2.2.5 Fungsi Front Office ........................................................... 15
2.2.6 Tugas Receptionist ............................................................ 18
2.2.7 Etika Receptionist .............................................................. 18
2.2.8 Prosedur Penanganan kedatangan hingga keberangkatan . 19
2.2.9 Standart Kualitas Check-in, During dan Check-out ........... 24
2.2.10 Kualitas Pelayanan dan Harapan-harapan Tamu ............... 28
2.3 Kerangka Pemikiran ...................................................................... 29

BAB III METODOLOGI


3.1 Jenis Penelitian ............................................................................. 30
3.2 Terminologi ................................................................................... 31
3.3 Jenis dan Sumber Data .................................................................. 32
3.3.1 Jenis Data ........................................................................... 32
3.3.2 Sumber Data ........................................................................ 32
3.4 Teknik Pengumpulan Data .......................................................... 33
3.5 Teknik Analisis Data ................................................................... 34
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Industri pariwisata merupakan sebagai kumpulan dari macam-macam

perusahaan yang secara bersama menghasilkan barang dan jasa yang dibutuhkan

para traveler pada umumnya dan wisatawan pada khususnya selama dalam

perjalanannya. Salah satu sarana penting untuk memenuhi kebutuhan orang yang

bepergian (wisatawan) lebih dari sehari adalah hotel.

Hotel adalah sebuah gedung yang digunakan untuk tempat penginapan

dengan tujuan komersial dan menyediakan jasa pelayanan secara profesional bagi

para tamu, termasuk juga penyediaan fasilitas didalamnnya. Hotel itu sendiri

mempunyai 3 jenis (Sulastiyono, 1996:6) yaitu :

1. Transient hotel yaitu hotel yang letak/lokasinya di tengah kota dengan

tujuan tamu menginap sebagian besar adalah untuk usaha bisnis dan turis.

2. Residential hotel yaitu yang pada dasarnya merupakan rumah berbentuk

apartemen dengan kamar-kamarnya,dan disewakan secara bulanan atau

tahunan.

3. Resort hotel yaitu hotel yang pada umumnya berlokasi di tempat-tempat

wisata, dan menyediakan tempat-tempat rekreasi dan juga ruang serta

fasilitas konfrensi untuk tamu-tamunya.


Di Indonesia, hotel diklasifikasikan dari mulai hotel dengan bintang satu

sampai dengan hotel bintang lima. Klasifikasi hotel berbintang tersebut secara

garis besar didasarkan pada besar, kecil atau banyaknya jumlah kamar, lokasi

hotel, fasilitas-fasilitas yang dimiliki hotel, kelengkapan peralatan, spesialisasi dan

tingkat pendidikan karyawan, serta kualitas tata letak ruang.

Di Surabaya banyak dibangunnya hotel yang bertaraf internasional, karena

Surabaya termasuk kota bisnis terbesar kedua setelah Jakarta. Maka kebanyakan

hotel yang ada di Surabaya adalah bussines hotel.

Di Hotel pada umumnya terdapat bermacam-macam department atau

bagian yang menunjang operasional, antara lain Front Office Department,

Housekeeping Department, Food and Beverage Department, Accounting

Department, Security Department, dan lain-lain. Front Office merupakan suatu

departemen yang berhubungan dengan tamu baik secara langsung maupun tidak

langsung. Front Office bertanggung jawab atas penjualan kamar hotel

berdasarkan cara sistematis melalui reservasi hingga penyerahan kamar kepada

tamu hotel dan memberikan pelayanan terbaik kepada para tamu selama

menginap hingga tamu keluar dari hotel. Front Office juga merupakan jantung

atau pusat kegiatan utama hotel sehingga para petugas yang bekerja di bagian ini

harus memiliki kemampuan mengenai pengetahuan produk hotel, cara menjual

yang baik, serta kemampuan komunikasi yang baik, menguasai prosedur kerja

pada bagiannya serta melakukan persiapan-persiapan sebelum petugas

(receptionist) menghadapi tamu yang akan dilayani. Dengan demikian petugas

front office akan tampil professional dalam melaksanakan tugasnya. Front Office

mempunyai beberapa bagian salah satunya adalah Reception.


Reception adalah bagian Front Office yang bertanggung jawab atas

penerimaan tamu yang akan check-in dan check-out. Petugas yang menangani di

bagian reception adalah receptionist. Receptionist merupakan petugas hotel yang

berhubungan langsung dengan tamu mulai dari penerimaan tamu tiba di meja

pendaftaran (registration counter), penentuan kamar dan pembayaran hingga tamu

diantar ke kamar oleh petugas bellboy dan pada saat tamu check-out.

Produk yang dihasilkan oleh hotel dapat dibedakan menjadi : komponen

produk nyata (tangible) dan komponen produk tidak nyata (intangible).

Komponen-komponen produk nyata (tangible) adalah segala sesuatu yang dapat

dilihat, disentuh/diraba, diukur dan dihitung. Sebagai contoh: makanan, minuman,

kamar tidur dan perlengkapannya. Secara umum komponen-komponen produk

nyata adalah termasuk : lokasi, fasilitas dan berbagai aspek dari bagian pelayanan.

Adapun komponen-komponen produk tidak nyata (intangible) adalah merupakan

semua produk yang hanya dapat dirasakan dan dialami sebagai suatu pengalaman.

Faktor-faktor produk tidak nyata adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan

pelayanan dan citra suatu produk yang dihasilkan oleh hotel. Suatu produk yang

dihasilkan seharusnya dapat memenuhi keinginan-keinginan tamu, dan ide-ide apa

serta bagaimana merealisasikan ide-ide tersebut sehingga produk dapat

memberikan rangsangan kepada calon tamu.


Mengingat pentingnya tugas Receptionist untuk meningkatkan kualitas

hotel, maka penulis dalam pembuatan tugas pendahuluan proyek akhir mengambil

judul tentang : “PERANAN KUALITAS PELAYANAN RECEPTIONIST

UNTUK MENINGKATKAN HUNIAN KAMAR DI HOTEL X”

1.2 Perumusan Masalah

Masalah pokok atau inti yang dikemukakan dalam tugas pendahuluan

proyek akhir adalah bagaimana peranan kualitas pelayanan receptionist dalam

meningkatkan hunian kamar di hotel?

1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian

1.3.1 Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai penulis dalam pembahasan ini adalah untuk

mengetahui peranan kualitas pelayanan receptionist dalam meningkatkan hunian

kamar di hotel x.

1.3.2 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang ingin dicapai penulis adalah sebagai berikut:

1. Bagi Penulis

a. Menambah wawasan dan pengetahuan tentang kinerja sumber daya

manusia dan operasional di Front Office.

b. Meningkatkan dan menambah skill tentang sumber daya manusia di

dalam Front Office Department.

2. Bagi NSC

a. Menambah pengetahuan bagi Pembaca dalam penyusunan tugas

pendahuluan proyek akhir.


b. Memberi nilai tambah dalam penyusunan kurikulum dibidang

perhotelan.

c. Meningkatkan kerja sama dengan perusahaan atau hotel.

3. Bagi Perusahaan atau Hotel

a. Sebagai masukan tentang kinerja di bagian Front Office Department.

b. Meningkatkan kerja sama dengan lembaga pendidikan khususnya

NSC.

c. Memotivasi para karyawan dalam upaya meningkatkan kinerja di

Front Office Deparment.

1.4 Batasan Masalah

Sesuai dengan latar belakang di atas, penulis membatasi masalah tentang:

cara petugas Front Office (receptionist) menangani para tamu hotel (reservation,

check-in, during, dan check-out).


1.5 Sistematika Penulisan

Penyusunan tugas pendahuluan proyek akhir ini penulis membagi

pembahasan dalam beberapa bab, kemudian dijabarkan dalam beberapa sub-sub

yang penyusunannya sebagai berikut :

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini menjelaskan secara umum dan ringkas dari keseluruhan isi

tugas pendahuluan. Hal ini bertujuan agar dapat diperoleh gambaran

mengenai materi penulisan.

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini menguraikan tentang penelitian terdahulu atau permasalahan

yang mirip dengan topik yang dipilih, landasan teori berisi tentang

teori-teori yang mendukung topik yang ditulis, kerangka pemikiran

menguraikan tentang konsep berfikir yang berhubungan dengan topik.

BAB III : METODOLOGI

Bab ini menjelaskan tentang jenis penelitian, terminologi, jenis dan

sumber data, teknik pengumpulan data dan analisis data.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Landasan Empiris

Berdasarkan penelitian Riandar (2007) yang berjudul “Peranan Up-Selling

dalam meningkatkan pendapatan di Bar.’’ Up-selling di suatu bar merupakan

salah satu daya tarik yang penting, penerapan up-selling yang benar dan sesuai

dengan peraturan yang telah dibuat di bar sehingga kualitas pelayanan tercipta

dengan baik dan operasional dapat berjalan secara efektif dan efisien. Dalam

penelitian penulis mengambil judul Peranan kualitas pelayanan receptionist untuk

meningkatkan hunian kamar di hotel x.

Persamaan :

Sama-sama membahas Peranan untuk meningkatkan suatu produk/jasa.

Perbedaan :

Penelitian terdahulu menekankan pada up-selling/cara untuk menjual dalam

meningkatkan pendapatan di bar sedangkan penelitian penulis menekankan pada

kualitas pelayanan receptionist yang diberikan kepada tamu untuk meningkatkan

hunian kamar di hotel.


2.2 Landasan Teoritis

Berdasarkan teoritis, penulis akan menyimpulkan definisi dan memilah

antara hotel sendiri sampai pada sub-sub bagian yang ada di hotel tersebut.

2.2.1 Pengertian Hotel

Beberapa pengertian tentang hotel yang semuanya telah disesuaikan

dengan perkembangan jaman bahkan sampai sekarang pun masih mengalami

pertumbuhan dan perkembangan. Adapun perbedaan uraian-uraian yang

dikemukakan tidak terlepas dari sifat-sifat khas dari setiap orang yang mempunyai

latar belakang berbeda, sehingga mempunyai pendekatan tentang keadaan yang

didefinisikan pada saat itu.

Secara harfiah kata hotel berasal dari kata hospitium yang artinya adalah

ruangan tamu berada dalam suatu monastery, lalu berubah menjadi hosper dan

hospice. Dalam perkembangan selanjutnya kata hospice menjadi hostel dan

lambat laun huruf s dalam kata hostel menghilang atau dihilangkan sehingga

menjadi hotel (Riandar, 2007:6).

Banyak batasan pengertian dan definisi hotel yang dikemukakan oleh

instansi maupun lembaga pemerintah atau perorangan (Riandar, 2007:7) antara

lain :

1. Surat Keputusan Menparpostel No. KM 37/PW.340/MPPT-86

Hotel adalah suatu jenis akomodasi yang mempergunakan sebagian

atau seluruh bangunan untuk menyediakan jasa penginapan,

makanan dan minuman serta jasa penunjang lainnya bagi umum

yang dikelola secara komersial.


2. Surat Keputusan Menteri Perhubungan No. PM 10/PW.301/PHB-

77

Hotel adalah suatu bentuk akomodasi yang dikelola secara

komersial, disediakan bagi setiap orang untuk memperoleh

pelayanan penginapan berikut makan dan minum.

3. Menurut Hotel Propietars Act, 1956

Hotel adalah suatu perusahaan yang dikelola pemiliknya dengan

menyediakan pelayanan makanan, minuman dan fasilitas kamar

untuk tidur kepada orang-orang yang sedang melakukan perjalanan

dan mampu membayar dengan jumlah yang wajar sesuai dengan

pelayanan yang diterima tanpa adanya perjanjian khusus

(Sulastiyono, 1996:5).

4. Menurut Darsono dalam Riandar (2007:8)

Hotel adalah suatu badan usaha yang bergerak di bidang jasa dan

dikelolah secara komersil.

Dari definisi yang dikemukakan di atas, maka dirumuskan suatu definisi hotel

sebgai berikut :“Hotel adalah suatu akomodasi yang menyediakan fasilitas dan

pelayanan penginapan, makan dan minum serta jasa-jasa lainnya untuk umum,

yang tinggal sementara waktu dan dikelola secara komersial.”


2.2.2 Klasifikasi Hotel

Kriteria klasifikasi hotel di Indonesia didasarkan oleh peraturan

pemerintah dengan Surat Keputusan Kep-22/U/VI/78. Ada beberapa faktor yang

digunakan didalam klasifikasi hotel kriteria tersebut adalah sebagai berikut :

(Sugiarto & Sulartiningrum dalam Riandar, 2007:9-11)

1. Faktor tingkatan atau bintang di hotel

Tingkatan atau kelas di hotel dibedakan atas tanda bintang (*) dimana

semakin banyak jumlah bintang maka persyaratan, fasilitas dan pelayanan

yang dituntut semakin banyak pula. Criteria hotel berdasarkan bintang

adalah sebagai berikut :

a. Hotel bintang 1 (*)

b. Hotel bintang 2 (**)

c. Hotel bintang 3 (***)

d. Hotel bintang 4 (****)

e. Hotel bintang 5 (*****)

Khusus bintang 5 mempunyai tingkatan Palm, Bronze, Diamond.

2. Faktor tujuan pemakaian selama menginap

Untuk tujuan pemakaian menginap antara lain sebagai berikut :

a. City Hotel

Yaitu hotel yang terletak didalam kota, dimana tamu yang

menginap sebagian besar melakukan kegiatan bisnis.


b. Resort Hotel

Yaitu hotel yang berada di kawaasan wisata, dimana tamu yang

menginap sebagian besar tidak melakukan usaha tetapi menikmati

masa liburan.

Adapun macam-macam resort hotel antara lain sebagai berikut :

Mountain hotel, Beach hotel, Lake hotel, Hill hotel, Forest hotel,

Businnes hotel, Recreational hotel, Airtport hotel, dan Suburb

hotel.

3. Faktor ukuran hotel

Klasifikasi hotel berdasarkan ukuran dapat ditentukan dengan jumlah

kamar yang ada. Ukuran hotel dapat dibagi menjadi tiga bagian, yaitu :

a. Small hotel

Adalah hotel kecil dimana memiliki jumlah kamar di bawah 150 buah

kamar.

b. Medium hotel

Adalah hotel dengan ukuran sedang dimana dibagi menjadi dua

kategori yaitu average hotel jika memiliki jumlah kamar antara 150-

299 buah kamar, above average hotel apabila memiliki jumlah kamar

antara 300-600 buah kamar.

c. Large hotel

Adalah hotel dengan ukuran besar dimana memiliki jumlah kamar

minimal 600 buah kamar.


4. Faktor lamanya tamu menginap

Adapun apabila dilihat dari lamanya tamu menginap dibagi menjadi 3

bagian, yaitu :

a. Transit hotel

Yaitu tamu yang menginap dalam waktu yang singkat, rata-rata satu

malam.

b. Semi Residential hotel

Yaitu tamu menginap lebih dari satu malam, tetapi jangka waktu

menginap tidak pendek kira-kira antara dua minggu.

c. Residential hotel

Yaitu tamu menginap dalam waktu cukup lama kira-kira paling sedikit

satu bulan.

5. Faktor Kegiatan Tamu Selama Menginap

Sebenarnya banyak kegiatan tamu selama menginap di hotel dikarenakan

adanya maksud-maksud tertentu, dimana kegiatan-kegiatan tersebut antara

lain :

a. Bisnis : Conference hotel, Convention hotel

b. Olahraga : Sport hotel, Sky hotel

c. Beribadah : Pillgrim hotel

d. Berjudi : Casino hotel


2.2.3 Pengertian Umum tentang Front Office Department

Front office merupakan department yang bertanggung jawab atas

penjualan kamar hotel berdasarkan cara sistematis melalui reservasi hingga

penyerahan kunci kamar kepada tamu hotel dan memberikan pelayanan terbaik

kepada para tamu selama menginap hingga tamu keluar dari hotel. Front Office

juga merupakan jantung atau pusat kegiatan utama hotel sehingga para petugas

yang bekerja di bagian ini harus memiliki kemampuan mengenai pengetahuan

produk hotel, cara menjual yang baik, serta kemampuan komunikasi yang baik,

menguasai prosedur kerja pada bagiannya serta melakukan persiapan-persiapan

sebelum petugas (receptionist) menghadapi tamu yang akan dilayani. Dengan

demikian petugas front office akan tampil professional dalam melaksanakan

tugasnya (Tarmoezi & Manurung, 2000:18).

2.2.4 Peranan Front Office

Fungsi utama Front Office adalah menjual kamar kepada para tamu.

Disamping peranan utamanya sebagai penjual, Front Office juga berperan sebagai

administrator, pemegang buku (akuntan) dan sekaligus juga sebagai pelayan

(Sulastiyono, 1999:67-68).

1. Peran sebagai penjual

Pada dasarnya terdapat tiga hal dalam melakukan penjualan yaitu

produk, konsumen dan penjual. Sebagai penjual tentunya harus

mempunyai pengetahuan dan memahami tentang produk yang akan dijual

serta juga memahami perilaku dan keinginan konsumen/tamu yang akan


membeli produk tersebut. Pengetahuan dan memahami produk bagi kantor

depan (front office) bukan berarti terbatas hanya pada pengetahuan jenis

kamar, ukuran kamar, lokasi kamar, harga kamar, atau fasilitas kamar,

tetapi juga meliputi pelayanan-pelayanan tambahan fasilitas-fasilitas

penunjang lain yang terdapat di hotel yang justru banyak diperlukan oleh

para tamu sebagai konsumen.

2. Peran sebagai administrator

Peranan kantor depan (front office) sebagai administrator adalah

meliputi semua tugas pekerjaan admistrasi, seperti pencatatan pemesanan

kamar, pendaftaran tamu yang menginap, pembuatan laporan kamar,

guest history, dan sebagainya.

3. Peran sebagai pemegang buku (bookkeeper)

Peranan kantor depan (front office) juga dikatakan sebagai pemegang

buku, hal tersebut karena salah satu fungsi bagian kantor depan adalah

menerima pembayaran tamu, membuat laporan penjualan kamar,

menyusun anggaran biaya operasional, dan sebagainya.

4. Peran sebagai pelayan

Produk yang dihasilkan oleh hotel terdiri dari dua komponen yaitu

yang terdiri dari komponen nyata, dan komponen tidak nyata. Produk

dengan komponen nyata ialah yang dapat dilihat secara nyata yaitu : kamar

tamu, sarana olahraga dan sebagainya. Sedangkan produk dengan

komponen tidak nyata ialah semua produk yang tak terlihat, tapi dapat

dirasakan dan dialami sebagai pengalaman. Memberikan pelayanan ke dua


jenis komponen tersebut kepada tamu juga merupakan salah satu tugas

yang harus dilakukan oleh bagian kantor depan (front office) hotel.

2.2.5 Fungsi Front Office

Peranan dan fungsi utama dari bagian kantor depan (Front Office) hotel

adalah menjual (dalam arti menyewakan) kamar kepada para tamu. Oleh karena

itu, lokasi atau letak Front Office hotel harus berada di tempat yang mudah dilihat

atau diketahui oleh tamu. Untuk membantu pelaksanaan fungsi bagian Front

Office tersebut, maka bagian Front Office terbagi menjadi beberapa sub-bagian

yang masing-masing sub-bagian memiliki fungsi pelayanan yang berbeda.

Adapun sub-bagian yang terdapat di Front Office adalah sebagai berikut:

1. Pelayanan pemesanan kamar (reservation service).

2. Pelayanan penanganan barang-barang tamu (porter atau bell captain, desk

service).

3. Pelayanan informasi (information service).

4. Pelayanan Check-in dan Check-out tamu (reception atau front desk).

5. Kasir Front Office hotel (front office cashier).

Gambaran secara umum tentang peranan dan fungsi masing-masing sub-

bagian, dapat dijelaskan sebagai berikut :

1. Pelayanan Pemesanan Kamar (reservation service)

Pelayanan pemesanan kamar dilakukan oleh bagian pemesanan kamar, bagian

tersebut merupakan bagian yang pertama dihubungi oleh tamu sebelum tamu

tersebut datang menginap di hotel. Memesan kamar lebih dahulu sering

dilakukan oleh tamu yang akan menginap untuk memastikan apakah kamar
yang dikehendaki oleh tamu masih tersedia atau tidak. Adapun ruang lingkup

kegiatan operasional bagian pemesanan kamar meliputi :

a. Melayani seluruh pemesanan kamar hotel dari berbagai sumber dan

cara pemesanan.

b. Melaksanakan proses pekerjaan pemesanan kamar termasuk

memberikan konfirmasi kamar.

c. Mempersiapkan pesanan kamar sesuai dengan tanggal,bulan

kedatangan tamu.

d. Melakukan pengecekan situasi jumlah dan jenis kamar yang terjual dan

yang belum terjual.

2. Pelayanan Penanganan Barang-barang Tamu

Bagian penanganan barang-barang disebut uniform service adalah salah

satu bagian yang mempunyai tugas sebagai berikut :

a. Menangani barang-barang bawaan tamu pada saat tamu datang (check-

in).

b. Menangani penitipan barang/kopor tamu.

c. menangani pelayanan informasi yang diminta oleh tamu.

d. Menjemput dan mengantarkan tamu pada waktu datang dan berangkat.

e. Menunjukkan/mengantar tamu menuju bagian penerima tamu

(reception) untuk registrasi, mengantar tamu menuju ke kamar.

3. Pelayanan Informasi

Bagian informasi bertugas memberikan penjelasan-penjelasan tentang

sesuatu yang diperlukan oleh tamu yang menginap di hotel maupun yang

tidak menginap di hotel. Adapun penjelasan-penjelasan yang diberikan


misalnya tentang fasilitas-fasilitas yang terdapat di hotel, tempat-tempat

belanja dan acara-acara hiburan di kota dan sebagainya.

4. Pelayanan Penerimaan Tamu

Bagian penerimaan tamu (reception) adalah bagian yang melakukan

pendaftaran semua tamu yang datang untuk menginap di hotel. Adapun

ruang lingkup tugas bagian penerima tamu meliputi:

a. Melayani penerimaan kedatangan tamu perorangan, rombongan dan

tamu-tamu penting (VIP).

b. Melaksanakan pendaftaran tamu-tamu yang menginap.

c. Memberikan penjelasan tentang fasilitas kamar bila dimintaoleh tamu.

d. Menangani proses keberangkatan tamu.

e. Menyiapkan/membuat laporan penjualan kamar.

f. Pengarsipan, termasuk tentang suka-duka tamu tersebut selama

menginap di hotel, yang akan digunakan sebagai evaluation feedback,

guest record/history.

g. Menangani keluhan keluhan tamu.

5. Kasir Kantor Depan Hotel

Bagian kasir mempunyai tugas dan tanggung jawab utama menangani

pembayaran seluruh transaksi yang dilakukan oleh tamu di dalam hotel

(Sulastiyono, 1999:63-66).
2.2.6 Tugas Receptionist

Receptionist (penerima tamu) bertugas di meja depan dan tugas utamanya

adalah bertanggung jawab atas penerimaan tamu Check-in,during, dan Check-out.

Receptionist merupakan petugas hotel yang berhubungan langsung dengan tamu

(guest contact) mulai dari penerimaan tamu tiba di meja pendaftaran (registration

counter), penentuan kamar dan pembayaran hingga tamu diantar oleh petugas Bell

boy, dan pada saat tamu check-out (Tarmoezi & Manurung, 2000:52).

2.2.7 Etika Receptionist

Bagian kantor depan hotel mempunyai fungsi menjual kamar hotel. Oleh

sebab itu, petugas kantor depan hotel (receptionist) harus menguasai teknik

menjual, maka seorang receptionist diharapkan mampu mempengaruhi tamu

untuk membeli produk dengan harga yang mahal. Receptionist harus mampu

memahami sifat dan prilaku atau kebiasaan-kebiasaan tamu yang berbeda-beda

bangsa. Untuk menawarkan kamar kepada calon tamu haruslah dilakukan dengan

etika yang baik, sopan ramah-tamah, pandai berdiplomasi sehingga dapat

meyakinkan calon tamu untuk membeli dengan harga yang tinggi.

Adapun etika yang dilalukan Receptionist untuk melayani tamu:

a. Pendekatan

Yang dimaksud adalah seorang receptionist selalu melakukan pendekatan

kepada calon tamu dengan cara menyambut tamu yang datang dengan ramah

tamah, sopan, senyum. Langkah pendekatan ini bermaksud untuk

mendapatkan kesan pertama (first impression) yang baik dari tamu.


b. Penjelasan

Bagi tamu yang baru pertama kali menginap di hotel akan mendapat

penjelasan terlebih dahulu tentang keadaan kamar yang ada seperti

letak/lokasi kamar.

c. Mengatasi tamu yang merasa keberatan (handling objection)

Adalah membantu untuk menentukan kamar mana yang sebaiknya dipilih

oleh tamu (Sulastiyono,1999:76-77).

2.2.8 Procedur Penanganan Kedatangan hingga keberangkatan tamu

1. Penanganan Kedatangan Tamu (check-in)

Menerima tamu tiba, melaksanakan pendaftaran tamu, dan menjual

kamar adalah salah satu tugas pokok dari seorang resepsionis hotel. Oleh

karena itu untuk dapat melaksanakan tugas yang begitu kompleks, seorang

resepsionis hotel dituntut untuk memiliki keterampilan, dapat

berkomunikasi dengan baik memiliki personality yang baik, dapat bekerja

sama, memiliki tanggung jawab dalam bekerja, diplomatis, memiliki rasa

tanggap berpenampilan baik dan sopan, loyalitas terhadap tugas dan

perusahaan, memiliki rasa humor dan bisa menahan emosi.

Berikut ini aktifitas resepsionis sebelum tamu tiba :

a. Membaca log book

Tujuan membaca log book adalah untuk mengetahui sesuatu yang belum

terselesaikan oleh tugas-tugas shift sebelumnya. Log book itu sendiri

semacam buku catatan yang berisikan hal atau masalah yang memerlukan

tindak lanjut dari petugas resepsionis shift berikutnya. Adapun yang perlu
tindak lanjut seperti tamu pindah kamar, konfirmasi tiket tamu, dan

lainnya.

b. Membaca/memeriksa daftar tamu yang diharapkan hari ini

Sebelum menerima tamu tiba biasanya memeriksa terlebih dahulu nama-

nama tamu yang diharapkan tiba sehingga dapat mempersiapkan segala

sesuatu yang berkenaan dengan kedatangan tamu tersebut.

c. Memblok kamar

Menyediakan kamar untuk tamu yang memesan kamar sebelum

kedatangannya. Tujuannya adalah agar tamu yang mereservasi kamar pasti

mendapatkan kamar sesuai kamar sesuai dengan reservasinya.

d. Mengkoordinir kelengkapan untuk tamu yang datang hari ini

Tujuannya adalah untuk mengecek, memberitahukan, menginformasikan

dan memastikan kepada departemen lain yang ada di hotel tentang

persiapan untuk tamu yang akan tiba seperti :

1) Welcome drink

2) Arrival transportation (jemputan tamu dari airport)

3) Fruit basket dalam kamar tamu, khususnya bagi tamu VIP

4) Flower arrangement dalam kamar tamu

e. Mengecek status kamar pada Room Rack

Memeriksa dan menjaga agar room rack tetap bersih, rapi, dan akurat.

Akurat yaitu sesuai tempatnya. Bila status kamar sudah jelas pada rak

status maka resepsionis dapat menentukan kamar mana yang masih bisa

dijual untuk tamu yang datang dengan tiba-tiba tanpa mengadakan

reservasi kamar sebelumnya.


f. Menyiapkan formulir-formulir dalam menerima tamu tiba

Adapun jenis formulir yang harus dipersiapkan oleh resepsionis untuk

menunjang kelancaran dalam bekerja adalah :

 Registration card  Guest bill

 Welcome drink card  Arrival & departure book

 Room rack slip  Complementary card

 Guest in the house list  Room sales recapitulation

 Room count sheet dan lainnya

 Guest card

Persiapan yang matang adalah awal dari keberhasilan bagi seorang

resepsionis dalam menerima/menangani tamu tiba, karena keberhasilan dalam

menerima tamu tiba akan membawa dampak positif terhadap hotel.

Berikut prosedur dalam menangani tamu tiba, yang harus dilakukan

resepsionis adalah :

1. Menyambut kedatangan tamu

resepsionis selalu harus dalam keadaan siap dengan sikap badan yang

baik, muka ceria, penampilan menarik, tempat kerja rapi dan bersih,

peralatan dan formulir, peralatan siap untuk dipakai/digunakan.

2. Melaksanakan pendaftaran

Tamu datang ke front desk dimana kamar-kamar yang ditawarkan tersedia.

Setelah tamu memutuskan untuk check-in, tamu harus melengkapi

registration card, kunci kamar akan segera diberikan dan kemudian tamu

dapat menuju ke kamar yang telah ditunjuk atau dengan bantuan bellboy.
2

3. Melengkapi kartu tamu

Resepsionis menyiapkan guest card dan diisi berdasarkan data yang ada

pada kartu registrasi. Kemudian kartu tamu diberikan kepada tamu sebagai

bukti bahwa tamu tinggal di hotel.

4. Menyiapkan Welcome Drink dan Meal Coupon

Apabila hotel tersebutmemberikan welcome drink kepada setiap tamu yang

datang, maka pihak hotel resepsionis menyiapkan semacam Welcome

drink card lalu diberikan kepada tamu tersebut.sedangkan Meal coupon

diberikan kepada setiap tamu yang memesan kamar dengan sitem plan.

5. Mengisi Slip Cash Receipt

Slip/formulir ini dibuat oleh Front Desk Clerk apabila ada tamu check-in

yang walk-in. pada umumnya, tamu walk-in langsung membayar uang

muka/deposit sejumlah harga satu malam kamar.pada saat front desk

menerima deposit dari tamu dan langsung membuat slip cash receipt, satu

lembar diberikan kepada tamu yang bersangkutan, lembar kedua ke front

office cashier.

6. Membuat rekening tamu ( guest bill)

Berdasarkan data yang diambil dari kartu registrasi yang telah diisi oleh

tamu. Membuka rekening tamu yang dibuat oleh resepsionis. Setelah

rekeningnya dibuka kemudian dikirim ke petugas front officer cashier

bersamaan dengan kartu registrasi.

7. Membuat slip rak kamar


3

Pembuatan slip rak kamar biasanya dibuat/diketik bersamaan dengan

rekening tamu, hal ini dilakukan untuk menghemat waktu dalam

pengetikan.

Adapun data yang ada dalam slip rak kamar adalah :

 Nomor kamar

 Jumlah tamu

 Tanggal check-out

 Tanggal check-in

 Harga kamar

 Nama tamu

 Kebangsaan tamu

 Alamat tamu

 Inisial petugas
8. Mengisi slip/formulir Cash all department

Front desk clerk mengisi formulir cash all department, apabila tamu

check-in seorang diri tanpa membawa barang banyak atau bagi tamu yang

membayar uang muka/deposit harga satu malam kamar atau bagi tamu

yang belum pernah menginap di hotel tersebut.

9. Mengisi buku kedatangan dan keberangkatan

Proses pencatatan terakhir yang dilakukan oleh resepsionis dalam

menerima/menangani tamu tiba (check-in) adalah memasukkan/mengisi

buku kedatangan dan keberangkatan tamu berdasarkan informasi/data

kartu registrasi yang telah diisi oleh tamu tersebut.

2. Penanganan Keberangkatan Tamu (Check-out)

Keberangkatan tamu perlu mendapat perhatian berbagai pihak. Dengan

membantu memperlancar keberangkatan dan memberikan kesan terakhir yang

menyenangkan kepada tamu. Maka tamu tersebut akan memperoleh kesan yang

baik tentang hotel dan diharapkan menjadi langganan hotel.

Adapun tugas seorang resepsionis hotel pada saat keberangkatan tamu

(check-out) adalah :

 Menerima kartu registrasi tamu berangkat dari front office cashier

setelah tamu menyelesaikan pembayaran rekeningnya.

 Melipat slip rak kamar dari tamu yang berangkat tetapi slipnya

tetap ada pada room rack.

 Mencatat keberangkatan tamu pada buku keberangkatan.

 Menyusun kartu registrasi pada arsip riwayat kunjungan tamu.


 Mengucapkan selamat jalan kepada tamu-tamu berangka (check-

out) pada waktu tamu melewati registration desk.

(Agusnawar, 2002:92-108)

2.2.9 Standart Kualitas Check-in, During, dan Check-out

Dalam suatu industri jasa khususnya hotel, pihak manajemen kantor depan

beserta receptionist akan selalu berusaha untuk memenuhi dan melayani

keinginan tamunya dengan baik. Untuk itu pelayanan yang diberikan kepada tamu

diusahakan berkualitas, sesuai standar yang sudah dibuat oleh hotel untuk

tercapainya keinginan tamu. Adapun standar kualitas untuk check-in, during, dan

check out sebagai berikut:

(dspace.widyatama.ac.id/bitstream/handle/10364/1051/bab3-4.pdf?).

1. Standart kualitas proses kedatangan tamu (check-in)

Kedatangan tamu berartti dimulainya transaksi, proses

pelayanan yang dilakukan oleh divisi diatur oleh procedur kedatangan

tamu. Intruksi kerja yang menerangkan bagaimana suatu kerja

dilakukan adalah cara menggunakan komputer di Front Office,

menangani tamu dalam kelompok, dan mengantarkan tamu ke kamar.

Adapun standart kualitas utnuk check-in sebagai berikut :

a. Selalu ada petugas yang stand by di pintu masuk dan

memberikan salam dengan ramah kepada setiap tamu.

b. Waktu yang diperlukan untuk registrasi tidak lebih dari 5

menit.
c. Apabila tamu akan check-in sudah terlebih dahulu memesan

kamar lewat telepon, maka daftar tamu tersebut harus sudah

tersedia dengan data yang lengkap.

d. Front office yang bersih dan rapi, sarana kerja yang memadai,

seperti komputer, telepon, formulir, ballpoint, dan informasi

lainnya.

e. Selalu tersedia uang kecil, agar memudahkan proses

pembayaran.

f. Petugas receptionist harus rapih dan memakai seragam yang

bersih, berpenampilan menarik dan professional.

g. Petugas receptionist harus memiliki tanggung jawab terhadap

bidang pekerjaannya.

h. Petugas receptionist harus sabar, sopan dan ramah terhadap

tamu.

i. Petugas receptionist harus tanggap, siap menolong dan cepat

memberikan solusi atas komplain tamu.

j. Petugas receptionist segera mencatat apabila ada pesanan

khusus dari tamu.

k. Petugas receptionist harus selalu berada di front office.

l. Petugas receptionist harus mampu berkomunikasi dengan baik

kepada tamu.

m. Petugas receptionist harus bersikap jujur dan dapat dipercaya

dalam memberikan informasi kepada tamu.


n. Tamu selalu menerima informasi mengenai segala sesuatu

tentang hotel.

2. Standart kualitas pelayanan saat tamu menginap (during)

Prosedur yang harus dilakukan adalah bagaimana memberikan

pelayanan sebaik mungkin kepada tamu pada saat tamu menginap di

hotel. Standart kualitas yang diberikan adalah :

a. Pesawat telepon di front office harus mudah dihubungi tamu kapan

saja.

b. Petugas receptionist harus stand by 24 jam sehingga dapat

dihubungi tamu kapan saja saat mereka membutuhkan.

c. Petugas receptionist harus cepat tanggap dalam menangani

permintaan tamu.

d. Petugas receptionist harus cepat tanggap dalam menanganikeluhan

tamu.

3. Standart kualitas proses kepulangan tamu (check-out)

Prosedur yang harus dilakukan adalah menangani tamu yang

akan check-out. Menangani pembayaran sampai dengan penyerahan

kunci kamar. Adapun standart kualitas untuk tamu check-out sebagai

berikut:

a. Waktu yang diperlukan untuk memproses tagihan tidak lebih dari 5

menit.

b. Komputer dan alat-alat kerja lainnya harus berfungsi dengan baik.

c. Transaksi tamu selalu tercatat dan tersimpan dalam komputer.


d. Data tamu selalu tercatat secara lengkap dan dapat dibaca setiap

saat pada layar monitor komputer.

e. Setiap perubahan status kamar langsung dicatat ke dalam data

kamar di komputer.

f. Selalu tersedia uang kecil.

g. Dapat menerima berbagai kartu kredit sebagai alat pembayaran.

h. Petugas receptionist harus selalu siap selama 24 jam.

i. Petugas receptionist harus memakai seragam yang bersih, rapi dan

berpenampilan menarik.

j. Petugas receptionist harus sabar, sopan dan ramah terhadap tamu.

k. Petugas receptionist harus memeriksa dan menyiapkan tagihan

tamu yang akan check-out.

l. Selalu ada petugas yang selalu stand by di depan pintu masuk dan

memberikan salam kepada setiap tamu.

2.2.10 Kualitas Pelayanan dan Harapan-harapan Tamu

Kepuasan dapat diartikan sebagai suatu keadaan dalam diri seseorang,

dimana orang tersebut telah berhasil mendapatkan sesuatu yang menjadi

kebutuhan dan keinginannya. Sedangkan kebutuhan adalah kondisi seseorang

untuk memiliki sesuatu yang tidak dipunyai, dan sesuatu itu adalah wajib bagi

dirinya. Adapun keinginan dapat diartikan sebagai suatu kondisi seseorang

merasakan kekurangan terhadap sesuatu yang lazim bagi dirinya.

Berdasarkan pada penjelasan di atas, maka kunci untuk memberikan

kepuasan kepada tamu adalah berusaha mengetahui terlebih dahulu apa yang
dibutuhkan dan diinginkan oleh tamu yang akan atau sedang menginap di hotel.

Untuk mengidentifikasi kebutuhan dasar tamu yang lazim seperti :

1. Kebutuhan untuk disambut baik

2. Kebutuhan pelayanan yang tepat waktu

3. Kebutuhan untuk merasa nyaman

4. Kebutuhan akan pelayanan yang rapi

5. Kebutuhan untuk dimengerti

6. Kebutuhan untuk mendapat pertolongan

7. Kebutuhan untuk merasa penting

8. Kebutuhan untuk dihargai

9. Kebutuhan untuk diakui atau diingat

10. Kebutuhan akan respek

Agar supaya petunjuk tentang kebutuhan dasar manusia tersebut dapat

dilaksanakan atau dioperasionalkan, maka petunjuk-petunjuk itu harus

dicantumkan di dalam manual pekerjaan setiap bagian yang digunakan sebagai

standar pelayanan kepada tamu-tamu hotel (Sulastiyono, 1999:33-34).


2.3 Kerangka Pemikiran

Kualitas pelayanan jasa receptionist mempunyai pengaruh terhadap tamu

yang check-in sehingga tamu akan lama untuk tinggal di hotel (during),

pelayanan yang baik dan berkualitas yang diberikan selama tamu menginap

sampai dengan check-out akan memberikan kesan baik terhadap tamu

sehingga tamu akan merasa nyaman untuk tinggal dan berminat untuk kembali

tinggal di hotel, hal ini dapat meningkatkan hunian kamar hotel.

Kualitas Pelayanan
Receptionist:
- Check-in Meningkatkan Hunian
- During Kamar
- Check-out

Gambar 2.1 Kerangka Pemikiran


BAB III

METODOLOGI

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dipakai penulis adalah penelitian deskriptif. Menurut

Nasir dalam Riandar (1998:27) penelitian deskriptif adalah suatu metode dalam

pencarian fakta status kelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu system

pemikiran ataupun suatu peristiwa pada masa sekarang dengan interprestasi yang

tepat. Berdasarkan definisi tersebut, maka metode penelitian deskriptif digunakan

karena peneliti bertujuan untuk membuat deskripsi atau gambaran secara

sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta yang ada dengan melakukan

pengujian terhadap permasalahan yang diajukan. Penelitian menggunakan metode

survei yaitu mengambil data langsung dari tamu yang bersangkutan.


3.2 Terminologi

Bab ini penulis menjelaskan tentang arti judul yang penulis angkat dalam

penyusunan TPPA sehingga dapat diketahui tentang isi yang akan penulis

kemukakan.

 Peranan : Tugas/hal yang besar pengaruhnya pada suatu peristiwa.

 Kualitas : Mutu dari jasa yang diberikan kepada tamu.

 Pelayanan : Suatu jasa yang diberikan kepada tamu yang bertujuan

untuk

Memuaskan tamu.

 Receptionist : Petugas yang menangani tamu yang akan check-in,

during

serta check-out di hotel.

 Untuk : Kata yang memberi arti tujuan.

 Meningkatkan : Suatu cara untuk lebih maju agar hasilnya lebih baik.

 Hunian : Suatu tempat tinggal.

 Kamar : Suatu tempat peristirahatan.

Adapun kesimpulan dari beberapa pengertian kata di atas yaitu mutu dari jasa

yang diberikan reseptionis kepada tamu sangat berpengaruh untuk meningkatkan

suatu hunian kamar di hotel.


3.3 Jenis dan Sumber Data

3.3.1 Jenis Data

Kuantitatif adalah pengukuran data kuantitatif dan statistik objektif melalui

perhitungan ilmiah berasal dari sampel orang-orang atau penduduk yang diminta

menjawab atas sejumlah pertanyaan tentang survei untuk menentukan frekuensi

dan persentase tanggapan.

3.3.2 Sumber Data

1. Data Primer

Yaitu data yang dikumpulkan dan diolah sendiri oleh suatu organisasi atau

perorangan.

2. Data Sekunder

Merupakan data yang diperoleh oleh suatu organisasi atau perorangan

dalam bentuk yang sudah jadi publikasi (pihak lain yang mengumpulkan

dan mengolahnya). Penelitian ini adalah penelitian sampel, sebab dalam

penelitian hanya meneliti sebagian dari jumlah populasi. Sampel adalah

sejumlah penduduk yang kurang dari jumlah populasi atau dapat dikatakan

sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh

populasi tersebut.

Teknik Sampling: Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas

objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditentukan kesimpulannya.

Dalam populasi yang digunakan adalah (belum diketahui) dan sampel (belum

diketahui) yang digunakan sebanyak responden, data tersebut diambil dengan

perthitungan rumus slovin sebagai berikut :


n= N

1 + N (e) 2

n = responden

Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik sampling acindental,

serta mengingat waktu yang terbatas bagi penulis.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Metode pengambilan data yang penulis pergunakan adalah sebagai

berikut:

1. Observasi yaitu penulis melihat dan mengamati secara langsung

tentang objek dari dekat dan ikut mempraktekkan hal yang

berkaitan dengan apa yang penulis angkat.

2. Interview yaitu penulis mengajukan pertanyaan-pertanyaan secara

langsung atau lisan pada sumber dan responden yang berkaitan

kemudian mencatatnya.

3. Dokumentasi yaitu pengumpilan data dengan cara membaca

literature yang berupa buku atau karya lain.

4. Kuesioner yaitu alat riset atau survei yang terdiri atas serangkaian

pertanyaan tertulis, bertujuan mendapatkan tanggapan dari

kelompok orang terpilih melalui wawancara pribadi atau melalui

daftar pertanyaan.
3.5 Teknik Analisis Data

Analisis ini digunakan untuk menggambarkan serta untuk menjelaskan dan

membandingkan antara teori-teori yang diterima di bangku perkuliahaan maupun

dengan buku-buku panduan yang ada, dan yang berhubungan dengan penulisan

ini, sesuai dengan judul yang penulis angkat dengan kenyataan yang ada atau yang

terjadi di lokasi penulisan tersebut. Metode yang digunakan dalam menganalisis

data untuk memecahkan permasalahan dalam TPPA ini adalah deskriptif

kuantitatif. Penelitian ini di uji oleh beberapa metode yaitu :

1. Uji Validitas menurut Singgih (2005:42) adalah uji keabsaan suatu

kuesioner apabila pertanyaan pada suatu kuesioner mengungkapkan

sesuatu yang akan diukur oleh kuesioner tersebut. Data dapat

dikatakan valid apabila Total correlation (r)>0,239.

2. Uji Reliabilitas menurut Singgih (2005:42) adalah suatu kuesioner

dikatakan reliable (andal) jika jawaban seseorang terhadap pertanyaan

adalah konsisten atau stabil dari waktu ke waktu. Variabel dapat

dikatakan reliable (andal) apabila Alpha>0,06.

3. Statistis Deskriptif

Dalam hal ini penulis menggunakan teknik analisis data Deskriptif

Kuantitatif yaitu penjabaran atau penjelasan secara rinci mengenai

persepsi konsumen terhadap peranan kualitas pelayanan resepsionis

untuk meningkatkan hunian kamar di hotel x. Untuk mengetahui

keefektifan persepsi konsumen terhadap peranan kualitas pelayanan

resepsionis untuk meningkatkan hunian kamar di hotel x digunakan


rata-rata jawaban responden berupa skala likert, dengan rumus

perthitungan sebagai berikut:

Mean = ∑fx

∑f

Keterangan :

x = bobot nilai jawaban

f = frekuensi banyaknya jawaban


DAFTAR PUSTAKA

Agusnawar . 2002. Pengantar Operasional Kantor Depan Hotel. PT.Perca:


Jakarta.

dspace.widyatama.ac.id/bitstream/handle/10364/1051/bab3-4.pdf?Di akses
tanggal 15 agustus jam 21:00

Riandar, Indra. 2007. Peranan Up-selling dalam Meningkatkan Pendapatan


di Bar. Proyek Akhir. Politeknik NSC Surabaya.

Singgih. 2009. Menguasai Statistik di Era Informasi dengan SPSS 12. PT.Elex
Media Komputindo : Jakarta.

Sulastiyono, Agus. 1999. Seri Manajemen Usaha Jasa Sarana Pariwisata dan
Akomodasi. ALFABETA: Bandung.

Tarmoezi,Trisno dan Heldin Manurung. 2000. Profesional Hotel Front Liner.


Visipro: Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai