Anda di halaman 1dari 4

Surabaya, 24 Agustus 2022

No. 1376/PND830000/2022-S3

Lampiran : 1 (satu) Lembar


Perihal : Penyampaian Update Buku Standarisasi Sarfas dan
Pedoman Operasional Bengkel Pemeliharaan Tabung
LPG di Wilayah Retail Sales Jatimbalinus

Yang terhormat
Direktur BPT LPG PSO & Non PSO
Wilayah Retail Sales Jatimbalinus
di Tempat

Dengan hormat,

Mengacu pada :
1. Buku Standarisasi Sarana Fasilitas dan Pedoman Operasional Bengkel
Pemeliharaan Tabung LPG Revisi Tahun 2022 yang telah disosialisasikan kepada
seluruh BPT Jatimbalinus tanggal 22 Juni 2022 di Surabaya.
2. Standarisasi Sarana Fasilitas dan Pedoman Operasional Bengkel Pemeliharaan
Tabung LPG No.001/F20200/2016-S5 Revisi ke-0 tanggal 23 Februari 2016.

Sehubungan dengan telah ditetapkannya pembaharuan Buku Standarisasi Sarana


Fasilitas dan Pedoman Operasional Bengkel Pemeliharaan Tabung LPG Tahun 2022,
bersama ini kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut :
1. Terdapat perubahan pada standarisasi sarana fasilitas dan pedoman operasional
Bengkel Pemeliharaan Tabung LPG tahun 2022, antara lain yaitu:
No Versi 2016 Versi 2022
Jumlah susunan tabung yang Jumlah susunan tabung yang diatur untuk
1
diatur untuk ukuran 3 Kg ukuran 3 Kg, 5.5 Kg, 12 Kg, dan 50 Kg
Bak truk terbuat dari material tidak mudah
terbakar. Bagian yang berpotensi terjadi
2 Bak truk terbuat dari kayu
benturan antar logam dapat dilapisi karet
peredam
Logo Elpiji lama untuk truk BPT Logo Bright Gas untuk truk BPT NPSO
3
NPSO
Perubahan dan update standar lainnya dapat dilihat pada lampiran Buku
Standarisasi (terlampir).
2. Papan nama perusahaan Bengkel Pemeliharaan Tabung LPG agar disesuaikan
dengan pedoman yang terbaru.

MOR V
PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus
Jl. Jagir Wonokromo No. 88 Surabaya - 60244 - PO
BOX 1068
Telphone
F 031 - 843 7534 / 843 7537
www.pertamina.com
2
No. 1376/PND830000/2022-S3

3. Terkait penerapan sesuai buku panduan terbaru Bengkel Pemeliharaan Tabung


LPG, kami berikan jangka waktu sampai dengan tanggal 31 Desember 2022 agar
BPT dapat melakukan penyesuaian.
4. BPT diwajibkan untuk memastikan proses operasional di Bengkel Pemeliharaan
Tabung LPG berjalan sesuai dengan Buku Standarisasi Sarana Fasilitas dan
Pedoman Operasional Bengkel Pemeliharaan Tabung LPG tahun 2022.
5. Selain hal tersebut di atas, untuk meningkatkan faktor safety operasional Bengkel
Pemeliharaan Tabung LPG khususnya pada proses Leaktest, maka dalam rangka
menghindari terjadinya insiden dalam proses tersebut akibat human error dan atau
sebab teknis seperti akumulasi tekanan dan lain-lain, BPT dapat melengkapi
proses Leaktest dengan instrumen pengaman yang dapat mengontrol tekanan
maksimum (PSV) pada saat leaktest dengan setting tekanan maksimal 10 Kg/cm2.
Adapun contoh diagram pemasangan PSV sesuai dengan design gambar
terlampir.

Untuk memonitor penerapan Standarisasi Sarana Fasilitas dan Pedoman Operasional


BPT 2022 serta penambahan PSV di Tahap Leaktest tersebut, kami harap agar
Bengkel Pemeliharaan Tabung LPG yang telah selesai melaksanakan penyesuaian,
agar dapat melaporkan kepada kami secara tertulis pada kesempatan pertama untuk
didata lebih lanjut.

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan


terimakasih.

Region Manager Retail Sales Jatimbalinus

_from.speciment

Fedy Alberto

Tembusan:
1. Executive GM Regional Jatimbalinus
 PT Pertamina Patra Niaga
2. Manager LPG Channel & Partnership
 PT Pertamina Patra Niaga
3. SAM Retail Surabaya
 PT Pertamina Patra Niaga
4. SAM Retail Malang
3
No. 1376/PND830000/2022-S3

 PT Pertamina Patra Niaga


5. SAM Retail Kediri
 PT Pertamina Patra Niaga
6. SAM Retail Bali
 PT Pertamina Patra Niaga
7. SAM Retail NTB
 PT Pertamina Patra Niaga
8. SAM Retail NTT
 PT Pertamina Patra Niaga
Lampiran surat No. 1376/PND830000/2022-S3

Gambar Design
Pemasangan PSV (Pressure Safety Valve) Pada Mesin Leaktest di BPT

Sebelum Sesudah

Note :
1. Untuk asistensi pemasangan, dapat berkoordinasi dengan bagian Channel
Support – Retail Sales Jatimbalinus.
2. Sebelum pengoperasian agar berkoordinasi terlebih dahulu untuk dilakukan
pemeriksaan.

Anda mungkin juga menyukai