Anda di halaman 1dari 3

PETUNJUK PELAKSANAAN STAR

1. Identifikasi masalah-masalah yang terkait dengan rokok di sekolah.

Identifikasi ini terkait dengan maslaah-masalah yang banyak ditemukan berkaitan dengan

pelangagaran Kawasan Tanpa Rokok di lingkungan sekolah. Dalam proses ini, pihak sekolah

bekerja sama dengan guru Bimbingan Konseling yang ada di sekolah.

2. Melakukan permohonan pendampingan pada Kemenkes RI, AstraZanecca, dan Plan International

melalui program Youth Health programe

Dalam program Youth Health Programe terdapat beberapa program khusus yang berkaitan

dnegna bahaya rokok dan Kesehatan remaja. Sekolah bisa melakukan permohonan pendampingan

pada Lembaga Kementrian Kesehatan RI, AstraZanecca dan Yayasan Plan International untuk

melakukan pendampingan atau pelatihan terhadap Guru Champion dan team Peer Educater.

3. Melakukan permohonan Kerjasama dengan Yayasan/ LSM yang bergerak di bidang Kesehatan

anak. Dalam hal ini LSM rekanan YHP

Kerjasama dengan Yayasan anak atau Lembaga Swadaya Masyarakat yang bergerak dibidang

Kesehatan anak yang merupakan rekanan atau pelaksana program YHP. Hal ini dilakukan untuk

permohonan pelatihan dan pendampingan sepanjang perjalanan sekolah menuju sekolah bebas

asap rokok.

4. Mengadakan pelatihan untuk Guru Champion

Guru champion dipilih salah satu dari guru Bimbingan Konseling yang ada di sekolah. Hal ini

karena guru bimbingan dan konseling merupakan guru yang terbiasa menangani berbagai

masalah pelanggaran yang siswa lakukan. Guru champion dilatih secara langsung oleh pihak

Kementerian Kesehatan RI, AstraZanecca dan Yayasan Plan International.

5. Membentuk tim Peer Educater yang terdiri dari beberapa orang siswa

Guru Champion didampingi tim dari Yayasan anak yang ditunjuk dalam program YHP

membentuk kelompok siswa peer educater. Peer educater yaitu siswa yang melakukan Pendidikan
atau edukasi terhadap teman sebayanya. Team Peer educater yang dipilih hendaknya siswa yang

memiliki Teknik komunikasi yang baik dan tidak tercatat pernah melakukan pelanggaran yang

berkaitan dengan rokok di sekolah.

6. Team Peer Educater dilatih oleh Young Health Programe

Team Peer educater dilatih secara langsung oleh kementrian Kesehatan RI, AstraZanecca dan

Plan International serta didampingi secaralangsung dalam melakukan kegiatan sehari-harinya

oleh Guru Champion dan Yayasan/ LSM anak yang sudah bekerjasama. Young Helath

programme merupakan program kerjasama antara Yayasan Plan International dan AstraZaneca

yang bertujuan untuk meningkatkan Kesehatan remaja dan kaum muda.

7. Melakukan deklarasi sebagai komitmen bersama seluruh warga sekolah

Deklarasi dilakuakn oleh seluruh warga sekolah dan bertujuan sebgai komitumen bersama bahwa

sekolah siap menuju Sekolah Tanpa Asap Rokok.

8. Team Peer Educater melakukan sosialisasi dan edukasi bahaya merokok dini pada teman-

temannya di sekolah.

Team Peer Educater melakukan sosialisasi dan edukasi terhadap teman sebaya yang dilakukan

dalam berbagai kegiatan kreatif. Kegiatan kreatif yang dilakukan bertujuan untuk menarik minat

seluruh siswa dalam setiap program. Selain kegiatan kreatif, Peer Educater juga melakukan

diskusi dalam kelompok.

9. Team peer educater selalu berhubungan dengan guru champion jika menemukan pelanggaran-

pelanggaran dalam pelaksanaan STAR.

Team peer educater berada dibawah bimbingan guru champion. Dalam pelaksanaan kegiatan, jika

tim peer educater menemukan pelanggaran-pelanggaran maka tim peer educater melaporkannya

pada guru champion.

10. Melakukan pembiasaan sekolah bebas asap rokok.

Pembiasaan sekolah tanpa asap rokok perlu dilakukan secara sinergis. Guru tidak memberikan

contoh merokok di sekolah ekpada siswa. Guru champion melakukan sosialisasi pada rekan guru
untuk tidak merokok dilingkungan sekolah. Pembiasaan ini pun melibatkan seluruh elemenn

warga sekolah termasuk kantin.

11. Menjadi sekolah STAR.

Sekolah STAR ( Sekolah tanpa asap rokok) tercapai jika tingkat pelanggaran karena siswa yang

merokok berkurang secara signifikan dan guru atau orang dewasa yang ada di sekolah tidak

ditemukan merokok di lingkungan sekolah.

Anda mungkin juga menyukai