Anda di halaman 1dari 1

Dalam diskusi kita kali ini, saya ingin kalian dapat memberikan contoh rapat bisnis yang

pernah kalian buat atau ikuti, silakan ceritakan pengalaman kalian dalam forum ini.
Salam

Tanggapan.

Pengalaman saya dalam mengikuti rapat bisnis mungkin kurang karena selama ini saya
bekerja di lembaga zakat atau pun lembaga non profit. Namun masing – masing juga
menekankan target tergantung pada masing – masing lembaga. Yang terbaru, rapat
koordinasi Yayasan yang diselenggarakan setiap 3 bulan sekali, dilasanakan pada
tanggal 10 April 2019 lalu. Dihadiri oleh ketua harian, Penanggung jawab masing –
masing Unit beserta perwakilan staf-nya, serta staf Yayasan. Tema rapat saat itu
adalah “Penyambutan Peserta Didik Baru thn Ajaran 2019 – 2020”. Dimana dalam rapat
koordinasi tersebut, masing – masing penanggung jawab diberi waktu untuk
menyampaikan perkembangan dan permasalahan dilapangan yang muncul pada
masing – masing unit. Kemudian dilanjutkan pada program – program terbaru masing –
masing unit. Dan tidak lupa pula pengarahan dari ketua harian dengan diawali ucapan
terimakasih dan ucapan selamat bagi unit yang telah melampui target pada rapat
sebelumnya, tidak lupa menekankan pada kemajuan dan pengembangan dari pada
yayasan dengan menekankan agar program – program unit untuk berjalan. Dengan di
awali Evaluasi pada masing – masing laporan yang telah disampaikan Unit. Ditutup
dengan arahan ataupun keputusan dari permasalahan yang muncul dan penyelesaian
dari kebijakan – kebijakan pengambilan keputusan yang diperlukan.

Note : Yayasan tempat saya bekerja merupakan yayasan non profit hasil Wakaf,
memiliki Unit SMK, Pondok Pesantren, Bengkel Mobil dan Koperasi Syariah.

Anda mungkin juga menyukai