Anda di halaman 1dari 4

Badak Berendam

Bahan-bahan

 300 gr Singkong
 1 sdt pewarna makanan
 300 gr kelapa parut
 150 gr gula merah, sisir halus
 Kacang tanah goreng
 50 gr gula pasir
 2 lembar daun pandan
 500 ml santan
 Buah durian
 2 lembar daun pandan.
 Garam secukupnya
 Air secukupnya

Langkah-langkah

1. Untuk isiannya, gula merah dan kacang tanah goreng.


2. Untuk adonan utamanya, campur parutan singkong dengan 200 ml air hangat dan
uleni hingga kalis. Setelah itu, beri pewarna makanan hijau dan uleni lagi hingga
warnanya merata.
3. Bentuk adonan menjadi bulatan kecil dan isi dengan isian yang sebelumnya sudah
dimasak. Lakukan sampai adonan habis, kemudian rebus hingga matang. Sisihkan.
4. Untuk kuahnya, rebus santan, buah durian, daun pandan, dan sejumput garam.
Aduk hingga mengental dan mendidih.
5. Sajikan bulatan badak berendam dengan siraman kuah santan kental selagi hangat
BUJANG SELIMUT
Bahan

 Singkong parut
 Susu kental manis 1 sachet
 Pewarna makanan
 Gula Pasir
 Garam

CARA MEMBUAT

 Campur semua bahan secara merata , cetak adonan kedalam loyang


 Kukus adonan selama kurang lebih 15 menit
 Gulung kue yg telah matang tambahkan isi dengan kelapa parut
 Kue siap dihidangkan
CASAVA RAINBOW
Bahan-Bahan:
 700 gram singkong parut
 200 ml santan sedang
 130 gram gula pasir
 5 gr agar-agar bubuk
 1/4 sdt vanili bubuk
 Pewarna makanan

Bahan Topping:
 1/2 buah kelapa parut
 Garam secukupnya
 1 lembar daun pandan

Cara Membuat:
 Campurkan gula pasir dan agar-agar bubuk hingga merata.
 Masukkan santan. Aduk lagi.
 Masukkan singkong parut dan vanili bubuk. Aduk lagi hingga rata.
 Bagi adonan menjadi tiga bagian sama rata. Beri masing-masing pewarna.
 Alasi loyang dengan plastik yang dioles sedikit minyak. Tuang adonan hijau
dalam loyang.
 Masukkan dalam dandang yang sudah dipanaskan sebelumnya. Kukus
sekitar 10 menit. Tuang lagi adonan kuning, kukus lagi 10 menit.
 Terakhir tuang adonan merah dan kukus 20 menit atau hingga matang.
 Keluarkan kue dari loyang, potong-potong, dan taburi dengan topping.
 Untuk toppingnya, kukus selama 10 menit kelapa parut, sedikit garam dan
daun pandan yang sudah diiris.
BIKA TABOH
Bahan
- 400 gram singkong
- 1/2 sdt garam
- 25 gram keju parut

Bahan cuka/kuah
-bawang putih 5 siung
-cabe rawit
-asam 1 bungkus
-gula aren
-gula pasir
-garam

Cara membuat
1. Panaskan teplon. Olesi loyang dengan mentega sampai rata.
2. Parut singkong. Beri garam,secukupnya. Aduk rata.
4. Tuang adonan ke Loyang dilapisi daun pisang atas bawah. Panggang dengan api
sedang 180 derajat Celcius selama kurang lebih 15 menit.

Cara membuat cuka


Didihkan air haluskan bahan 1,2, kemudian masukkan kedalam airmendidih, lanjut
masukkan air asam, gula aren, gula pasir dan garam secukupnya

Anda mungkin juga menyukai