Anda di halaman 1dari 1

Nama: Siti Maskanah

Kelas: 3 IATB
Tugas: Resume Bahasa Arab

1. Lafadz yang umum, bukan sebab yang khusus


Apabila terdapat lafal yang umum, kemudian terdapat juga sebab yang khusus. Maka,
yang umum diterapkan sesuai keumumannya dan yang khusus diterapkan kekhususannya.
a. Jumhur ulama berpendapat, yaitu yang menjadi pegangan adalah pada lafal yang umum
dan bukan pada sebab yang khusus. Hukum yang didapat dari lafal umum itu melampaui
sebab yang khusus.
b. Ulama lain berpendapat yaitu yang menjadi pegangan adalah kekhususan dari sebab
bukan dari lafal yang umum. Karena lafal yang umum menunjukan sebab yang khusus.

2. Redaksi Asbabun Nuzul


Bentuk redaksinya terkadang berupa pernyataan tegas, jelas yang menerangkan
sebabnya, dan juga terkadang berupa pernyataan yang berisikan kemungkinan. Kemudian
bentuk redaksi lainnya yaitu menerangkan Asbabun Nuzul dan menjelaskan kandungan
hukum ayat

3. Beberapa riwayat mengenai Asbab Nuzul


a. Apabila bentuk-bentuk redaksi riwayat itu tidak tegas. Maka, tidak ada yang berlawanan
diantara riwayat-riwayat itu.
b. Jika salah satu redaksi riwayat itu tidak tegas. Maka, yang menjadi pegangan adalah
riwayat yang menyebutkan asbab nuzul secara tegas itu, dan riwayat yang tidak tegas
dipandang termasuk didalam hukum ayat.
c. jika riwayat itu banyak dan semuanya menegaskan sebab nuzul, salah satu riwayat
diantaranya itu shahih. Maka, yang dijadikan pegangan adalah riwayat yang shahih.
d. Apabila riwayat-riwayat itu sama-sama shahih tetapi terdapat segi yang lebih kuat salah
satunya. Maka, riwayat yang lebih kuat itulah yang didahulukan.
e. Jika riwayat-riwayat tersebut sama kuatnya, maka riwayat-riwayat itu dipadukan jika
mungkin, sampai dinyatakan kalau ayat itu turun sesudah terjadi dua buah sebab atau
lebih karena jarak waktu yang berdekatan.

4. Faedah mengetahui Asbab Nuzul dalam pendidikan dan pengajaran


Dapat membangkitkan perhatian dan menarik minat peserta didik, bertujuan
memberikan asupan menyeluruh tentang kurikulum pelajaran, dan juga agar guru-guru
dengan mudah mengajak peserta didiknya dari sesuatu yang bersifat umum lalu kepada yang
khusus. Dalam kaitannya dengan Asbabun Nuzul merupakan media paling baik untuk
mewujudkan tujuan-tujuan pendidikan dalam mempelajari Al Quran. Dan juga Asbabun
Nuzul itu berisikan kisah-kisah tentang peristiwa ataupun mengenai hukum, peserta didik
akan mendengarkan dan memperjatikannya.

Anda mungkin juga menyukai