Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MANAJEMEN PELATIHAN PERTEMUAN KE-4

Sonny Anggoro Sulaksono / 3103020005

1. Menurut anda model training apa yang cocok untuk karyawan baru, jelaskan dan berikan
contohnya!
- Menurut saya model training yang cocok untuk karyawan baru adalah vestibble
training, karena di suatu perusahaan yang membutuhkan lowongan dalam bekerja,
pasti diperlukan untuk mengisi posisi yang kosong, untuk mengetahui segala
peraturan, harus berbuat apa,dan kebiasaan dalam posisi itu tentu membutuhkan
adanya pelatihan khusus maka menurut saya model ini sangat cukup dengan dibagi
per kelas sesuai posisi yang sedang dibutuhkan agar tepat sasaran sesuai dengan yang
dibutuhkan oleh perusahaan. Contohnya perusahaan membuka lowongan untuk
teknisi mesin, maka dilakukan pelatihan dengan ada nya kelas mengenai teknik dan
kebiasaan sebagai tenaga teknisi di dalam perusahaan.

2. Untuk tingkatan jabatan managerial maka model training apa yang dibutuhkan, jelaskan
dan berikan contohnya!
- Menurut saya, model training yang cocok pada tingkatan jabatan managerial adalah
model on the job training, karena diberikan kecakapan yang sesuai dan mampu
menyiapkan diri jika sewaktu-waktu mendapatkan kenaikkan pangkat sehingga
mampu bersiap diri karena telah mendapatkan materi dan pelatihan. Contohnya
terjadi rotasi di tingkatan managerial, manajer HRD telah mendapatkan pelatihan
mengenai kerja dan tanggung jawab sebagai atasan seperti memutuskan keputusan
sehingga diangkat mampu dan bersedia.

3. Apa kelebihan dan kekurangannya Model Pelatihan on The job Training, jelaskan dan
berikan contohnya!
- Kelebihan dari On The Job Training adalah dengan adanya model training ini dapat
meminimalkan human error atau kesalahan manusia, seperti contohnya seperti lupa
akan tugas yang diberikan juga lebih memotivasi karyawan, karena pelatihan yang
diberikan relevan dengan deskripsi pekerjaan dan karyawan bisa langsung melakukan
praktik kerja sembari mengikuti pelatihan, bukan sekedar simulasi juga tidak
memangkas jam kerja, karena pelatihan diberikan sembari karyawan bekerja seperti
biasa. Sehingga tidak mempengaruhi produktivitas perusahaan dan budget yang harus
dikeluarkan perusahaan untuk pelatihan cukup ringan, keseluruhan fasilitas dari
internal perusaha dan tenaga pelatih dapat memanggil karyawan senior di kantor
sehingga relasi antar karyawan dan juga pembimbing lebih erat dan baik. Kekurangan
on the job training adalah akibat pelatih atau pembimbing bukan tenaga profesional,
maka terkadang pelatihan tidak fokus dan pelatihan dan praktik kerja yang dilakukan
beriringan, terkadang membuat karyawan melewatkan beberapa materi pelatihan dan
kemungkinan karyawan terbebani karena harus bekerja sekaligus mengikuti
pelatihan, sehingga motivasi kerja justru kian berkurang, contohnya karyawan harus
mengejar deadline dan harus mengikuti pelatihan sampai malam.

4. Apa manfaat dan kelebihan program magang yang dilakukan oleh perusahaan, jelaskan
dan berikan contohnya!
- Manfaat program magang bagi perusahaan adalah membuat banyak perusahaan
memberikan kesempatan dan peluang bagi para mahasiswa dalam memberikan ide-ide
baru dan segar yang berhubungan bagi pengembangan perusahaan. Untuk dapat
melahirkan ide-ide baru, perusahaan tentunya membutuhkan pendekatan dengan
masyarakat. Contohnya biasanya untuk melakukan pendekatan itu, perusahaan akan
mengutus karyawan muda yang memang mengerti dan paham akan tren saat ini. Juga
perusahaan mendapatkan sudut pandang baru karena karyawan magang merupakan orang
luar yang belum tahu banyak mengenai perusahaan dan juga kebanyakan dari kalangan
mahasiswa yang sistem pendidikan sudah maju dan memahami betul perkembangan
zaman yang ada seperti pemanfaatan teknologi maka oleh karena itu, hal ini diperlukan
oleh perusahaan untuk perkembangan selanjutnya. Karyawan magang dan karyawan
perusahaan bisa saling bertukar pikiran untuk kepentingan perkembangan perusahaan.
Nantinya, pengetahuan baru dari karyawan magang bisa diimplementasikan dengan
project perusahaan yang sejenis untuk perkembangan di masa depan. Juga untuk
menghemat pengeluaran perusahaan karena pada dasarnya, program magang di
perusahaan tidak hanya sekedar untuk melatih keterampilan semata dan juga memiliki
peluang untuk menyeleksi kandidat magang terbaik yang nantinya diangkat menjadi
karyawan tetap. Contohnya dalam magang, kita tidak perlu melakukan pelatihan tetapi
dengan bekerja sama dengan beberapa universitas untuk mengadakan program magang
dan dari situ, dapat merekrut mahasiswa yang berpotensi dalam bekerja dalam
perusahaan. Juga adanya kerja sama dengan berbagai universitas maka membantu
menaikkan citra perusahaan, karena untuk dapat meningkatkan citra perusahaan,
perusahaan haruslah memberikan kesan-kesan yang baik pada karyawan magang.
Nantinya setelah program magang sudah berakhir, para mahasiswa magang tersebut akan
menceritakan pengalamannya kepada teman-teman lainnya atau menuliskan review di
situs perusahaan. Dari review tersebut ataupun hasil kerjasama dengan universitas,
peningkatan citra inilah yang menjadi tujuan magang bagi perusahaan. Sehingga nantinya
perusahaan akan semakin terkenal dan banyak universitas ingin mengajak kerja sama
dalam program magang yang tentu menguntungkan kedua pihak. Juga membantu dalam
peningkatan produktivitas kerja. Dengan bantuan dari karyawan magang, otomatis
pekerjaan akan menjadi lebih cepat selesai. Sehingga bisa mengerjakan pekerjaan lainnya
yang masih menumpuk. Contohnya karyawan perusahaan dengan adanya karyawan
magang, mendapatkan pelajaran atau pengetahuan baru mengenai teknologi yang baru
ada di perusahaan, sehingga membuat motivasi sendiri bagi karyawan dalam
meningkatkan produktivitas dalam bekerja.

5. Mengapa sebelum dan sesudahnya program traning, maka para peserta latih harus ditest
dulu kompetensinya, jelaskan dan berikan contohnya!
- Karena setelah hasil test yang dilakukan, kita dapat mengetahui seberapa jauh minat dan
potensi yang dimiliki oleh caon karyawan. Dengan adanya test, kita mengetahui
kompetensi calon karyawan ini ke arah mana dan pantas tidak jika diterima dalam
perusahaan dan posisi tersebut seperti contohnya dilakukan test dan hasil bahwa potensi
calon karyawan adalah sangat pantai berbicara dan memiliki kemampuan dalam mengedit
video atau gambar, sehingga menjadi sebuah keputusan bahwa calon karyawan ini cocok
di posisi kan pada bidang marketing.

Anda mungkin juga menyukai