Anda di halaman 1dari 11

Pertanyaan & Jawaban Kelompok

M. Ridho Suganda Nst


(2010004612038)
Manajemen IV. B
Perilaku Organisasi

BAB 8
1. Apa itu kelompok ?
jawab:
 Kelompok adalah sekumpulan orang yang mempunyai tujuan bersama yang
berinteraksi satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama, mengenal satu
sama lainnya, dan memandang mereka sebagai bagian dari kelompok
tersebut (Deddy Mulyana, 2005).
2. Apa saja tipe – tipe tim kerja ?
jawab :
 Tim pemecah masalah
 Tim pengeloaan diri
 Tim fungsional silang
 Komite
3. Bagaimana cara agar tim terlaksana efektif ?
jawab :
 Mengumpulkan orang – orang dengan kemampuan teknis
 Menggunakan orang – orang dengan kemampuan memecahkan masalah
dan menentukan kepurtusan
 Menemukan orang – orang dengan keterampilan komunikasi yang baik
4. kenapa kelompok kerja menjadi dapat menjadi tim ?
jawab :
 Karena sifat kepemimpinan menjadi aktivitas bersama
 Kelompok mengembangkan maksud dari vivi misinya
 Bukan bersifat paruh waktu
5. jelasakan perbadaan dari kelompok kerja dan tim kerja !
jawab :
 Perbedaan kelompok kerja dengan tim kerja , kelompok kerja adalah
kelompok yang berinteraksi terutama berbagi informasi dan membuat
keputusan untuk membantu setiap anggota kelompok melakukan dalam
bidang tanggung jawabnya. Sedangkan tim kerja adalah sebuah kelompok
di mana hasil usaha individual dalam kinerja lebih besar dari jumlah
masukan individual.

BAB 9

1. Apa saja jenis – jenis komunikasi ?


jawab :
 Komunikasi verbal, penggunaan bahasa dalam berbagi informasi melalui
bicara lansung.
 Komunikasi nonverbal, penggunaan bahasa tubuh untuk berbagi informasi
bisa dari bahasa tubuh maupun ekspresi wajah.
 Tertulis, cara berbagi informasi dengan menggunakan symbol maupun
tulisan dalam bentuk surat.
 Visual, cara menyampaikan informasi melalui sketsa maupun foto yang
didalamnya terdapat pesan isyarat.
2. Apa saja manfaat komunikasi dalam organisasi ?
jawab :
 Dapat mempererat hubungan antar karyawan
 Mempermudah komunikasi antar bagian perusahaan
 Dapat menempatkan diri dengan baik diorganisasi
3. Sebutkan kekurangan komunikasi dengan bantuan computer !
jawab :
 Mudahnya kehilangan data pribadi dan privasi
 Berkurang kersadaran berbudaya
 Dapat menyita konsentrasi
4. Bagaimana cara mengatasi masalah komukasi dalam organisasi ?
jawab :
 Cara mengatasinya adalah dengan tidak melakukan komunikasi yang tidak
penting, memperbaiki cara komunikasi agar efisien dan menghindari
percakapan tidak perlu di organisasi.
5. Apa saja yang membuata komunikasi tidak efektif ?
jawab :
 Emosi
 Informasi berlebih
 Bahasa dan kegelisahan informasi

BAB 10
1. Apa itu yang dimaksud dengan kepemimpinan ?
jawab :
 Kepemimpinan adalah upaya mempengaruhi kegiatan pengikut melalui
proses komunikasi untuk mencapai tujuan tertentu. Para ahli lain
berpendapat bahwa kepemimpinan adalah sebagai seni untuk mengatur
individu dan masyarakat, serta memotivasi semangat mereka untuk meraih
tujuan yang telah ditetapkan.
2. Apa saja unsur – unsur dari kepemimpinan ?
jawab :
 Kemampuan mempengaruhi orang lain (kelompok/bawahan).
 Kemampuan mengarahkan atau memotivasi tingkah laku orang lain atau
kelompok.
 Kemampuan bekerjasama untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

3. Darimana saja sumber kekuasaan ?

jawab :

 Kekuasaan yang berasal dari kedudukan


 Kekuasaan yang berasal dari kepribadiaan
 Kekuasaan yang berasal dari politik
4. Keterampilan apa saja yang diperlukan oleh pemimpin ?
jawab :
 Keterampilan presentasi
 Keterampilan membangun tim yang kuat
 Keterampilan negosiasi
 Keterampilan bersikap baik
 Keterampilan memotivasi
 Keterampilan mengorganisasi

5. jelaskan apa itu Tipe kepemimpinan serta sebutkan kelebihan dan


kekurangannya
jawab :
 Tipe kepemimpinan dapat disebut dengan model (gaya) kepemimpinan
seseorang. Tipe kepemimpinan yang secara luas dikenal adalah sebagai
berikut. Disebut juga tipe kepemimpinan authoritarian. Dalam
kepemimpinan ini, pemimpin bertindak sebagai diktator terhadap anggota
kelompoknya. Baginya memimpin adalah menggerakkan dan memaksa
kelompok. Batasan kekuasaan dari pemimpin otoriter hanya dibatasi oleh
undang-undang. Bawahan hanya bersifat sebagai pembantu, kewajiban
bawahan hanyalah mengikuti dan menjalankan perintah dan tidak boleh
membantah atau mengajukan saran. Mereka harus patuh dan setia kepada
pemimpin secara mutlak.

Kelebihan :

● Keputusan dapat diambil secara cepat

● Mudah dilakukan pengawasan

Kelemahan :

● Pemimpin yang otoriter tidak menghendaki rapat atau musyawarah.

● Setiap perbedaan diantara anggota kelompoknya diartikan sebagai kelicikan,


pembangkangan, atau pelanggaran disiplin terhadap perintah atau instruksi yang
telah diberikan.
● Inisiatif dan daya pikir anggota sangat dibatasi, sehingga tidak diberikan
kesempatan untuk mengeluarkan pendapatnya.

BAB 11

1. jelaskan apa itu kekuasaan ?


jawab :
 kekuasaan adalah suatu kapasitas dan kemampuan untuk menghasilkan
dampak dan akibat pada orang lain. Kekuasaan mengandung suatu
kompetensi atau kemampuan yang belum tentu efektif dilakukan. Bisa saja
seseorang memiliki kekuasaan namun tidak digunakan olehnya. Jadi, dia
tidak akan terjadi jika tidak digunakan pemiliknya.
2. Apa saja sumber-sumber kekuasaan ?
jawab :
 Kuasa Paksaan, yaitu kuasa atau power paksaan adalah power yang
didasarkan atas rassa takut, seseorang bereaksi terhadap power ini karena
rasa takut akan berakibat negatif yang mungkin terjadi jika ia gagal
mematuhi.
 Kuasa Imbalan, yaitu pematuhan yang dicapai berdasarkan kemampuan
membagikan imbalan yang dipandang oleh orang lain sebagai berharga,
kondisi ini akan mempunyai kekuasaan atas mereka.
 Kuasa Kepakaran, yaitu pengaruh sebagai akibat kepakaran, keahlian,
keterampilan istimewa, atau pengetahuan. Kepakaran yang didasarkan
pada keterampilan atau pengetahuan khusus telah menjadi salah satu
sumber pengaruh yang paling ampuh.

 Kuasa Keabsahan, yaitu power yang diterima oleh seseorang sebagai hasil
dari posisinya dalam hierarki formal (posisi strukturalnya) dari suatu
organisasi yaitu kekuasaan formal. Power itu menyatakan kekuasaan yang
diterima seseorang sebagai akibat posisinya dalam hierarki formal suatu
organisasi.
 Kuasa rujukan, yaitu pengaruh yang didasarkan pada pemilihan sumber
daya atau ciri pribadi yang diinginkan oleh seseorang individu lain, yaitu
pemihakan kepada seseorang yang mempunyai sumber daya atau ciri
pribadi yang diinginkan oleh seseorang.
3. Bagaimana cara mempertahankan kekuasaan ?
jawab :
 Dengan jalan menghilangkan segenap peraturan lama, terutama dalam
bidang politik.
 Mengadakan system –sistem kepercayaan (belief-systems) yang dapat
memperkokoh kedudukan pengusaha atau golongan.
 Pelaksana administrasi dan birokrasi yang baik.
 Mengadakan konsolidasi horizontal dan vertical.
4. Jelaskan bentuk-bentuk kekuasaan !
jawab :
 Kekuasaan ganjaran ( reward power), yaitu suatu kekuasaan yang
didasarkan atas pemberian harapan, pujian, penghargaan, atau pendapatan
bagi terpenuhinya permintaan seorang pemimpin terhadap bawahannya.
 Kekuasaan paksaan (coercive power) yaitu suatu kekuasaan yang di
dasarkan atas rasa takut. Seorang pengikut merasa bahwa kegagalan
memenuhi permintaan seorang pemimpin dapat menyebabkan
dijatuhkannya suatu bentuk hukuman.
 Kekuasaan legal (legitimate power) yaitu kekuasaan yang di peroleh
secarah sah karena posisi seseorang dalam kelompok
 Kekuasaan keahlian (expert power) yaitu kekuasaan yang didasarkan atas
keterampilan khusus, keahlian atau pengetahuan yang dimiliki oleh
pemimpin yang para pengikutnya menganggap bahwa orang itu
mempunyai keahlian yang relevan dan yakin keahliannya melebihi keahlian
mereka sendiri.
5. sebutkan jenis kekuasaan yang dapat mempertahaankan organisasi !
jawab :
 Kekuasaan destruktif adalah kekuasaan yang berpotensi untuk
menghancurkan dan mengancam
 Kekuasaan produktif atau menghasilkan bersifat ekonomik, meliputi
kekuasaan untuk menghasilkan dan menjual
 Kekuasaan integratif berarti mendorong kesetiaan, menyatukan orang
bersama dan mampu menggerakkan orang ke arah tujuan bersama.
Menurut Boulding, kekuasaan integratif merupakan bentuk kekuasaan
yang paling dominan.

BAB 12

1. Jelaskan 3 kategori konflik !

jawab :

 Konflik tugas

Konflik tugas terkait dengan kandungan dan tujuan pekerjaan. Riset awal
menyarankan bahwa konflik tugas di dalam kelompok terkait dengan kinerja
kelompok yang lebih tinggi.

 Konflik hubungan

Konflik hubungan menitikberatkan pada hubungan interpersonal. Studi


menunjukkan bahwa konflik hubungan, sedikitnya dalam penetapan
pekerjaan, hampir selalu mengalami kegagalan fungsi.

 Konflik proses

mengenai bagaimana menyelesaikan segala pekerjaan yang ada konflik proses


berkisar pada delegasi dan peranan. Konflik mengenai delegasi sering kali berkisar
pada kelalaian, dan konflik mengenai peranan dapat menyisakan perasaan
terpinggirkan beberapa anggota kelompok.

2. Apa saja tipe dasar lokus konflik ?


jawab :
 Konflik dyadic adalah konflik antara dua orang. 
 Konflik intragrup terjadi di dalam sebuah kelompok atau tim.
 Konflik antarkelompok adalah konflik yang terjadi di antara kelompok
atau berbeda tim.
3. Sebutkan proses tahapan konflik !
jawab :
Tahap 1: Pertentangan yang Berpotensial atau Ketidaksesuaian
Tahap II: Kesadaran dan Personalisasi
Tahap III: Niat
Tahap IV: Perilaku
Tahap V: Hasil
4. Bagaimana pandangan atas konflik ?
jawab :
 konflik merupakan sebuah persepsi, Jika tidak ada seseorang pun yang
menyadari suatu konflik, maka pada umumnya tidak ada konflik yang
terjadi. Juga diperlukan untuk memulai proses konflik yang merupakan
pertentangan atau ketidaksesuaian dan interaksi.Konflik dapat
didefinisikan sebagai segala macam interaksi pertentangan atau
antagonistic antara dua atau lebih pihak, konflik organisasi adalah
ketidak sesuaian antara dua atau lebih anggota-anggota atau kelompok-
kelompok organisasi yang timbul karena adanya kenyataan, karena
mereka harus membagi sumber daya-sumber daya yang terbatas atau
kegiatan-kegiatan kerja atau karena kenyataan bahwa mereka
mempunyai perbedaan status, tujuan, nilai, atau presepsi.
5. apa saja tahap dari negosiasi ?
(1) persiapan dan perencanaan,
(2) mendefinisikan aturan-aturan yang mendasar,
(3) klarifikasi dan pembenaran,
(4) melakukan perundingan dan pemecahan masalah, serta
(5) penutupan dan implementasi.

BAB 13

1. Jelaskan 6 bagian bentuk stuktur organisasi menurut Keith Davis !

Jawab :

 Bentuk Vertikal
Dalam bentuk ini, sistem organisasi pimpinan sampai organisasi atau pejabat yang
lebih rendah digariskan dari atas ke bawah secara vertikal.

 Bentuk Mendatar / Horizontal

Dalam bentuk ini, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinan sampai dengan
satuan organisasi atau pejabat yang terendah disusun atau digariskan dari kiri kea
rah kanan atau sebaliknya.

 Bentuk Lingkaran

Dalam bentuk lingkaran, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinana sampai


dengan satuan organisasi atau pejabat yang terendah disusun dari pusat lingkaran
ke aarah bidang lingkaran.

 Bentuk Setengah Lingkaran

Dalam bentuk ini, saluran wewenang dari pucuk pimpinan sampai dengan satuan
organisasi atau pejabat yang terendah disusun dari pusat lingkaran kea rah bidang
bawah lingkaran atau sebaliknya.

 Bentuk Elliptical

Dalam bentuk ini, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinan sampai dengan
satuan organisasi atau pejabat yang terendah digambarkan dengan pusat Elips
kearah bidang elips.

 Bentuk Piramid terbalik

Dalam bentuk ini, saluran wewenang dari pucuk pimpinan sampai dengan
organisasi atau pejabat terendah digambarkan dalam susunan berbentuk pyramid
terbalik.

2. Jelaskan pengertian Desaian Organisasi


Jawab :
 Desain organisasi adalah pola tentang hubungan antara berbagai
komponen dan bagian organisasi.Pada organisasi formal struktur
direncanakan dan merupakan usaha sengaja untuk menetapkan pola
hubungan antara berbagai komponen, sehingga dapat mencapai sasaran
secara efektif.Sedangkan pada organisasi informal, struktur organisasi
adalah aspek sistem yang tidak direncanakan dan timbul secara spontan
akibat interaksi peserta.

3. Apa saja faktor penentu struktur Organisasi


Jawab :
 Strategi
 ukuran organisasi
 Teknologi
 Lingkungan
4. Apa itu Struktur organisasi ?
Jawab :
 struktur organisasi adalah kerangka kerja formal yang dibagikan kepada
anggota organisasi untuk menspesifikasikan pembagian kerja dan fungsi
kerja yang dikelompokan dan dikoordinasikan dalam batas tertentu. Jadi
bagaimana struktur organisasi bisa menspesifikasikan pembagian kerja
(atau sering disebut job description), dan apa saja fungsi pada setiap
pekerjaan itu, yang nantinya dikelompokan sesuai bagian masing-masing
dan dikoordinasikan dalam waktu tertentu secara formal.
5. Apa itu struktur matriks?
Jawab:
 Struktur matriks adalah sebuah struktur yang menciptakan garis
wewenang ganda dan menggabungkan depertementalisasi fungsional
dan produk.

BAB 14

1. Jelaskan pengertian dari kinerja?


jawab :
 Kinerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dapat
dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugas pokok dan
fungsinya sebagai pegawai sesuai dengan tanggung jawab yang
dibebankan atau diberikan kepadanya.
2. Jelaskan apa itu keterampilan interpersonal?
Jawab :
 Interpersonal skill adalah semua perilaku yang memungkinkan kita
untuk bekerja sama dengan orang lain, baik itu atasan, rekan kerja, atau
klien.Sedangkan, Indeed menyatakan jika interpersonal skill merupakan
suatu kemampuan untuk berkomunikasi dan membangun hubungan
dengan orang lain.
3. apa tujuan dari evaluasi kinerja?
Jawab:
 evaluasi kinerja memiliki sejumlah tujuan salah satunya adalah untuk
membantu menajemen dalam mengambil keputusan dalam hal sumber
daya yang umum mengenai promosi, pemindahan dan pemecatan.
4. Jelaskan apa yang dimaksud perangkat pemilihan awal?
Jawab:
 perangkat pemilihan awal merupakan informasi pertama yang
diserahkan oleh para pelamar sebagai pemangkasan pendahuluan
Secara kasar apakah pelamar memenuhi kualifikasi dasar untuk
pekerjaan Atau tidak.
5. Sebutkan peranan dalam kepemimpinan dalam sumber daya manusia?

Jawab :
 merancang dan mengelola program mannfaat
 Menyusun Rancangan dan Menegakkan Kebijakan Ketenagakerjaan
 Mengelola Konflik antara Pekerjaan dan Kehidupan
 Mediasi, Penghentian, dan Pemecatan

Anda mungkin juga menyukai