Anda di halaman 1dari 2

Negeri Antah Berantah

DI suatu negeri antah berantah


Dimana korupsi berlimpah ruah
Nepotisme mendarah dagimg
Keadilan pecah bagai beling
Ini hanyalah sekeping cerita
Tentang negeri di luar sana
Yang pejabatnya fakir kejujuran
Yang penduduknya fakir keadilan

Haruskah kami berteriak menyuarakan


Apabila telinga mereka disia-siakan
Telinga yang tak dipakai untuk mendengar kebenaran
Mengurung keuyamanan dalam gelembung kebohongan
Sudah layak bila kejujuran jadi jiwa negeri
Menuju negeri yang lebih baik lagi
Negeri yang bukan antah berantah
Dimana akar rumput tak lagi membantah
Dimana tikar plastik dan pandan bahu-membahu
Dimana kejujuran bukan lagi sandiwara kelabu
Negeri yang bernama Indonesia
Indonesia yang berlimpah jujurnya

Namun kapan negeri sebaik itu terwujud?


Dimulai dari kami, pelajar yang tak terhasut
Oleh ketidakjujuran kecil, seperti mencontek
Bukan nilai lagi yang kami korek
Tetapi pengetahuan yang kami gali
Kami gali dengan sekop kejujuran
Berbekal semboyan pendidikan
Ing ngarsa sung tuladha
Ing madya mangun karsa
Dan yang pasti terpatri
Tut Wuri Handayani.

Anda mungkin juga menyukai