Anda di halaman 1dari 6

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS TERBUKA
UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH (UPBJJ-UT) BANDUNG
2020

TUGAS TUTORIAL I Tanda Tangan

Nama : Lilik Rohmawati


NIM/ Kelas : 857445091 / B
Mata Kuliah : Pembelajaran Terpadu di SD

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Analogi kurikulum dalam pembelajaran terpadu sebagai “hutan dan pohon”.


Tugas Saudara adalah menafsirkan maksud analogi tersebut!
Makna hutan dan pohon dalam kurikulum terpadu maksudnya adalah
keterhubungan dalam kurikulum tidak hanya mate pelajaran dan kebutuhan serta
minat anak, tetapi juga antara tujuan dan kegiatan serta masyarakat umum.
Dalam pembelajaran terpadu ini mengaitkan beberapa mata pelajran menjadi satu
tema yang sama halnya dengan berbagai macam pohon dalam sebuah hutan.

2. Terdapat berbagai aspek dalam memaknai keterpaduan dalam pembelajaran


terpadu. Tugas Saudara adalah menganalisis berbagai aspek apa saja yang
dimaksud dalam statement diatas !
Apek dalam memaknai keterpaduan dalam pembelajaran terpadu :
 Konsep dasar : Pembelajaran terpadu adalah sutu pendekatan pembelajaran
yang menghubungkan, merakit atau menggabungkan sejumlah konsep dari
berbagai mata pelajaran yang beranjak dari tema tertentu sebagai pusat
perhatian untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan secara
simultan. Pembelajaran terpadu dilandasi oleh landasan filosofis
(progresivisme, konstruktivisme dan humanisme), landasan psikologis
(psikologi perkembangan dan belajar), dan praktis.
 Model pembelajaran terpadu : dalam pembelajaran terpadu yang
menggabungkan beberapa mata pelajaran menjadi satu, maka model
pembelajaran yang dipilih pun harus sesuai, terdapat tiga model yang
dikembangkan di SD yaitu webbed, connected dan integrated.
 Prosedur umum : pembelajaran terpadu melibatkan beberapa mata pelajaran,
untuk memberikan pengalaman bermakna pada siswa maka guru harus
menerapkan prosedur umum langkah-langkah pembelajaran baik pada
kegiatan pendahuluan, kegiatan inti maupun kegiatan penutup secara
sistematis dan menyenangkan serta menjadi wadah agar anak lebih
memahami materi yang disampaikan oleh guru.

3. Terdapat berbagai model pembelajaran terpadu yang dapat dihadirkan di Sekolah


Dasar, diantaranya model fragmented dan webbed. Bandingkan model
pembelajaran antara model fragmented dengan model webbed?

Fragmented Webbed
Merupakan model pembelajaran konvensional Merupakan model pembelajaran terpadu, jadi
atau kurikulum mata pelajaran terpisah. Jadi antara mata pelajaran satu dengan lainnya
mata pelajaran satu dengan yang lain terpisah- digabung menjadi satu
pisah.
Penggabungan KD dalam satu mata pelajaran Penggabungan beberapa mata pelajaran dalam
saja satu tema
Setiap mata pelajaran diajar oleh guru yang Mata pelajaran dalam pembelajaran terpadu
berbeda-beda diajar oleh satu guru
Menggali pengetahuan lebih dalam dalam setiap Kedalaman materi masih sebatas permukaan saja
mata pelajaran
Lebih fokus pada pengembangan konsep Lebih fokus pada kegiatan pembelajaran
Menyiapkan seorang guru yang betul-betul ahli Lebih mudah untuk guru yang belum
dalam bidang mata pelajaran yang diajarkan berpengalaman
4. Pembelajaran yang berlangsung di kelas berusaha untuk mengikuti alur:
pendahuluan, kegiatan inti, penutup (akhir pembelajaran). Mengapa harus
demikian? Bagaimana jika tidak demikian?
Menurut pendapat saya, pembelajaran harus berlangsung dengan mengikuti alur
pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup, hal itu dikarenakan dalam
setiap kegiatan mempunyai fungsi masing-masing. Misalkan dalam kegiatan
pendahuluan, mengapa diletakkan di awal pembelajaran? Karena dalam kegiatan
pendahuluan terdapat kegiatan untuk menyiapkan anak agar siap menerima
pelajaran, karena kesiapan anak dalam pembelajaran sagat menentukan
keberhasilan dalam pembelajaran. Jika anak sudah siap belajar, maka semangat
anak akan lebih mudah menangkap pembelajaran dibandingkan anak yang tidak
siap dalam belajar. Nah setelah anak siap menerima materi barulah guru
memberikan materi yang harus dipelajari. Dalam pembelajaran inti ini terdapat
langkah-langkah dalam pembelajran yang juga akan menentukan hasil belajar
siswa. Begitupun dengan kegiatan inpenutup, dalam kegiatan penutup terdapat
kegiatan untuk mengukur sejauh mana pemahaman siswa selama pembelajar
berlangsung tadi. Jadi akan tidak tepat dan tercapai materi pelajaran jika
pembelajaran tidak mengikuti alur tersebut.

5. Salah satu keterampilan dasar mengajar adalah keterampilan mengadakan variasi.


Tugas Saudara merancang variasi mengajar seperti apa untuk mengahadapi
pembelajaran dalam masa pandemi Covid-19 !
Dunia seketika berubah dengan sejak covid-19 melanda. Kondisi ini
mengakibatkan perubahan yang luar niasa, termasuk dunia pendidikan yang
tentunya bukan masalah yang mudah. Bagi sekolah yang sudah maju
pembelajaran daring mungkin sudah biasa, fasilitaspun tentunya sangat memadai.
Namun bagi sekolah dengan kategori biasa, pembelajaran daring tentu sangat
menyulitkan baik bagi guru, siswa dan orang tua.
Sebagai seorang guru, kita harus melakukan variasi pembelajaran agar siswa
tidak bosan, selalu antusias dan siswa termotivasi untuk tetap belajar dikala
pandemi. Petama guru menentukan motode pembelajaran yang digunakan.
Metode yang dipilih bisa mencakup kombinasi pembelajaran sinkron (kelas
virtual) dan asinkron (pendekatan mandiri : diskusi online, email) harapannya
adalah pembelajaran menjadi lebih bermakna. Selanjutnya adalah strategi
pembelajaran, misalnya management waktu (terdapat batasan pasti jadwal akses
daring),keseriusan siswa (jangan sampai ketika daring ada anak yang berselancar
aplikasi yang lain), komunikasi dengan guru serta teman sekelas (berkomunikasi
dengan intens), dan teknologi yang dipakai (hal yang sangat penting dalam
pembelajaran daring). Ketiga adalah media pembelajaran berbasis teknologi
informasi, pembelajaran ini dapat melatih kemandirian anak. Atau bisa juga
dengan memanfaatkan platform yang sesuai dengan kebutuhan.

Bu Lilik adalah guru tematik kelas 3 di SD Islam Al Azhar 30 Bandung. Selama


pembelajaran daring, telah ditentukan bahwa pembelajaran daring dengan
menggunakan aplikasi zoom cloud meeting dimulai pukul 07.30 - 10.00. Hari ini
akan belajar tematik dengan topik Perubahan wujud benda. Pukul 07.00 guru
mengirimkan kegiatan harian pada wa grup

Pendahuluan

Melalui Aplikasi Zoom Meeting

 Guru membuka pelajaran dengan menyapa siswadan menanyakan kabar


 Guru meminta salah seorang siswa untuk memimpin ikrar, doa, tamyiz,
tahfidz
 Guru menanyakan kehadiran siswa dan tak lupa untuk mengingatkan siswa
mematuhi protokol kesehatan
 Morning Sharing
 Guru memberi motivasi kepada siswa agar semangat dalam mengikuti
pembelajaran yang akan dilaksanakan serta membangkitkan semangat siswa
dengan tepuk atau nyanyian serta brain games.
 Guru menjelaskan tentang kegiatan yang akan dilakukan hari ini dan apa
tujuan yang akan dicapai dari kegiatan tersebut dengan bahasa yang
sederhana dan dapat dipahami.
 Guru memberitahukan kepada siswa kaitan/ manfaat pembelajran hari ini
dengan kehidupan sehari-hari.
 Guru melakukan apersepsi dengan bertanya jawab dengan siswa untuk
mengetahui sejauh mana pengetahuan awal siswa.

Kegiatan Inti
 Guru menanyakan kepada siswa

a. Pernahkan anak-anak melihat es krim?

b. Tahukah kamu bahwa es krim bisa mencair?

c. Mengapa es krim bisa mencair?

 Guru menampilkan share screen ppt gambar benda-benda yang dapat


mengalami perubahan wujud mencair

 Guru memutar video dari link youtube tentang percobaan mencair.

 Siswa bersama guru bertanya jawab tentang video pembelajaran

 Guru memfasilitasi siswa yang ingin menyampaikan pendapat dan


memberikan kesempatan kepada siswa lain untuk bertanya sehubungan
dengan video pembelajaran

 Siswa mendengar penjelasan guru tentang perubahan wujud benda yang lain
dalam ppt

 Guru menjelaskan jika hari ini anak- anak akan cooking class membuat
agar-agar (praktik perubahan wujud membeku. Siswa sudah diberitahukan
dahulu pada program mingguan yang dibagikan dihari minggu)

 Guru memberikan soal pembagian pada ppt bilangan dengan menggunakan


kata-kata yang berhubungan dengan wujud benda

 Siswa menyimak penjelasaan guru tentang pembagian bilangan bulat

 Siswa bersama guru melakukan tanya jawab

 Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya jika masih


belum mengerti

 Siswa mengerjakan LK yang sudah di print oleh siswa (sudah diberikan hari
minggu bersama dengan program mingguan)

 Siswa dan guru membahas LK yang sudah dikerjakan oleh siswa secara
daring
Kegiatan Penutup
 Siswa mengemukakan kesimpulan dan perasaannya mengenai proses
pembelajaran yang telah dilaksanakan
 Guru mengakhiri pelajaran bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran
 Guru dan siswa melakukan refleksi pembelajaran dengan mengisi tingkat
pencapaian materi pembelajaran
 Guru memberikan pekerjaan rumah kepada siswa
 Guru memberitahukan materi dan kegiatan yang akan dilakukan pada
pertemuan berikutnya
 siswa memimpin doa di akhir pembelajaran.
 Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan salam

Kegiatan Luring
 Siswa praktik membuat agar-agar dengan bantuan orang tua
 Siswa memvideo kagiatan cooking class
 Siswa mengirim video ke Google Class Room

�्˵� 氐힐氐രഩ 뚰⺁ �⺁뚰 � Ϊ˵ഩ Ϥ氐രഩ

~ Terima Kasih ~

Anda mungkin juga menyukai